Ketika akhirnya mobil tiba di depan Hotel Orion, Romeo langsung melompat keluar bahkan sebelum mobil benar-benar berhenti. Ia masuk ke lobi dengan langkah lebar. Tanpa mempedulikan pandangan staf hotel yang memperhatikannya, Romeo menghampiri meja resepsionis. Yonas yang melihat kedatangan sang atasan, buru-buru mendampingi Romeo.“Di mana istri saya, Suri Albantara?” suaranya tajam dan dingin seperti pisau. Resepsionis yang bertugas tampak canggung, menunduk sedikit sambil berkata dengan hati-hati, “Maaf, Tuan Romeo. Kami tidak tahu. Istri Anda meninggalkan hotel sekitar pukul sembilan pagi.”Romeo semakin berang. “Bagaimana kalian bisa tidak tahu? Bukankah setiap tamu VIP di sini harus diperhatikan?” Suaranya meninggi, membuat beberapa tamu di sekitar lobi menoleh dengan rasa ingin tahu bercampur ketakutan.Manajer hotel yang mendengar keributan itu segera datang, wajahnya tegang. Ia mengenali Romeo sebagai salah satu tamu penting, sekaligus rekan bisnis dari keluarga Gunarto, pe
Romeo memandang jepit rambut berbentuk kupu-kupu yang ia pegang dengan erat. Benda kecil itu terasa lebih berat daripada kelihatannya, seakan menyimpan rahasia masa lalu yang tidak pernah ia pahami. Ia membolak-balik jepit itu di antara jarinya, pikirannya berputar-putar tanpa henti. Apakah mungkin Suri adalah gadis kecil yang pernah menolongnya dulu? Ataukah jepit ini hanya kebetulan saja? Ya, hanya satu benda belum bisa membuktikan bahwa Suri adalah gadis yang ia cari. Pastinya ada banyak gadis di kota ini yang memiliki hiasan rambut serupa. Ketika Romeo masih tenggelam dalam ketidakpastian, pintu kamarnya tiba-tiba diketuk. Bunyi tumit sepatu beradu dengan lantai terdengar mendekat. Tanpa menunggu jawaban, pintu terbuka perlahan. Sosok Nyonya Valerie, ibunya, melangkah masuk seraya membawa sesuatu di genggaman tangannya. Wajah perempuan paruh baya itu tampak masam, alisnya terangkat seolah siap menghakimi apa pun yang dilihatnya. Sebelum ibunya bertanya, Romeo segera menyimpa
Di apartemen, Suri baru saja selesai mandi. Badannya terasa lebih ringan, tetapi pikirannya masih dibayangi kegelisahan. Ia merebahkan diri di atas ranjang, mencoba memejamkan mata. Butuh beberapa menit hingga tubuhnya lebih rileks, dan akhirnya ia tertidur. Hanya saja, kedamaian itu tidak berlangsung lama. Hujan deras mulai turun di luar jendela, disertai gemuruh petir yang tiba-tiba menggema. Suri terbangun dengan napas terengah, keringat dingin membasahi dahinya. Jantungnya berdegup kencang, seolah-olah peristiwa masa lalu kembali menghantuinya. Petir itu, suaranya terlalu mirip dengan suara benturan keras dari tabrakan yang dulu merenggut nyawa sang ayah. Suri menutup wajah dengan kedua tangan, berusaha mengusir kenangan buruk yang melintas. Namun, peristiwa tragis tersebut terus berputar di benaknya — mobil yang terguling, jeritan sang ayah, dan rasa sakit yang menghancurkan dunianya seketika. Suri terisak, tubuhnya bergetar. Dan di antara kekacauan pikirannya, wajah Romeo
