Share

Bab 12: Menyobek Kulitnya

Author: Glazed Snow
last update Last Updated: 2020-12-03 18:39:00
Suara dalam yang akrab pun terdengar di samping telinganya.

Charlotte Shimon menyipitkan matanya. Lucas Hank?

Saat mendongak, di sanalah wajah tampannya terlihat dalam pandangan Charlotte.

“Kenapa kau ada di sini?” Charlotte sangat heran. Dia sama sekali tidak mengharapkannya akan tiba-tiba muncul di sini.

Lucas mengunci pergelangan tangannya yang halus di dinding dan mendekatinya. Ia menjepitnya di antara dinding dan dadanya. “Aku akan menjadi tidak setia jika aku tidak ada di sini,”

“Apa maksudmu?” Roda penggerak dalam pikiran Charlotte berputar sedikit lambat.

Lucas mengangkat alisnya. “Sedang berpura-pura, ya? Siapa si Randy di luar itu?”

Mengetahui bahwa dia telah salah memahami situasinya, Charlotte dengan cepat menjelaskan dengan berbisik, “Aku tidak ada hubungannya dengan Tuan Randy. Aku di sini untuk menyelesaikan sesuatu,”

“Oh, jadi kau harus naik ke atas panggung dan melakukan tarian tiang juga untuk menyelesaikannya?”

“Aku ...” Alis Charlotte berkerut. “Tuan Hank, kau berbicara seolah-olah sedang terganggu. Bukankah kita memiliki kesepakatan damai? Kita tidak akan saling mencampuri urusan pribadi, kan?”

Detik berikutnya, pandangan Charlotte langsung menjadi gelap saat Lucas menciumnya.

Charlotte berkedip dengan panik sebelum akhirnya berjuang melepaskannya, “Tuan Hank, kau melewati batas,”

Lucas Hank menatapnya dan menjebaknya di dalam pelukannya dengan paksa. “Apakah perjanjian damai kita juga mengatakan bahwa aku tidak bisa menciummu? Aku sudah menciummu sekarang. Apa yang bisa kau lakukan?”

“…..”

Pria tak tahu malu ini!

“Tuan Hank, lepaskan aku!”

Charlotte mendorong dadanya yang berotot dan tiba-tiba mereka mendengar ketukan di pintu di tengah perjuangannya. Tuan Randy berbicara dari dalam kamar, “Charlotte Shimon, apa yang sedang kau lakukan di dalam? Sepertinya aku mendengar suara-suara aneh,”

Nafasnya tersangkut di tenggorokannya dan Charlotte membeku karena ketakutan. “Aku… aku terpeleset. Aku baik-baik saja.”

“Kalau begitu cepatlah mandi. Aku tidak punya banyak kesabaran,”

“Baiklah,”

Saat Charlotte membuat jawaban asal-asalan, dia merasakan bibir tipis Lucas bergerak turun dari kerudung wajahnya dan menyelinap masuk…

Saat merasakan sensasi lembut di bibirnya, terlihat jelas bahwa dia kini telah benar-benar menciumnya.

Sebelumnya, saat dia secara tidak sengaja menciumnya di dalam mobil, ciuman itu terjadi dengan adanya kerudung wajah di antara bibir mereka. Namun saat ini berbeda… dia benar-benar mencium bibirnya.

Pikiran Charlotte yang tegang menjadi kosong karena ledakan ciuman tadi. Dia bisa mencium aroma jantan yang bersih pada dirinya. Tadi Lucas telah merokok, jadi ada juga aroma tembakau yang samar.

Lucas Hank tidak memejamkan matanya dan menatap lurus ke arah bola indah gadis itu. Dia melihat bola matanya yang melebar. Matanya basah seperti rusa yang terperangkap di lampu sorot. Kemurniannya tak terlukiskan.

Dia kemudian mengingat tarian tiangnya di atas panggung dan bertanya-tanya berapa banyak pria yang terpesona oleh auranya yang halus dan memikat.

