satu jam setengah perjalanan terasa ada yang sangat aneh pada tumpangannya. Awalnya goncangan yang sangat halus bahkan tidak terasa kalau terjadi goncangan, hingga semakin lama semakin kuat."Mama, Ada apa ini, Satria takut mah, hik hik hik," ucap Satria dengan wajah pucat ketakutan."Daddy, aku takut!" teriak Nara yang duduk di belakang satria bersama Hatan. Pria itu pun memeluk Nara untuk menghilangkan rasa takut gadis kecil itu. Naila pun sama ia memeluk putra yang wajahnya mulai memucat. "Tidak apa-apa, akan baik- baik saja, ada Mama di sini," ucap Naila menenangkan putranya.Dokter Rizal pun bertanya pada pilot, "Ada apa ini, Pak, bukan cuaca sangat cerah? Apa kalian tidak mengecek mesinnya, sebelum melakukan penerbangan? Apa mesinnya baik-baik saja?" tanya Dokter Rizal sambil menyugar rambutnya dengan kasar."Kadang cuaca yang cerah masih bisa terjadi turbulence, Pak. Kami akan segera mengatasinya, mencoba untuk terbang lebih rendah untuk mengatasi ini jika perlu kita akan mend
Last Updated : 2023-11-09 Read more