361Amanda setengah berlari menuruni anak tangga untuk mencapai tempat parkir. Tadi Malvino menghubungi jika sudah tiba di kampusnya. Dan berencana mengajaknya keliling Jakarta sebelum pulang. Sang adik yang kini tinggal dan kuliah di Yogya dengan alasan menemani Dewa, padahal Amanda tahu agar bebas touring, sengaja pulang untuk menghadiri acara wisuda dirinya esok hari. Entahlah, Amanda merasa Malvino bukan sekadar adik, tetapi lebih dari itu, pemuda tersebut bisa bertindak sebagai kakak, sahabat, bahkan pelindungnya. Ia yang terlahir sebagai anak perempuan satu-satunya dalam keluarga dan terbiasa dimanja, merasa menjadi sangat lemah dan bergantung kepada keluarga. Malvino menjadi tempatnya berlindung selain sang ayah. Terlebih sejak banyak kejadian buruk menimpanya. Hubungan mereka menjadi semakin dekat. Karenanya saat Malvino memutuskan pindah ke Yogya setelah melihat dirinya mulai stabil, awalnya ia sangat kehilangan, tetapi karena sang adik yang tidak pernah absen selalu menghub
Terakhir Diperbarui : 2023-09-12 Baca selengkapnya