Home / Fantasi / Penari Kesayangan Putra Mahkota / Chapter 81 - Chapter 90

All Chapters of Penari Kesayangan Putra Mahkota: Chapter 81 - Chapter 90

123 Chapters

Bab 81

Pengawal Tobias menunjuk seseorang yang pingsan dengan keadaan terikat dan mulut tersumbat kain. Wajahnya tidak jelas karena agak gelap."Siapa dia. Aku ingin melihatnya," Prince Hector mendekat kearah yang ditunjuk Pengawal Tobias.Begitu Prince Hector mendekat dia sepertinya mengenal wajah ini tapi dimana dan siapa?"Apakah Tuan tidak mengenalinya atau lupa?" Pengawal Tobias mencoba menggali ingatannya."Apa aku mengenalnya?" Ujar Hector balik bertanya. Banyak wanita yang mengenal dirinya tapi dia tidak pernah mengingat wanita yang pernah berhubungan dengannya kecuali satu orang wanita kesayangannya."Dia Megan. Wanita yang pernah berkencan dengan Tuan dan ditemukan mati keesokan harinya," Ujar Tobias separuh berbisik."APA...?" Prince Hector membelalak tidak percaya."Jadi selama ini dia tidak mati lalu dimana dia bersembunyi dan dengan siapa dia berkomplot. Bawa dia kepenjara bawah tanah. Aku sendiri yang akan menginterogasi," Prince Hector ingin mendengar dari mulut Megan sendiri
last updateLast Updated : 2023-01-23
Read more

Bab 82

Pintu penjara dibuka oleh petugas dan masuklah Hector. Pengawal Tobias dan Wade menunggu didepan pintu.Prince Hector melangkah dengan keanggunan seorang pria penyandang gelar putera mahkota. Wajahnya yang menawan ditambah dengan hidung lancip sempurna sungguh menggambarkan figur bangsawan kelas atas. Jubahnya melambai terlihat garang dan hawa dingin menyebar dalam ruangan membuat Megan gemetar. Prince Hector ibarat sosok dewa pencabut nyawa saat bertugas, sangat berbeda dengan Prince Hector yang dilayani waktu itu. Sikapnya tetap dingin namun tidak terlihat kekejaman diwajahnya.Tiba-tiba dia menghampiri Prince Hector dan menjatuhkan diri dikakinya," Pangeran hamba mohon ampun. Saya tidak merampok harta Palais Royal. Saya hanya akan mengambil milik saya,"Prince Hector mundur selangkah karena tidak ingin wanita ini bersujud dikakinya. Prince Hector tidak mengingat wajah Megan dengan jelas namun tiba-tiba dia mengingat pengalaman yang pernah dilakukan dengan wanita ini. Dia melakukan
last updateLast Updated : 2023-01-30
Read more

Bab 83

Hampir saja Megan bisa mengajak Prince Hector untuk berhubungan intim namun gagal. Katy membuyarkan semuanya. Megan memang naksir dengan Prince Charming namun tujuan utamanya bukan untuk berkencan lebih diutamakan memanfaatkan pria ini.Prince Hector menyipitkan matanya. Kebencian mulai nampak diraut wajahnya dan tidak bisa disembunyikan lagi," Caramu menghibur tamu bukanlah sesuatu yang biasa. Kamu melakukan hal itu untuk bisa merayu tamu agar mau membeli obat ilegal dengan harga mahal. Bukankah sudah jelas apa yang kamu lakukan itu melanggar undang-undang negara dan satu lagi kamu melukai Katy dan ingin membunuhnya karena menghalangi usahamu,"Megan akhirnya mengerti dengan jelas kenapa Prince Hector menginterogasi secara langsung dan bukan bawahannya. Pria ini sebenarnya marah karena Megan melukai penari kesayangannya. Meski dia tahu bahwa Katy menolak setiap diminta menemani Prince Hector tapi kasih sayang dan kekagumannya pada Katy tidak pernah luntur."Apakah Tuan marah karena
last updateLast Updated : 2023-02-05
Read more

