Share

Bab 238

Penulis: Vodka
Bagas menyeringai sinis saat melihat Yoga mempermalukan dirinya sendiri. Dia berujar, "Sebenarnya aku sempat bertemu Master Kanton di Rumah Lelang Jasmine. Master Kanton memang seorang pria tua, rambut dan janggutnya sudah beruban semua, lalu auranya juga sangat luar biasa. Dia jelas bukan orang berpakaian kumal yang berusaha pamer demi ketenaran."

Linda menimpali, "Yoga, alasan apa lagi yang bisa kamu katakan sekarang?"

Yoga menyahut, "Aku belum pernah pergi ke Rumah Lelang Jasmine. Yang kamu temui mungkin cuma orang yang berpura-pura menjadi aku."

"Cukup! Yoga, Master Kanton itu idolaku. Aku nggak akan membiarkanmu menghinanya lebih jauh," ujar Karina yang sudah mulai muak.

Yoga berkata padanya, "Karina, aku serius. Kalau kamu nggak percaya, aku bisa buktikan di sini sekarang."

Karina membalas dengan tidak sabar, "Yoga, kamu masih belum mau menyerah?"

Bagas terbahak dan menimpali, "Baiklah, karena Yoga bersikeras untuk membuktikan ucapannya, kita kasih dia kesempatan. Aku mau lihat l
Lanjutkan membaca buku ini secara gratis
Pindai kode untuk mengunduh Aplikasi
Bab Terkunci
Komen (1)
goodnovel comment avatar
Jimy Hendriiek
kenapa cih cerita yg beginian selalu sama pny istri pintar nanum bodoh dan pny suami yg pura2 gak berguna namun luar biasa kemampuannya srta kaya raya
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 239

    Yoga mengangguk sambil membalas, "Benar."Bagas menceletuk, "Nggak mungkin! Seratus lima puluh lebih toko ritel Apotek Wellnes harganya ratusan miliar. Dari mana kamu mendapatkan uang sebanyak itu?"Linda langsung merebut dokumen pengalihan kepemilikan, lalu membacanya dengan cermat. Tidak lama kemudian, dia terkejut dan berseru, "Ternyata benar!"Mendengar ini, orang-orang seketika menjadi gempar. Hadiah senilai 20 miliar yang diberikan oleh Bagas sudah cukup mengejutkan. Sekarang, Yoga memberikan aset senilai ratusan miliar kepada Karina. Ini jauh lebih bermanfaat dibandingkan sebuah lukisan. Jika dibandingkan, hadiah yang diberikan Bagas termasuk tidak berharga.Tidak disangka, pria yang orang-orang kira selalu bergantung kepada wanita ternyata bisa begitu royal. Kini, semua orang tidak lagi menatap Yoga dengan hina. Mereka berpikir bahwa Yoga benar-benar rendah hati.Yoga merebut kembali dokumen itu dan menyerahkannya kepada Karina. Dia berkata, "Karina, terimalah."Hati Karina sek

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 240

    Abbas awalnya memuji para mahasiswanya. Begitu giliran Yoga, Abbas malah menyemangatinya. Melihat ini, Karina merasa canggung. Sementara itu, ada beberapa orang yang tidak bisa menahan tawa mereka. Yoga malas meladeni Abbas. Pria tua ini sama seperti Linda yang terkenal angkuh.Saat ini, Abbas tiba-tiba melihat lukisan "Nyanyian Jangkrik" tergeletak di lantai. Dia sontak terkejut dan segera mengambil lukisan itu, lalu berseru, "Astaga! Bukankah ini karya kebanggaan Master Kanton? Kenapa lukisan ini ada di lantai? Sayang sekali."Abbas adalah penggemar berat Kanton. Dia bahkan mendirikan sebuah perhimpunan periset lukisan Master Kanton dan menjabat sebagai ketua. Kala melihat lukisan Kanton tergeletak di lantai, Abbas merasa sangat sakit hati. Dia hendak mengelap debu yang menempel di lukisan itu dengan hati-hati.Bagas buru-buru menjelaskan, "Pak Abbas, sebenarnya itu lukisan palsu. Nggak usah dipedulikan."Abbas menimpali dengan heran, "Palsu? Bagaimana mungkin? Kenapa konsep artistik

