Mereka mengira Raja Kegelapan akan menyerang formasi ketujuh orang elemen petir. Siapa sangka serangannya justru mengarah ke si kembar. Yui yang berada di depan Yuan tidak siap dengan serangan itu.“Yui!” teriak Pangeran Yuasa bersamaan dengan Raja Yuichi. Pedang Raja Kegelapan menemukan sasaran empuk. Tubuh Rafael menjadi tameng untuk melindungi Yui.“Paman!” teriak Yui saat cairan kental berwarna merah segar mulai mengalir deras dari luka yang ditimbulkan. “Kau juga!” teriak Rafael yang tetap menahan pedang Raja Kegelapan di tubuhnya dan mengayunkan pedang besarnya. Sayangnya luka Raja Kegelapan pulih dengan cepat karena darah Pangeran Yuasa di tubuhnya meregenerasi sel dengan sangat cepat, tidak seperti luka Rafael yang terus mengeluarkan darah.“Paman!” Pangeran Yuasa mendekati Rafael yang sudah jatuh ke tanah, di sampingnya Yui menangis sejadi-jadinya. “Bertahanlah!” Pangeran Yuasa menggunakan kemampuan penyembuhnya untuk membantu menutup luka. Darah yang keluar terlalu
Yuasa terdiam. Perang telah usai saat Raja Kegelapan masuk ke gerbang Abyss. Dia merasa semua berjalan sangat cepat. “Paman?” Pria bermata hitam memandang Pangeran Yuasa dan tersenyum.“Terima kasih, setidaknya lukaku sembuh,” ucap pria itu menepuk bahu Pangeran Yuasa. “Sepertinya aku tidak akan kembali ke dunia atas, Yuan memerlukan bantuanku di sini.”Pandangan Pangeran Yuasa kini beralih ke Pangeran Yuan yang masih berdiri mematung dengan wujud barunya. Wujud yang mirip dengan Natch yang merupakan Raja Kegelapan. Di depan adiknya saat ini berdiri pria yang mirip dengan adiknya, Raja Yuichi. Pria itu mendekati anak laki-laki kembarnya yang terlihat kaku dan takut lalu memeluknya.“Lihat tidak apa-apa, ayah tidak apa-apa, Yuan,” ucap Raja Yuichi dengan lirih. Pangeran Yuasa yang cukup dekat dengan keduanya masih bisa mendengar ucapan itu samar-samar.“Mengharukan sekali,” ucap Rosaline di sebelah Pangeran Yuasa yang terlihat baru saja mengusap air mata yang tidak sengaja menetes k
Rosaline tersenyum, dia berjalan mendekati Pangeran Yuasa. Debaran hati sang pangeran semakin menjadi saat gadis itu menggenggam tangannya.“Pangeran, saya ….”Pangeran Yuasa menunggu lanjutan kalimat Rosaline yang tak kunjung terdengar. Dia justru mendengar dengkuran keras hingga semua itu menghilang.“Aurum! Kau mengganggu mimpiku!” oceh Pangeran Yuasa sembari mendengus kesal.“Kau yang mengganggu tidurku!” balas Aurum melirik ke arah Pangeran Yuasa yang terlihat kesal. “Ini masih malam, kau mau tidur lagi di sini atau pindah ke kamarmu yang hangat.” Aurum memindahkan sayapnya yang menjadi selimut bagi Pangeran Yuasa. Makhluk kecil di hadapannya terlihat begitu rapuh jika tidak dilindungi, Aurum begitu menyayanginya dan tidak ingin pangeran ini sakit atau terluka.“Kenapa aku di sini?” Pangeran Yuasa menggaruk kepalanya yang tidak gatal dan mengingat kembali kenapa dia bisa berada di tempat para naga beristirahat. Ruangan ini mirip seperti goa besar dan para naga tidur di
Kota Red Ruby terlihat sama meskipun Rosaline sudah lebih dari tiga tahun meninggalkan kota ini. Jalanan dan bangunan yang ada di kota itu tidak terlihat berbeda sedikitpun. Perbedaan yang mendasar hanya perasaan yang telah hilang dari hati gadis ini.Sudah tiga hari Rosaline menangis di kamarnya, hari ini dia mencoba berjalan-jalan di kota kelahirannya.“Taman ini, dulu aku disini bersama dengan Adrian. Ah, sedang apa Adrian sekarang apa dia sudah menjadi jenderal.” Rosaline berbicara sendiri sambil menatap taman bermain, masih terdapat anak-anak yang bermain di sana dengan riang. Tidak banyak ada anak-anak di Red Ruby, alasannya sudah pasti karena kehidupan Red Ruby yang sulit. Wanita Red Ruby hampir semuanya memiliki suami dari kota ini juga, sangat sedikit yang berpasangan dengan klan lain. Sementara pria Red Ruby menyukai wanita dari klan lain karena bagi mereka wanita Red Ruby terlalu tangguh dan tidak terlihat manis.Pria yang ingin meminang wanita Red Ruby har
