Raynar memandang keluar saat mobil yang ditumpanginya berhenti di bahu jalan.
“Ini tempatnya, Tuan.” Sopir menoleh pada Raynar yang duduk di kursi belakang.
Pandangan Raynar masih tertuju pada tempat yang dikatakan sopirnya.
Tadi pagi, saat Arunika meminta izin untuk pergi bekerja, dia penasaran, apa yang Arunika kerjakan sebelum wanita itu menikah dengannya?
Karena itulah membuat Raynar berada di sini.
Raynar turun dari mobil. Dia berjalan masuk kafe untuk mencari Arunika. Saat baru saja menginjakkan kaki di dalam, pandangan pria itu langsung tertuju pada sosok Arunika yang sedang duduk dengan seorang pria.
Satu sudut alis Raynar tertarik ke atas. Tak lama kemudian, ia melihat Arunika yang terkejut saat melihatnya, bahkan istrinya itu langsung berdiri dengan cepat.
Tetapi, yang menarik perhatiannya adalah sosok pria yang bersama Arunika. Pria itu ikut berdiri menatap dirinya dan Arunika secara bergantian.
Siapa pria ini? Jika pelanggan, untuk apa Arunika duduk berdua dengannya?
Raynar melihat Arunika berjalan menghampirinya.
“Pak Ray … bagaimana bisa kamu ke sini?” tanya Arunika dengan suara pelan.
Arunika melirik ke sekeliling kafe. Dia menyadari tatapan seluruh pelanggan di sana tertuju pada mereka, bahkan Arunika mendengar jelas komentar dari beberapa pelanggan wanita di sana terhadap Raynar.
Suaminya memang tampan. Jauh lebih tampan dan gagah dibanding Nathan. Meskipun hanya menggunakan kemeja putih polos yang dimasukkan rapi ke dalam celana panjang berwarna coklat, dan lengan kemeja yang digulung sampai siku penampilan Raynar tetap menarik perhatian seluruh orang di kafe itu.
Jadi, Arunika mengerti beberapa pelanggan wanita begitu terpesona dengan Raynar.
Itu juga yang dirasakan Arunika sekarang, tetapi yang lebih menjadi masalah adalah dia belum menyiapkan diri menghadapi Raynar di lingkungan orang-orang yang mengenal dirinya.
Terlebih ada Nathan juga saat ini.
Bukannya Arunika lebih peduli pada Nathan, tetapi dia hanya khawatir kedatangan Raynar justru bisa membuat pria itu kesulitan karena berhubungan dengannya.
Aruna lantas terkesiap mengingat sesuatu dan melihat wajah Raynar yang tanpa ekspresi. Apa suaminya sempat melihat dirinya bersama Nathan lalu marah padanya?
Arunika semakin terkesiap dan matanya membola ketika Raynar tiba-tiba kembali menyelipkan helaian rambut Arunika di belakang telinganya, seperti tadi pagi.
Jantung Arunika melompat cepat. Mengapa Raynar melakukan hal itu di tempat umum? Di tempat kerjanya?!
Dan kini, darah Arunika berdesir hingga membuat tubuhnya merinding ketika Raynar tiba-tiba menyentuh tangannya dan menarik tubuh kecil Arunika ke belakang tubuh Raynar.
Pikiran Arunika langsung tidak jernih, tetapi perhatian orang-orang di kafe semua tertuju padanya. Arunika panik, ia langsung melihat pada manajer kafe yang menuntut penjelasan di balik konter, sedangkan Arunika hanya bisa menggeleng dan memohon maaf.
“Ada hubungan apa kamu dengan Arunika?”
Mendengar suara Nathan, Arunika langsung membalik diri dan berdiri di samping Raynar, menyentuh tangan Raynar dengan kedua tangan meskipun Raynar masih menggenggam tangan Arunika.
“Harusnya aku yang bertanya.” Suara dingin dan berat dari Raynar kembali membuat Arunika panik. “Apa hubunganmu dengan istriku?”
Nathan tercengang. Pandangan Nathan langsung beralih pada Arunika. “Kamu sudah menikah?”
“Ya.” Raynar yang kembali menjawab. “Jadi, jika kamu pintar, kamu tahu apa yang harus kamu lakukan.”
Selama beberapa saat Raynar dan Nathan hanya saling pandang dan Arunika berada di tengah-tengah antara keduanya.
