“Ella?” Nama itu tercetus di bibir Shawn, di kala pelukan sudah terlepas. Namun, Shawn tak menyadari bahwa sejak tadi Ariel menunjukkan rasa kesal, serta kecemburuan yang jelas-jelas nyata.Wanita cantik bernama Ella itu mengurai pelukannya. “Astaga, Shawn, sudah lama sekali aku tidak bertemu denganmu.” Lalu tatapannya teralih pada Ariel yang berdiri di samping Shawn. “Ah, ini pasti Ariel DiLaurentis, kan? Dokter cantik di rumah sakitmu yang menjadi calon istrimu?” tanyanya dengan nada ramah.Shawn tersenyum dan mengangguk merespon ucapan Ella. “Dia, Ariel DiLaurentis, calon istriku.” Tatapan Shawn menoleh menatap sang kekasih. “Ariel, di depanmu adalah Ella Hastings, teman waktuku sekolah dulu.”Ariel berusaha tersenyum ramah pada Ella—wanita cantik yang ternyata teman sekolah Shawn. Hatinya tetap kesal dan panas, tapi sebisa mungkin Ariel tidak menunjukkan itu. Dia berusaha untuk tenang di balik rasa jengkelnya. Ella mengulurkan tangannya pada Ariel. “Senang melihatmu secara lan
Huling Na-update : 2023-11-01 Magbasa pa