“Lihatlah Thunderstorm, aku sudah berusaha menghilangkan ingatannya tapi gadis itu merebutnya kembali. Kupikir dengan hilangnya ingatannya gadis itu akan berpikir dua kali untuk kembali jatuh cinta pada orang yang sama. Ternyata aku salah, cinta tidak bisa diprediksi. Bagaimana dia nanti menghadapi tradisi Red Ruby? Pangeran tidak akan mau melakukan kecurangan.” Lenora melihat ingatan Rosaline mengalir kembali. Meskipun dia bisa kembali menutupnya, tetapi sang Ratu Awan memilih membiarkan dan melihat takdir yang akan bermain dalam percintaan dua insan yang berbeda status itu.“Bukankah akan sangat sulit bagi Pangeran Yuasa untuk mendapatkan gadis itu, dia seorang Red Ruby,” balas Thunderstorm mengibaskan ekornya.“Benar, awalnya aku tidak ingin terjadi tragedi, karena itulah kuminta ingatan itu. Namun, aku salah, cinta berkata lain dan keduanya memilih jalan yang sulit.” Lenora menghela napas panjang. Meskipun dia bisa melihat masa depan, tetapi semua masa depan selalu memiliki caba
Adrian terpana, siapa yang tidak akan terpesona dengan makhluk menakjubkan seperti naga. Dia memang melihat ada beberapa naga dalam perang kemarin, tetapi tidak sempat mengagumi makhluk reptil bersayap yang begitu gagah ini.“Luar biasa,” gumamnya memandangi Aurum dengan kedua matanya yang bahkan tidak berkedip. Bukan hanya Adrian, seluruh pasukan yang sedang dilatihnya juga melongo melihat makhluk tak biasa ini.“Ehm,” deham Pangeran Yuasa yang melihat semuanya terpaku pada Aurum. Sang naga juga berdiri dengan gagah saat diperhatikan sekian banyak orang, sombong dan angkuh merupakan sifat dasar para naga.Adrian kembali memusatkan perhatiannya kepada Pangeran Yuasa saat mendengar dehamannya.“Maaf Pangeran,” ucap Adrian tersipu malu. Dia benar-benar terpana dengan sisik cemerlang keemasan makhluk yang bernama naga ini.“Tak apa, wajar saja sangat jarang ada naga. Kota Naga sekarang sudah berdiri kembali, jika sempat kau bisa mengunjunginya.” Pangeran Yuasa mendekati Adrian lalu
Sedikit kesal, tetapi Pangeran Yuasa merasa senang. Adrian berjanji akan membatalkan pinangannya kepada Rosaline, rasanya sangat melegakan mendengar hal itu.“Kita kembali ke istana?” tanya Aurum yang terbang berputar-putar di atas awan.“Ya, ke aula kerajaan, aku ingin menemui ayahanda,” balas Pangeran Yuasa. Naga keemasan itu melesat cepat menuju aula kerajaan. Suara dentuman terdengar sehingga tanah bergetar dirasakan oleh para pelayan yang kemudian menoleh ke arah mendaratnya sang naga. Pangeran Yuasa melompat dan berlari ke arah aula. Beberapa pelayan membungkuk memberi salam kepadanya dan hanya dibalas anggukan saja.“Salam, Yang Mulia,” ucap Pangeran Yuasa memberi salam dengan sopan sesuai tradisi.“Ada apa pangeranku?” Raja Yuichi yang duduk di singgasana menatap Pangeran Yuasa penuh tanya, wajah putranya terlihat begitu gembira. “Apa ada berita baik?”“Ayahanda, seperti yang Ayahanda sampaikan. Saya baru saja menantang Adrian,” jawab Pangeran Yuasa yang membuat Raja Yu
Sebuah kesempatan diberikan oleh kepala Akademi Raja dan Ratu tentu saja Pangeran Yuasa tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Dia bersama Aurum sudah sampai di atas Akademi, tetapi mereka berdua bingung.“Aurum, bagaimana ini? Apa kau mau tinggal bersama para hewan tunggangan?” Pangeran Yuasa bingung menempatkan Aurum. Asrama tidak akan bisa menampung tubuhnya yang besar. Sementara jika Aurum berada di tempat perawatan hewan tunggangan, Pangeran Yuasa tidak bisa dekat dengannya. “Kau sendiri, apa maumu?” Suara serak naga menggema di kepala Pangeran Yuasa.“Aku tidak mau berpisah denganmu, tetapi halaman asrama juga tidak bisa menampung mu,” balas Pangeran Yuasa bingung.“Itu mudah,” balas Aurum dan tubuhnya bersinar lalu berubah bentuk. Saat tubuh sang naga berubah, Pangeran Yuasa terjatuh.“Aurum!” teriak Pangeran Yuasa.“Celaka, aku lupa Yuasa masih di punggungku,” gumam Aurum yang langsung mengejar Pangeran Yuasa. Tubuh sang pangeran meluncur cepat ditarik gaya gravitasi. “