Lalu, tanpa menunggu tanggapan Nathan, Raynar mengajak Arunika untuk pergi dari sana setelah sebelumnya menyuruh Arunika untuk melepas apron kafe yang Arunika kenakan. Arunika sekali lagi meminta maaf pada manajer kafe, untungnya si manajer kafe mengizinkan.
Si manajer menatap kepergian Arunika dan suaminya. Melihat penampilan dan aura dari suami Arunika, si manajer tahu pria itu bukan pria sembarangan. Jadi, ketika Arunika meminta izin untuk pergi, lebih baik ia izinkan daripada kafenya jadi terancam.
Di dalam mobil, Arunika hanya menunduk menatap kedua tangannya yang saling bertaut. Tidak berani menatap Raynar, perasaannya tidak karuan.
“Kita akan pergi menemui keluarga besarku untuk makan siang.”
Arunika langsung mengangkat pandangan untuk menatap Raynar, tetapi tidak lama Arunika kembali menundukkan kepalanya lagi karena terkejut Raynar ternyata juga sedang menatapnya.
Melihat Arunika yang seperti itu membuat senyum tipis terangkat di bibir Raynar.
“Apa tidak masalah kalau aku berpakaian seperti ini?” tanya Arunika kemudian seraya memandang penampilannya.
Arunika tidak tahu apakah acara makan siang ini formal atau tidak. Dia hanya tak ingin dianggap tak sopan jika memakai pakaian biasa seperti sekarang.
Raynar masih menatap Arunika yang menunduk, lalu membalas, “Kamu istriku. Tidak akan ada yang berani mempermasalahkannya.”
Kelopak mata Arunika berkedip beberapa kali. Haruskah Arunika tenang begitu saja setelah mendapat jawaban dari Raynar?“Semoga saja itu benar,” gumam Arunika.Saat Arunika kembali menoleh, dia terkesiap melihat Raynar masih menatapnya. Apa pria itu mendengar apa yang dia gumamkan?Namun, kali ini Arunika bisa merasakan pandangan Raynar yang hangat kepadanya. Lantas, Arunika tersenyum kecil, lalu mengalihkan pandangan dengan pelan ke arah jalanan. Raynar masih menatap Arunika, sekali lagi senyum kecil bertahta di bibirnya.Setelah beberapa saat, mereka sampai di rumah keluarga Raynar. Arunika memandang rumah besar itu saat mereka sudah turun dari mobil. Jantungnya mendadak berdegup cepat, tampak jelas kegugupan tersirat di wajahnya. Seperti apakah sikap keluarga Raynar?“Ayo!”Tiba-tiba Arunika merasakan tangannya digenggam oleh sebuah tangan besar yang hangat. Arunika langsung menoleh. Dia menatap tangan yang digenggam Raynar lalu beralih menatap Raynar yang hanya menatap lurus ke
Raynar melihat sikap paman dan bibinya terhadap Arunika. Ekspresi wajah pria itu menggelap. Dia lantas menggandeng tangan Arunika dan mengajak istrinya itu duduk. Memberi isyarat agar Arunika mengabaikan paman dan bibi yang memang sejak dulu tidak menyukai Raynar.Melihat sikap Raynar. Stella–sepupu Raynar, menatap tak senang pada Arunika.Bukankah Raynar tidak menyukai wanita, lalu kenapa pria itu menikah dan malah terlihat perhatian pada wanita yang dibawanya itu? Stella menggenggam erat sendok yang dipegangnya.Perasaan marah bercokol di hatinya.“Karena kalian sudah datang, kita bisa mulai makan siangnya,” ucap Nenek Galuh.Saat para pelayan selesai menyiapkan makan siang dan semua orang siap untuk menyantap makanan. Mendadak, sebuah suara merdu terdengar di sana, “Kukira kamu tidak pernah akan menikah.”Suara Stella membuat tatapan semua orang tertuju pada wanita itu.Arunika langsung bisa menangkap maksud Stella. Sejak awal, Arunika menyadari tatapan mata wanita muda yang mungk
