Kayla menunjuk dengan ragu, “Ka-kamu? Sedang apa di sini?” ucapnya gugup. “Tunggu dulu, apa kamu mengikutiku sampai kemari?”
Kedua mata wanita itu membola, benar-benar tidak percaya kalau orang asing ini tahu tempat tinggalnya padahal mereka bertemu hanya sekilas. Kayla menelan ludahnya dengan kasar, bahaya kalau sampai orang di sini tahu statusnya sebagai anak dari penguasa kota ini. Sekarang bukan waktu yang tepat. Leon sebisa mungkin bersikap santai. “Ekhmm. Sebenarnya aku tadi tidak sengaja melihatmu masuk kemari. Apartemenku ada di seberang sana. Jadi, sekalian saja aku mampir, boleh ‘kan?” ungkapnya dengan memasang senyuman semanis mungkin. Tapi di mata Kayla, senyuman jahil lebih tepatnya. ‘Sial! Bikin jantungan saja!’ Kayla mencebikkan bibirnya kesal karena hampir kecolongan. Jadi, dia tidak akan basa basi lagi pada orang ini. “Ck! Apa yang kamu mau? Kalau cuma kepo tidak usah diteruskan, jika masih sayang dengan nyawamu!” ketusnya langsung. Pemuda itu cukup terkejut dengan ancaman yang ke luar dari mulut wanita seanggun ini. Di luar dugaan! “Sabar, Cantik. Kenalkan, aku Leon. Kalau nama kamu?” ucapnya percaya diri sambil menyodorkan tangan kanannya. Kening Kayla berkerut dan dengan cepat memasang wajah masam. ‘Berani sekali pria ini?’ batinnya heran. “Itu tidak penting! Aku tidak punya waktu untuk meladeni orang sepertimu!” tegas Kayla dengan tatapan tajam. “Kita bertemu lagi pasti bukan cuma kebetulan ‘kan? Wah, aku yakin ini takdir!” Leon tidak gentar sedikitpun. “Maaf, Pak. Anda cari yang lain saja, saya permisi!” Tringgg!!! Bersamaan dengan pintu lift terbuka, Kayla dengan gesit melangkah masuk dan telunjuknya menekan tombol tutup dengan cepat. Bahkan Leon tidak sadar kalau sudah ditinggal begitu saja. “He-hei, Nona! Tunggu!” teriaknya di depan pintu besi itu. Kaki kanannya berusaha untuk menahan pintu, tapi sialnya dia terlambat. Leon pun melihat sekeliling untuk memastikan keadaan karena malu kalau sampai ada yang melihat kejadian ini. “Ah, sial! Susah sekali rupanya. Dia wanita yang menarik!” bibirnya cuma bisa nyengir. Lalu ponselnya berbunyi, ternyata pesan masuk dari Gio. (Tuan Muda, ada di mana? Kami sudah mencurigai satu orang dan sepertinya kali ini benar!) Setelah membaca itu Leon pun bergegas pergi untuk kembali ke apartemennya. Rasa penasarannya pada Kayla tadi kini beralih dengan cepat ke kabar yang dibawa asistennya. Di Kamar Kayla .… Wanita itu meregangkan tubuh setelah lelah berolahraga. Sudah lama sekali dia tidak bisa melakukannya karena selama ini sibuk berjualan dan mengerjakan pekerjaan rumah tangga. Bahkan untuk memanjakan diri sejenak pun tidak bisa. “Senang sekali aku punya banyak waktu sekarang. Nah, sekarang aku harus menyusun rencana baru!” Dengan cepat dia mengambil ponsel dan menelpon Nora. [“Ada apa, Nona?” tanya gadis itu ramah.] “Kapan rapat pemilihan proyek itu, Nora? Aku harus mempersiapkan diri!” ujarnya tanpa basa-basi. [“Seminggu lagi. Nona tahu kan kalau perusahaan Donny juga ikut di pemilihan nanti?” ungkapnya memastikan lagi.] “Iya, si Rio brengsek itu jelas menginginkan posisi bagus! Wanita gatal itu juga bilang kalau papanya akan membantunya. Nora, cari tahu soal mereka dan laporkan padaku. Aku akan memberi mereka kejutan saat pemilihan tender nanti!” ucapnya dengan kedua tangan mengepal erat. [“Oke laksanakan, Nona!”] Sementara itu .