"Tuan Romeo ....""Nggak ada yang lebih penting daripada nyawa Violet! Apa kamu mengerti?"Setelah mendengar apa yang dikatakan Romeo, akhirnya Levi menjawab, "Baik, Tuan Romeo."Levi memerintahkan orang untuk mengeluarkan uang tunai dolar dari bagasi mobil.Penculik di kapal menodongkan pisau ke leher Violet. Mereka berjalan ke dek kapal, lalu penculik itu berteriak, "Antar semua uangnya ke kapal! Jangan bertindak sembrono atau aku akan membunuhnya!"Levi berkata pada pengawal, "Antar semua uangnya ke kapal!"Semua orang mengangkat satu per satu tas uang tunai itu ke kapal. Violet melihat itu dengan tatapan mata dingin.Setelah semua uang sudah dipindahkan ke kapal, Levi menggunakan pengeras suara berkata, "Kami sudah memberikanmu uangnya! Cepat lepaskan Nyonya!"Para penculik membuka tas uang itu. Setelah mereka memastikan kalau semuanya uang kertas asli, mereka tertawa terbahak-bahak."Oke!"Seulas senyuman sinis muncul di wajah penculik itu.Saat ini Evelyn juga sudah tiba di derma
Tengah malam, Romeo pulang ke Kediaman Fernandez dengan emosi. Dia membuka pintu rumah dengan kuat.Nyonya Besar Fernandez yang sudah tidur mendengar suara pintu, jadi dia meminta Wendy memapahnya keluar.Nyonya Besar Fernandez baru tiba di ruang tamu ketika dia melihat ekspresi masam Romeo.Nyonya Besar Fernandez mengerutkan alisnya, lalu dia berkata, "Ada apa denganmu?""Kamu kemari!"Romeo berjalan mendekat untuk menarik Wendy. Dia terlihat sangat garang.Wendy tidak pernah melihat Romeo semarah ini. Wajahnya pun langsung memucat karena ketakutan."Kak Romeo! Ngapain kamu ....""Kamu nggak boleh memanggilku itu! Kenapa kamu kejam sekali? Kamu menukar 10 miliar dolar itu?!"Romeo tampak galak dan Wendy menggelengkan kepalanya dengan kuat. Wendy berkata, "Kak Romeo, ini nggak ada hubungannya denganku .... Aku serius. Kamu harus percaya padaku ....""Kamu memintaku percaya padamu?"Romeo menyipitkan matanya yang berbahaya, kemudian dia berkata, "Violet jatuh ke laut dan sampai sekarang
"Nyonya Besar, tadi Kak Romeo bilang Nyonya jatuh ke laut. Jangan-jangan ....""Lebih baik dia mati. Kalau dia mati, Romeo akan menyerah!"Nyonya Besar Fernandez tidak percaya Romeo benar-benar akan mati demi seorang wanita. Romeo tidak boleh mati, dia juga tidak akan membiarkan Romeo.Tim SAR maritim sudah mencari Violet selama tiga hari tiga malam. Namun, laut sangat luas. Meskipun mereka sudah memperluas area pencarian, mereka masih belum menemukan Violet.Pada saat yang sama, Keluarga Gloria sudah tahu tentang kabar Violet. Freddy sangat khawatir dan hanya Mia yang sangat senang.Kalau Violet meninggal, maka perjanjian Mia dengan Violet sebelumnya menjadi tidak berlaku.Di masa depan, Keluarga Gloria akan menjadi miliknya dan putranya!Saat ini, Mia menatap Freddy yang gelisah dengan sinis.Sebelumnya Freddy sangat tidak berperasaan kepadanya dan putra mereka. Maka itu, jangan salahkan Mia bertindak kejam ....Pada hari ketiga, Romeo benar-benar sudah putus asa.Tidak ada orang yan