Raynar sedang menengadah dan memejam ketika sinar matahari senja menyinari wajahnya. Sinar matahari membuat wajah tampan Raynar terlihat semakin bersinar. Raynar sedang berada di samping rumah, berdiri di tepi kolam renang dengan kedua tangan dia masukkan ke dalam saku celana. Beberapa menit yang lalu, dia baru selesai menerima panggilan dari asisten pribadinya, tetapi dia tidak langsung kembali ke dalam rumah. Raynar ingin menenangkan dirinya lebih dulu sebelum kembali ke dalam rumah. Namun, perhatiannya tertarik ketika dia sayup-sayup mendengar suara sepupunya. Dengan perlahan Raynar mendekat ke arah dapur. Kedua alis Raynar terangkat melihat istrinya berani membalas ucapan Stella. Senyum tipis terukir di wajahnya. Dia akui Arunika sangat pemberani, bahkan sejak pertama kali mereka bertemu, wanita itu tak memperlihatkan rasa takut sama sekali. “Wanita miskin sepertimu tidak layak masuk ke keluarga kami! Sudah bisa ditebak tujuanmu mau menikah dengan Raynar yang jelas-jelas tidak
Arunika terus mengayunkan langkah mengikuti Raynar. Dia terkesan pada pria itu yang mau membelanya padahal Stella adalah saudara Raynar. Pasti itu karena Stella tadi bicara hal tidak mengenakkan, sehingga Raynar lebih memilih melindunginya, ‘kan? Ya, pasti begitu. Lagi pula Raynar juga selalu begini. Tampak begitu baik saat ada orang di sekitar mereka, tetapi begitu dingin ketika hanya berdua. Arunika harus bersabar dengan sikap suaminya ini. “Apa kita langsung pulang?” tanya Arunika. “Kita temui Nenek,” jawab Raynar tanpa menoleh pada Arunika yang berjalan di sampingnya. Tangan mereka saling bergandengan. Arunika memandang tangannya yang digenggam Raynar. Dia tidak berniat melepas genggaman itu. Meskipun tidak tahu apa maksud Raynar menggenggamnya, tetapi mungkin Raynar hanya ingin menunjukkan pada semua orang di rumah itu kalau mereka pasangan serasi. Mereka sampai di depan pintu kamar Nenek Galuh. Raynar mengetuk lebih dulu sebelum mengajak Arunika masuk. “Kemarilah!” Nenek
Raynar dan Arunika meninggalkan kamar Nenek Galuh, tetapi baru beberapa melangkah saat Laras memblokir jalan mereka di Lorong.Tatapan Laras tidak menyenangkan, merendahkan Raynar dan Arunika. "Kalian mau pulang?" tanyanya dengan nada tidak bersahabat."Ya," jawab Raynar, suaranya datar, namun genggamannya pada tangan Arunika menguat."Kita perlu bicara." Laras berbalik, langkahnya terayun menuju ruang keluarga, mengisyaratkan bahwa ini bukan sekadar percakapan biasa.Raynar dan Arunika mengikuti dalam diam.Di ruang keluarga, Hendry dan Laras telah menunggu, duduk dengan postur yang menegaskan kekuasaan, sorot mata mereka dingin dan angkuh."Apa yang ingin kalian bicarakan?" tanya Raynar, nada suaranya tanpa basa-basi.Raynar mungkin terdengar tidak sopan, tetapi itulah cara dia bersikap pada keluarga yang tak pernah menghargainya."Kami tidak tahu soal pernikahanmu," kata Hendry, nada suaranya menyiratkan ketidaksenangan. "Seolah kami bukan bagian dari keluarga ini."Hendry tidak pe
Saat malam hari. Arunika sudah memakai piyamanya dan bersiap tidur saat melihat Raynar keluar dari kamar ganti.Arunika melihat Raynar berjalan menuju pintu.“Kamu mau ke mana?” tanya Arunika memberanikan diri.Raynar menghentikan langkah sebelum mencapai pintu. Dia membalikkan badan pelan lalu memandang Arunika.Raynar melihat istrinya itu berdiri di sisi ranjang. Belum juga Raynar menjawab, Arunika sudah kembali berbicara.“Kamu mau ke ruang kerja?” tanya Arunika lagi ragu-ragu karena Raynar hanya diam.Apa Raynar akan menganggap Arunika cerewet karena banyak bertanya? “Tidurlah dulu.” Hanya kalimat itu yang keluar dari bibi Raynar.Setelah mengatakan itu, Raynar pergi meninggalkan Arunika di kamar.Arunika menggelembungkan kedua pipi seraya memainkan telunjuknya. Raynar meninggalkannya lagi di kamar, seperti saat di hotel waktu itu.“Apa dia menghindariku agar tidak tidur bersamaan?” Pikiran itu melintas di kepala Arunika.“Kalau dia terus menghindar, bagaimana caranya aku menggod