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 241

    Abbas berucap, "Seharusnya aku yang nggak layak menjadi murid Master Kanton."Semua orang di tempat merasa malu. Sekarang, mereka yakin bahwa Yoga adalah Master Kanton yang terkenal. Tadi, mereka malah menganggap Yoga sebagai pria pecundang. Ternyata, mereka sendiri yang bodoh.Harga lukisan Yoga setara dengan gaji mereka selama beberapa tahun atau keuntungan perusahaan mereka. Pantas saja, tadi Yoga begitu royal saat memberikan hadiah. Dia memang mampu mengeluarkan uang sebanyak ratusan miliar. Yoga hanya perlu menjual beberapa lukisan untuk menghasilkan banyak uang.Apalagi Linda, dia memandang Yoga dengan mata yang berbinar-binar. Jika dia bisa menikah dengan Yoga, bukannya dia bisa meminta Yoga melukis untuknya setiap hari? Dengan begitu, Linda bisa mewujudkan mimpinya menjadi wanita kaya raya. Lagi pula, Yoga hanya memerlukan belasan menit untuk menyelesaikan sebuah lukisan.Semua orang mulai mengerumuni Yoga dan mengabaikan Bagas. Kali ini, Bagas kalah telak. Dia ingin membunuh Y

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 242

    Selain itu, sepertinya Wenny terluka parah. Yoga segera memeriksa kondisi Wenny. Tiba-tiba, ada dua sosok masuk ke halaman rumah Yoga lagi dengan memanjat tembok. Kedua orang itu terkejut saat melihat Yoga. Mereka saling bertatapan, lalu mengangguk.Kemudian, kedua orang tersebut menyerang Yoga. Sudah jelas mereka berniat membunuh Wenny. Yoga langsung mengerahkan tenaganya dan meninju kedua orang itu. Mereka sama sekali tidak mampu melawan Yoga dan tubuh mereka terpental. Setelah mendarat di tanah, mereka berdua memuntahkan darah.Yoga berkata dengan dingin, "Beri tahu aku identitas kalian. Aku nggak akan menyiksa kalian lagi."Kedua orang itu saling berpandangan. Mereka yang kaget berkomentar."Sepertinya orang ini sangat hebat. Setidaknya, kekuatannya sudah mencapai tingkat elite master.""Kita nggak mungkin bisa menyelamatkan diri lagi.""Tugas kita gagal. Kita bunuh diri saja!"Selesai bicara, kedua orang itu langsung mengeluarkan pisau dan membelah perut mereka. Tubuh mereka berlu

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 243

    Keesokan harinya, Yoga melihat Wenny menodong pisau ke lehernya begitu dia membuka mata. Yoga tersenyum getir dan berkomentar, "Ini namanya air susu dibalas dengan air tuba."Wenny yang geram bertanya, "Nggak usah bercanda. Aku mau kamu bicara jujur, apa semalam kamu berbuat macam-macam kepadaku?"Yoga menjawab, "Aku nggak tertarik denganmu."Wenny merasa sangat kesal. Dia mengancam, "Aku peringatkan kamu, kalau orang lain tahu masalah ini, aku pasti akan menghabisimu!"Yoga menimpali, "Tenang saja, aku juga nggak ingin dipermalukan."Wenny yang berang berujar, "Huh, kamu nggak usah sok suci! Aku sarankan kamu untuk segera membatalkan perjanjian pernikahan. Kamu itu seperti pungguk yang merindukan bulan!"Yoga menanggapi, "Seharusnya kamu yang seperti pungguk."Wenny tidak bisa berkata-kata. Dia tidak pernah bertemu dengan orang yang tidak tahu malu seperti Yoga!Yoga mengalihkan pembicaraan, "Siapa 2 ahli bela diri Negara Jepana yang mengejarmu semalam? Kenapa mereka mau membunuhmu?"

