Yoga pun menghabiskan segelas miras itu tanpa ragu.Setelah itu, pria mohawk itu berkata, “Katakanlah, masalah apa yang harus aku selesaikan? Apa itu masalah utang atau kamu sudah menyinggung tokoh hebat?”Sebenarnya, pria mohawk itu sudah menaruh obat ke dalam miras yang diminum Yoga. Tidak sampai 10 menit lagi, Yoga pasti akan mulai pusing. Pada saat itu, dia sudah bisa mendapatkan Lili.“Membunuh orang,” jawab Yoga dengan acuh tak acuh.Setelah mendengar ucapan Yoga, semua orang pun tercengang. Sementara itu, pria mohawk itu berkata dengan ekspresi serius, “Kalau membunuh orang sih agak merepotkan.”“Aku mau kamu membunuh 78 orang,” tambah Yoga.Tujuh puluh delapan orang? Semua orang sudah sepenuhnya dikejutkan oleh Yoga. Bahkan pria mohawk itu juga langsung terkesiap dan ekspresinya menjadi sangat serius. Ternyata masalah ini jauh lebih serius dari yang dibayangkannya. Dia berkata, “Sobat, sebaiknya kamu serahkan saja dirimu ke kantor polisi.”“Kenapa? Kamu nggak bisa menanganinya?
“Ada yang bermarga Wijaya, Wardam, Juanda, dan Tondi,” jawab Yoga.“Oh? Apa kamu tahu status mereka?” tanya Naga Hijau.Yoga menjawab, “Susi Wijaya dari Keluarga Wijaya, Andi Wardam dari Keluarga Wardam, Kelvin Juanda dari Keluarga Juanda, Sarah Tondi dari Keluarga Tondi. Mereka semua berasal dari ibu kota provinsi.”“Buset!” seru Naga Hijau dengan terkejut. Orang lainnya juga buru-buru menjauhi Yoga, seolah-olah Yoga adalah musuh besar mereka.Orang-orang yang Yoga sebutkan itu merupakan anggota keluarga dari empat keluarga besar ibu kota provinsi. Jangan-jangan, orang di hadapan mereka ini adalah Yoga Kusuma, maniak pembunuh yang menggemparkan ibu kota provinsi itu?Naga Hijau menghela napas dalam-dalam untuk menenangkan diri, lalu bertanya, “Sobat, apa namamu Yoga Kusuma?”“Benar,” jawab Yoga.Sialan! Kali ini, mereka sudah terlibat masalah besar. Naga Hijau pun berdiri, lalu membungkukkan badannya untuk memberi hormat pada Yoga sambil berkata, “Tuan Yoga, maaf. Kami nggak mampu mem
Naga Hijau berkata dengan semangat, “Tuan Yoga, aku bersedia mengikutimu dan membantumu melawan empat keluarga besar ibu kota serta Sekte Sembilan Aliran. Tapi, para anggota Geng Naga Hijau terlalu lemah dan hanya akan mengorbankan diri apabila ikut bertarung. Aku nggak bisa memaksa mereka untuk menemaniku pergi mati.”Yoga bertanya, “Seberapa tinggi kemampuan mereka?”“Sebagian besar adalah ahli bela diri biasa dan hanya ada sebagian kecil yang sudah mencapai tingkat master,” jawab Naga Hijau.Yoga berkata, “Bagaimana kalau aku bisa meningkatkan basis kultivasi mereka dalam waktu singkat? Contohnya, ahli bela diri biasa menjadi ahli bela diri tingkat master dan ahli bela diri tingkat master menjadi ahli bela diri tingkat semi grandmaster atau bahkan tingkat grandmaster.”“Serius?” tanya Naga Hijau dengan sangat terkejut. Jika orang lain yang mengatakan hal ini, dia tidak mungkin percaya. Namun, dia lumayan percaya pada Yoga. Kemudian, dia menjawab, “Tuan Yoga, kalau benar begitu, Geng
