"Seta!" Aji yang baru keluar dari dalam kelasnya menoleh, seorang gadis cantik dengan dandanan modis, berjalan mendekat. Senyuman gadis itu menghiasi bibir. "Kenapa, Rin?" tanya Aji begitu teman kuliahnya itu sudah dekat. Karin, teman sekelas Aji terlihat sedikit malu-malu, namun dia yang terbiasa bergaul bisa dengan cepat menguasai diri. Dia yang diam-diam tertarik pada Aji sejak pertama kali melihat lelaki muda itu, terlihat sedikit canggung begitu berdiri di depan Aji. "Kamu bisa menyelesaikan soalnya?" "Alhamdulillah bisa, makasih ya kemarin udah ingetin aku kalau hari ini ada ujian, kalau tidak aku bisa-bisa nggak ikut. Ya, walaupun aku jadi tidak bisa melihat acara akad kakakku," ucap Aji tulus.Ya, Karinlah yang mengingatkan dia tentang ujian hari ini, saat Aji mengatakan kalau dia kan pulang untuk menghadiri pernikahan Arya. Mendengar ucapan tulus dari Aji, Karin merasakan hatinya berbunga, dia harap Aji juga bisa merasakan apa yang dia dambakan. "Iya, sama-sama, Seta.
Last Updated : 2022-07-04 Read more