Home / Rumah Tangga / Istri Galak Pak Dosen / Chapter 21 - Chapter 23

All Chapters of Istri Galak Pak Dosen: Chapter 21 - Chapter 23

23 Chapters

Bab 21. CV Milik Nadira

Nathan bekerja seperti biasanya, lalu pulang di jam yang sama. Bedanya, kali ini uang seratus lima puluh juta dikantongi.Nadira menyambut kepulangannya dengan bibir mengerucut lalu kedua tangan melipat di depan dada. “Udah resign?”Senyuman lebar adalah jawaban Nathan, dan Nadira segera mengerti maksud senyuman menyebalkan itu. Kali ini bukan Nadila, tapi Nadira yang berdesis pada Nathan, “Kok kamu keras kepala banget sih!”Sebenarnya banyak untaian kata di hatinya yang ingin membuludak di depan wajah Nathan, tapi ini tengah malam. Suasana sangat sunyi, Nadira takut argumentasinya dengan Nathan terdengar oleh orangtua dan dianggap sebagai cekcok rumahtangga.Jadi, Nadira mengelus dada seiring membuang udara panjang. “Sabar Dira ....”Nathan terkekeh gemas. “Syukur deh, sekarang kamu udah mulai bisa kontrol emosi,” celetuknya saat menyimpan ransel di atas kursi kayu.“Jangan salahpaham. Aku cuma nggak mau Mama sama Papa kebangun. Huft!”Tatapan Nathan sangat teduh dengan suara senada.
last updateLast Updated : 2025-01-03
Read more

Bab 22. Utusan Tuan Sanjaya!

Hari ini adalah hari sial Nathan karena Sanjaya memeriksa mutasi milik Nadila dan menemukan nomor rekening milik pria itu.Sanjaya tidak bertanya langsung pada putrinya, tetapi segera mencari tahu data milik Nathan walaupun sulit karena bersifat rahasia. Jadi, dia hanya mendapatkan nomor handphone Nathan yang didapatkannya dengan proses tidak mudah.Setelah memerintahkan seorang hacker akhirnya Sanjaya mendapatkan alamat rumah Nathan serta pekerjaannya yang seorang dosen di kampus tempat dirinya menjadi donatur.Jadi, akhirnya pria tinggi besar ditugaskan menemui Nathan. Pria ini menunjukan mutasi milik Nadira yang adalah Nadila. “Tuan Sanjaya berharap Anda berkata jujur,” ucap datarnya.Kertas itu dipandangi dengan cemas oleh Nathan. ‘Kenapa Tuan Sanjaya tau? Apa ini jebakan Dila?’Tatapan Nathan kembali beralih pada pria yang duduk di hadapannya. “Iya, Dila mentransfer seratus juta pada rekening saya.”“Untuk apa?” Suara pria ini masih datar.Dalam keterangan mutasi, Nadila menulisk
last updateLast Updated : 2025-01-05
Read more

Bab 23. Sanjaya adalah Orang yang Sangat Teliti

Nadira tidak menunggu Nathan kembali, tapi lebih memilih membuat janji di suatu tempat. Intinya bukan di rumah karena kali ini obrolan mereka sangat sensitif.“Apa yang kamu lakukan sampe utusan Papa dateng ke rumah!” desis Nadira dengan geram saat baru saja bertemu suaminya.Nathan mengerjap kaget, “Utusan Papa kamu datang ke rumah?”“Iya. Kamu habis ngapain sih! Jangan macem-macem deh. Papa orangnya teliti banget. Papa akan tau hal kecil sekali pun.”Udara pendek dibuang Nathan, lalu berkata perlahan. “Papa kamu cek mutasi rekening Dila, jadi papa kamu tau Dila transfer seratus juta ke rekening aku.”“Hah. Astaga ... kenapa kamu ceroboh banget sih!”“Aku nggak tau kalo Papa kamu sampe cek mutasi rekening anaknya.”“Papa emang kaya gitu semenjak rekening aku hilang. Papa seolah ngawasi pengeluaran aku. Apalagi ini seratus juta. Aku nggak pernah pengeluaran sehari sampe segitu!”Nathan terdiam sesaat karena Sanjaya memang sosok yang detail. “Aku bilang uangnya penggalangan amal karena
last updateLast Updated : 2025-01-06
Read more
PREV
123
DMCA.com Protection Status