Shaka Yar Nigar memiliki cerita yang panjang dengan Mutiara. Mutiara bisa dibilang bukan dari keluarga Rainhold. Dia adalah anak dari Nathan, duda yang menikah dengan bibinya Shaka Yar Nigar, Iris. Meskipun begitu, Nathan dan putrinya diterima dengan baik oleh keluarga Rainhold. Nathan juga sangat kaya.
Pertemuan pertama Mutiara dengan Shaka Yar Nigar adalah ketika Shaka Yar Nigar berusia 22 tahun. Mutiara yang lebih muda dua tahun dari Shaka Yar Nigar langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Berbeda dengan Shaka Yar Nigar yang bersikap tidak mempedulikannya, bahkan saking dinginnya, dia seolah-olah menganggap Mutiara tidak ada. Mutiara mendekati Shaka Yar Nigar perlahan-lahan. Seiring berjalannya waktu, bertahun-tahun, akhirnya Shaka Yar Nigar membuka hatinya dan mereka menjalin hubungan secara diam-diam. Tentunya mereka tidak mau hubungan mereka ketahuan oleh keluarga mereka. “Kamu harus secepatnya menceraikan wanita itu!” Kini mereka berada di sebuah penthouse mewah seharga enam milyar milik Shaka Yar Nigar. Mutiara membawakan makan siang untuk Shaka Yar Nigar. "Tentu saja aku akan menceraikannya tetapi nggak sekarang. Kamu tenang saja.” "Aku hanya cemburu, Shaka. Kuharap kamu mengerti itu." "Aku tahu. Aku juga benci pada diriku sendiri karena sudah menyakitimu. Pernikahan itu sungguh bukan keinginanku. Kalau bisa, aku juga ingin cerai sekarang juga," kata Shaka Yar Nigar. Mutiara mengajak Shaka Yar Nigar duduk di sofa untuk menenangkan diri. “Tunggu sebentar ya! Aku ambil minum untukmu!” kata Mutiara ke dapur. Shaka Yar Nigar yang ditinggal sendiri mengambil ponselnya di saku kemudian menyalakannya. Dia mendapatkan pesan dari nomor tidak dikenal. Setelah membaca pesannya, alis Shaka Yar Nigar mengkerut. Sebelum menikah dengan Alisha Fairuzah, kedua orang tuanya memberitahu dia mengenai perempuan itu. Alisha Fairuzah memiliki sebuah toko pakaian yang cukup besar. Dia berhasil membiayai kuliah adiknya yang berencana menjadi seorang dokter, dan dia menjadi tulang punggung keluarganya. Dan yang paling penting menurut orang tuanya adalah, dia wanita yang sholehah. Shaka Yar Nigar tidak tertarik sama sekali dengan Alisha Fairuzah seperti apa dan latar belakangnya. Dia tidak ingin menikah dengan perempuan manapun termasuk ALisha Fairuzah. Apabila dia dipaksa, maka setidaknya dia ingin menikahi wanita yang tidak bisa melawannya dan tidak membuat banyak masalah yang membuatnya kerepotan. Wanita yang ikhlas menerima sikap dan perilakunya yang tidak baik padanya karena dia tidak akan bersikap baik kepada wanita tersebut. Alisha Fairuzah yang membangunkannya di pagi hari itu sungguh sangat menyebalkan. Shaka Yar Nigar merasa suasana hatinya tidak akan pernah membaik apabila Alisha Fairuzah masih menjadi istrinya. Kedua orang tuanya begitu memuji Alisha Fairuzah. Sekarang Shaka Yar Nigar tertawa kecil. Apanya yang sholehah? Jika Alisha Fairuzah wanita sholehah, dia seharusnya tidak memiliki satupun teman laki-laki kan? Alisha Fairuzah: Mas Shaka, nanti mau bantu aku nggak soal uang? Aku baru saja meminjam ke temanku, dia laki-laki. Aku juga izin ke tokoku sebentar ya “Wanita yang sangat bodoh. Kamu pikir bisa membohongiku dengan trik murahan seperti itu? Jangan harap aku akan memberimu nafkah sepesen pun,” ketus Shaka Yar Nigar. Shaka Yar Nigar bukannya tidak percaya bahwa Alisha Fairuzah adalah wanita sholehah. Ketika orang tuanya bercerita tentang wanita tersebut dengan