Dia adalah Helen of Troy, wanita cantik yang menyebabkan peperangan.

Kepala Pelayan Harry telah menanyakan sihir apa yang dia miliki.

Lucas awalnya hanya seorang pengamat, mulai dari gadis yang dia temui di kereta dan kebetulan menjadi pengantin penggantinya. Namun, sekarang kecantikan, kecerdasan, ketenangan, dan kecemerlangannya semuanya terlintas di benaknya.

Dia terkadang lucu dan terkadang licik seperti rubah kecil.

Namun dalam percintaan, dia begitu murni dan polos, seperti selembar kertas kosong.

Tepat saat Lucas terperangkap dalam keadaan linglung, Charlotte Shimon membuka mulutnya dan menggigit sudut bibirnya.

Hiss…

Ketika Lucas melepaskannya, dia merasakan kulit di sudut bibirnya sobek karena dia sudah bisa merasakan rasa darah yang samar.

“Apakah kau anak anjing? Mengapa kau selalu saja menggigit orang?” Lucas menyentuh lukanya.

Charlotte sangat marah dan terengah-engah, “Lalu mengapa kau menggertakku!”

Melihat mata gadis itu yang tampak lebih bersemangat karena kemarahannya, suasana hati Lucas yang cemberut pun menjadi lembut. “Kalau begitu aku minta maaf, maaf ya.”

Charlotte menatapnya. “Tuan Hank, mari kita perjelas semuanya. Jangan khawatir, aku tetap Nyonya Hank, aku tidak akan pernah mengkhianatimu. Namun, jika pria lain menyukaiku dan memiliki motif tersembunyi, itu bukan salahku. Ini tidak bisa menjadi alasan bagimu untuk curiga dan bahkan melecehkanku,”

Merasa dimarahi, Lucas pun tersenyum geli. “Jadi maksudmu aku bahkan tidak boleh cemburu?”

Cemburu…?

Kata itu mengejutkan Charlotte, apakah maksudnya tindakannya tadi adalah karena cemburu?

Dia tidak pernah berharap Lucas akan cemburu karena dirinya.

Suara Tuan Randy kembali mendesak dari luar kamar mandi. “Charlotte Shimon, apa kau sudah selesai? Aku akan masuk jika kau masih belum keluar juga. Ayo kita mandi bersama-sama,” Dia terkekeh.

Lucas memasukkan tangannya ke dalam saku celananya dengan dingin, saat dia menyipitkan matanya dan tampak seperti hendak keluar dari kamar mandi.

Ketika Charlotte melihat bahwa Lucas tampaknya akan keluar untuk berkelahi, dia dengan cepat menariknya.

“Tuan Hank, apa yang mau kau lakukan?”

Dengan seringai dingin, dia menjawab, “Aku bahkan belum pernah berpikiran untuk mandi denganmu. Lalu bagaimana bisa dia yang melakukannya?”

Charlotte tersipu dan dengan lembut menenangkannya, “Tuan Hank, jangan marah. Tenanglah, aku akan melampiaskan amarahmu nanti,”

“Serahkan orang ini padaku.”

“Tidak, Tuan Hank! Aku sudah memberitahumu sebelumnya. Aku tidak ingin bergantung pada orang lain karena bisa membuatku menjadi takut dan lemah. Aku akan menyelesaikan masalahku sendiri. Jangan ikut campur,” Charlotte bersikeras.

Lucas menatapnya dan tidak mengatakan apa-apa.

“Tetaplah di sini, aku akan keluar.”

Charlotte lalu membuka pintu kamar mandi dan berjalan keluar.

*******

Tuan Randy merasa gelisah. Charlotte baru saja keluar ketika dia akan menerobos masuk ke kamar mandi. “Charlotte Shimon, kenapa kau tidak mandi?”