… Rio dan mamanya baru saja tiba saat hari sudah malam. Padahal Rio sudah memintanya pulang lebih dulu, tapi mamanya masih ingin menemani mereka, supaya bisa pamer kalau sebentar lagi putranya itu akan menikah dengan gadis dari keluarga kaya. “Huaaa! Ma-mama! Kak Rio!” teriaknya dengan kencang sambil terisak. Suara Mia yang sedang duduk di sofa ruang tamu tentu mengagetkan mereka. Sinta pun langsung berjalan cepat menghampiri anaknya. “Mia, ada apa ini?” “Ma, a-aku dipecat! Huaaaa!” adunya seperti anak kecil. “Kenapa bisa dipecat? Apa kamu berbuat hal bodoh?” tanya Rio dengan nada ejekan. Mata Sinta mendelik mendengar itu dan berusaha menenangkan anak bungsunya. “Sabar, Sayang. Coba bicaranya pelan-pelan!” Mia mengangguk, “Iya, Ma. Aku dipecat tiba-tiba saja dan proyek acaraku dibatalkan. Katanya aku sudah berbuat kesalahan fatal, tapi aku tidak tahu itu apa. Hiksss! Karirku sudah tamat, Ma!” jelasnya masih tersedu. Rio dan Sinta pun saling pandang. “Memangnya atasanmu tidak mencari tahu dulu soal ini? Apa dia salah orang?” Rio jadi penasaran. Mia menggelengkan kepalanya pelan. “Bos bilang ini permintaan dari orang penting di kota ini, Kak.” Rio jadi semakin bingung. Lalu, detik berikutnya mata Mia membola. “Apa jangan-jangan … ini ulah mantan istrimu itu? Saat bertemu dengannya kemarin dia sempat mengancamku!” ungkapnya bersemangat. Sinta mencebikkan bibirnya. “Halah, jangan dengarkan wanita kampungan itu. Lagi pula mana mungkin dia bisa melakukan hal itu!” “Tapi, Ma. Bisa sa-” “Jangan ngawur, Mia. Tidak mungkin dia berani. Pasti ada alasan lain!” Rio masih tidak percaya begitu saja. Sinta pun berpikir sebentar. Dia juga merasa Kayla jadi aneh dan berubah setelah pergi dari rumah ini. “Rio, adikmu ada benarnya juga. Bisa saja kan dia merayu bos Mia. Lihat, dia sudah menggoda walikota saat di festival tadi!” Pria itu sedikit tersentak. Bisa saja Kayla melakukan hal yang tidak mereka sangka. “Ti-tidak mungkin, Ma. Aku ragu ini ulahnya, memangnya dia tahu siapa bosnya Mia?” tegasnya lagi. Namun sebenarnya situasi ini semakin membuatnya tidak tenang. Apalagi di festival tadi mantan istrinya itu mendapat pembelaan dari walikota dan Nora. Orang penting di kota ini. “Tapi perusahaan papa Sonia kehilangan tempat di area VIP. Ini pasti karena dia merengek dengan pak walikota. Dasar gatal!” Sinta kembali memanasi anaknya. Mia sampai melongo mendengar itu. Kedua tangan Rio terkepal erat. Tadi dia dan Sonia harus menahan malu karena diusir oleh petugas saat hendak masuk. Rio menggelengkan kepalanya. Rasanya tidak sanggup untuk membayangkan kalau nanti Kayla lebih segalanya dari mereka. ‘Aku harus jadi presdir secepatnya!’ *** Seminggu pun berlalu, hari ini adalah penentuan untuk mencari siapa yang akan jadi pemenang tender proyek baru di area timur. Rapat ini diadakan khusus di ruangan meeting salah satu hotel mewah bintang lima yang ada di kota Green Leaf yaitu The Royal Hills. Para utusan dari perusahaan ternama sudah mulai berkumpul di luar ruangan meeting. Tentu saja perusahaan papa Sonia sangat menantikan hal ini. Donny pun mengajak Rio untuk ikut dengannya kali ini. “Kenalkan, ini adalah calon menantuku!” ucap Donny bangga. Rekan bisnisnya itu menyambut uluran tangan Rio. “Saya cuma ingin perusahaan maju pesat, Pak. Dengan pengalaman yang saya miliki, kita pasti bisa memenangkan proyek ini!” ujarnya sedikit sombong. Rio pun tidak malu-malu lagi sekarang meskipun dengan statusnya sebagai duda. Kepercayaan dirinya meningkat karena dukungan dari papa Sonia. Saat mereka tengah asyik mengobrol, kedua mata Rio terbelalak saat melihat siapa yang berjalan mendekat. “Ke-kenapa dia bisa ada di sini?!”Rio tidak ingin hari ini jadi berantakan dan menimbulkan masalah baru, apalagi karena hal pribadi. Dia akan membereskan hal ini karena meeting sebentar lagi akan dimulai. Dengan cepat dia meminta diri pada Donny dan rekan bisnis yang lain. Dia tidak akan membiarkan calon mertuanya melihat orang itu di sini. Kedua kakinya dengan cepat melangkah dan tangan kanannya pun menarik lengan wanita itu untuk mengikutinya menjauh dari area pintu depan. “He-hei! Lepaskan aku!” ucapnya tak terima. “Apa yang kamu lakukan di sini? Bagaimana bisa kamu masuk? Apa kamu berniat mengacau?” Rio langsung memberikan semua pertanyaan yang berputar di kepalanya. Ya, wanita itu adalah Kayla! Dengan sekali sentak dia melepaskan cekalan mantan suaminya itu. “Memangnya kenapa? Apa ada larangan kalau aku tidak boleh kemari?” Kayla malah balik bertanya. Kedua tangannya terlipat di depan dada. Tentu dia tidak mau lagi hanya diam saja saat diintimidasi dan diperlakukan seenaknya oleh pria durjana di depannya in
Rio heran dengan sikap calon mertuanya. Dilihatnya benda yang ada di hadapan mantan istrinya itu.“Ada apa, Pak? Kenapa kaget begitu?” tanya Rio dengan kening berkerut.Donny tidak menghiraukan ucapan Rio barusan, lebih tepatnya tertarik dengan benda kecil yang memiliki simbol kepala ular di ujung gagangnya.Kayla benar-benar berhasil menarik perhatian semua orang kali ini. Dia tetap berusaha untuk bersikap tenang dengan senyuman manis yang mengembang sempurna di wajahnya.“Nah, aku punya sesuatu yang bisa mengukuhkan kalau proyek ini di bawah kendaliku!” ujarnya dengan ceria sambil menunjuk stempel khusus yang ada di atas meja kaca itu.Suasana pun kembali riuh saat melihat benda itu.“Itu stempel seperti milik Nona Nora! Tidak mungkin kamu juga punya!” celetuk salah satu di antara mereka. Donny semakin terkejut mendengar itu.“Ti-tidak … ini mustahil!” ucap Donny sangat tidak menyangka. “A-apa kamu pikir dengan benda itu bisa membuat kami takut, hah?” sambungnya lagi mencoba untuk t
Kayla tersenyum puas mendengar itu. Semua orang pun akhirnya paham siapa sebenarnya Kayla dan bertepuk tangan untuk memberikan selamat, kecuali Rio dan Donny. Mereka pun percaya kalau Kayla bukan penipu seperti yang dituduhkan Donny karena tidak mungkin Nora sembarangan memilih orang.“Meeting hari ini selesai. Terima kasih semuanya!” ucap Nora mengakhiri keputusannya dan bangkit berdiri dari duduknya.Setelahnya satu persatu perwakilan perusahaan menyalami Kayla untuk memberikan selamat. Kayla menerimanya dengan baik dan tersenyum ramah. Hal itu wajar karena mereka tidak tahu kalau Kayla sebelum ini menikah dan hidup miskin, yang mereka tahu sekarang kalau Kayla adalah perwakilan dari keluarga Yuditama, tetapi tidak dengan Rio yang masih tidak terima dengan semua ini.Kayla pun mengajak Nora untuk sedikit menjauh dari keramaian.“Jadi, bagaimana sekarang?” ucapnya pelan.“Nona jangan khawatir! Setelah dokumennya selesai kita akan melihat ke lokasi dan mulai mengerjakan pembangunan da