sangat meyakinkan, dia secara naluriah percaya dan kepercayaannya ini semakin meningkat kala Alisha Fairuzah tidak menyerah membangunkannya untuk sholat subuh. Namun kepercayaan itu sekarang hilang begitu saja hanya karena pesan Alisha Fairuzah yang membicarakan mengenai pria lain. Mutiara kembali, menemukan ekpsresi kekasihnya gelap, dia bertanya dengan nada sedikit manja, “Kenapa sayang?” “Gak ada.” “Apa kau mau bermain rahasia denganku?” “Orang tuaku memaksaku melunasi hutang wanita itu. Totalnya mungkin ratusan juta.” “Meskipun hanya ratusan juta tetap saja nggak boleh! Enak sekali dia hutangnya langsung lunas.” “Ya. Mana mungkin aku mau melunasi hutangnya.” Banyak yang dikerjakan oleh Alisha Fairuzah. Setelah mengatur barang-barang yang akan dia beli, dia membersihkan toko, Aido Eishiro menawarinya bantuan soal pemasaran lewat pesan dan dia berterima kasih sekali lagi. Dia juga meminta nomor Rayanka pada Sena. Dia meminta Rayankan untuk kembali karena dia yang akan menggajinya. Rayankan mempertimbangkannya dulu. “Alhamdulillah akhirnya selesai. Meskipun hutangku masih ada yang belum unas tetapi semoga segera lunas setelah penjualan. Akhirnya aku bisa membuka kembali tokoku.” Alisha Fairuzah pulang. Jam menunjukkan pukul setengah tujuh malam. Suasana hatinya yang dipenuhi kelegaan segera berubah menjadi kegelisahan. Dia berharap suaminya belum pulang. Dia menyadari keterlambatannya. Jantungnya berdebar lebih cepat dan seperti ada gemuruh. Mobil suaminya terparkir di halaman. Suaminya berdiri di balkon lantai atas seraya memegang sebuah cangkir. Alisha Fairuzah menalan ludah ketika mendapat tatapan tajam dari suaminya. Shaka Yar nigar segera menjauh dari balkon dan Alisha Fairuzah masuk ke dalam rumah. Sena segera menyambutnya tetapi Alisha fairuzah langsung menyuruh Sena untuk menjauhinya karena Shaka Yar Nigar terlihat berjalan menghampirinya. “Bagus sekali.” Alisha Fairuzah ternyata bukan wanita mudah seperti yang ia pikirkan. Lihat saja, tatapannya menunjukkan benteng. “Maafkan aku pulang terlambat mas,” bisik Alisha Fairuzah seraya menundukkan pandangannya. “Tidur dengan pria setelah menikah bagaimana rasanya?” tanya Shaka Yar Nigar, nadanya mencemoh. “Mas Shaka mau tidur denganku?” Alisha Fairuzah tampak terkejut. “Mustahil. Bagaimana bisa pikiranmu mengarah kesana? Kepolosanmu yang seperti rusa betina nggak bakal bisa menipuku. Aku sudah bertemu dengan beberapa wanita yang baik di luar tetapi busuk sampai ke dalam-dalam. Kau tahu kalau aku cukup terkenal kan? Jangan sampai namaku tercoreng akibat perbuatanmu bersama pria lain, wanita murahan.” “Maksudnya apa ya mas? Dan bisa berhenti bilang kalau aku wanita murahan nggak? Hatiku sakit mendengar itu.” “Mari kita buat kesepakatan. Kita seperti ini saja. Nggak perlu ikut campur urusan masing-masing selagi kau nggak mencari masalah sama keluargaku. Dan mengenai hutangmu, aku nggak akan melunasinya sepersenpun. Intinya, jangan berharap aku akan membantumu karena itu nggak bakal pernah terjadi. Hanya karena kau menyadari memiliki suami yang kaya, kau jadi besar kepala. Kau harus selalu ingat kalau kita akan becerai.” Alisha Fairuzah melihat sekeliling, memastikan tidak ada yang menguping mereka. Dia telah banyak mentolelir rasa sakit di hatinya, kali ini juga dia melakukannya, sehingga dia menjadi lebih tegar. Dia menarik nafas dalam-dalam lalu menghembuskannya perlahan. “Baik mas. Keinginanku memang, nggak bergantung padamu