“Nah, itulah masalahnya. Kamu akan terkejut mendengar ini Ru.” Ucap Rain.“Coba saja. Hari ini aku sudah dibuat banyak terkejut, apalagi yang bisa membuat aku lebih terkejut lagi.”“Kami sudah mempelajari peta, tempat keberadaan warisan solomon itu. Dan tempatnya bisa dibilang, sulit dijangkau, bahkan mungkin mustahil.”“Ohya, memang dimana tempatnya.”“Benda itu, berada di dasar laut terdalam. Di indonesia ini. Kamu tahu kan, palung jawa.”“Tidak tahu. Maaf, pelajara geografi kita belum sampai ke sana.”“Palung jawa, merupakan salah satu palung terdalam di dunia. Bentuknya mirip huruf V” Rain mengacungkan kedua jarinya membentuk huruf “V” dan menunjukkannya pada Tarun. “Bayangkan bentuk seperti ini di dalam laut, dengan kedalaman ribuan meter. Dan, disinilah benda itu berada.” Rain memasukkan satu jarinya ke dalam jari lainnya yang ma
Read more