“A-apa?!”Kayla terpekik tak percaya. Kedua matanya membulat sempurna mendengar itu. ‘Apa maksud pria ini? Seenaknya saja mengaku pacarku!’Sonia dan Rio pun saling pandang.“Oh, pahlawan kesiangan rupanya. Pergi dari sini! Jangan ikut campur!” Rio berkata ketus dengan tatapan sinis ke arah Leon.‘Apa benar pria ini pacarnya? Sialan!’ batin Rio penasaran. Ada sedikit rasa cemburu dan tidak terima karena pemuda itu terlihat lebih tampan dan gagah. Ya, Rio terpaksa harus mengakui hal itu.Leon memasukkan kedua tangannya ke dalam saku celana dan tetap tenang. “Aku tidak tahu apa masalah kalian sebenarnya, tapi aku tidak akan membiarkan kalian berbuat seenaknya!”Dia sengaja melakukan ini untuk melindungi Kayla, padahal namanya saja dia belum tahu.“Apa yang kamu lakukan di sini?” Kayla tidak tahan lagi untuk bertanya karena penasaran. Pria ini seperti ada di mana-mana atau cuma kebetulan saja.Sonia pun tersenyum sinis, lalu dengan tatapan penuh ejekan gadis itu pun berjalan ke arah Ka
Sebelum itu, di kantor polisi …“Benar sekali, Pak! Dia sudah melakukan penyerangan pada kami berdua. Lihat? Ini buktinya! Calon suami saya sampai berdarah dan saya juga didorong hingga terjatuh!” ucap gadis itu sambil menangis tersedu-sedu.Sementara Rio hanya diam saja membiarkan gadis itu melakukan apa yang dia mau.“Baik, Bu. Kami akan segera menangkap pelakunya!” ucap petugas itu dengan tegas.Walaupun awalnya petugas itu tidak bersedia karena kurang bukti, tetapi Sonia sudah menyiapkan sejumlah uang yang besar untuk membayar mereka.Gadis itu tersenyum licik di sela-sela tangisnya. Kali ini dia akan melakukan segala cara untuk menjebloskan Kayla ke penjara. ‘Tunggulah, Kayla! Sebentar lagi semua orang akan membencimu! Hahaha!’Kembali ke apartemen …Kening Kayla tampak berkerut mendengar itu.“A-apa maksud kalian? Aku tidak melakukan apapun. Kalian sudah salah orang!” jawabnya dengan tegas.Namun mereka berdua tidak peduli apa yang diucapkan Kayla dan langsung memaksanya untuk
Napas Kayla seperti berhenti. Dengan berjalan pelan wanita itu maju ke arah Leon.“A-apa yang kamu lakukan di sini?” Kayla bertanya dengan susah payah.Leon pun langsung memasang senyuman terbaiknya. “Apa kamu selalu bersikap seperti itu?”Bukannya menjawab pertanyaan tadi tapi malah balik bertanya. Hal itu semakin membuat Kayla was-was.‘Apa dia tahu soal Black Snake? Tentangku?’ pikiran Kayla mencoba menebak.Kini jarak mereka sudah dekat. Kayla memindai pemuda itu dengan mata penuh selidik.“Kamu tidak apa-apa ‘kan? Hebat sekali! Pria itu sampai meminta maaf seperti itu padamu. Aku terkesan!” ungkap Leon jujur. Kayla cukup terkejut. Sekarang dia melihat raut wajah Leon yang terlihat khawatir itu. Tidak ada tanda-tanda kalau pemuda itu menyindir soal kelompok mereka.‘Sepertinya dia tidak tahu!’ batinnya lega.Namun dia harus tetap berhati-hati.“Mereka pasti salah paham. Aku lega kamu bisa mengatasi hal ini. Padahal tadi aku sudah bilang akan jadi saksi kalau kamu tidak bersalah!”