karena aku masih jadi tulang punggung keluargaku. Tapi aku nggak bisa mengabaikan fakta kalau aku ini istrimu. Pernikahan kita sah secara agama. Jadi mas, kalau kamu butuh bantuan, bilang saja. Mungkin aku bisa membantu. Aku izin ke kamar dulu.” Alisha Fairuzah meninggalkan Shaka Yar Nigar yang mematung. Shaka Yar Nigar tidak pernah menyangka respon istrinya akan begitu. Ekspresinya menjadi gelap. Dia…mulai merasakan sesuatu yang tidak pernah ia rasakan sebelumnya.Masalah hutang, biaya hidup, cicilan, dan masih banyak lagi milik keluarga Arman sudah dibicarakan dengan Shaka Yar Nigar oleh ibu pria itu. Namun Shaka Yar Nigar dengan dingin menolak mentah-mentah untuk membantu."Kamu mau mengingkari janjimu?" tanya Nida dengan nada tajam. "Jangan konyol, bu. Kapan aku pernah berjanji untuk hal-hal semacam itu? Ibu kan uangnya banyak kenapa nggak dipakai saja buat kesepakatan itu? Lagi pula, aku nggak pernah menginginkan wanita itu!" sengit Shaka Yar Nigar. "Shaka!" bentak Nida. "Aku nggak pernah mau dengar soal perceraian."Shaka Yar Nigar menghela nafas panjang. "Aku telah melakukan semua yang Ibu minta dariku selama bertahun-tahun. Setiap keputusan, setiap langkah yang kuambil—selalu demi keluarga, selalu demi Ibu. Tapi kali ini..." Dia berhenti sejenak, suaranya bergetar sejenak. "Aku nggak bisa menjalani hidupku terikat pada seseorang yang nggak kucintai. Kalau ibu menyuruhku buat menjalani pernikahan inj tanpa membawa perasaan, tentu saja s
"Bu, Mas Shaka dimana ya?" tanya Alisha Fairuzah seraya celingukan mencari suaminya dengan kedua matanya.Ekspresi Nida menjadi lebih dingin daripada biasanya tetapi Alisha Fairuzah tidak menyadari itu. "Ke taman paling. Dia suka nongkrong disana sambil baca buku," kata Nida. Alisha Fairuzah ingin menyusul suaminya tetapi dia khawatir tindakannya itu akan dianggap tidak sopan oleh ibu mertuanya. Kesempatan untuk menyusul suaminya tampaknya tertunda karena orang-orang yang belum pernah ia lihat seblumnya berjalan menghampirinya dengan langkah tegas. "Apakah dia istrinya Shaka Yar Nigar?""Lumayan cantik.""Terlihat cukup dewasa."Alisha Fairuzah tersenyum canggung, berusaha untuk menunjukkan sikap seramah mungkin. Dia langsung mencoba bersalaman dengan orang-orang itu tanpa disuruh dulu oleh ibu mertuanya. "Kelihatannya seperti yang dikatakan Nida kalau kamu wanita yang baik."Alisha Fairuzah masih saja tersenyum tipis. "Mutiara, akhirnya kamu memiliki teman baru di keluarga ini.
Shaka Yar Nigar mendorong Alisha Fairuzah ke kasur dengan cukup kasar. Alisha Fairuzah meringis kesakitan. "Hanya dalam khayalanmu aku menyentuhmu! Kau itu benar-benar tuli ya? Apa yang kukatakan padamu tempo lalu? Bahkan saat kita berada di rumahku ibuku sempat bilang. Tetapi kau bahkan seolah-olah nggak mendengarnya.""Sejujurnya, aku bahkan nggak pernah membayangkan akan bersentuhan sama kamu mas," bisik Alisha Fairuzah. "Aku paham kok semua yang kamu bilang termasuk soal perceraian. Jadi apa masalahnya mas? Dimana letak kesalahanku?"Shaka Yar Nigar meraih vas kristal kemudian membantingnya ke lantai. Alisha Fairuzah langsung menjaga jarak dengan suaminya itu dengan raut wajah ketakutan. "Dasar wanita bermuka dua! Kau pasti sengaja menarik perhatian keluargaku demi keuntunganmu sendiri kan?""Mas Shaka tolong dengarkan aku dulu. Jangan mengamuk! Aku takut mas. Begini, aku meminta bantuan salah satu temanku cowok buat bantu toko pakaianku yang lagi bangkrut sampai akhirnya bisa b