Gadis itu tersenyum. “Hanya saja, aku tiba-tiba merasa tidak ingin mandi,”

“Baiklah. Kita bisa mandi bersama nanti. Gadis kecil yang cantik, kemarilah,” Tuan Randy melompat ke arahnya.

Laura Yasmeen berjaga di luar pintu. Dia menempelkan wajahnya ke dinding untuk menguping, khawatir akan ada episode lain yang tidak terduga.

Ruangan itu tiba-tiba sunyi.

Beberapa detik kemudian, terdengar ledakan yang tidak biasa.

Apa yang terjadi?

Charlotte Shimon telah menyetujui pertemuan ini dengan begitu mudahnya sehingga Laura Yasmeen terus-menerus merasa bahwa dia telah merencanakan sesuatu. Sekarang dia mendengar suara aneh ini dan dia dengan cepat membuka pintu dan masuk.

“Tuan Randy, ada apa?”

Tidak ada orang di ruangan itu. Tidak ada orang juga di tempat tidur.

Merasa skeptis dan langsung berbalik, tiba-tiba Laura Yasmeen ditangkap oleh Tuan Randy yang telah melepas pakaiannya. “Gadis kecil yang cantik, ayo bersenang-senanglah denganku.”

Wanita itu didorong ke tempat tidur. Saat Laura Yasmeen tertegun dan tercengang, dia melihat ke bawah dan melihat Tuan Randy yang sangat terangsang itu telah melepas kancing bajunya.

Related chapters

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 13: Memberinya Cek

    ”Ah!”Laura Yasmeen menjerit dan menendang Tuan Randy yang berada di atasnya.“Tuan Randy, lepaskan aku. Lihat siapa aku. Aku bukan Charlotte Shimon. Kau salah orang!”Seolah-olah Tuan Randy telah kehilangan akal sehatnya saat dia terus berusaha melepaskan pakaian Laura Yasmeen.“Gadis kecilku yang cantik, berhentilah melawan. Semakin banyak kau melakukannya, semakin bersemangat diriku, hahaha…”“Lepaskan aku! Tolong tolong!” Laura Yasmeen menangis.Tiba-tiba ada ledakan keras ketika pintu didorong hingga terbuka dan satu regu polisi berseragam masuk.“Kami telah menerima telepon dari seorang informan yang melaporkan bahwa Anda melakukan perdagangan seks di sini. Sekarang kami akan membawamu untuk penyelidikan!”Polisi menjatuhkan Tuan Randy sementara Laura Yasmeen yang ketakutan dengan cepat menarik pakaiannya.“Apa maksudmu perdagangan seks? Kami tidak melakukannya. Kami tidak akan pergi ke kantor polisi!”“Tolong berikan kerja samamu. Bawa mereka!”*******Laura Yasmeen tidak tahu a

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 14: Monster Bermata Hijau yang Kecil

    Kevin Keith mengira dia mendengar sesuatu.Kecil… gigolo kecil?Siapa?Saudaranya?Oh sial!Mata sipit Lucas Hank mengamati cek itu sebelum tatapannya sekilat jatuh ke wajah cantik Shayla Shimon. Suaranya yang dalam tanpa emosi terdengar jauh. “Apa maksudmu?”Shayla Shimon bertemu dengan Lucas Hank di toko kue kemarin. Sekarang setelah melihatnya lagi, Shayla Shimon masih bisa merasakan jantungnya berdebar kencang. Dia tersipu saat menatap ketampanan pria yang tanpa cacat itu. Dia mencoba untuk mendapatkan perasaan superiornya saat berbicara kepada seorang gigolo. “Ini cek untukmu. Mulai sekarang tinggalkan Charlotte Shimon. Aku yang akan membiayaimu,”Kevin Keith tidak bisa berkata-kata lagi.Apa yang sedang dia saksikan ini? Tidak pernah dalam hidupnya dia akan percaya bahwa dia benar-benar bisa melihat seseorang membayar 'saudaranya' untuk memintanya menjadi mainan gigolonya. Apa yang salah dengan dunia ini? Apakah dunia ini telah berubah menjadi dunia fantasi?Tangan Lucas Hank