Akting Henny sangat buruk. Rasa panik melintasi matanya.Romeo mengernyit. "Ini dia?"Levi menjawab, "Ya, Tuan Romeo. Ini dia."Romeo melirik Henny dan sekujur tubuh Henny gemetar."Kamu nggak tahu siapa aku?""Aku nggak tahu! Apa masih ada hukum di kota ini? Kenapa orang-orangmu menangkapku? Aku mau lapor polisi! Aku mau ....""Oke. Berikan dia ponsel dan biarkan dia lapor polisi."Begitu Romeo mengatakan itu, keberanian Henny langsung menghilang."Sekalian beri tahu polisi siapa yang berkomplot dengan penculik Violet!"Setelah mendengar apa yang dikatakan Romeo, Henny benar-benar ketakutan. Dia berbaring di lantai dengan lemas dan tidak bisa berbicara.Seseorang berkata, "Tuan Romeo, ketika kami ingin menangkapnya, dia sedang membeli tiket kereta api untuk melarikan diri. Tiketnya menuju ke Kota Vior, jadi kampungnya pasti di Kota Vior.""Bukan, bukan! Kampungku bukan di Kota Vior! Aku nggak punya hubungan apa pun dengan Kota Vior! Aku hanya ingin pergi berlibur. Aku bukan ingin mela
"Ja ... Jangan! Aku akan bicara! Aku akan bicara!"Henny langsung panil setelah dia mendengar apa yang dikatakan Romeo. Dia masih mau hidup!Sekujur tubuh Henny gemetar ketika dia berkata, "A ... apa kamu berjanji setelah aku memberitahumu, kamu akan melepaskanku? Kalau begitu, aku akan memberitahumu segalanya!""Aku nggak berjanji, tapi kalau kamu memberitahuku, aku akan memperlakukanmu dengan baik."Setelah mendengar Romeo mengatakan itu, wajah Henny memucat.Itu berarti tak peduli apa yang dia katakan hari ini, Romeo tidak akan melepaskannya dengan mudah.Romeo menatap Henny dengan sombong, lalu berkata, "Kantor polisi atau kotak hitam? Pilihlah."Henny mendongak untuk melihat mata Romeo yang dingin itu. Akhirnya, dia membuat keputusan dan berkata, "Se ... Semua ini ...."Sebelum Henny bisa menyelesaikan kalimatnya, telepon kantor tiba-tiba berdering.Levi mengangkat telepon. Setelah mendengar apa yang dikatakan orang di ujung telepon, Levi berkata, "Aku mengerti."Levi meletakkan g
Namun, Evelyn menepis tangan Levi dengan kuat. "Lepaskan!"Evelyn mengumpulkan keberaniannya, kemudian berkata pada Romeo, "Nggak ada yang boleh menyentuhku. Aku hamil, aku sedang mengandung anak Tuan Romeo."Evelyn berbicara dengan volume biasa, tapi itu semua orang dapat mendengarnya.Di luar pintu, beberapa karyawan menjulurkan kepala untuk melihat apa yang terjadi di dalam.Ekspresi Romeo tiba-tiba berubah.Itu membuat mereka tahu kalau hal itu mungkin benar.Evelyn berjalan ke depan Romeo. Dia mengelus perutnya sambil berkata, "Romeo, ini anakmu. Ini anak pertamamu! Apa kamu benar-benar mau memperlakukannya seperti ini?"Romeo mengepalkan tangannya saat dia melihat provokasi Evelyn.Setelah mendengar ucapan Evelyn, Henny yang awalnya sudah berbaring dengan putus asa di lantai menemukan kembali keberaniannya.Makin besar sebuah keluarga, mereka makin mementingkan penerus.Karena Evelyn sudah hamil, bagaimana mungkin dia tidak dapat menjadi menantu Keluarga Fernandez?Henny langsung
Romeo tidak pernah memberi tahu Violet tentang foto ini.Ketika dia mengambil foto ini, dia sendiri juga terkejut. Saat itu, dia jelas-jelas tidak menyukai Violet dan selalu berbicara dengan sinis pada VioletRomeo memijit pelipisnya sambil bersandar di kursi.Violet, kamu masih hidup, 'kan? Kenapa kamu nggak mau pulang?'Pada malam hari, berita tentang istrinya CEO Grup Fernandez telah diculik dan dibuang ke laut terdengar di ruang tamu.Tokoh utama dalam insiden tersebut sedang duduk di sofa saat ini dan diam-diam menonton berita tentang kejadian tersebut.Charles meletakkan obat di depan Violet, kemudian berkata, "Pilekmu belum sembuh, tapi kamu sudah berkeliaran?"Ketika Violet mengangkat kepalanya dan melihat Charles, dia mengambil obat sambil berkata, "Sudah tiga hari. Seharusnya kemarin aku nggak memilih terjun ke laut. Lebih baik membuat video untuk menipu Romeo."Saat itu dia dan para penculik sudah membuat rencana. Selama Violet dapat memalsukan kematiannya, dia akan memberi
