Di lantai dansa Chateu D'Allegre fine dining restaurant, Reynold mengayunkan tubuh Laura di dalam dekapannya seturut irama musik mini orkestra yang memainkan lagu 'You Are The Reason' dari Calum Scott."I'd climb every mountain and swim every ocean just to be with you and fix what I've broken. Oh, 'cause I need you to see. That you are the reason. There goes my hands shaking and you are the reason. My heart keeps bleeding, I need you now ..."Reynold berkata lembut di samping telinga istrinya, "Lirik lagu ini seperti isi hatiku kepadamu, Laura.""Thank you, Rey. Bagiku cintamu terkadang begitu tak masuk akal. Aku mencoba berhenti memikirkannya ... dan hanya menerimanya," jawab Laura sambil berputar dalam genggaman tangan Reynold mengikuti irama lagu dansa itu.James menatap ke lantai dansa dan bersikap tenang duduk di antara si kembar yang juga melihat Papa Rey berdansa bersama mommy mereka yang cantik."Kelak bila aku dewasa, aku ingin istri yang cantik dan baik seperti mommy," ucap
Masa pengisian lembar Kartu Rencana Studi (KRS) mahasiswa baru semester ganjil sudah dimulai hari ini, dosen di semua department di FKH UGM mendapat serbuan mahasiswa dari semester 1 hingga semester 7. Periode Masa Orientasi Mahasiswa Baru (Ospek) pun sudah selesai, mahasiswa baru yang beberapa bulan lalu lulus SMA harus mandiri sebagai mahasiswa di kampus menghadap dosen pembimbing akademik untuk meminta tanda tangan dan cap NIK di lembaran KRS mereka.James, Laura, dan Reynold juga demikian. Antrean di depan kantor mereka mengular panjang silih berganti mahasiswa masuk menghadap di kantor mereka masing-masing. Pasca kejadian dengan Joel, suami sah Laura meminta pihak akademik untuk memberikan mahasiswa bimbingan akademik berjenis kelamin perempuan untuk Laura. Dia tidak ingin mengambil risiko kejadian aneh-aneh di kemudian hari.Namun, apakah itu menyelesaikan masalah? Justru nampaknya James yang harus berhati-hati karena fenomena Kpop yang sedang hits di kalangan anak muda. Wajahn
Sudah waktunya James pulang kerja, mahasiswa yang belum kebagian ACC KRS harus datang kembali besok pagi untuk mengantre kembali untuk mendapatkan tanda tangan dan cap dosen mereka.James menenteng tas kerjanya ke arah parkiran dimana Fortuner putihnya terparkir sejak pagi tadi. Matanya memicing ketika melihat ban mobilnya kempes. Sedikit kesal di hatinya karena itu pasti ulah orang iseng. Kemudian dia melihat di pintu samping mobilnya tulisan merah sepertinya ditulis dengan lipstick."Dosen jutek nyebelin sok kegantengan!" Tulisan merah itu yang dibaca oleh James.Dia mendengkus seraya berdiri bertolak pinggang di samping pintu mobilnya. "Mahasiswi sakit hati yang mana nih?" gumamnya geli bercampur kesal."TIN TIN!" Bunyi klakson mobil membuat James sedikit terlonjak. Dia menoleh ke arah sumber suara itu. Sebuah Honda Jazz merah berhenti dan terbuka kaca jendelanya. Si cantik rupanya ..."Need a ride, Baby Boy?" ucap Laura mengerling kepada James.James terkekeh lalu berjalan mendek
Dokter Stella tersenyum ramah dan mempersilakan pasangan yang telah lama tidak berkunjung ke tempat praktiknya itu untuk duduk di hadapan mejanya."Jadi kali ini siapa yang lupa menyuntikkan hormon kontrasepsi? Pak James atau Bu Laura?" godanya tertawa kecil menatap mereka berdua bergantian.James pun mengaku, "Saya, Dok. Kebetulan stok di kulkas habis waktu itu.""Mungkin memang disengaja ya ... hahaha," seloroh Dokter Stella sembari mempersilakan pasiennya itu berbaring ke bed pasien.Perawat membantu menyiapkan alat USG yang akan digunakan oleh Dokter Stella untuk memeriksa kandungan Laura. Sementara sang dokter Obsgyn mengaplikasikan ultrasound gel ke perut Laura sebelah bawah pusar."Ohh ... sekalipun perutnya kecil, tapi sudah berumur ini janinnya. Sudah masuk 17 minggu ya. Akan saya berikan resep suplemen nanti. Untuk jenis kelaminnya menurut tampilan di monitor USG sih ... perempuan," ujar Dokter Stella mencetak hasil USG 5D dalam lembaran foto seukuran polaroid lalu menyerahk