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 15: Kobaran Api Lama dan Cinta yang Baru

    Shayla Shimon merasa hancur. Ditolak oleh gigolo yang dia sukai dan dipermalukan oleh Charlotte Shimon, dia pun keluar dari bar dengan marah.Saat dia pergi, beberapa preman berjalan mendekat dan langsung mengepungnya. Mereka menatapnya dengan nafsu yang mencolok. “Nona Muda, apakah kau sendirian? Apakah kau ingin kami bermain denganmu?”Shayla Shimon lahir di keluarga Shimon sebagai nona muda yang kaya dan terlindungi dengan baik sejak masih kecil. Dia langsung menjadi pucat pasi karena ketakutan dan tidak pernah menghadapi bahaya seperti itu. “Kau siapa? Aku tidak ingin kalian bermain-main denganku. Tolong pergilah!”Shayla Shimon punya sopir sendiri. Ketika melihat bahwa dia dalam bahaya, dia segera berlari ke arahnya. “Lepaskan Nona muda!”Dua preman itu segera mengalahkan sopir itu dan bahkan menendangnya beberapa kali.Shayla Shimon merasa dirinya tercekik. “Tolong! Tol.... mm!”Penjahat menutupi mulutnya dan menyeretnya ke sudut yang redup sebelum mereka mulai membelai wajahnya

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 16 Apakah Ini Yang Kau Inginkan?

    Charlotte Shimon menatapnya. Pria dengan tubuh proporsional itu berdiri melawan cahaya. Pendaran cahayanya menyelaraskan wajahnya yang terpahat dengan baik dalam lapisan tipis cahaya keemasan. Hal itu menambahkan sedikit nuansa kesempurnaan dan misteri pada pria berkemeja hitam ini, lebih besar daripada biasanya.Charlotte dengan cepat berpaling dan melihat sabuk hitam yang mahal terikat di pinggulnya sehingga terlihat garis pinggangnya yang kokoh dan ramping.Yup… persis seperti apa yang dikatakan Victoria tentang… pinggul yang bagus.Astaga, apa yang sedang dia pikirkan?Menyadari bahwa pikirannya disesatkan oleh Victoria Anne, Charlotte segera menghentikan pikirannya yang mengembara dan bertanya dengan nada santai dan biasa, “Tuan Hank, apa yang kau lakukan dengan berdiri di sana?”Lucas Hank menatap mata gadis itu yang berkilauan dan mengangkat alisnya. Ia lalu berkata, “Sepertinya aku melihat anak kucing kecil membuat suara di sana.”Ap... apa?“Mendesah,” Lucas menyelesaikan per

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 17 Dewi Perjamuan Makan Malam

    Ketika Charlotte Shimon memasuki lobi Hotel Imperial bintang enam dan hendak naik lift, seseorang yang dikenalnya tiba-tiba muncul. Dia adalah Jessica Kirk.“Charlotte Shimon, kau di sini? Lihatlah sekelilingmu dengan benar. Ini adalah Hotel Imperial bintang enam. Jika kau tidak diminta untuk menghadiri ulang tahun Shayla hari ini, orang desa seperti kau tidak akan bisa datang ke tempat kelas atas seperti ini sepanjang hidupmu!” Jessica Kirk terkekeh dengan sombong.Charlotte menekan tombol lift dan berpura-pura mendesah. “Anjing siapa sih ini? Ia bahkan tidak dirantai, dibiarkan tersesat dan diizinkan untuk menggigit siapa pun.”“Kau!” Jessica Kirk merasa dihina.Jessica Kirk dengan cepat melihat gaun panjang berenda putih yang dikenakan Charlotte. Karena terkejut, dia pun dengan cepat bertanya, “Charlotte Shimon, dari mana asal gaunmu itu? Itu adalah merek mewah global MOO. Gaunmu adalah pakaian pertunjukkan MOO untuk Milan Fashion Week musim panas ini. Aku baru melihatnya di majala