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 244

    Wenny menjawab, "Nggak tahu, tapi menurut dugaanku mereka mungkin ingin mengekstrak zat langka dari darah mereka. Sebelum aku sempat menyelidikinya, foto yang kuambil ini sudah ditemukan oleh ahli bela diri dari Negara Jepana.""Nggak berguna!" cibir Yoga.Wenny terdiam. Dalam hati, dia balik memaki Yoga dan seluruh keluarganya.Yoga berkata lagi, "Aku akan mengusut masalah ini.""Oke, senang bekerja sama denganmu," sahut Wenny.Yoga membalas dengan sinis, "Kerja sama? Kamu belum pantas.""Pergi kamu!" seru Wenny.....Bagas telah mengutus seseorang untuk mengawasi Karina secara diam-diam. Jadi, saat Karina dilarikan ke rumah sakit setelah pingsan di lift, Bagas langsung menerima informasi dan bergegas ke rumah sakit. Namun, dia tidak langsung mengunjungi bangsal Karina. Sebaliknya, dia pergi ke pusat perawat di instalasi rawat inap untuk mencuri sampel darah Karina.Bagas masuk ke toilet, lalu mencampurkan reagen ke sampel darah Karina. Tidak butuh waktu lama bagi darah Karina untuk b

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 245

    "Terima kasih, terima kasih!" ujar Widya penuh haru. Sambil berlinang air mata, Widya dan putranya pun meminta Karina menandatangani surat donasi organ.Bagas berujar sambil menghela napas, "Karina, biarpun aku nggak menyarankan kamu melakukan ini, aku tetap menghargai niat baikmu. Tenang saja, aku akan mengusahakan yang terbaik untuk menyembuhkanmu. Kalau gagal, aku berjanji akan menjaga keluargamu seumur hidupku.""Terima kasih," balas Karina yang tersentuh.Karina beristirahat sejenak di rumah sakit. Setelah merasa kondisinya sudah lebih stabil, dia pun keluar. Masih ada banyak pekerjaan yang harus diselesaikannya di perusahaan.Saat Karina sedang menunggu di lampu merah, sebuah truk besar mendadak menabraknya dari belakang. Bruak! Terdengar bunyi keras, lalu Karina kehilangan kesadarannya.Ketika tersadar, Karina mendapati dirinya terjebak di dalam mobil. Sekujur tubuhnya diserang rasa sakit dan dia tidak kuasa bergerak. Karina ingin mengatakan sesuatu, tetapi bibirnya tidak mampu

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 246

    Sopir dan petugas pertolongan darurat segera turun dari mobil untuk berunding dengan Widya. "Kami jelas-jelas mengemudi dengan normal. Kamu yang tabrak dulu. Ini tanggung jawabmu sepenuhnya," ucap si sopir.Petugas juga berkata, "Cepat minggir. Kami masih harus menyelamatkan korban. Waktunya nggak boleh tertunda sedikit pun."Mendengar kata-kata mereka, Widya malah membantah, "Omong kosong! Kalian sudah menabrakku, tapi masih merasa paling benar? Kalau kalian nggak mau ganti rugi hari ini, jangan harap bisa pergi."Sopir menyadari bahwa Widya hanya ingin mencari keuntungan. Dia berkata dengan ramah, "Bu, tolong minggir dulu. Biarkan kami selamatkan korban. Departemen hukum rumah sakit kami akan menghubungimu untuk membahas ganti ruginya."Sayangnya, Widya malah makin kesal. Dia segera berseru, "Mimpi! Kalian harus membawaku ke rumah sakit dulu, baru selamatkan dia. Kalau nggak, aku nggak akan kasih kalian pergi."Akhirnya, sopir itu tidak tahan lagi. Dia memberi tahu petugas pertolong