Jantung Arunika seakan berhenti berdetak. Tubuhnya membeku, menatap lekat pada pria yang kini menahan bobot tubuhnya agar tak menimpanya.“Kamu baik-baik saja? Sepertinya aku sangat mengejutkanmu, hm?” Suara itu, suara yang pernah mengisi hari-harinya di masa lalu.“Kak Nathan.” Hanya itu yang mampu terucap dari bibir Arunika.Dengan sigap, Arunika menegakkan tubuh, menciptakan jarak. Gerakan itu membuat tangan Nathan yang tadi bertengger di pinggangnya, kini menggantung di udara.Senyum Nathan mengembang. Namun, ada yang berbeda. Ada sesuatu yang tak terbaca di balik tatapan matanya. “Iya, aku kaget karena tiba-tiba Kak Nathan sudah di sampingku,” jelas Arunika gugup. “Aku tidak mendengar suara lonceng pintunya.”Senyum Nathan tak luntur. “Kamu terlalu fokus sampai tidak mendengar loncengnya.”Arunika mengangguk-angguk, kikuk. Pipinya merona, bukan hanya karena insiden tadi, tetapi juga karena beberapa pasang mata pelanggan kini tertuju padanya.Lagi-lagi dia membuat kegaduhan.Rasa
Di ruang rapat, seorang staf sedang melaporkan perencanaan proyek yang akan diambil oleh perusahaan. Raynar duduk di kursi pimpinan, tatapannya tajam memerhatikan presentasi laporan di hadapan. Di saat yang sama, Raynar melihat ponselnya di atas meja berkedip. Sebuah pesan masuk. Raynar mengambil ponselnya dan memeriksa pesan itu. [Anda meminta saya melaporkan apa pun yang Nona lakukan, jadi saya rasa perlu melaporkan ini.] Raynar telah menyuruh seseorang untuk mengikuti Arunika. Ibu jari Raynar bergerak membuka foto-foto yang dikirimkan orang suruhannya. Detik berikutnya, cengkeraman Raynar di ponsel menguat. Pria yang kemarin ada di kafe kini menemui istrinya lagi! Erik, asisten pribadi Raynar, duduk di sisi kanan Raynar tetapi langsung bisa merasakan aura gelap yang menguar dari atasannya. Dia melirik Raynar dan sudut matanya menangkap wajah Raynar yang terpaku pada layar ponsel, ekspresinya berubah dari datar menjadi sedingin es. “Pak.” Erik menyentuh lengan Raynar dengan
Arunika benar-benar tak menyangka Adrian menculiknya setelah apa yang pria itu lakukan sebelumnya.“Kenapa? Kenapa kamu sangat kejam padahal aku menganggapmu teman?” tanya Arunika menatap tak percaya.“Teman?” Adrian tertawa mendengar Arunika benar-benar menganggapnya teman. Dia mengapit kedua pipi Arunika dan menekannya kuat dengan satu tangan. Dia mengarahkan tatapan mata Arunika ke wajahnya.“Asal kamu tahu, Aru. Membuatmu merasa aku adalah temanmu, memang jadi bagian rencanaku. Hanya saja, semua rencanaku gagal karena Pak Raynar, suamimu itu sudah tahu lebih dulu soal rencanaku,” ucap Adrian lalu melepas kasar pipi Arunika.“Harusnya aku bermain-main dulu denganmu, membuatmu jatuh cinta padaku lalu kamu meninggalkan suamimu, tapi semuanya berakhir setelah suamimu memergokiku berusaha menjebakmu,” ucap Adrian.Arunika sangat syok. Dia tak menyangka Adrian sangat jahat seperti ini. Sejak awal ternyata Adrian tahu kalau Arunika adalah istri Raynar, jadi apa motif Adrian ingin menjeba