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 18 Tamparan di Wajah

    Laura Yasmeen menatap Charlotte Shimon dengan dengki. Dia berpikir bahwa sepertinya gaun putri MOO dibuat khusus untuknya. Pembawaan alami Charlotte sangat elegan dan cantik. Bahkan jika dia tidak melakukan apa-apa, dia bisa dengan mudah menjadi pusat perhatian.Jika bukan karena kecelakaan Shimon sepuluh tahun yang lalu, Charlotte Shimon sebenarnya akan menjadi sosialita terbaik di Barbara Bay.Saat itu, Charlotte Shimon dan Victoria Anne sangat terkenal. Ke mana pun mobil mereka pergi, tuan muda dari keluarga kaya akan berkumpul. Semua orang ingin melihat sendiri betapa cantiknya pasangan Charlie Tori.Charlie Tori…Laura Yasmeen menarik napas dalam-dalam dan cepat lalu menunjukkan ekspresi penuh kasih. Sosialita teratas Barbara Bay saat ini adalah putrinya, Megan Shimon!Dia berjalan mendekat dan memegang tangan Charlotte Shimon dengan hangat. “Charlotte, kau sudah selesai berganti baju. Ayo, aku akan memperkenalkanmu dengan beberapa teman… Tunggu, mengapa gaunmu terlihat begitu ak

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 19 Tunangannya

    Laura Yasmeen adalah aktor veteran. Dia tahu suasana pesta ulang tahun pasti tidak akan tetap tidak nyaman seperti ini. Dia segera menyesuaikan emosinya dan pergi untuk memegang tangan Charlotte Shimon.“Charlotte, ini salah kami…”Mengambil inisiatif untuk meminta maaf terlebih dahulu, Laura Yasmeen akan lebih unggul dalam opini publik jika Charlotte Shimon bersikeras untuk tidak mengalah.Sayangnya bagi Laura Yasmeen, dia bukan satu-satunya yang tahu aturannya. Charlotte Shimon juga tahu cara memainkan permainan itu. Meskipun memiliki teman untuk berakting, dia akan menyabotase pertunjukannya. Charlotte lalu menarik kembali tangannya dengan cepat dan berkata, “Itu semua karena aku sehingga semua orang merasa tidak bahagia. Aku akan pergi, semoga malam kalian menyenangkan,”Charlotte Shimon lalu pergi setelah menunjukkan perhatiannya.Tangan Laura Yasmeen membeku di udara. Dia benar-benar akan mengeluarkan darah kali ini!***Setelah meninggalkan aula, Charlotte mengeluarkan ponselny

    Last Updated : 2020-12-03
  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 20 Mengiriminya Foto Berbikininya

    Sepuluh tahun lalu, pasangan Charlie Tori bukanlah satu-satunya kisah terkenal di Barbara Bay. Ada juga pasangan seperti malaikat yang terkenal, Charlotte Shimon dan Steve Turner.Semua orang selalu tahu bahwa Charlotte adalah tunangan Steve Turner, tetapi perasaan para pria itu berubah semudah membalikkan halaman buku. Sekarang Shayla Shimon menjadi tunangannya, calon Nyonya Turner. Opini publik juga berubah, mereka mengatakan: “Masa lalu hanyalah awan sekilas”.Charlotte telah membuat perubahan yang luar biasa di aula tadi. Namun, dengan kehadiran Steve Turner yang tiba-tiba, hampir semua tamu berdiri di pihak Shayla Shimon meskipun bersimpati pada CharlotteKetiga anggota keluarga Shimon sangat tersanjung.Charlotte berdiri dalam keanggunannya. Sosok ramping dan indahnya memancarkan keanggunan saat bibir merahnya perlahan melengkung di bawah tatapan semua orang. “Meskipun agak lucu bahwa sesuatu yang telah kugunakan dan kubuang diambil dan diperlakukan seperti harta karun, tapi ak