Sebelum keluar dari kafe, mau tak mau Suri harus berjalan melewati meja Romeo. Dengan kepala tertunduk, ia pun mencoba berlalu secepat mungkin. Namun nasib berkata lain—tepat saat ia melintasi meja itu, Romeo berdiri untuk menuju toilet dan tanpa sengaja menabraknya. “Suri?!”Romeo terhenyak. Kedua mata pria itu melebar seolah tak percaya dengan apa yang ia lihat. Di depannya berdiri Suri, istrinya yang seharian ini ia cari mati-matian. Romeo segera mencengkeram pergelangan tangan Suri dengan kuat, membuat wanita itu terhenti di tengah langkah.“Ke mana saja kamu? Ikut aku pulang sekarang!” tukas Romeo tak ingin dibantah. Suri meronta, berusaha melepaskan dirinya dari Romeo. Namun, genggaman pria itu terlalu kuat. “Lepaskan aku, Romeo!” tukasnya dengan suara dingin. “Tidak akan!” Mata Romeo menyipit, suaranya berubah keras. “Aku sudah pusing mencarimu, dan sekarang kamu malah berkeliaran di kafe ini! Apa sebenarnya yang kamu inginkan?” “Aku tidak perlu memberikan penjelasan a
Setiba di rumah sakit, Romeo langsung membawa Diva ke ruang pemeriksaan. Diva mendengus pelan, merasa tindakan pria itu terlalu berlebihan. Padahal, sebenarnya ia tidak pusing sama sekali. Sebagai seorang aktris, ia punya kemampuan yang hebat dalam berakting, termasuk pura-pura sakit di hadapan Romeo. Dokter memeriksa Diva dengan cermat, mengukur tekanan darah dan memantau kondisinya. Beberapa saat kemudian, dokter tersenyum tipis.“Nona Diva tidak apa-apa. Mungkin hanya sedikit kelelahan karena tekanan darah rendah. Saya akan beri resep vitamin agar kondisinya membaik.” Diva memutar bola matanya dengan malas, merasa semua ini tidak perlu. “Sudah aku bilang, aku baik-baik saja,” gumamnya pada Romeo begitu keluar dari ruang pemeriksaan.Namun, Romeo tidak peduli. Tatapannya tajam dan tak terbantahkan. “Kamu harus istirahat di rumah sakit malam ini, supaya dokter bisa memantau kondisimu.”Diva langsung membelalak, merasa keberatan dengan keputusan yang diambil Romeo. “Aku tidak mau
Suri hanya terdiam, matanya menerawang keluar jendela sepanjang perjalanan menuju bandara. Hatinya berat, meski ia tahu keputusan ini adalah yang terbaik. Harus diakui bahwa meninggalkan kota kelahirannya bukanlah hal yang mudah. Namun ia harus pergi, meninggalkan kehidupan yang selama ini hanya memberinya rasa sakit.Tidak ada lagi Romeo. Tidak ada lagi air mata karena cinta yang kosong. Yang ia butuhkan saat ini adalah kesembuhan jiwa dan raga, dan itu semua hanya bisa ia dapatkan jika jauh dari keluarga Albantara.Ia sudah mencoba bertahan, mengabaikan segala luka dan penghinaan. Namun, kini ia sadar bahwa cinta yang tidak dihargai hanya akan menghancurkannya.Setibanya di bandara, Kevin membantu Suri menurunkan koper dan mengantarnya hingga ke pintu keberangkatan. Sebelum berpisah, ia mengeluarkan secarik kertas dari sakunya lalu menyerahkan ke tangan Suri.“Nona, ini alamat rumah Dokter Silas. Begitu Anda tiba di Herona, langs
Suri turun dari pesawat dengan langkah yang sedikit gontai, melepaskan napas panjang begitu kakinya menyentuh lantai bandara kota Herona. Udara hangat menyambutnya, seolah menandakan bahwa perjalanan panjang yang melelahkan ini akhirnya berakhir, setidaknya untuk sementara. .Setelah melewati deretan penumpang yang sibuk dengan koper mereka, Suri segera mencari taksi di luar bandara. Ia sedikit terkejut dengan hiruk pikuk yang berbeda dari kotanya. Kota Herona memang asing, tetapi justru itulah yang diinginkannya. Ia membutuhkan suasana baru untuk menyegarkan jiwanya yang terasa lelah. Suri melangkah menuju taksi yang menunggu di tepi jalan, menyerahkan alamat yang ditulis oleh Tuan Josua kepada sopir. "Ke alamat ini, Pak," ucapnya pelan sambil mengamati secarik kertas itu untuk memastikan.Sopir taksi itu mengangguk tanpa banyak bicara, dan segera mengarahkan mobil keluar dari kawasan bandara. Sembari duduk di kursi belakang, Suri memandangi pemandangan di luar jendela. Kota Herona