Bab terbaru

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1305

    Yoga merasa sangat puas. Setelah itu, dia berbalik dan meninggalkan tempat tersebut. Tak lama kemudian, dia menemui Sutrisno dan memintanya untuk mengatur penjemputan Ayu serta yang lainnya.Sebagai salah satu dari empat keluarga besar, Keluarga Salim seharusnya tidak kesulitan untuk menjemput orang dari dunia bela diri kuno. Apalagi, para penjaga gerbang yang sebelumnya menghalangi jalan telah dibunuh oleh Yoga. Kini, tak ada lagi yang berani menghalangi jalannya.Yang lebih penting adalah pertempuran hari ini telah mengguncang seluruh dunia kultivator kuno. Nama Yoga langsung menyebar luas. Semua orang tak henti-hentinya membicarakan betapa kuatnya dia.Keluarga Husin dan Keluarga Kusuma benar-benar tercengang saat mendengar hasil pertempuran. Entah bagaimana memikirkannya, tidak ada yang menyangka bahwa Yoga mampu menekan empat kultivator raja sekaligus seorang diri.Dalam sekejap, banyak orang gelisah dan ketakutan. Mereka mulai berpikir, apakah mereka pernah menyinggung Yoga sebel

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1304

    "Dia ... berhasil menahannya?" Leluhur dari Keluarga Kusuma dan Keluarga Husin luar biasa terkejut. Jantung mereka berdebar kencang, bahkan sulit untuk menyembunyikan rasa gugup.Mereka sama-sama berada di tingkat kultivator raja, tetapi kenapa pemuda ini bisa sekuat itu? Ini sungguh di luar nalar"Barang bagus." Tepat pada saat itu, Yoga mengerahkan energi sejatinya dan menyelimuti dua harta pusaka yang sebelumnya digunakan lawan.Pada saat yang sama, petir dari langit tiba-tiba menyambar turun. Dalam sekejap, sambaran petir itu langsung memutuskan hubungan antara dua harta pusaka itu dengan pemiliknya."Pfft!" Dua kultivator raja itu muntah darah di tempat. Energi mereka terguncang hebat. Mereka bahkan nyaris kehilangan keseimbangan. Serangan balik dari harta pusaka itu menghantam mereka keras. Sungguh mengerikan."Mana mungkin begini? Bahkan, Jam Penciptaan pun nggak bisa menghadapinya? Dia ini ... sebenarnya berada di tingkat apa?""Seorang kultivator raja sekuat ini? Ini nggak mas

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1303

    "Matilah!" Empat kultivator raja mengerahkan senjata ajaib mereka dan langsung melancarkan serangan.Dalam sekejap, langit seakan-akan runtuh. Bumi bergetar dan suasana menjadi mengerikan. Udara di sekitar dipenuhi dengan tekanan yang menyesakkan.Meskipun orang-orang di sekitar berdiri cukup jauh, mereka tetap bisa merasakan perubahan ini dengan jelas. Tatapan mereka penuh keterkejutan. Mereka hanya bisa terpaku menyaksikan pertempuran yang belum pernah mereka lihat seumur hidup."Meskipun Yoga berbakat luar biasa, dia pasti nggak punya harapan untuk bertahan hidup kali ini!" Begitulah yang ada di benak semua orang. Mereka hanya bisa menghela napas dalam hati.Hanya saja pada saat ini, terdengar suara keras. Tiba-tiba, kilatan petir muncul dan menyelimuti tubuh Yoga. Cahaya petir itu berkilauan luar biasa dan terlihat seperti zirah yang menyala dengan sinar terang."Ini ... apa sebenarnya yang terjadi?""Petir bisa digunakan seperti ini? Mustahil!""Apa yang dia latih? Kenapa kekuatan