Karina menjawab, “Korban dari kecelakaan yang ditimbulkan Gatot sudah meninggal. Keluarganya korban datang membuat onar di rumah dengan membawa jasadnya. Aku benar-benar nggak sanggup menghadapi mereka.”“Oke, aku akan segera ke sana,” jawab Yoga. Kemudian, dia pun bergegas melaju ke rumah Karina dan mengesampingkan masalah pengumpulan bahan obat.Saat ini, gerbang rumah Karina dipenuhi dengan para tetangga yang berkumpul untuk menonton keributan. Mereka bukan hanya tidak memihak Karina sekeluarga, tetapi malah ikut mencemooh mereka.Yoga berjalan melewati kerumunan sambil berseru, “Minggir dulu semuanya!”Saat menyadari kemunculan Yoga, cemoohan mereka pun menjadi semakin menjadi-jadi.“Eh? Bukannya dia itu suami pecundang Karina? Mereka sudah bercerai, ‘kan? Buat apa dia datang kemari?”“Seharusnya dia datang untuk menyelesaikan konflik ini.”“Pfft! Jangan bercanda! Dia memang bisa bantu melakukan pekerjaan rumah, tapi dia hanya akan mengacaukan semuanya kalau disuruh untuk menangani
“Karina berkata, “Aku sudah bilang aku nggak akan kabur. Ibu nggak usah membujukku lagi!”“Ka ... kamu benar-benar mau membuatku mati kesal ya!” seru Ambar dengan marah.Yoga yang berada dalam kerumunan pun tersenyum getir. Ternyata Ambar masih belum berubah dan hendak menjadikan dirinya sebagai kambing hitam. Dia pun berjalan keluar dari kerumunan dan menyapa, “Karina.”Begitu melihat kemunculan Yoga, Karina langsung merasa lega dan berkata, “Yoga, sejak kapan kamu tiba di sini?”“Belum lama,” jawab Yoga sambil melirik Ambar.Ambar sontak merasa malu. Yoga pasti sudah mendengar fitnahannya tadi.Karina bertanya dengan ekspresi masam, “Yoga, gimana ini?”“Serahkanlah masalah ini padaku,” hibur Yoga. Kemudian, dia berjalan ke hadapan wanita itu dan berkata, “Aku akan memberimu sebuah cara penyelesaian. Coba dengar saja dulu kamu mau menerimanya atau nggak.”“Siapa kamu? Atas dasar apa kamu ikut campur dalam masalah ini?” tanya wanita itu.Yoga menjawab, “Aku ini suaminya Karina.”“Huh!
Saat Yoga menggadaikan aset Keluarga Kusuma yang terakhir itu kepada Kelvin, Kelvin juga sangat menghargai kemampuan Wisnu dan hendak merekrutnya. Namun, Wisnu malah menolak dengan tegas dan membuat Kelvin marah. Kemudian, Kelvin pun memboikot Wisnu sehingga dia tidak bisa mendapatkan pekerjaan di mana pun. Setelah itu, Wisnu juga sepenuhnya menghilang dari dunia Yoga. Mereka sudah tidak saling menghubungi selama beberapa tahun. Tak disangka, Wisnu malah berakhir seperti ini.Wisnu dan Yoga seumuran. Namun, wajah Wisnu malah terlihat sangat keriput dan rambutnya juga sudah beruban sehingga dia terlihat lebih seperti seorang kakek-kakek. Entah apa yang sudah dialaminya selama beberapa tahun terakhir.Melihat Yoga yang termenung, wanita itu pun tersenyum sinis dan berkata, “Kenapa? Nggak tahu harus bagaimana mulai menolongnya? Sebaiknya cepat serahkan uang itu! Ingat, kamu sudah menjanjikan 200 miliar dan nggak boleh kurang sepeser pun!”Yoga pun memelototi wanita itu dengan galak. Kena
“A ... aku ....” Wismu merasa sangat bersemangat hingga tidak bisa berkata-kata. Kemudian, dia juga menyadari bahwa istrinya juga berada di lokasi dan buru-buru memperkenalkan mereka, “Yoga, ini adalah istriku, namanya Fenny Wartono. Fenny, ini adalah teman terbaikku, Yoga Kusuma. Panggil saja dia Kak Yoga.”“Huh! Teman baik apanya! Kalau dia benar-benar teman baikmu, nggak seharusnya dia menghidupkanmu kembali. Gara-gara itu, uang kompensasi yang seharusnya kuterima malah melayang!” seru Fenny dengan tidak senang. Kemudian, dia pun langsung pergi.Setelah berjalan pergi beberapa langkah, Fenny tiba-tiba teringat sesuatu dan berkata, “Kalian sudah bilang akan memberiku kompensasi sebanyak 200 juta meskipun berhasil menghidupkannya kembali. Wisnu, kalau kamu nggak mendapatkan 200 juta itu, pergi mati saja sana!”Setelah itu, Fenny lanjut melangkah pergi. Wisnu pun merasa sangat malu dan berkata, “Yoga, maafkan dia ya.”Yoga menepuk-nepuk bahu Wisnu dan menjawab, “Kita itu teman baik, ka