Tidak sulit mengingat semua makanan kesukaan Shaka Yar Nigar. Alisha Fairuzah merasa senang karena akhirnya mendapatkan kesempatan melayani suaminya secara langsung. Jika di depan orang tuanya, suaminya pastinya tidak akan bisa menolak perhatian yang dia berikan kan? "Semua itu adalah makanan kesukaan Shaka, kamu tahu Alisha?" tanya Nida dengan senyuman ramah di wajahnya. "Ya. Aku langsung tanya ke Mbak Sena soal makanan-makanan kesukaan Mas Shaka begitu sampai di rumah." "Shaka, kamu dengar kan? Beruntung kamu mendapatkan seorang istri yang perhatian seperti Alisha Fairuzah! Kamu harus bersyukur," kata Emir. "Hal wajar dan biasa seorang istri perhatian pada suaminya. Malah aneh kalau nggak perhatian. Kenapa sesuatu yang wajar seperti itu malah terkesan perlu dibanggakan?" tanya Shaka Yar Nigar tanpa menatap ke orang tuanya. Dia fokus pada makanannya. "Seperti yang diharapkan dari Shaka Yar Nigar. Aku setuju sama kamu Shaka," kata Mutiara ramah. "Kamu sendiri bagaimana? Suda
Alisha Fairuzah menggelengkan kepalanya cepat. Dia berusaha terlihat biasa saja supaya bisa meyakinkan ibu mertuanya kalau dia tidak berbohong tetapi gugupnya sulit disembunyikan. "Ini sama sekali nggak ada hubungannya sama Mas Shaka bu," ucap Alisha Fairuzah lembut. Nida menyuruh pelayan memanggilkan putranya. Seperti biasa, Alisha Fairuzah terbangun di malam hari untuk sholat tahajud. Dia tidak sengaja membangunkan suaminya. Akibatanya suaminya marah besar dan membanting banyak barang di kamar. Dia didorong dan terluka lagi. Alisha Fairuzah mulai trauma dengan suaminya. Tangannya gemetaran tetapi ibu mertuanya tidak menyadari itu. "Bu, sebenarnya aku harus pergi sekarang ke toko," bisik Alisha Fairuzah. "Begitu. Ibu tahu Shaka kejam padamu jadi aku nggak bisa membiarkan dia mengantarmu. Alih-alih sampai di toko dengan selamat, dia bisa saja membuangmu di tengah jalan. Ibu tahu ini berat untukmu Alisha. Kamu pasti belum pernah menghadapi orang seperti Shaka kan? Maafkan ka
"Mbak Alisha, mbak Alisha baik-baik saja kan?" tanya Sena seraya membawakan teh hangat dan beberapa camilan untuk Alisha Fairuzah yang sedang duduk di taman. Di tangan kanan Alisha Fairuzah terdapat tasbih digital. "Maaf mengganggu mbak. Saya bikinin mbak teh hangat dan camilan. Semoga bisa membantu suasana hati mbak menjadi lebih baik," kata Sena. "Terima kasih banyak mbak," kata Alisha Fairuzah. Semenjak kejadian itu, Alisha Fairuzah menjadi jarang tersenyum dan lebih pendiam dari biasanya. Sena dan teman-temannya jadi membenci Shaka Yar Nigar. Perhatian Alisha Fairuza dan Sena beralih ke halaman saat sebuah mobil mewah masuk. Alisha Fairuzah enggan menatap mobil itu lama-lama karena suasana hatinya mulai memburuk mengingat suaminya. Setelah mobil itu berhenti, orang yang di dalam keluar. Bukan cuma Shaka Yar Nigar tetapi dia membawa seseorang. Itu Mutiara. Alisha Fairuzah cuma melirik sekilas sementara Sena terlihat khawatir. "Mbak Alisha, sebaiknya kita masuk ke