    Last Updated : 2020-12-03

Latest chapter

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1830 Hobi Cemburu

    Bella melihatnya tidak bicara dan mendadak merasa sedikit tidak yakin. Pertama dia tidak tahu apakah Hugh percaya atau tidak, kedua dia tidak tahu apakah Hugh bersedia bertanggung jawab. Bella mengenakan pakaiannya dengan cepat dan mengejar lelaki itu.“Kak Hugh, sekarang aku milikmu, kamu tahu sendiri perasaanku padamu. Aku menyukaimu dan hanya ingin menikah denganmu saja. Sekarang kesucianku sudah kuberikan padamu, kalau kamu nggak mau tanggung jawab, aku akan … aku akan bunuh diri!”Bella terisak hebat sedangkan Hugh hanya diam tidak berbicara.“Kak Hugh, kalau gitu akan mau mati saja,” kata Bella sambil berbalik untuk membanting dirinya ke tembok.Tiba-tiba Hugh mengulurkan tangannya dan menarik perempuan itu sambil berkata, “Bella, kamu ngapain? Aku nggak bilang nggak mau tanggung jawab!”Bella terlonjak dalam hati. Maksudnya lelaki itu mau bertanggung jawab pada dirinya?“Kak Hugh, aku tahu Kakak ada perasaan padaku,” ujar Bella dan langsung memeluk pinggang lelaki itu. Wajahnya

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1829 Tidak Bersalah

    Sakit sekali. Kedua mata Bella berair karena rasa sakit yang luar biasa menyiksanya. Bella mendongak dan menatap lelaki yang ada di atas kasur dengan memelas dan merengek, “Bos.”Hugh berbalik dan kembali memunggungi perempuan itu. Detik itu juga Bella curiga jangan-jangan Hugh sengaja melakukan hal ini. Lelaki itu sengaja mempermainkannya dan menendangnya hingga jatuh. Sebagai seorang perempuan, ditendang hingga jatuh dari kasur merupakan sesuatu yang begitu memalukan.Bella merangkak naik lagi ke sisi Hugh dan melihat lelaki itu yang kedua matanya masih terpejam. Napasnya tampak teratur dan terlihat memang tertidur karena mabuk.“Bos, Bos,” panggil Bella beberapa kali.Hugh tidak ada reaksi dan tetap tidur. Bella merasa sedikit aneh, jangan-jangan dia yang terlalu banyak berpikir yang aneh-aneh? Lelaki ini pasti sudah mabuk karena sudah menghabiskan begitu banyak alkohol. Dia mendorong pintu kamar mandi dan memutuskan untuk mandi terlebih dahulu.Setelah itu dia mengenakan bathrobe p

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1828 Ditendang Dari Kasur

    “Bos, kenapa minum sendirian? Sini, biar aku temani.”Bella menuangkan satu gelas alkohol untuk dirinya sendiri dan menghabiskannya dalam sekali tegukan. Hugh tidak melihat perempuan itu, tetapi dia tidak menjauhkannya juga. Setelah Bella menghabiskan satu gelas alkohol, Hugh juga ikut menghabiskan satu gelas lagi.Bella melihat ada harapan karena dulu Hugh pasti akan mengabaikannya. Ternyata kepergian Brenda membuatnya memiliki tempat di sisi lelaki itu. Semua usahanya akhirnya terbayarkan.“Bos, Bos terlihat nggak senang karena Brenda? Dia benar-benar nggak tahu bersyukur, mungkin karena terlalu sering dimanja. Brenda nggak bisa jadi istri yang baik, tapi juga nggak bisa jadi ibu yang baik. Dia nggak bisa menyayangimu. Hidup dengan perempuan itu pasti sangat melelahkan. Bos, lupakan saja dia.”Bella menuangkan satu gelas alkohol lagi untuk Hugh. Lelaki itu hanya diam saja dan menerima alkohol dari Bella serta menghabiskannya. Perempuan itu lanjut menuangkan alkohol pada Hugh dan deng

