Sienna sontak merasa lega. Raut wajahnya terlihat jauh lebih rileks sekarang. Bagaimanapun, masalah ini akhirnya beres juga. Pada saat ini, Harris meneleponnya dan hanya berseru dengan antusias, "Sienna ...."Akan tetapi, ayahnya tidak dapat melontarkan kata-kata lain. Dia terlalu terkejut hingga pandangannya perlahan menjadi kabur.Tak lama kemudian, Sienna berkata, "Ayah, semuanya sudah baik-baik saja. Beristirahatlah dengan baik."Harris tampak membuka mulutnya, tetapi sulit baginya untuk mengungkapkan sesuatu. Setelah terdiam sejenak, dia baru bertanya, "Apakah Jacob yang melakukannya?""Iya," jawab Sienna.Harris pun merenung. Selama ini, dia selalu mengira bahwa Jacob tidak memiliki perasaan apa pun terhadap Sienna. Tidak disangka, meskipun pernah menghalangi bisnis Keluarga Winata, Jacob malah menyelamatkan Grup Winata dari ambang kebangkrutan."Oke, oke. Ayah akan pergi ke rumah Keluarga Yuwono untuk berterima kasih pada Pak Darwo," janji Harris.Namun, Sienna malah mengernyit
Last Updated : 2023-12-04 Read more