Arunika memandangi pesan yang didapatnya. Dia menggenggam ponselnya begitu erat. Tatapannya berubah kesal dan geram.“Aru, ada apa?” tanya Winnie cemas karena Arunika hanya diam memandangi ponsel.Arunika menoleh pada Winnie lalu menggeleng kepala pelan sambil tersenyum.“Tidak ada,” kata Arunika.“Kamu yakin?” tanya Winnie memastikan, dia cemas kalau Arunika sedih karena masalah gosip yang sedang menerpa sahabatnya itu.Arunika mengangguk masih sambil mempertahankan senyumnya.“Baiklah, ayo ke kantin,” ajak Winnie lalu menggandeng tangan Arunika.Namun, Arunika menahan tubuhnya agar tidak bergerak, membuat Winnie berhenti melangkah lagi lalu menatap pada Arunika.“Ada masalah?” tanya Winnie lagi. Dia harus memastikan Arunika memang baik-baik saja.“Tidak, tidak ada,” jawab Arunika, “kamu ke kantinlah dulu, aku ada perlu sebentar,” kata Arunika seraya menunjuk pintu keluar lobby.Winnie mengerutkan kedua alis. “Mau kutemani?”Arunika menggeleng pelan.Winnie mengangguk-angguk. Dia mel
Saat sore hari. Raynar sudah berada di rumah dan kini sedang di kamar menerima panggilan dari Erik. Dia mendengarkan Erik yang sedang melaporkan hasil penyelidikan tentang Adrian.“Jadi benar kalau Adrian dan Stella ada hubungan?” tanya Raynar dengan tatapan begitu datar.Raynar masih tak menyangka jika ada kemungkinan Stella menggunakan Adrian untuk menyakiti Arunika. Raynar belum bisa menebak pasti karena itu masih hanya sebuah spekulasi.“Saya mendapat bukti kalau Adrian pernah bertemu dengan Stella sebelum Anda memecatnya, Tuan. Salah satu staff kita pernah melihatnya saat berada di luar perusahaan.”“Cari tahu lebih dalam apa Adrian sekadar bertemu dengan Stella atau memang ada hubungan. Aku ingin informasi lengkap tentangnya.”Arunika baru saja masuk kamar membawa kopi ketika Raynar menyebut nama Adrian. Dia penasaran, kenapa suaminya menyebut nama pria itu, apa terjadi sesuatu?Namun, Arunika tak langsung bertanya karena Raynar masih bicara di telepon. Dia memilih meletakkan ca
Raynar mengikuti rapat pemegang saham bersama petinggi lainnya di perusahaan itu. Dia duduk diam dengan tatapan dingin seperti biasa, hingga tatapannya tertuju pada Stella yang begitu santai mendengarkan penjelasan.Tadi, sebelum rapat dimulai, Raynar mendapat informasi dari Erik jika lanyard yang dipakai Adrian ternyata lanyard khusus staff direktur pemasaran. Itu artinya Adrian berada di bawah naungan Stella.Jadi, bagaimana bisa Adrian masuk ke perusahaan itu begitu cepat?Setelah rapat selesai, Raynar berdiri dari duduknya dan berjalan keluar dari ruangan itu. Saat menuju lift, Stella tiba-tiba mensejajari langkahnya.“Bagaimana harimu, Ray?” tanya Stella lalu melirik pada Raynar.Stella tak melihat Raynar menoleh padanya ataupun membalas ucapannya. Dia mengepalkan telapak tangan erat, sejak kejadian di rumah itu, Raynar bersikap semakin dingin.Mereka sudah sampai di depan lift. Stella ingin membahas pengusiran dirinya waktu itu, tetapi tak disangka Raynar sudah lebih dulu membuk
Keesokan harinya. Arunika berangkat bekerja seperti biasa, tetapi dia tak berangkat bersama Raynar karena suaminya ada urusan di luar pagi itu.Saat Arunika berjalan di lobby menuju lift, dia melihat beberapa staff wanita yang melihatnya tampak menatap jijik padanya.Tanpa Arunika duga, gosip di perusahaan tentangnya semakin menjadi-jadi. Bahkan beberapa menyebut kalau Arunika dibela atasan padahal terbukti salah karena sudah menggoda atasan mereka.“Lihat saja, memang tak punya muka.”Arunika mendengar suara bisikan saat sedang menunggu pintu lift terbuka. Dia memilih diam dan mengabaikan, dia tak perlu menanggapi sesuatu yang sifatnya fitnah.Arunika masih menunggu lift, telinganya mulai panas karena di belakang