“Aku percaya,” jawab Wisnu sambil tersenyum getir. Namun, ekspresinya malah dipenuhi dengan ketidakpercayaan.Setelah itu, tiba-tiba terdengar suara manja Fenny dari luar, “Eh, Kak Jeffry, buat apa kamu kemari? Kita sudah lama nggak jumpa ya! Aku sangat merindukanmu.”“Centil, Kakak juga sudah merindukanmu. Ayo masuk! Kakak nggak tahan lagi!” jawab seorang pria yang suaranya terdengar kasar.“Sst! Kak, pecundang itu ada di rumah,” kata Fenny dengan buru-buru.Begitu mendengar percakapan itu, Wisnu pun merasa sangat marah dan mengepalkan tangannya erat-erat. Sementara itu, Yoga hanya mendesah, “Wisnu, dengarlah nasihatku. Lebih baik tinggalkan wanita seperti itu.”“Yoga, aku sudah membuatmu malu,” ujar Wisnu.“Ayo kita keluar!” ucap Yoga. Setelah itu, mereka pun berjalan keluar dari rumah.Jeffry berteriak pada Wisnu, “Wisnu, aku sudah datang berkali-kali, tapi nggak pernah ketemu sama kamu. Hari ini, kamu akhirnya muncul juga! Cepat serahkan uang sewa sebesar 4 juta itu!”Setelah mende
Semua orang dari empat keluarga besar tidak memiliki pilihan lain dan hanya bisa menyetujuinya karena perintah sudah disampaikan dengan jelas."Kalau semuanya sudah berkumpul, bersiaplah untuk berangkat," kata Yoga dengan tenang dan ekspresi yang datar. Dia tidak yakin apakah orang-orang dari empat keluarga besar akan bekerja dengan sepenuh hati. Namun, para manusia hantu ini pasti akan patuh karena Prajna dan yang lainnya masih berada di bawah pengaruh racun.Oleh karena itu, semua orang berangkat bersama-sama di bawah komando Yoga."Tuan Bimo nggak ikut kita berangkat?" tanya Sutrisno dengan hati-hati setelah mendekat. Dia sudah melihat ke sekeliling, tetapi tidak menemukan keberadaan Bimo.Orang-orang lainnya juga menatap Yoga karena ingin tahu jawabannya. Bagaimanapun juga, hingga saat ini, belum ada seorang pun yang pernah bertemu dengan Bimo secara langsung."Tuan Bimo sudah berangkat, kita harus segera menyusulnya," teriak Yoga dengan lantang.Semua orang merasa kecewa saat mend
Setelah masuk, Sutrisno menelepon Yoga. Tak lama kemudian, Yoga pun datang.Sutrisno berkata, "Barangnya sudah dipersiapkan semuanya, sekarang hanya tinggal menunggu perintah dari Tuan Bimo."Yoga membalas, "Tuan Bimo bilang tunggu sebentar lagi."Sutrisno bertanya, "Tunggu? Tunggu apa?"Dia berpikir sudah di saat seperti ini, mengapa harus menunggu lagi?Yoga menjawab, "Kamu tunggu saja. Kenapa begitu terburu-buru?"Sutrisno hanya bisa menggelengkan kepala dengan tak berdaya. Dia juga tidak tahu apa lagi yang ditunggu Bimo sekarang, bukankah lebih baik langsung bergerak saja? Dengan perasaan yang enggan, dia pun menyampaikan pesan itu pada yang lainnya.Ekspresi semua orang terlihat bingung dan merasa sangat curiga. Tidak ada seorang pun yang tahu apa yang sebenarnya mereka tunggu.Satu jam kemudian, akhirnya ada beberapa orang lagi yang datang.Saat melihat orang yang datang, ekspresi semua orang dari empat keluarga besar terlihat kesal dan tatapan mereka menjadi makin serius.Yang d
