99Hari pertama di Yogyakarta, rombongan turis dari Taiwan diajak Zulfi menuju keraton. Mereka mengelilingi tempat itu sambil mendengarkan penuturan pemandu wisata, yang begitu lancar menerangkan sejarah keraton. Earlene berulang kali bertanya pada Sabrina bila kurang memahami bahasa Inggris yang digunakan sang guide. Hal serupa juga dilakukan Diana, Graham, Carver dan Darren, mereka bertanya pada Rembrand, Gretta, Chyou dan Jianzhen, yang menjelaskannya dalam bahasa Mandarin.Riaz dan rekan-rekannya tersenyum menyaksikan tingkah Miguel serta Steve yang bersikukuh untuk menyentuh kereta kuda, yang dulu digunakan para raja dan keluarganya sebagai alat transportasi. "Mana ada tentara kerajaan bermata sipit?" seloroh Loko, ketika Steve dan Miguel berpose di dekat jirah para prajurit tempo dulu. "Aku hanya berandai-andai," kilah Miguel, sesaat setelah dipotret Riaz. "Tapi sepertinya Koko Steve lumayan cocok jadi prajurit tempo dulu," papar Puspa."Benarkah?" tanya Steve. "Ya, Koko ng
Read more