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1827 Berpisah

    Mendengar Brenda memanggilnya dengan sebutan “Suami” membuat Hugh langsung melayangkan kecupan dalam di bibir perempuan itu.***Bella terlihat sangat panik karena dia selalu menunggu saat-saat di mana Hugh dan Brenda akan cerai. Dengan begitu dia akan mudah untuk kembali dengan Hugh. Teman baiknya yang bernama Jenny berlari ke arahnya. Jenny merupakan orang yang menggantikan vitamin kalsium menjadi obat penggugur janin dan memberikannya pada Brenda. Dengan bahagia dia berkata, “Bella, aku kasih tahu sebuah kabar baik!”“Kabar baik apa?”“Bos sama Brenda sedang ribut. Brenda sampai pindah keluar.”“Benarkah?” tanya Bella dengan kedua mata berbinar.“Tentu saja beneran! Kamu boleh lihat sendiri, ada banyak orang yang lagi tahan dia. Aku juga baru dari sana dan langsung kasih tahu kamu kabar baik ini.”“Kalau gitu buruan kita ke sana!”Bella bergegas berlari ke tempat Hugh dan ternyata di sana sudah ada banyak orang. Kedua suami istri itu sudah saling melempar seruan dengan wajah memerah

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1826 Suami!

    Kenapa bahas tentang ini lagi? Hugh khawatir Brenda akan marah dan ngambek lagi. Dengan cepat dia memeluk Brenda dan dengan memelas berkata, “Sudahlah Brenda, kamu maafkan aku saja. Aku juga nggak ingin bunga-bunga jelek itu.”Brenda memeluk pinggul lelaki itu dan bertanya, “Lalu apa rencana kamu untuk memberikan Bella pelajaran?”Hugh berpikir sesaat kemudian membisikkan idenya pada Brenda dan disambut dengan anggukan kepala oleh perempuan itu. Dia merasa ide lelaki itu sangat cemerlang.“Kalau gitu kita jalankan! Nggak perlu takut Bella tunjuk wujud aslinya.”“Iya.”“Kamu buruan bangun, Joan sudah mau pulang.”Hugh mengusap wajah cantik perempuan itu dan mengecupnya sambil berkata, “Masih ada sedikit waktu, aku masih mau sama kamu.”Brenda merasa hatinya dipenuhi dengan bunga-bunga. Kedua tangannya melingkari leher lelaki itu dan membalas kecupannya. Sesaat kemudian Brenda merasakan tangan lelaki itu sudah sampai di kancing bajunya. Dengan cepat dia menghentikan Hugh dan berbisik, “N

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1825 Terus Memikirkannya

    Ciuman tersebut membuat keduanya tidak rela untuk menyudahinya. Saat ciumannya terhenti, Hugh masih memeluk tubuh perempuan itu dengan erat.“Brenda, aku nggak berani melepaskan peganganku karena semuanya terlalu indah. Seperti aku sedang bermimpi! Aku takut begitu aku melepaskanmu, aku akan tersadar dari mimpi ini.”Brenda menggigit sudut bibir lelaki itu pelan dan membuat Hugh merintih dan membuka matanya. Bola mata jernih Brenda menatap lelaki itu dengan dalam dan penuh arti sambil bertanya, “Sekarang kamu masih merasa sedang bermimpi?”“Nggak, semua ini nyata! Kamu ada di depanku!” kata Hugh sambil tersenyum lebar.Brenda menenggelamkan dirinya dalam lelaki itu lagi dan membuka hatinya dengan semakin lebar. Hugh mengelus rambut Brenda dan berkata, "Brenda, kita berempat harus bersama dan hidup bahagia. Kamu nggak boleh apa-apain lagi anak di perutmu ini ya?” Tangan Hugh berada di perut rata Brenda.“Kapan aku pernah apa-apain anak di perutku ini? Meski aku dulu benci denganmu, aku