Masa-masa pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) untuk di ACC oleh dosen pembimbing telah usai. Kegiatan perkuliahan pun berjalan normal seperti biasa di kampus FKH UGM. Pagi itu James mengajar mahasiswa semester 3 di ruang kuliah 101 untuk kelas gabungan nomor absensi ganjil dan genap. Ruangan itu berkapasitas hingga 400 orang jadi biasanya tidak penuh bangkunya seluruhnya."Selamat pagi, Adik-adik semuanya. Kita bertemu kembali di mata kuliah Bakteriologi dan Mikologi di semester 3 ...." James memulai kuliahnya dengan suaranya yang tenang dan terdengar jelas hingga bagian belakang ruang 101 yang luas itu.Matanya masih sangat awas dan jeli hingga melihat sekelompok mahasiswi baru semester 1 yang mengikuti kuliahnya juga. Dia tidak mengajar di semester 1 dan 2, melainkan mulai semester 3 lalu 4 dan 5.Tanpa merasa terganggu dengan kehadiran mahasiswi-mahasiswi iseng itu di kelasnya, James menyampaikan materi kuliah pendahuluannya. "Bentuk dasar bakteri ada coccus dan basil serta spiral
Sesampainya di Intercontinental Residence apartment, James segera mengisi bathtub dengan air hangat untuk Laura. "Honey, mandi sebentar ya, airnya sudah siap," panggil James dari dalam kamar mandi. Laura pun masuk ke kamar mandi sambil membawa baju ganti bersih. Tubuhnya memang terasa sedikit dingin setelah tadi terkena AC mobil dalam kondisi setengah basah akibat disiram air di toilet kampus oleh mahasiswi badung."Thank you, James," ucap Laura lalu masuk ke dalam bathtub dibantu oleh suaminya. "Kamu nggak mandi sekalian?" tanya Laura."Masih agak siang sebetulnya ... tapi ya sudahlah, aku mandi juga menemanimu, Honey!" jawab James lalu mencopot pakaiannya. Kemudian James pun duduk di belakang punggung Laura dan membalurkan sabun ke tubuh istrinya itu. "Sepertinya aku curiga dengan beberapa anak semester 1 yang ngefans kepadaku, Laura. Tadi pagi pun mereka ikut kuliah semester 3 di kelasku," ujar James dengan suara maskulinnya yang berat."Sudah 7 semester kamu mengajar di kampus
"Jawab dulu pertanyaan saya. Apa benar kalian yang mengunci istriku di toilet dan menyiram air dari bilik sebelahnya tadi siang?" James menatap tajam keempat mahasiswi berparas rupawan di hadapannya bergantian.Keempat gadis badung itu saling lirik satu sama lain dan sikut-sikutan tak berani menjawab pertanyaan dosen ganteng itu. Mereka takut terkena sanksi karena telah berbuat kurang ajar. "Ayo dijawab ... atau saya pulang aja nggak jadi ke mall sama kalian!" desak James memberi spoiler menarik.Aurel pun segera menjawab, "Ehh ... Prof, tunggu dulu. Apa Prof. James nggak akan marah kalau kami jujur?""Tsskkk ... marah itu hak saya, kalian cukup jawab jujur. Ya atau tidak?" sahut James bersedekap menatap tajam.'Ngambek aja ganteng begini ... apalagi kalau senyum, lumerrr kali ya?' batin Mitha terpesona dengan tatapan menerawang jauh melihat wajah James. Dia kesengsem berat dengan pria berusia awal 30 tahun itu. Sementara Rosma sebelas dua belas dengan Mitha, ia membatin, 'Hidung ma
Dalam perjalanan pulang ke Intercontinental Residence, James merenung mengenai apa yang terjadi belakangan ini di hidupnya. Digemari oleh kaum Hawa itu sudah jadi makanan sehari-harinya. Namun, ada kalanya dia lelah dengan situasi pernikahannya dengan Laura. Poliandri itu sebetulnya mirip poligami dengan sisi yang berbeda. Dia jadi merasa bahwa wanita yang dimadu itu tidak enak karena di sisi dirinya pun demikian. Rasanya James mulai letih bertahan harus berbagi istri dengan Reynold. Dia pun memutuskan untuk berbicara secara pribadi dengan Reynold besok di kampus.Mobil Fortuner putih itu pun sampai di parkiran basement Intercontinental Residence. James turun dari mobilnya dan bergegas naik ke unitnya di lantai 12. Dia memasukkan kode akses apartmentnya dan agak terkejut ketika mendengar ada suara tamu dari dalam."Hey, James. Akhirnya kau pulang juga! Malam sekali ...," sapa pria bule tampan itu sembari berjalan mendekati James lalu memeluknya dengan hangat."Phil, apa yang membawam