Dengan mata terbelalak, Suri menatap pria itu, mencoba memahami situasi yang sedang terjadi. Sekilas, ia melihat sesuatu yang familiar - stetoskop yang menggantung di leher pria itu. Pikiran Suri yang masih linglung segera menghubungkan potongan informasi tersebut, dan rasa cemasnya perlahan berkurang. Ternyata ini benar-benar dokter Silas, dokter sekaligus keponakan Tuan Josua yang ia tunggu. Sontak, Suri menarik napas pelan, meski jantungnya masih berdetak dengan cepat.Dokter Silas—tersenyum tipis, lalu berkata, "Saya minta maaf jika kehadiran saya mengejutkanmu, Suri. Saya hanya ingin memeriksa kondisi kesehatanmu, karena Bi Lena tadi melapor bahwa kamu mengalami mimisan."Suri mengangguk pelan, meskipun tubuhnya masih terasa lemas. "Iya, Dok, saya tiba-tiba pusing dan mengalami mimisan," ucap Suri dengan suara parau.“Tidak apa-apa. Mari kita periksa dulu kondisimu,” kata dokter Silas dengan nada profesional. Dokter Silas meletakkan tas medisnya di atas meja, mengeluarkan bebera
Tak menghiraukan penolakan keras dari Jeandra, Kenan hanya menoleh padanya dengan pandangan tenang. Ia mengedipkan sebelah mata dengan isyarat halus, seolah berkata: “tenanglah, saya tahu apa yang saya lakukan.” Isyarat itu seperti belati yang menusuk hati Jeandra—membuatnya diam seribu bahasa. Ia tak mengerti arah permainan yang kini mulai berubah.Kenan menoleh lagi pada para warga, lalu berkata dengan tegas, “Berikan kami waktu sebentar untuk bersiap. Setelah itu, kalian bisa mengantar kami ke kantor catatan sipil terdekat.”Warga menyambutnya dengan puas, kendati beberapa masih bergumam tentang keharusan menjaga moral desa. Pak Anwar mengangguk lemah, tak punya pilihan lain selain mengikuti arus yang telah digerakkan oleh desakan massa.Tak lama kemudian, Kenan terpaksa mengenakan kembali jas dan kemeja kemarin—karena ia tak punya baju ganti. Jeandra pun mengenakan gaun berwarna biru yang ia bawa. Wajahnya pucat, pikirannya seperti benang kusut yang tak mungkin diurai. Mobil hit
Pagi yang merekah lembut di rumah Kepala Desa, berubah menjadi awal yang tak terduga bagi Jeandra. Wanita muda itu menggeliat pelan di atas tempat tidur kayu, mengeratkan pelukannya pada sesuatu yang ia kira guling empuk pemberian Bu Rita. Dalam kantuknya Jeandra membenamkan wajahnya lebih dalam, merasa nyaman dan hangat oleh sentuhan kulit yang nyata.Namun, kenyataan yang terjadi selanjutnya membuat Jeandra tak mampu berkata-kata.“Sampai kapan kamu berniat memeluk saya?” Suara bariton itu terdengar berat, tetapi mengandung makna ganda.Jeandra mengerjapkan mata, dan dalam satu kedipan yang memutar dunia, matanya bertemu dengan sepasang mata tajam milik Kenan — pria yang ia rawat semalam. Dan, yang lebih mengagetkan, pria itu kini berada dalam pelukannya ... dengan kondisi bertelanjang dada.Jantung Jeandra serasa terpental dari dada. Kedua matanya membelalak, dan dengan secepat kilat, ia melepaskan pelukan itu sambil melompat mundur dari tubuh Kenan. “Pak Kenan!” jerit Jeandra, se