Violet tidak menganggap serius candaan Charles, tapi besok pagi muncul rumor baru yang mengejutkan semua orang Kota Poseidon.Pak Thomas menyerahkan semua harta Keluarga Griffin kepada Charles. Dalam semalam, Charles sudah menjadi pemimpin Keluarga Griffin.Violet tercengang ketika dia melihat berita itu. Pak Thomas adalah orang yang licik. Dia tidak mungkin menyerahkan kekuasaannya tanpa alasan.Charles pasti telah melakukan sesuatu yang membuat Pak Thomas memutuskan untuk menyerahkan Keluarga Griffin kepada Charles.Keluarga Griffin mempunyai status yang kokoh di Kota Poseidon. Meskipun beberapa tahun ini kekuasaan mereka menurun, mereka masih memiliki pengaruh yang besar di Kota Poseidon.Menurut waktu kehidupan sebelumnya, Charles baru diakui sebagai penerus Keluarga Griffin oleh Pak Thomas tiga tahun kemudian.Namun, setelah Violet hidup kembali, semuanya menjadi lebih cepat. Kini Charles sudah diakui sebagai penerus Keluarga Griffin oleh Pak Thomas dan menguasai semua harta Kelua
Di pinggiran kota, Violet mengemudi mobil ke tempat janjinya dengan Romeo.Romeo sedang berdiri di tengah-tengah jalan terpencil yang dikelilingi oleh rumah-rumah tua. Sepertinya itu sudah lama tidak ditinggali.Violet bertanya, "Kenapa kamu memanggilku kemari? Apa yang ingin kamu bicarakan denganku?"Romeo memperhatikan Violet sebentar, lalu berkata, "Dulu Howard bersumpah dia akan membunuhmu dalam waktu tiga bulan. Aku nggak menyangka kamu akan selamat."Saat Violet mendengar itu, dia tertawa sinis. Dia berkata, "Sepertinya Tuan Romeo nggak senang aku selamat.""Violet, orang jujur nggak akan berbohong. Apa kamu yang menyebar berita itu?"Nada Romeo terdengar sedikit sinis.Akhir-akhir ini beredar rumor CEO Grup Fernandez membunuh istrinya dan polisi juga mulai menyelidikinya.Terutama belakangan ini Romeo selalu menghilang. Jadi, orang-orang mencurigainya."Aku yang menyebarnya?" Violet mendadak tertawa. "Romeo, aku belum jatuh sampai begitu hina dan nggak tahu malu. Karena dendam d
Violet menggelengkan kepalanya, lalu berkata, "Aku nggak tahu. Tapi, nggak apa untuk tinggal di sisi mereka. Lagi pula, kita nggak mengekang mereka. Kita hanya perlu mengetahui gerak-gerik mereka."Saat ini, William turun dari lantai atas, lalu berkata, "Kenapa kalian mengobrol di ruang tamu? Ayo nonton televisi sebentar."Setelah itu, William menyalakan televisi.Ada laporan berita terbaru dari televisi."CEO Grup Fernandez dicurigai membunuh istrinya dan saat ini tidak dapat dihubungi. Polisi sedang menyelidiki kasus ini lebih lanjut."Setelah mendengarkan berita televisi, Gwen dan William melihat Violet secara bersamaan.William buru-buru mengangkat kedua tangannya. Dia berkata dengan panik, "A ... Aku nggak sengaja. Aku hanya menyalakan televisi secara sembarang. Kenapa langsung muncul berita, sih?!""Cukup! Diam kamu!" Gwen memukul William, lalu dia berkata, "Kenapa kalau dia membunuh istrinya? Itu pasti berita palsu. Apa orang seperti Romeo perlu membunuh orang secara pribadi?"V