Tidak ada satu pun yang boleh bertindak sewenang-wenang. Jika tidak, orang itu akan menerima sanksi dan dibunuh yang lainnya. Inilah alasannya mengapa organisasi Pelindung Kebenaran bisa bertahan selama ribuan tahun."Tuan Jordi, kamu juga nggak tahan lagi dan ingin membunuh orang itu ya?""Jangan ragu lagi. Orang ini sudah bersekongkol dengan Farel untuk mendapatkan harta karun itu, dia sudah mengkhianati kepercayaan dan kita semua.""Segera lakukan perhitungannya sekarang, selidiki masalah ini. Kita pasti bisa segera menemukan kebenarannya."Semua orang mulai mendesak dengan cemas. Mereka tahu betul harta karun itu baru bisa ditemukan jika kebenarannya terungkap."Harta karun Pil Ketenangan Jiwa ini mungkin benar-benar bisa membuat kita jadi lebih kuat dan bisa membunuh Bimo. Tapi, nggak ada tahu harta yang bisa menyatukan dunia ini sebenarnya apa, semuanya hanya bisa terus membahasnya saja. Apa kalian pernah berpikir mungkin saja ini taktik dari empat keluarga besar untuk memecah be
Di tengah pegunungan yang luasnya tak berujung, terdapat sebuah altar dengan beberapa api unggun yang sedang menyala dan memancarkan cahaya yang dingin. Banyak orang yang berpakaian hitam di sekeliling sedang mengucapkan kata-kata yang sulit untuk dimengerti.Tempat ini adalah markas Pelindung Kebenaran. Para petingginya berkumpul di sana dengan ekspresi yang serius dan saling memandang dengan tatapan yang sangat waspada."Aku ingin tahu, siapa yang sebenarnya sudah bekerja sama dengan Keluarga Husin sampai mereka bisa benar-benar mendapatkan harta karunnya?" kata seseorang dengan nada gembira, seolah-olah sedang merayakan sesuatu.Yang lainnya juga melihat ke sekeliling dan berbicara sambil tertawa."Benar, ini adalah kabar yang baik. Sebaiknya kita ungkapkan hal ini dan diskusikan bersama-sama.""Bagi organisasi Pelindung Kebenaran, ini adalah kesempatan yang sangat langka. Kita semua harus bekerja sama.""Kalau memang ada harta karun, ini sama saja sudah sangat berjasa bagi kita. Si
Jeje berujar sambil terkekeh, "Hehehe. Makin kacau makin seru! Kalau kacau, itu artinya ada banyak hal menarik yang akan terjadi!"Roselia menimpali, "Tapi lihat saja situasi sekarang, padahal empat keluarga besar di dunia bela diri kuno sudah benar-benar sendirian. Mereka bahkan masih nekat mau mengejar dan memburu Pelindung Kebenaran!"Erna berucap dengan nada tenang, "Biar saja mereka melakukan apa yang mereka mau, tapi soal kerusuhan di area terlarang ini, kita tetap harus berhati-hati!"Kamelia menambahkan, "Benar, aku juga pernah dengar tentang kerusuhan area terlarang di dunia kultivator kuno. Setelah kekacauan itu, pasti akan ada ancaman besar bagi dunia bela diri kuno!"Yoga bertanya dengan penasaran, "Kak Kamelia, kenapa bisa begitu?"Kamelia menjelaskan dengan tenang, "Setiap kali terjadi kerusuhan di area terlarang, pasti akan ada beberapa makhluk berbahaya yang berhasil melarikan diri. Sayangnya, orang-orang di dunia kultivator kuno nggak akan repot-repot mengurusnya."Yog
Karina dan Nadya berdiri di ambang pintu. Mereka menatap Yoga dan Winola yang berada di sofa dengan ekspresi kaku. Posisi kedua orang itu terlihat begitu aneh dan mencurigakan."Cepat lepaskan aku!" Wajah Winola langsung memerah karena malu dan marah. Dia berusaha sekuat tenaga untuk meronta. Baru setelah itu Yoga buru-buru melepaskannya. Dia menggaruk kepalanya dengan kikuk dan merasa suasana menjadi sangat canggung.Winola merapikan lengan bajunya, lalu mengalihkan pandangannya ke Karina dan Nadya. Tanpa berkata apa-apa, dia bergegas meninggalkan vila dengan langkah cepat.Karina dan Nadya sama sekali tidak menyapa Winola. Mereka hanya diam sampai Winola benar-benar pergi, lalu serempak menatap Yoga dengan pandangan tajam."Wah, mengharukan sekali. Jadi benar dugaan kami, kamu ini benar-benar nggak pernah puas. Masih saja bermain di belakang kami," sindir Karina.Nadya menimpali, "Aku juga sempat curiga. Mana mungkin hari ini kamu nggak ke mana-mana?""Kalau keluar pun, pasti ada ban
