"Iya, Mas," jawab Lura pelan."Jangan terburu-buru menikah karena pernikahan bukan sekedar mengucap janji saja, tapi menyatukan dua pribadi yang berbeda. Pernikahan tidak hanya cukup mengatakan cinta saja, tapi harus membuktikannya, bukan sekedar janji manis semata. Menikahlah dengan pria baik-baik yang bisa membimbingmu." "Iya, aku ngerti, tapi aku mohon sama Mas Haris untuk memberikan Mas Evans kesempatan, sekali saja.""Baiklah."Lura merasa senang, walau ia tidak yakin kakak angkatnya akan memberikan restu, tapi setidaknya sang kakak sudah memberinya kesempatan."Aku istirahat dulu ya, Mas,""Jangan terlalu banyak pikiran. Saya hanya ingin yang terbaik untuk kamu.""Iya, Mas. Aku akan menuruti semua ucapan Mas Haris."Lura tidak bisa membantah ucapan kakaknya. Gadis itu masuk ke kamarnya yang berada di lantai satu rumah itu.Walau Mama dan papanya merestui hubungannya dan Evans, tapi kalau kakak angkatnya
Last Updated : 2021-12-19 Read more