Mesin mobil menderu halus saat Jevandro memutarnya, kemudian perlahan membawa kendaraan mewah itu menuruni area parkir apartemen. Tangan kirinya menggenggam setir, sementara tangan kanan meraih ponsel di dashboard, lalu menekan kontak nama “Papa”.Beberapa detik kemudian, suara berat Romeo terdengar di ujung sana.“Kamu di mana, Jevan?”“Aku masih di apartemen, Pa. Dalam perjalanan ke mansion sekarang. Tidak lama lagi aku sampai,” jawab Jevandro dengan suara tenang, walau hatinya masih resah oleh peristiwa yang baru saja terjadi.“Baiklah, kami tunggu,” sahut Romeo sebelum menutup sambungan.Tak ingin orangtuanya cemas, Jevandro mempercepat laju mobilnya. Lampu-lampu kota menyinari wajahnya yang tampak tenang di permukaan, tetapi ada pertarungan batin yang tak bisa diabaikan.Malam ini, Serin telah menerima lamarannya meski dengan air mata dan ketakutan yang menusuk hati. Gadis itu patuh, tidak berani melawan. Namun, mengapa gambaran Serin yang terduduk di sofa dengan tubuh gemetar, m
Serin bergidik. Tubuhnya semakin gemetar seperti anak kecil yang tertangkap basah melakukan kesalahan besar. "F-foto Kak Liora, saya simpan di kamar. Saya akan membersihkannya karena … ada sedikit coretan crayon,” ujar Serin tergagap.Mendengar penjelasan Serin, amarah di mata Jevandro tak lantas surut. Hatinya telah diguncang rasa kehilangan, dan kini, melihat jejak Liora diusik —membuat luka yang ia kubur dalam-dalam kembali berdarah."Ambil bingkai fotonya!" titahnya, seperti instruksi seorang komandan yang tak bisa dibantah.Serin nyaris terlonjak. Matanya membelalak dan tengkuknya terasa dingin seperti disiram air es. Dengan wajah pucat pasi, gadis itu membungkukkan sedikit tubuhnya, lalu bergegas menuju kamar dengan langkah tergesa.Sesampainya di kamar, Serin mengulurkan tangan untuk membuka laci nakas, tempat ia menaruh bingkai foto Liora. Jemarinya bergetar hebat saat menyentuh kayu dingin bingkai tersebut.Wajah Liora dalam foto masih tersenyum, tetapi senyum itu ternoda o
Langit senja sebentar lagi akan berganti malam, tatkala Serin melangkah ke apartemen. Dua kantong kertas berisi makanan kesukaan Tristan menggantung di tangannya—ayam kecap hangat, dan satu kotak kecil donat cokelat.Begitu memasuki lobi apartemen, langkah Serin terasa ringan meski tubuhnya letih. Setengah hari di kantor cukup melelahkan, tetapi membayangkan wajah ceria Tristan sudah cukup menjadi pelepas penatnya. Sembari menekan tombol angka tujuh di lift, Serin berharap malam pertamanya di apartemen akan berjalan tenang. Saat pintu apartemen terbuka, senyum langsung menghiasi wajah Serin. Di ruang tengah, Tristan tampak duduk di sofa dengan kaki dilipat. Tangan mungilnya sibuk menggambar sesuatu di atas kertas putih yang penuh warna.Tak jauh dari sana, terdengar suara panci beradu lembut—Bi Janti tengah bersiap memasak nasi goreng. Serin meletakkan tasnya, melepas sepatu, lalu menghampiri mereka.“Selamat datang, Non Serin," sapa Bi Janti.“Bi, saya sudah membeli makanan, tidak u
Kenan masih menatap Jeandra lekat-lekat, seolah ingin memastikan penglihatannya tidak salah.“Kamu ... Jeandra? Kenapa wajahmu terlihat berbeda tanpa kacamata?”Jeandra menarik napas panjang dan berkata lirih, “Ini memang saya, Pak. Saya tidak pakai kacamata karena sudah mau tidur.” Meski panik, Jeandra berusaha tersenyum tenang. Dengan gerakan cepat, ia menundukkan kepala untuk menyembunyikan wajahnya dari pandangan Kenan.“Malam ini, kita tidak bisa pulang. Di bawah sedang terjadi longsor, sehingga jalan akses pulang ditutup. Kita harus menginap di rumah Pak Kepala Desa,” pungkas Jeandra mengalihkan pembicaraan.“Longsor?” ulang Kenan terkejut, seolah tak percaya mendengar ucapan Jeandra.Kenan mengerjapkan mata beberapa kali, lalu mendesah pelan. Nampaknya, ia merasa keberatan untuk bermalam di rumah Pak Anwar. “Apa reaksi alergi Bapak sudah berkurang?” tanya Jeandra dengan nada lebih lembut, memperhatikan perubahan pada wajah pria itu.Kenan mengangguk lemah, menggaruk pelan bag
