Ray terdiam mendengar apa yang dikatakan oleh Anna. “Kau juga membuatku merasa bergairah.”Ray menegakkan badan, kalau tidak bisa-bisa ia membopong Anna masuk ke kamar yang ada di ruang kerjanya. Hanya saja ia mengingat, kalau Anna masih lemah kondisinya, setelah ia mencoba kabur darinya.Ia berjalan menuju jendela ruang kerja berdiri tepat di depannya, sambil memandang keluar dengan tangan berada dalam saku celana.Anna merapikan kancing bagian depan gaun yang dipakainya. Ia tidak menyadari sama sekali, kalau Ray melepas dua buah kancing kemejanya.Dipejamkannya mata, sambil mengatur napas yang terdengar memburu di telinganya. Dan itu semua, karena apa yang sudah dibangkitkan Ray dalam dirinya. Namun, walau tubuhnya menginginkan Ray, ia tidak dapat menyangkal, kalau rasa sakit itu masih ada.‘Apa Ray hanya berpura-pura saja mengatakan ia menyayangiku hanya agar diriku menjadi luluh dan berhenti berusaha pergi dari hidupnya?’ batin Anna.“Sepertinya permintaanku untuk bekerja di sini
Sekretaris Ray yang sebelumnya mencoba merayu Ray menjadi terkejut mendengar kata istri. Ia memandangi Anna, yang penampiilannya di mata sekretaris itu, seperti tikus yang kecebur got. “Tentu saja, Tuan! Saya akan melakukannya.”Ray berjalan kembali menuju ruangannya, sambil menggenggam jemari Anna. Ia tidak menyadari perubahan ekspresi wajah Anna, setelah melihat tatapan dari sekretarisnya.Anna memandangi gaun yang ia pakai, gaun itu memang gaun pilihannya sendiri, dengan harga yang ia beli sesuai kemampuan dan ia sengaja memakainya untuk menunjukkan pemberontakkan dirinya kepada Ray.Ia tidak menduga akan mendapat reaksi tidak menyenangkan dari wanita yang Ray panggil sebagai sekretaris. Melihat dari cara berpakaian wanita itu, yang terlihat anggun dan mahal. Anna menjadi tidak percaya diri bersanding dengan Ray.Ia merasa dirinya begitu kecil dan rendah di mata wanita itu. Pikirannya yang melamun membuat ia tidak menyadari, kalau mereka sudah masuk ruang kerja Ray.“Kita mandi ber
Anna menatap Ray dengan dingin, ia sudah tahu, kalau suaminya itu seorang play boy, tetapi tetap saja mendengar pengakuan langsungnya terasa menyakitkan. “Apakah, setelah kita menikah kau juga masih tidur dengannya?” Tanya Anna, dengan suara tercekat.Ray mengamati wajah Anna dengan lekat, ia dapat melihat kesedihan membayang di mata dan wajahnya. Dirinya yang pada awalnya hendak bersikap acuh, dengan tidak memberikan jawaban dari pertanyaan Anna jdi merasa iba kepadanya.Ia beranjak dari tempatnya berdiri menghampiri Anna. Ia memperlihatkan jarinya yang memakai cincin kawin. “Semenjak menikah diriku tidak pernah lagi menyentuh wanita lain.”“Bagaimana dengan mantan istrimu? Mengapa ia selalu saja mengusik rumah tangga kita? Apakah kau suatu hari nanti berpikir untuk kembali bersama dengannya?” Tanya Anna, merasa mendapatkan angin untuk menanyakan hal itu.Ray menarik napas dalam-dalam ternyata Anna masih saja mempertanyakan persoalan tentang Claire. Ia sudah tidak ingin membahas soal
Anna mengerjapkan matanya yang mengembun, ia tidak menyangka, kalau Ray memperhatikan dirinya. “Saya hanya memikirkan asyiknya bermain salju.”Ray melayangkan tatapan menyelidik kepada Anna, ia merasa ada yang disembunyikan oleh Anna dan ia tidak mau mengatakan kepadanya. “Kau sudah tidak sabar untuk bermain salju, apakah itu permintaan dari bayi yang sedang kau kandung?” Tanya Ray.Secara otomatis tangan Anna terulur untuk menyentuh perutnya, begitu mendengar apa yang dikatakan oleh Ray. “Sepertinya memang begitu.”Ray menghela napasnya, ia mengatakan kepada Anna, karena tidak mau bayi yang ada dalam perut Anna terus merengek untuk bermain salju. Ia akan membawa Anna sekarang juga untuk bermain.Keduanya bangkit dari duduk mereka berjalan menuju halaman rumah, yang sudah tertutup oleh salju.Anna mulai mengumpulkan butiran salju untuk ia bentuk menjadi boneka, Sementara Ray hanya diam saja, ia merasa usianya yang sudah lebih dari 40 tahun tidak pantas bermain boneka salju.“Ayolah, R