Mutiara enggan untuk pergi karena tidak rela dengan kedekatan kekasihnya dan istrinya. Namun dia juga tidak bisa seperti Alisha Fairuzah, yang selalu membuat marah Shaka Yar Nigar. Terpaksa dia pergi setelah memberikan tatapan tajam pada Alisha Fairuzah. Setelah Mutiara pergi, Alisha Fairuzah mengajak Shaka Yar Nigar untuk bicara di tempat tertutup karena tidak mau obrolan mereka didengar oleh para pelayan, sekertaris, dan pengawal. "Mereka juga nggak akan berani bilang ke siapapun," kata Shaka Yar Nigar. "Obrolan kita nggak sepenting itu sampai harus dibicarakan secara rahasia."Alisha Fairuzah adalah tipe perempuan yang tidak ingin memperpanjang masalah. Tokonya bangkrut gara-gara salah satu karyawan mencuri banyak uang hasil penjualan untuk membayar hutang. Sejujurnya, dia kesal, tetapi dia mencoba mengikhlaskan dan tidak ingin memperpanjang masalah dengan mantan karyawannya itu. Saat suaminya waktu itu merampas ponsel dan uangnya tanpa sisa, Alisha Fairuzah tidak berniat menga
“Mungkin sekitar tiga ratus ribu.” “Ya mas." “Tetapi kami nggak menjamin datanya nggak hilang ya mbak karena kami belum memeriksa seberapa parah kerusakannya sampai ke dalam karena ini benar-benar nggak bisa dinyalakan sama sekali.” “Iya mas nggak apa-apa.” Alisha fairuzah mengeluarkan uang dari dompetnya sebanyak 300 ribu kemudian memberikannya pada mas-mas di hadapannya. Alih-alih membeli ponsel baru, Alisha Fairuzah lebih memilih memperbaiki ponselnya. Dia memang tipe orang yang kalau sudah senang dengan barang lama, dia enggan membeli yang baru kecuali kalau barangnya sudah tidak bisa diperbaiki. Setelah urusan di toko ponsel selesai, Alisha Fairuzah kembali ke toko pakaiannya. Dia tidak sengaja melihat Aido Eishiro berbicara dengan beberapa orang di depan toko peralatan pertanian keluarganya. Pembicaraan mereka tampak serius. Alisha Fairuzah kadang merasa tidak enak pada Aido Eishiro. Itu sebabnya dia selalu ingin menjauhi lelaki itu. Aido Eishiro melirik ke Ali
Mobil siapa itu? Aido Eishiro bertanya-tanya pada dirinya sendiri. Mungkin mobil milik pelanggan. Tidak jarang ada mobil disana. "Pujaan hatimu tadi datang bersama pria lain," celetuk salah satu anggota keluarganya. "Huh?" Aido Eishiro menjadi gelisah. Dia berusaha mengenyahkan pikiran Alisha Fairuzah bersama pria lain. Tak lama kemudin, dia mendapatkan pesan dari Alisha Fairuzah yang menyuruh dia datang ke toko pakaian. Aido Eishiro ingin bertanya alasannya tetapi dia khawatir membuat Alisha Fairuzah merasa tidak nyaman karena terkesan memaksa dia untuk datang ke toko pakaiannya. Alhasil dia mengurungkan niatnya. Dia pun berpamitan pada keluarganya karena ingin mengunjungi toko pakaian Alisha Fairuzah lebih dulu. "Kamu yakin?" "Aido, sebaiknya jangan kesana karena dia tampaknya sedang bersama prianya." "Justru dia sendiri yang memintaku kesana." "Apa?" "Apa alasan dia ya?" "Aku juga nggak tahu. Aku ingin kesana dulu." Aido Eishiro pun mengunjungi tok
"Mas Shaka," panggil Alisha Fairuzah lirih dan pelan. "Hm?" Meskipun singkat, padat, dan jelas, tetapi nada bicaranya pelan dan lembut. Alisha Fairuzah merasa nyaman. Mengingat bagaimana suaminya pada Mutiara, dia merasa tidak nyaman, sekarang dia menyadari kalau mungkin saja perasaan itu adalah perasaan cemburu. "Bagaimana hubunganmu dengan Mutiara?" Alisha Fairuzah memberanikan diri bertanya. Dia menatap ke jalanan depan. Shaka Yar Nigar tidak langsung menjawab. Dia diam dulu sejenak. "Semalam setelah kita melakukannya, aku menghubunginya untuk memutuskan hubungan kami. Kamu mengerti bukan? Bagaimanapun dia adalah saudara sepupuku jadi aku nggak bisa bersikap kurang ajar padanya," kata Shaka Yar Nigar. "AKu juga nggak memintamu untuk bersikap kurang ajar padanya mas. Cukup akhiri hubungan kalian," kata Alisha Fairuzah. "Ya. Kamu tenang saja, nggak usah mengkhawatirkan hal itu," kata Shaka Yar Nigar. Kelembutan Shaka Yar Nigar tampak sedikit kaku. Atau mungki