Jeandra menoleh pelan ke arah Pak Anwar dan Bu Rita, menyandarkan telapak tangannya di kusen pintu dengan tatapan tak tenang. Bayangan tentang malam panjang yang harus ia lalui dalam suasana serba canggung, membuat Jeandra risau. Kenan masih terbaring lemah di kamar, dan ia tidak tahu harus bermalam di mana.“Pak Anwar, Bu Rita… apa di rumah ini ada kamar lain yang bisa saya gunakan?” tanya Jeandra, suaranya nyaris tenggelam dalam deru hujan yang belum juga reda.Pak Anwar saling pandang dengan istrinya sejenak, lalu menjawab dengan nada menyesal.“Maaf, rumah kami ini kecil. Kamarnya cuma dua. Satu yang kami pakai, dan satu lagi itu…, yang dipakai temanmu sekarang. Itu kamar anak kami, yang sekarang sudah tinggal di kota bersama istrinya.”“Jadi hanya dua kamar, Pak,” gumam Jeandra lirih, bibirnya mengatup pelan. Hati Jeandra langsung dilingkupi dilema yang menyesakkan dada—tidak mungkin ia tidur sekamar dengan Kenan. Dalam keadaan darurat seperti ini pun, ia tahu batas kesopanan.P
Meskipun hatinya masih diselimuti keraguan, Jeandra terpaksa mengikuti langkah panjang Kenan menyusuri jalan setapak. Pria itu tampak tak sabar, seakan medan pegunungan dan ancaman hujan bukanlah apa-apa dibandingkan ambisinya.Jeandra hanya bisa menarik napas, sambil terus menyusun akal sehat agar tetap waras di tengah situasi ini. Namun, baru saja ia membuka pintu mobil, dorongan alami yang tak bisa ditunda muncul begitu saja.“Maaf, Pak, apakah ada toilet di sini?” tanyanya lirih, menahan malu.Kenan menghentikan gerakan tangannya yang hendak menyalakan mesin. Ia memandang ke sekitar yang hanya dipenuhi oleh pepohonan lebat, jalan setapak berbatu, dan langit yang mulai kelabu. “Tidak ada. Kita harus cari rumah warga atau warung terdekat,” jawabnya singkat, seraya memundurkan mobil.Tidak lama kemudian, mereka menemukan sebuah warung kopi di pinggir jalan. Kenan menunjuk warung itu dengan dagunya. “Ke sana saja. Saya tunggu di mobil.”Jeandra mengangguk dan bergegas turun. Sementa
Di dalam sebuah mobil hitam yang melaju ke pegunungan Angkasa, suasana hening terasa menggantung di antara Jeandra dan Kenan. Tak ada percakapan, tak ada tawa ringan, bahkan tak sepotong sapaan pun terucap. Yang terdengar hanyalah denting lembut musik yang mengalun di telinga Jeandra lewat earphone.Wanita muda itu bersandar di kursi penumpang, membiarkan matanya menatap jenuh ke luar jendela. Jalan menuju pegunungan ternyata tidak semulus yang ia bayangkan. Banyak belokan tajam meliuk-liuk seperti tubuh ular raksasa, membuat Jeandra harus menahan napas setiap kali mobil berbelok dengan kecepatan konstan. Perut Jeandra terasa sedikit mual. Entah kenapa Kenan memilih lokasi terpencil ini untuk membangun sebuah vila mewah.Jeandra pun melirik kesal ke kaca spion, dan mendapati Kenan tengah menatapnya juga—entah sejak kapan pria itu memperhatikan. Alhasil, mata mereka bersitatap sepersekian detik. Buru-buru, Jeandra memalingkan wajah, berpura-pura mengecek notifikasi di ponselnya. Padah