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1302

    "Ternyata kamu seorang kultivator raja juga?" tanya keempat kultivator raja itu dengan ekspresi yang berubah dan tatapan yang aneh. Dengan kekuatan yang begitu luar biasa, Yoga sudah bisa berjalan dengan bebas di dunia kultivator kuno. Apalagi orang ini memiliki hubungan darah dengan mereka, ini adalah sebuah kesempatan yang langka bagi keluarga mereka."Bukankah kalian ingin membunuhku? Ayo maju," teriak Yoga dengan petir yang menyambar-nyambar dan aura yang kuat memenuhi ruangan itu."Yoga, kamu adalah keturunan dai Keluarga Kusuma. Kalau sekarang kamu berlutut untuk minta maaf dan menyerah, aku akan menerimamu kembali ke Keluarga Kusuma," kata salah satu kultivator raja Keluarga Kusuma dengan dingin."Ibumu adalah anggota Keluarga Husin. Asalkan kamu bersedia mengabdi pada Keluarga Husin, aku akan menerimamu dan ibumu kembali ke Keluarga Husin," teriak salah satu kultivator raja Keluarga Husin dengan lantang.Saat ini, kedua keluarga itu sudah bisa melihat kekuatan Yoga, mereka tent

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1301

    Yoga memegang kepala Samsul dan Timothy dengan kedua tangannya, lalu menghantamkannya ke lantai dengan keras.Bang!Samsul dan Timothy tergeletak di lantai dengan tubuh yang berlumuran darah dan tulang patah. Mereka memang masih hidup, tetapi hanya bisa bernapas saja. Mereka menatap Yoga dengan tatapan yang terkejut dan tidak percaya karena mereka benar-benar tidak menyangka Yoga akan begitu kuat. Hanya dalam beberapa saat saja, Yoga sudah berhasil mengalahkan mereka."Kalian masih belum cukup layak melawanku," kata Yoga dengan nada dan tatapan yang dingin. Dia menarik napas dalam-dalam, lalu perlahan-lahan berbalik dan pergi.Saat sudah berada di luar pintu, Yoga melihat ke sekeliling yang sudah dipenuhi dengan orang-orang. Sebagian orang itu berasal dari Keluarga Kusuma dan Keluarga Husin, sedangkan sisanya adalah orang yang datang ke sana untuk menyaksikan pertempuran itu."Karena kalian sudah datang, keluarlah," teriak Yoga dengan lantang.Kerumunan orang itu langsung tertegun seje

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1300

    "Omong kosong. Sejak kapan kami bersekongkol dengan manusia hantu? Selain itu, kamu bilang dia ini Yoga?" tanya Samsul dengan ekspresi terkejut dan menatap Yoga dengan bengong.Suasana hati orang-orang dari Keluarga Kusuma menjadi rumit dan tatapan mereka menjadi makin tajam. Bagaimanapun juga, Yoga adalah sosok yang sudah membuat Keluarga Kusuma di dunia bela diri kuno rugi besar. Namun, sekarang orang ini ternyata berdiri di depan mereka dalam keadaan hidup."Huh! Nggak perlu banyak omong kosong. Serahkan Yoga atau kalian akan menjadi musuh Keluarga Husin," teriak Timothy dengan dingin."Kamu berani mengancamku? Keluarga Husin ternyata makin berani," kata Samsul dengan ekspresi dingin dan menggertakkan giginya. Sebagai sesama salah satu dari empat keluarga besar, dia tidak menerima Keluarga Husin berani mengancam Keluarga Kusuma.Saat ini, ekspresi semua orang yang berada di sana terlihat tegang dan suasana itu terasa makin panas.Tepat pada saat itu, Yoga kembali berulah dan berkata