Bab 84

Dorothy merasa ada yang berbeda antara Katy yang dulu sebelum kecelakaan dengan Katy yang sekarang. Sikap Katy setelah kecelakaan sangat lugas, percaya diri dan pintar berkelahi, yang membuat Dorothy terheran-heran sampai sekarang sejak kapan Katy belajar ilmu bela diri. Caranya berkelahi bukan asal-asalan tapi sangat profesional. Dorothy begitu terkagum-kagum dengan sahabatnya. Kadang gerakan dalam bertarung seperti menari. Dorothy pernah menyaksikan bagaimana Katy menghajar Ned Lupin dan temannya sampai akhirnya Ned Lupin menjadi asisten pribadinya karena kasihan melihat remaja menjadi penjahat diusia muda."Hubungan antara Katy dengan Prince Hector tidak bisa dikatakan hubungan biasa tapi juga bukan hubungan romantis. Aku menyebutnya sebagai pertemanan yang unik," Ujar Dorothy melayangkan pandangan kearah Prince Hector dan Julia yang berjalan kearena dansa.Cara berdansa mereka berdua sungguh canggung. Menurut Dorothy. Tidak ada chemistry diantara keduanya padahal menari adalah me
last updateLast Updated : 2023-02-13
Read more

Bab 85

"Pantas aku tidak melihat Prince Hector lagi setelah berdansa dengan Julia dan sepertinya dia uring-uringan sepanjang waktu dipesta. Kala itu dia berdansa dengan Prince Owen tapi melihat raut mukanya tidak ada kebahagiaan diwajahnya," Dorothy mengingat kembali pesta malam itu dimana Julia berpasangan dengan Prince Owen setelah berdansa dengan Prince Hector."Tapi apakah ada kemungkinan kerjasama dengan adiknya Brenda?" Tanya Dorothy sambil dia melihat kearah Ned yang berbaring diranjang."Aku tidak tahu, aku akan menyelidiki hal itu dan aku ingin mencari tahu siapa yang membuat Ned Lupin terluka parah tapi aku juga menunggu sampai Ned sadar dan mendengar ceritanya," Seorang petugas membawa nampan untuk mengantarkan bubur yang dipesan dan menaruhnya diatas meja setelah itu dia keluar dan menutup pintu. Melihat kondisi Ned seperti ini seharusnya diinfus tapi apa daya dijaman ini mana ada infus batin Katy. Teringat tubuhnya sendiri yang dalam kondisi vegetatif dan terpasang infus dan a
last updateLast Updated : 2023-02-18
Read more

Bab 86

Entah sampai berapa lama dia pingsan. Tubuhnya serasa remuk. Dia siuman saat petugas menggoyang kakinya pelan namun terkejut melihat tubuhnya penuh dengan kain perban. Tulang dadanya terasa sakit. Mata dan bibirnya kalau digerakkan terasa sakit.Untung mulutnya masih bisa membuka meskipun tidak bisa terlalu lebar ketika petugas mengulurkan obat untuk diminum.Setelah minum obat dia ingin meneruskan tidurnya karena kondisi tubuhnya memang parah. Tanpa menyadari ada obat kecil yang tersangkut ditenggorokan. Tiba-tiba dia merasa dadanya sesak dan sulit bernafas. Untung ada Katy dan Dorothy yang mengetahui kejadian itu sehingga dia bisa diselamatkan. Seandainya tidak ada kedua wanita itu mungkin saja dia nyawanya sudah terbang entah kemana.Dia harus memulihkan tubuhnya agar bisa membantu majikannya membongkar kasus ini. Dia mempunyai dugaan masalah ini tidak sesederhana yang dilihatnya. Setelah melihat Ned tidur dengan tenang Katy mengajak Dorothy mencari makanan didapur. Perutnya sanga
last updateLast Updated : 2023-02-27
Read more

Bab 87

"Kalau begitu ayo kita kesana. Aku ingin tahu apakah dia benar-benar kelaparan ingin makan sesuatu. Seharusnya dia tinggal bilang kalau lapar tidak perlu keluar dari kamar," Jawab Prince Hector masih geram.Ketika akan turun dari lantai dua dia mendengar teriakan dari bawah memanggil-manggil nama Katy."Katy...Katy....turunlah. Aku membawa sesuatu," Kata pria itu dengan raut wajah berseri-seri. Semakin mengenal Katy dia makin mengaguminya.Tak berapa lama Prince Hector turun diikuti Tobias dan Wade. Sikapnya menunjukkan ketidak senangan saat bertemu dengan pria yang memanggil nama Katy."Ternyata kau lagi. Bukankah Palais Royal belum buka. Ada keperluan apa Tuan Gu datang kemari," Satu sudut bibir Prince Hector terangkat keatas menandakan rasa tidak sukanya."Aahh, ternyata Pangeran juga ada disini. Aku pikir Pangeran masih sibuk dengan tunangan anda," Ujar Gu Balin menyindir Hector.Mendengar apa yang dikatakan Gu Balin telinganya merah menahan marah," Apa urusanmu bertanya hal yang
last updateLast Updated : 2023-03-03
Read more

