Tanpa disadari Arsyila, air mata sudah berjatuhan dari kedua netra coklatnya. Dihadapannya sosok nyonya Sisilia menatapnya lama. Nyonya Sisilia memiliki mata amber yang sangat cantik seperti Syakila. Entah karena sangat merindukan kakaknya atau karena melihat nyonya Sisilia yang setelah sekian lama akhirnya membuka mata, Arsyila merasakan perasaan bahagia luar biasa. “Syila?” Arsyila tersentak, cepat-cepat mengusap air matanya begitu sadar. Reyga menatapnya cemas. Arsyila berusaha tersenyum dan menata hatinya. Ini pertama kalinya nyonya Sisilia melihatnya, jadi Arsyila harus memberikan kesan sebaik mungkin.“Maaf, Anda pasti terkejut. Nyonya Sisilia, perkenalkan, nama saya Arsyila. Saya datang ke rumah ini tiga bulan yang lalu sebagai istri Reyga. Saya adalah menantu Anda. Jadi, saya harap Anda tidak keberatan jika saya memanggil Anda Ibu.” Arsyila dengan lembut menyentuh punggung tangan nyonya Sisilia yang tidak ditempeli infus. Gadis itu menunjukkan se
Last Updated : 2023-03-08 Read more