Diana terdiam menatap tas ditangannya, kepalanya menggeleng. “Tidak mungkin ini tas Luna, bisa saja milik wanita lain,” gumamnya. Toh tas seperti itu memang banyak dimiliki wanita, tapi yang membuat Diana bertanya-tanya, kenapa ada tas wanita disini? Di ruang gym Reno? Semakin penasaran, Diana pun berpikir untuk membuka tas dan melihat isinya, terlebih tas itu tidak tertutup, jadi dia bisa melihat isinya walau tidak secara pasti. Tangannya bergerak ingin mengambil sesuatu di dalamnya, namun tiba-tiba suara pertikaian Lucas dan Reno menghentikan niatannya. “Kau benar-benar kelewatan, Ayah! Aku tidak akan datang!” Suara tinggi Reno di luar terdengar dan membuat pikiran Diana teralih, dia pun meninggalkan tas itu di atas kursi yang ada di ruang gym, kemudian bergegas menghampiri Reno dan Lucas. “Sampai kapan kau akan terus menghindar, Reno? Ini hanya makan malam keluarga, walau bagaimanapun hubungan kita dan keluarga Jessie harus terus terjalin. Aku tidak mau tahu, jangan membuatku m
Last Updated : 2024-09-08 Read more