Arunika langsung menaikkan kerah blazernya untuk menutupi luka cakaran itu. Meskipun tidak berguna karena tetap masih terlihat.“Aru.” Raynar menatap dalam agar istrinya itu bicara.Arunika mengulum bibir sejenak, lalu menjawab, “Tidak apa-apa, hanya tergores dikit karena pertengkaran tadi.”Raynar menatap datar. “Terima kasih karena Pak Ray masih menghargaiku dengan tidak membongkar status pernikahan kita karena masalah tadi. Setidaknya dengan begini mereka tidak menganggapku menggunakan kekuasaanmu untuk membalas mereka,” ucap Arunika lalu tersenyum manis agar Raynar tidak bermuka datar seperti itu.“Untuk apa kamu bertengkar dengan mereka?” tanya Raynar tetap dengan tatapan datarnya.Arunika memanyunkan bibir sejenak, lalu menjawab, “Masa aku dibilang bakal merayu Pak Nichole juga hanya karena aku ada denganmu. Lalu tadi aku ketemu Nathan yang bikin mereka ….”Arunika langsung menjeda ucapannya. Dia keceplosan menyebut nama Nathan.Arunika melipat bibir seraya memerhatikan ekspres
Winnie menarik kasar tangan staff yang menjambak rambut Arunika, sehingga sahabatnya itu juga mau melepas. Semua staff menunduk melihat tatapan Nichole yang berdiri di ambang pintu.“Apa yang sedang kalian lakukan di sini? Pamer otot?” Nichole menatap tak senang pada semua orang karena kejadian ini.Para staff itu semakin menunduk panik karena ketahuan berkelahi.Nichole meminta semua staff yang terlibat ikut ke ruangannya, termasuk Winnie karena ada di sana menolong Arunika..Arunika berdiri bersama Winnie. Dia kesal dengan penampilan sangat berantakan. Lirikan matanya begitu tajam tertuju pada empat staff yang sudah memfitnahnya.“Siapa yang memulai?” tanya Nichole dengan suara tegas, “jika kalian tidak jujur, akan kuserahkan masalah perkelahian ini ke pihak HRD!” ancam Nichole sambil menatap satu persatu bawahannya itu.“Kami hanya membela diri, Pak. Kami hanya bicara fakta, tapi Arunika tidak terima.” Satu staff bersuara untuk membela diri lalu menunjuk Arunika di akhir kata.Arun
Setelah makan siang. Arunika dan Raynar kembali ke perusahaan bersama. Saat pintu lift terbuka di lantai departemen hukum, Arunika keluar dan berjalan di koridor menuju ruangan Nichole.Dia menulikan pendengaran dan mengabaikan beberapa staff yang menatap jijik dan berbisik-bisik ke arahnya. Sebelum Arunika sampai di ruangan atasannya itu, ponsel Arunika berdering dan ada nama Nathan terpampang di layar.“Kak Nathan,” gumam Arunika.Arunika ragu apakah harus menjawab panggilan itu, tetapi akhirnya tetap dia jawab.“Halo, Kak.”“Aru, kamu di perusahaan, ‘kan?” tanya Nathan dari seberang panggilan.“Iya,” jawab Aru sambil menganggukkan kepala.“Aku ada di lobby, apa kamu bisa turun sebentar?” Arunika membulatkan bola mata lebar. Tiba-tiba sekali seniornya itu datang ke perusahaan?Arunika mengatakan akan segera turun. Dia memutar tumit dan kembali ke lift untuk segera turun ke lobby.Arunika bertanya-tanya, kenapa Nathan tiba-tiba muncul di perusahaan? Pintu lift terbuka di lobby, Aru
Saat jam makan siang. Arunika pergi ke basement untuk menyusul Raynar yang sudah menunggunya di mobil. Dia langsung masuk dan mendapati suaminya duduk dengan ekspresi wajah datar seperti biasa.Baik Arunika maupun Raynar sama-sama diam sepanjang perjalanan menuju restoran. Meski sebelumnya sempat berselisih, tetapi Arunika tetap memenuhi janjinya untuk makan siang bersama.Raynar mengajak Arunika makan di restoran bintang lima dan memesan private room untuk keduanya.Mereka sudah duduk bersama saling berhadapan, ruangan itu begitu hening, hanya ada suara pelan piring-piring berisi makanan yang sedang disajikan.Arunika melirik Raynar yang bersiap menyantap makanan. Rasanya begitu canggung saat dia hanya diam, sedangkan Raynar sudah biasa bersikap seperti ini.“Cepat makan.”Arunika mendengar suara suaminya memerintah, tetapi Raynar tak menatap padanya. Dia segera ikut menyantap makan siangnya agar bisa segera kembali ke perusahaan.Saat keduanya sedang fokus makan. Ponsel Raynar yang