Ini pertama kalinya mereka seranjang. Alisha Fairuzah tidak menyuruh Shaka Yar Nigar untuk tidur di luar karena kalau ketahuan ibunya, bia membuat masalah. Dan dia ingin menghindari masalah yang berkaitan dengan Shaka Yar Nigar. Shaka yar Nigar juga tidak semena-mena, seperti menyuruhnya untuk tidur di luar, di karpet, ataupun di kursi. Pria itu tidur di ranjangnya setelah melepas kemejanya. Tersisa kaos dalamnya. Alisha Fairuzah pikir, Shaka Yar Nigar suka tidur dengan tidak mengenakan pakaian luarnya. Tidak seperti dirinya yang meskipun tidur, masih mengenakan gamis dan kerudungnya meski terkadang dia melepaskan kerudungnya kalau itu membuatnya lebih nyaman. Namun karena sekarang dia tidur bersama Shaka yar Nigar, dia tetap mengenakan kerudungnya. Meskipun Shaka yar Nigar adalah suaminya, tetap saja dia merasa enggan lantaran perselisihan mereka. Saat mereka mulai terlelap, Alisha Fairuzah tiba-tiba merasakan tangan hangat melingkari perutnya. Dia masih belum begitu ny
Shaka Yar Nigar benar-benar datang ke rumahnya Alisha Faiuzah. Orang tua Alisha Fairuzah sudah pulang dari kondangan. Mereka sangat senang melihat kedatangan menantu kesayangan mereka. "Senyuman palsunya sungguh mengerikan," ujar Yumna melihat dari jendela. Alisha Fairuzah menghela nafas panjang. Dia memijat pelipisnya. Dia tidak merasa pening tetapi mengetahui kehadiran Shaka Yar Nigar, entah bagaiimana, dia merasa kepalanya berat seperti ditusuk-tusuk. Sudah tidak ada rahasia lagi antara Alisha Fairuzah dan adiknya mengenai sikap asli Shaka Yar Nigar. Lagi pula, Yumna adalah gadis yang sulit untuk dibohongi dan cukup peka terhadap kakaknya. Karena Alisha Fairuzah tidak pintar dalam mengelola raut wajahnya. Kalau ada masalah, ketara sekali. Itu sebabnya ketika dia mencoba berbohong di hadapan mertuanya, selalu tidak berhasil. Shaka Yar Nigar diajak masuk oleh orang tua Alisha Fairuzah. Begitu masuk, pandangannya langsung mencari seseorang. Alisha Fairuzah yang begit
"Alisha!" teriak Aido Eishiro seraya berlari menghampiri ALisha Fairuzah. Kedua mata Alisha Fairuzah bengkak. Ketara sekali kalau dia habis menangis cukup lama. Aido Eishiro sampai tercengang. Setahu dia, ALisha Fairuzah itu bukan wannita yang gampang menangis. Kecuali kalau dia benar-benar sakit hati. Namun, kenapa dia bisa sampai sakit hati? "Kamu kenapa?" tanya Aido Eishiro. Aido Eishiro tahu Alisha Fairuzah tidak akan menjawab pertanyaannya. Wanita cuma menggelengkan kepalanya berkali-kali. "Alisha, akhir-akhir ini kamu nggak kelihatan ya? Para karyawan tokomu mencari kamu tahu. Aku juga nggak tahu rumahmu diumana," kata Aido Eishiro. "Aku nggak bisa menghubungimu juga." Alisha Fairuzah meneteskan air matanya yang langsung membuat Aido Eishiro membeku. "Kamu menangis?" kaget Aido Eishiro seraya langsung memberikan sapu tangan padanya. Alisha fairuzah mendorong sapu tangan Aido Eishiro. "Aku cuma kelilipan. AKu nggak apa-apa." "Nggak mungkin nggak apa-apa. Mata