Bab 88

Katy menghabiskan makanan yang dibawa oleh Gu Balin yang mana membuat wajah Gu Balin tersenyum penuh kemenangan.Dia melihat Prince Hector yang cemberut," Lihatlah Tuan betapa Katy suka dengan makanan yang aku bawa. Melihat nafsu makannya yang seperti ini aku rasa dia akan cepat pulih dari sakitnya,"Mendengar apa yang dikatakan Gu Balin Katy mengangguk tanda setuju," Makanan ini sangat lezat. Kadang orang sakit butuh makanan ekstra,""Itu sih rakus namanya. Apa yang tidak bisa kamu makan. Mungkin rumput kalau dijadikan masakan akan kamu makan juga," Jawab Prince Hector ketus. Perasaan cemburu tidak tidak bisa disembunyikan lagi. Jelas-jelas dia tidak suka melihat Gu Balin memberikan perhatian pada penari kesayangannya."Cepat bersihkan mulutmu. Ada yang harus aku bicarakan denganmu. Aku tunggu dikamarmu," Segera Prince Hector pergi tanpa memberikan kesempatan Katy bicara.Kadang Prince Hector berimajinasi membawa Clare ketempat tidur lalu Clare akan merayu dirinya dengan tariannya ya
last updateLast Updated : 2023-03-11
Read more

Bab 89

Prince Hector memejamkan matanya membayangkan semua itu. Dengan sekuat tenaga dia menahan birahi yang mengalir seperti arus sungai yang deras. Digoyangkan kepalanya untuk menyadarkan dirinya sendiri. Bulir-bulir keringat muncul didahinya. Cepat-cepat dia menghabiskan tehnya.Clare melihat Prince Hector dengan curiga. Ada apa dengan laki-laki ini. Kenapa berkeringat, hawa dikamar ini tidak panas bahkan dingin. Dia menghampiri Prince Hector. Tangannya ditempelkan kedahi sedikit panas. Apakah dia sakit? Sepertinya baik-baik saja. Prince Hector memegang pergelangan tangan Clare lalu tubuhnya ditarik hingga menempel kedadanya, dengan tangan satunya dia meraih dagu Clare dan melumat bibirnya. Betapa manisnya bibir ini dan membuatnya ketagihan. Ibarat candu dia tidak ingin melepaskan pagutannya.Tentu saja Clare meronta. Pria ini sepertinya dikuasai nafsu," Berhenti, apa yang Tuan lakukan," Tangannya berusaha mendorong tubuh Prince Hector namun sia-sia. Hingga akhirnya Prince Hector se
last updateLast Updated : 2023-03-20
Read more

Bab 90

Katy tertawa masam," Bagaimana hantu bisa membuat luka ditanganku? Kalau Nyonya tidak percaya lihat tanganku terkena sabetan pisau Megan," Seraya Katy menarik lengan bajunya dan diperlihatkan bekas luka samar ditangannya."Gadis itu sudah benar-benar gila. Karena ingin cepat kaya dan serakah akhirnya memilih jalan yang salah. Tapi aku sebagai pimpinan disini juga ikut merasa bersalah karena jarang memperhatikan mereka secara lebih dekat. Lalu dimana Megan sekarang apakah dia sudah ditangkap," Tanya Nyonya Hana agak sedih. Namun siapa yang menyangka bahwa kematian Megan adalah palsu karena sudah mempunyai niat terselubung diawal "Kasus ini sudah ditangani oleh Prince Hector dan Megan berada di penjara," Jawab Katy singkat.Dorothy juga ikut menambahkan kalau Ned terluka parah dan sekarang dia dalam pemulihan. Tidak lama lagi Ned akan sembuh dan bekerja seperti biasa."Syukurlah kalau Ned keadaannya membaik. Anak itu baik dan sopan serta tidak banyak menuntut. Setiap kali aku meminta b
last updateLast Updated : 2023-03-26
Read more
PREV
1
...
7891011
...
13
DMCA.com Protection Status