Mendengar apa yang dikatakan oleh orang kepercayaannya, Ray langsung saja menjadi bersemangat. ‘Cepat kamu tangkap orang itu, sebelum ia kabur lagi!’ perintah Ray di sambungan telepon.‘Baik, Tuan! Nanti akan kami kabari kembali, setelah kami berhasil menangkap orang itu,’ sahut orang kepercayaan Ray di ujung sambungan telepon.Ray menutup telepon, ia berjalan keluar ruang kerjanya kembali ke kamar. Alangkah terkejutnya Ray, saat melihat wajah Anna yang pucat dan bibirnya terlihat kering.Dengan langkah panjang ia sampai di dekat Anna. Didengarnya Anna bersuara, “Haus!”“Tunggu, Sayang! Akan saya ambilkan.” Ray mengambil botol air mineral, lalu menuangnya ke dalam gelas.“Apakah kamu bisa bangun?” Tanya Ray.Dengan suara lemah Anna berkata, “Iya.”Melihat Anna yang kesulitan untuk bangun, Ray dengan sigap membantu Anna. Ia memegang punggung istrinya itu, kemudian ia beri tumpukkan bantal untuk Anna bersandar. Setelahnya, Ray mengambil gelas berisi air untuk diminum Anna.Anna meminum
Anna menatap Ray dengan bingung. “Kenapa kau bertanya, seperti itu? Apakah kau dalam bahaya?” Tanya Anna, dengan suara bergetar.Raut wajah Ray dingin dan tak terbaca. Ia tidak menjawab pertanyaan Anna, tetapi langsung saja berjalan pergi.“Saya akan setia menunggumu mengatakan cinta kepadaku, tetapi saya tidak akan ragu untuk mengatakan, kalau saya mencintaimu, Ray! Saya akan setia kepadamu,” ucap Anna lantang.Langkah Ray terhenti, ia membalikkan badan lalu berjalan cepat mendekati Anna. Diangkatnya Anna, yang langsung melingkarkan kaki di pinggang Ray, agar ia tidak terjatuh.Ray mencium bibir Anna dengan dalam, sampai istrinya itu mendesah karenanya. “Terima kasih, untuk cintamu dan maaf, saya belum bisa mengatakan hal yang sama.”Anna tertegun, karena untuk pertama kalinya Ray mengatakan maaf. Walaupun ia menyimpan rasa kecewa, karena suaminya itu belum mau mengatakan cinta kepadanya, karena Anna merasa pria itu sebenarnya mencintainya.Ray menurunkan Anna, kemudian ia melepaskan
Raffael terdiam sejenak, ia terlihat, seperti berpikir. “Anna tidak akan melirik lelaki lain! Ia mencintaiku dan ia tidak akan berpaling dariku,” tegas Ray.Bob menatap Ray dengan lekat, ia merasa peduli kepada Ray yang pernah dikecewakan oleh wanita. “Pernahkah kau berpikir, kalau Anna bersedia menikah denganmu demi uang? Ia terlihat begitu muda bisa saja dirinya memiliki ambisi rahasia dan dirimu merupakan batu loncatan, agar ia bisa meraih tujuannya.”Ray memberikan tatapan tajam menusuk kepada Bob. Ia memukulkan kepalan tangannya ke atas meja dengan keras. Dengan suara bergetar, karena emosi ia mengatakan Bob hanya iri saja, karena ada seorang wanita muda yang bersedia menikah dengannya. Dan wanita itu mencintainya.Bob menyandarkan punggungnya pada sandaran kursi, ia terlihat tidak terpengaruh dengan kemarahan yang diperlihatkan oleh Ray. “Kau tentu mengetahui, bukan diriku ini tidak hanya sekedar asistenmu saja, tetapi saya juga adalah sahabatmu.”“Saya hanya menginginkan kamu
‘Apa! Ray berteriak di ujung sambungan telepon, begitu mendengar apa yang dikatakan oleh Anna. Ia menggeram marah dan seakan tidak percaya mendengarnya.Bob yang duduk di samping Ray dan mau tidak mau mendengar apa yang dikatakan oleh Anna, meelalui sambungan telepon. Ia hendak menertawakan Ray, tetapi ia juga merasa kasihan kepada sahabatnya itu.Didengarnya Ray mengatakan kepada Anna, agar melakukan panggilan video, karena ia ingin melihat wajah pria itu.‘Baiklah, Ray!’ sahut Anna, melalui sambungan telepon.Mata Ray melotot dan terdengar umpatan nyaring keluar dari bibirnya, sehingg membuat Bob yang duduk di sebelahnya langsung menoleh.Ia merasa penasaran, dengan wajah pria yang menjadi guru Anna, karena sampai membuat Ray berteriak marah, seperti itu.Bob bersiul, begitu melihat wajah pria dalam layar ponsel Anna, dengan ringan ia berkata, “Berat, Ray! Sainganmu masih muda.”Ray memalingkan wajah melihat Bob, dengan tatapan yang seakan hendak membunuh Bob.Bob mengangkat kedua t