Saat Howard mendengar itu, dia yang sedang memakan apel langsung berhenti bergerak. Dia menunjuk dirinya sendiri dan bertanya, "Dia menyuruhku yang membayarnya? Apa aku suaminya? Apa dia salah kasih?"Glenn berkata, "Dia nggak salah kasih. Violet mengutus orang menyampaikan pesan. Dia bilang selain menghasilkan panas, mesin itu nggak mempunyai manfaat lain. Dia nggak ingin tertipu. Dia bilang dia sudah cukup baik karena nggak melapornya.""..."Di Kediaman Edris.Gwen memperhatikan wajah Violet, lalu berkata, "Nggak ada yang beda. Ini perawatan yang harganya puluhan juta?""Mesinnya diproduksi oleh Grup Lionel. Semuanya tergantung pada merek."Keluarga Lionel dari Kota Oaker adalah perusahaan yang bergerak di bidang pornografi, perjudian dan narkoba. Siapa yang bisa mengharapkan perusahaan ini mengembangkan produk kecantikan?Apa orang yang menggunakannya tidak takut?Perusahaan ini didirikan murni untuk menipu orang.Perusahaan kecantikan merek mewah mengandalkan selebritas dan iklan
Violet merasa mesin itu mulai digunakan di wajahnya. Beberapa menit kemudian, dia berkata, "Alat kalian lumayan bagus. Sepertinya aku nggak pernah menjumpainya di tempat lain.""Ini dikembangkan oleh perusahaan kami sendiri. Semuanya dikirim melalui udara.""Dari perusahaan mana? Mungkin aku mengenalnya.""Kami adalah perusahaan milik Grup Lionel dan semuanya legal. Nona, kami dapat diandalkan. Kami juga disertifikasi oleh otoritas medis."Violet mendengar, lalu berkata, "Aku mempunyai satu teman yang melakukan bisnis ini. Dia ingin masuk mesin seperti ini. Apa kalian bisa menyediakannya?""Ini ...."Manajer itu tampak dilema, lalu dia berkata, "Semua mesin kecantikan kami disediakan oleh perusahaan dan nggak boleh dijual di luar.""Oh, ya? Sayang sekali." Violet menghela napas sebelum berkata, "Temanku hanya ingin mesin yang memuaskan. Walaupun harganya tinggi, itu nggak masalah. Awalnya aku pikir mesin ini bagus, tapi sayangnya ...."Manajer menatap ekspresi murung Violet, kemudian d
Perusahaan Kecantikan Victoria.Violet menundukkan kepala untuk melihat kartu nama di tangannya. Lalu, dia memarkirkan mobil sport edisi terbatasnya di pinggir jalan.Mobil sport berwarna pink terang itu sungguh menarik perhatian.Terutama kaki panjang Violet dan kulitnya yang cerah. Saat ini dia berpakaian lebih cantik, jadi itu langsung menangkap perhatian staf toko.Toko mereka belum pernah melihat wanita secantik Violet!"Nona, apa Anda pelanggan baru? Perawatan apa yang ingin Anda lakukan?"Manajer berjalan ke depan Violet, lalu dia memperhatikan mata Violet. Violet melepaskan kacamata hitam dan menunjukkan sepasang matanya yang indah. Manajer itu pun terpesona.Cantik sekali!"Temanku yang merekomendasi tempat ini. Dengar-dengar kalian ada perawatan kecantikan, jadi aku ingin mencobanya."Violet duduk di sofa dengan santai, lalu mengambil brosur di atas meja.Saat ini cincin berlian seukuran telur di tangan Violet langsung menarik perhatian seluruh staf toko. Tak hanya itu, dia j
Namun, Howard belum bisa melakukan apa-apa kepada Violet."Aku mau memperingatimu, orang di balik masalah ini mengincar kalian dan itu nggak ada hubungannya denganku. Meskipun aku nggak terlibat, aku masih bisa berdiri sendiri. Tapi, kamu dan Charles nggak seberuntung itu.""Tuan Howard, coba kamu tebak kenapa orang itu mengambil mesin Grup Lionel? Coba kamu tebak lagi kemarin siapa yang melapor polisi di pantai? Kamu benar-benar merasa ini nggak ada hubungannya denganmu? Aku ingat dulu otak Tuan Howard sangat pintar, tapi kenapa kamu menjadi begini sekarang?""Kamu bilang aku bodoh?" Howard tertawa dengan emosi. "Orang di balik masalah ini melapor polisi hanya untuk membingungkan kalian. Yang terpenting adalah kalian yang diincarnya. Grup Lionel mempunyai banyak musuh, tapi tidak ada yang bisa menjatuhkan kami. Kalau memang ada orang sehebat itu, aku akan bisa menemukannya.""Wah, Tuan Howard sombong sekali. Kalau kamu benar-benar bisa menemukannya, apa kamu akan disalahkan? Apa kamu