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1824 Aku Mencintaimu

    Brenda ingin mendorongnya menjauh tetapi lelaki itu tidak berpindah sama sekali. Mungkin karena dia memang sudah memakai hati dan jatuh cinta pada lelaki itu. Hugh membopong tubuh perempuan itu dan membawa ke mobil kemudian pulang ke rumah.***Brenda sedang baring di kasur untuk istirahat. Lengan Hugh melingkari tubuhnya dari belakang dan memeluknya dengan erat. Saat ini mereka berdua hanya diam dan tidak berbicara, tetapi hati kedua orang tersebut seakan sedang saling terhubung dan berdekatan.Perempuan itu masih memunggungi Hugh dan hanya dibatasi dengan selembar kain tipis. Meski begitu, Brenda masih bisa merasakan detakan jantung lelaki di belakangnya. Hugh mengecup rambut lembut perempuan itu dan berkata,“Brenda, aku tahu kalau aku sudah melakukan banyak kesalahan dulu. Oleh karena itu aku nggak berani berpikir kalau kamu akan jatuh cinta padaku suatu hari nanti. Harapan paling besar dari diri aku adalah kamu bisa selalu berada di sampingku dan menerima cintaku serta menjadi ist

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1823 Kamu Mencintaiku

    Terlihat seseorang yang berbaring di aspal karena telah ditabrak oleh mobil. Di sekitarnya ada jejak darah yang tampak begitu banyak.Karena ada beberapa orang yang berdiri di depannya, Brenda masih belum bisa melihat wajah korban kecelakaan dengan jelas. Akan tetapi kedua kakinya sudah melemas dan pikirannya mendadak menjadi kosong. Apakah orang itu adalah Hugh? Tadi lelaki itu bilang mau mengambil barang dan sampai sekarang masih belum kembali.Kedua bola mata Brenda perlahan memerah dan tampak berkaca-kaca. Satu kedipan saja sudah berhasil membuat tetesan air matanya luruh membasahi pipi mulusnya. Brenda menangis karena merasa takut. Dia takut kalau orang itu ternyata adalah Hugh.“Permisi! Tolong kasih jalan!”Mobil ambulans telah datang dan para petugas akan mengangkat korban kecelakaan tersebut untuk dibawa ke rumah sakit. Brenda melihat wajah korban tersebut dengan jelas dan ternyata bukan Hugh.“Brenda!”Terdengar sebuah suara dari balik tubuhnya. Dengan cepat Brenda membalikka

  • Tumbal Pengantin Wanita : Punya Suami Multimilyader yang Manja   Bab 1822 Kecelakaan

    Joan sudah pulang ke rumah dan mereka juga sudah makan malam bersama. Hingga tiba waktunya untuk tidur, Hugh ternyata ikut tidur di kasur dengan Brenda dan Joan. Dia kekeh ingin tidur di dalam kamar dan enggan keluar meski sudah diusir oleh Brenda.“Hugh, kamu minggir!” kata Brenda dan hendak mendorong lelaki itu.Akan tetapi tubuh besar Hugh tidak bergeser sedikit pun. Bahkan bergerak saja tidak! Lelaki itu justru mengulurkan tangannya dan memeluk Brenda sambil berkata, “Katanya perempuan itu suka ngomong yang sebaliknya. Di mulut memang ngomong nggak mau, tapi dalam hati justru mau. Aku tahu kamu ingin aku tidur denganmu.”Joan terkekeh bahagia dan berkata, “Benar! Kita itu memang suka ngomong yang kebalikannya. Lain kali Papi harus tidur bersama dengan kami.”Brenda hanya terdiam pasrah. Setelah dia menidurkan Joan, Brenda tidak ingin bergerak lagi. Karena sedari tadi sibuk berontak, sekarang dia merasa tidak ada sisa kekuatan lagi dan sedikit capek. Perempuan yang ada dalam pelukan

DMCA.com Protection Status