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1299

    "Apa?" Semua orang yang berada di tempat itu terkejut dan ekspresi mereka terlihat sangat muram."Siapa mereka?" tanya Samsul dengan nada dingin."Mereka ... adalah orang-orang dari Keluarga Husin," jawab bawahan itu.Dalam sekejap, ekspresi semua orang menjadi muram. Mereka saling memandang dengan mengernyitkan alis karena merasa gelisah."Ini .... Kamu orang dari Keluarga Husin ya?" tanya Samsul yang tiba-tiba menoleh dan menatap Yoga dengan mata yang bersinar.Pada saat itu, Yoga baru perlahan-lahan berdiri dengan ekspresi bangga, lalu tersenyum dingin dan berkata dengan tenang, "Aku rasa aku nggak perlu menyembunyikan identitasku lagi, aku adalah Olga Husin.""Dasar bajingan! Jadi kamu ini orang dari Keluarga Husin, ternyata semua ini adalah konspirasi dari Keluarga Husin," teriak Samsul dengan marah."Benar. Sekarang kalian sudah tahu pun nggak ada gunanya lagi, nggak ada yang bisa menyelamatkan kalian. Bersiaplah untuk mati," teriak Yoga dengan lantang dan aura yang menekan.Kata

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1298

    Di bawah arahan pemimpin pengawal itu, Yoga dibawa ke sebuah tempat yang terbuka. Sudah ada tiga puluhan ahli yang berdiri tegak di sana dan menatap Yoga dengan ekspresi serius. Sementara itu, seorang paruh baya sedang duduk di kursi dan menunggu dengan tenang."Aku Samsul dari Keluarga Kusuma. Kamu orang dari Rumah Lelang Diseto yang menjual besi hitam?" tanya Samsul sambil mengamati Yoga dari atas ke bawah dengan tatapan yang tajam karena dia merasa ada yang tidak beres dengan pria yang seluruh tubuhnya tertutup ini. Aura di tubuh pria ini tidak terasa seperti orang tua, melainkan seorang pemuda.Sementara itu, tatapan Samsul yang tajam membuat Yoga merasa tidak nyaman.Yoga menjawab, "Benar, aku orangnya."Samsul berkata, "Barang yang kamu inginkan sudah siap. Kalau sudah setuju, kita bisa mulai bertransaksi sekarang."Yoga berkata, "Baiklah, tapi aku harus memeriksa barangnya dulu."Samsul pun menganggukkan kepala sebagai isyarat pada bawahannya.Tak lama kemudian, anggota Keluarga

  • Pembalasan sang Menantu Tertindas   Bab 1297

    Yoga berdiri tegak dengan aura penuh wibawa. Ekspresinya serius saat berbicara demikian. Kata-katanya langsung membuat Sutrisno tertegun.Ini ... ini pasti hanya bercanda, 'kan? Sutrisno bahkan merasa seperti sedang berkhayal. Seandainya orang lain yang mengatakan hal itu, dia pasti sudah marah. Namun sayangnya, orang yang mengatakannya adalah Yoga.Dalam suasana tegang ini, sebuah suara jernih tiba-tiba terdengar. "Kalau begitu, aku besok bisa melakukan apa?" Suara itu berasal dari seorang wanita yang melangkah masuk dari pintu. Sosoknya anggun dan menawan. Itu adalah Winola.Sutrisno langsung tersentak. Matanya membelalak tak percaya ketika bertanya, "Kamu ... sudah dengar semuanya?""Ya." Winola tidak berniat menyangkalnya. Dia pun mengangguk ringan. Dia telah mendengar cukup banyak, bahkan bisa menebak bahwa Yoga pasti sedang merencanakan sesuatu untuk besok.Terutama saat mendengar rencana Yoga untuk mengguncang dunia kultivator kuno. Di dalam hatinya, semangatnya menggebu-gebu. D

Jelajahi dan baca novel bagus secara gratis
Akses gratis ke berbagai novel bagus di aplikasi GoodNovel. Unduh buku yang kamu suka dan baca di mana saja & kapan saja.
Baca buku gratis di Aplikasi
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status