Ucapan Nyonya Besar Fernandez terdengar tulus, tapi tidak ada yang memercayainya.Howard berpikir sejenak, lalu berkata, "Oh, begitu?""Ya ....""Kalau begitu ... itu benar-benar sangat disayangkan."Kedatangan Howard yang tiba-tiba dan ucapannya yang aneh membuat jantung Nyonya Besar Fernandez berdebar dengan gelisah.Violet yang berdiri tak jauh dari adegan itu juga merasa sangat aneh.Sebenarnya kenapa Howard mendadak datang kemari?Martha di samping berkata, "Nyonya Griffin, saya pergi membantu menyambut tamu dulu."Violet mengangguk.Setelah Martha pergi, Violet memakai maskernya dan sengaja berjalan ke arah di mana Howard bisa melihat.Howard benar-benar melihat Violet di antara kerumunan. Dia berkata pada Glenn, "Glenn, kita sudah menyampaikan duka kita. Saatnya kita pergi.""Baik, Bos."Howard pergi. Sebelum dia pergi, dia tidak berpamitan dengan Nyonya Besar Fernandez.Kelopak mata Nyonya Besar Fernandez terus berkedut. Dia merasa kedatangan Howard membawa sial.Dia pergi sete
Violet diam untuk beberapa saat, lalu bertanya, "Aku melihat Nyonya Besar Fernandez menutupi wajahnya dengan kain. Ada apa dengannya? Apa dia sakit?""Bukan ...."Martha tampak dilema, tapi melihat Violet penasaran, dia pun berkata, "Sebenarnya Nyonya Besar tiba-tiba ingin melakukan perawatan kecantikan belakangan ini. Jadi, untuk sementara dia nggak bisa menunjukkan wajahnya.""Perawatan kecantikan?""Ya, katanya itu bisa menunda penuaan, mengencangkan kulit, menghilang kerutan dan lain-lain."Martha mengingat banyak hal setelah pertemuan sebelumnya.Setelah mendengar apa yang dikatakan Martha, dia tertawa.Ternyata Nyonya Besar Fernandez lumayan terpukul setelah pergi ke rumah Keluarga Knowles kemarin. Bisa-bisanya dia mulai melakukan perawatan kecantikan."Apa kamu tahu perusahaan kecantikan yang mana itu?""Rumah sakit itu lumayan mewah, tapi sangat mahal. Satu perawatan harganya ratusan juta. Sepertinya ... namanya Victoria ...."Martha benar-benar tidak bisa mengingatnya, jadi di
"Terima kasih atas niat baik Tuan Nathan. Aku masih merasa nggak perlu melakukannya. Sebenarnya, mengambil alih Keluarga Fernandez atau nggak juga nggak penting bagiku."Violet meletakkan cangkir teh di tangannya. Dia berdiri, lalu beranjak pergi dari Kediaman Edris.Nathan berkata, "Bukankah kamu nggak tertarik dengan pemakamannya?""Aku hanya pergi untuk melihat-lihat."Violet mengambil masker.Pemakaman Evelyn dibuat megah, jadi tidak ada seorang pun yang bisa melihatnya meskipun Violet berada di antara kerumunan.Nathan berkata pada Eddie yang berdiri di belakangnya, "Eddie, serahkan undangan kepadanya.""Baik, Tuan."Eddie mengeluarkan undangan pemakaman dari kantongnya, lalu menyodorkannya kepada Violet.Violet hanya meliriknya sekilas, lalu mengangkat alisnya sambil berkata, "Ternyata Tuan Nathan sudah membuat persiapan dari awal."Dia bahkan sudah menyiapkan undangannya.Dia hanya menunggu apa Violet ingin pergi atau tidak, 'kan?Violet pun keluar dari Kediaman Edris.Eddie di