"Apa yang sudah terjadi?" tanya Nida pada Sena. Sena dan dua temannya telah diancam lagi oleh tuan muda mereka untuk tidak berbicara apapun pada ibunya tetapi mereka terdiam dan ragu-ragu untuk mengatakannya. Mereka terdiam saja Nida sudah curiga. Shaka Yar Nigar memantau dari jauh. Shaka Yar NIgar masuk ke dalam kamar Alisha Fairuzah. Alisha Fairuzah yang sangat marah pada Shaka Yar Nigar, mencoba menahan tangisannya lagi. Dia akan melewati ibu mertuanya jadi dia tidak bisa menunjukkan kesedihannya. Alisha Fairuzah sudah tidak kaget menyadari kehadiran Shaka yAr Nigar karena pria itu memang selalu mengganggunya. Dia mulai muak. Dia cepat-cepat bersiap-siap. "Aku akan mengantarmu," kata Shaka Yar Nigar datar seraya bersandar ke pintu. "Nggak perlu. Aku bisa sendiri," kata ALisha Fairuzah. "Lagi pula kau pergi menggunakan salah satu mobilku kan?" tanya Shaka Yar Nigar. "Aku bisa saja menyuruh supir untuk membuangmu di tengah jalan." "Lakukan saja! Ancamanmu sudah ng
Alisha Fairuzah bberusaha keras ke permukaan tetapi rasanya, usahanya sia-sia. Tidak membuahkan hasil sama sekali. Shaka Yar Nigar berdiri di tepi, memandang ke arah Alisha Fairuzah tenggelam. Dia menyeringai tipis. Dia langsung mengerti kalau istrinya tidak bisa berenang dan tampak takut dengan kedalaman. Para pelayan yang sempat mendengar teriakan Alisha Fairuzah langsung ke area kolam renang dan terkejut melihat bos mereka berdiri dengan tenang di tepi. "Tuan muda, tadi sepertinya ada teriakan Mbak Alisha," kata Sena. "Kenapa?" tanya Shaka Yar Nigar. "Dia tenggelam. Mau menyelamatkannya?" Ketiga pelayan itu tercengang. Sena langsung mengambil insiatif berlutut di depan Shaka yar Nigar. "Tuan muda, tolong selamatkan Mbak Alisha. Tolong tuan muda." Sementara dua pelayan lainnya memperhatikan ke kolam renang, mencari keberadaan Alisha Fairuzah. "Kenapa nggak kau selamatkan sendiri? Nggak bisa berenang bukan alasan untuk nggak bisa menyalamtkan seseorang yang t
Shaka berdiri dan menghampiri Alisha Fairuzah. Alisha Fairuzah tidak mengulangi perkataannya sesuai yang diperintahkan suaminya itu karena merasakan Shaka Yar Nigar begitu marah. "Apa menurutmu aku memiliki alasan untuk takut sama orang yang bahkan aku nggak tahu sama sekali? Ya. Setelah mendengarnya darimu, aku tahu kalau dia kekasihmu. Terus kenapa? Takut padanya?" ketus Shaka Yar Nigar lirih dan penuh penekanan. "Tarik balik kata-katamu atau minta maaf padaku sekarang juga karena sudah berbicara lancang!" tukas Shaka Yar Nigar. Lancang? harus minta maaf? Alisha Fairuzah sama sekali tidak mengerti. Ternyata salah satu sifat suaminya adalah kemungkinan besar dia orang yang tidak ingin tersaingi oleh orang lain. Dia menganggap Aido sebagai kekasihnya sehingga dia merasa direndahhkan "Aku nggak bermaksud apapun," kata Alisha Fairuzah seraya menundukkan kepalanya karena tidak mau lama-lama menatap wajah Shaka Yar Nigar. "Aku bilang minta maaf!" tegas Shaka Yar Nigar. "Hanya m
Siapa disini sebenarnya yang gila? Mulut Shaka Yar Nigar begitu enteng. Apakah dia begitu kepada semua orang? Tampaknya memang, sulit untuk mengubah sifat dan perilakunya. Barangkali butuh waktu puluhan tahun. Sayangnya, Alisha Fairuzah tidak sesabar itu. Dia mungkin bisa tetapi dia tidak bisa karena dirinya masih memiliki keluarga yang harus diperjuangkan. Bagaimana dengan Mutiara? Karena Mutiara dicintai Shaka, seharusnya Shaka rela berubah demi perempuan itu. mUngkin dia bersikap ramah dan sopan hanya pada orang lain kecuali dirinya. Memikirkan ini, Alisha Fairuzah merasa kalau dia cuma benalu di hidup Shaka Yar Nigar. "Kalau begitu jangan menahanku untuk pergi," kata Alisha Fairuzah. Alisha Fairuzah akhirnya merebut kembali tasnya tetapi Shaka Yar Nigar langsung menyembunyikan tasnya dibelakang pria itu. "Oke. Aku akan menerima keputusnamu tetapi jangan menempatkanku di situasi yang sulit di depan ibuku. Kau mengerti?" "Aku merasa nggak pernah enempatkanmu di si