Sutrisno menepuk meja dengan keras. Raut wajahnya penuh keyakinan dan semangat."Apa? Kerja sama lagi?" Wajah orang-orang dari Keluarga Husin langsung pucat pasi. Mereka menatap Sutrisno dengan pandangan kosong dan pasrah.Setiap kali bekerja sama dengan Bimo, mereka selalu harus mengalami kerugian besar seperti digerogoti habis-habisan. Sekarang, masih harus kerja sama lagi?Luna yang juga merasa sedikit gentar pun berucap dengan suara pelan, "Sebenarnya bisa tanpa kerja sama juga.""Benar, kita juga bisa melakukan penyelidikan lebih dulu sebelum memutuskan sesuatu," timpal Winola dengan suara rendah."Nggak, kita harus dapat dukungan dari Tuan Bimo. Bagaimanapun, dia adalah yang terkuat di antara kita semua. Dengan bantuannya, semuanya akan beres dengan mudah!" seru Sutrisno dengan penuh semangat. Wajahnya begitu bersemangat, seperti penggemar berat yang memuja idolanya.Semua orang hanya bisa terdiam. Sikap Sutrisno benar-benar seperti penggemar garis keras dari Bimo."Ya sudah, kam
Saat ini, ekspresi semua anggota Keluarga Husin kaku dan pucat. Mereka hanya bisa duduk diam dengan ekspresi yang sangat muram.Tatapan penuh amarah dari tiga keluarga besar yang mengelilingi mereka terasa menekan. Jelas sekali, tiga keluarga besar telah bersatu untuk mengepung Keluarga Husin! Situasi ini benar-benar membuat mereka sulit menahan diri."Sialan!" Orang-orang dari Keluarga Husin merasa cemas. Situasi ini makin sulit untuk dikendalikan."Kalau kalian nggak segera kasih penjelasan, begitu masalah ini tersebar ke dunia kultivator kuno, krisis baru pasti akan muncul!" ucap Winola dengan suara dingin. Tatapannya tajam dan aura mengancamnya terpancar begitu kuat.Meskipun Keluarga Husin cukup kuat, mereka tidak mungkin bisa bertahan karena dikeroyok oleh tiga keluarga besar sekaligus."Kami akan segera laporkan masalah ini ke pihak atasan dan minta petunjuk mengenai langkah selanjutnya," ucap salah seorang anggota Keluarga Husin dengan nada pasrah. Dia benar-benar tidak berdaya
Mereka semua sedang mencari keberadaan Farel, tetapi hasilnya nihil. Bahkan, anggota dari empat keluarga besar lainnya pun mulai berdatangan dan memenuhi ruang tamu Keluarga Husin.Di antara mereka, Sutrisno dan Winola juga berada di sana. Sementara itu, Luna berdiri dengan raut raut wajah dingin. Matanya tajam ketika menatap anggota Keluarga Husin.Luna berujar dengan suara dingin, "Sudah sejauh ini, Keluarga Husin masih belum menemukan keberadaan Farel? Jangan-jangan kalian sudah bawa harta itu kembali ke dunia kultivator kuno?""Keluarga Husin benar-benar punya siasat bagus. Di permukaan, kalian menyebarkan kabar bahwa Farel berkhianat, tapi diam-diam membawanya kembali ke dunia kultivator kuno!" ucap Sutrisno. Tatapan penuh ejekan dan penghinaannya tertuju pada mereka.Winola berbicara dengan nada tajam dan penuh amarah, "Kalian dulu bilang mau bekerja sama, tapi sekarang berbuat seperti ini. Apa kalian nggak seharusnya kasih penjelasan?"Empat keluarga besar bersatu dan bekerja sa