“Ada apa, Mia?”Anak keduanya itu langsung duduk di samping Sinta dan memeluknya masih dengan berderai air mata.“Aku tadi melamar kerja, Ma. Tapi, mereka bilang dataku sudah di blacklist. Aku tidak bisa bekerja lagi di manapun!” ungkapnya dengan terisak.“A-apa?! Kenapa bisa begitu, Mia? Kesalahan apa sih sebenarnya yang kamu buat?!” Rio menggelengkan kepalanya tidak percaya.Mia pun beralih menatap kakak lelakinya dengan wajah cemberut. “Mana aku tahu! Aku yakin ini pasti karena mantan istrimu itu sudah mengadu yang tidak-tidak pada bosku! Dia mengancamku hari itu!” ucapnya panjang lebar.Sinta pun mencebikkan bibirnya karena kesal. “Lihat kan, Rio? Wanita itu memang pembawa sial untuk keluarga kita. Dulu mama sudah melarang kamu menikah dengan wanita tidak jelas itu! Dia tidak pernah pantas untukmu!” Mendengar ucapan mamanya, Rio hanya bisa menghela napas panjang.Sonia pun tersenyum licik di sudut bibirnya. Dia senang karena Sinta berhasil mempengaruhi putranya untuk semakin memb
Mendengar itu Nora langsung menundukkan kepalanya. Itu artinya Tuan Besarnya benar-benar marah kali ini.Kayla beralih menatap mamanya yang saat ini mendelik tajam ke arah suaminya. Lalu Laura memberi isyarat pada Kayla untuk ikut duduk.Kayla pun menurut dan mendaratkan tubuhnya di sofa yang berseberangan dengan papanya.“Apa papa harus mengutus Nora dulu baru kamu mau pulang? Apa rumah ini papa jual saja? Papa tidak masalah kalau hidup di jalanan seperti dulu!” ucapnya dengan sorot mata tajam.“Papa!” protes Laura dengan raut wajah tak suka.“Ma-maaf, Pa. Kayla belum siap untuk me-”“Kalau kamu sudah jadi janda, begitu? Bahkan kamu menikah pun papa tidak diberitahu dan lihat sekarang? Tidak ada yang bisa kamu banggakan dari pria itu!” ungkapnya dengan sedikit mencondongkan tubuhnya ke depan. “Bagaimana bisa kamu memimpin kelompok kita?!” sambungnya lagi.Kayla menelan ludahnya kasar. Sekuat tenaga untuk mengangkat kepalanya. “Ta-tapi, Pa! Kayla belum siap untuk mengurus semua ini. M
Surya pun diam tidak ingin meladeni putranya lagi. Dengan cepat dia berbalik pergi dan masuk kembali ke mobil.“Argghhhh! Sialan!” Leon berteriak lagi untuk melepaskan kekesalannya.Namun papanya tidak dapat mendengar lagi karena mobilnya sudah menjauh.“Ayo kita masuk, Tuan. Kita akan pikirkan jalan keluarnya nanti,” ajak Gio sambil menepuk pundak lelaki itu.Napas Leon masih naik turun lalu mengangguk lemah. Dia pun berjalan gontai mengikuti asistennya itu untuk kembali ke dalam villa. Entah apa yang harus mereka lakukan sekarang?Sementara itu di mobil, Surya sedang menatap keluar melalui jendela kaca. Karena ucapan putranya tadi, pikirannya kembali mengingat masa lalu saat masih begitu muda dan ambisius.Dulu, dia memang tangan kanan Kevin dan salah satu sahabat baiknya selain Damar. Namun karena perbedaan pendapat dan tujuan yang selalu bergejolak di antara mereka akhirnya mengambil keputusan yang membuat kelompok itu t
Setelah sampai di villa milik Leon. Mereka semua langsung diobati oleh dokter yang dipanggil Gio. Awalnya Kayla menolak dan langsung ke bandara, tapi melihat kondisi Nora itu tidak mungkin.“Tenanglah, tempat ini aman. Mereka semua setia padaku!” jelas Leon saat melihat kekhawatiran di wajah kekasihnya.“Keluar!”Hanya itu yang terucap di bibir Kayla. Kedua lelaki itu menurut dan pergi dari kamar.Setelah itu Kayla langsung membereskan barang-barang mereka dan memesan tiket pesawat untuk kembali ke Kota Green Leaf. Ia pun terduduk di pinggir ranjang menutupi wajahnya dengan kedua tangan lalu menangis dengan keras.“Nona?”Suara Nora membuat Kayla tersadar dari lamunannya. “Ah, sudah bangun? Apa merasa lebih baik?” tanya Kayla sambil duduk di pinggir ranjang.Nora mengangguk lemah. “Maaf, Nona. Aku gagal melindungimu. Aku…,” lirihnya tak sanggup lagi.“Sudahlah, Nora. Ini di luar kendali kita. Ayo, bers
Surya pun diam tidak ingin meladeni putranya lagi. Dengan cepat dia berbalik pergi dan masuk kembali ke mobil.“Argghhhh! Sialan!” Leon berteriak lagi untuk melepaskan kekesalannya.Namun papanya tidak dapat mendengar lagi karena mobilnya sudah menjauh.“Ayo kita masuk, Tuan. Kita akan pikirkan jalan keluarnya nanti,” ajak Gio sambil menepuk pundak lelaki itu.Napas Leon masih naik turun lalu mengangguk lemah. Dia pun berjalan gontai mengikuti asistennya itu untuk kembali ke dalam villa. Entah apa yang harus mereka lakukan sekarang?Sementara itu di mobil, Surya sedang menatap keluar melalui jendela kaca. Karena ucapan putranya tadi, pikirannya kembali mengingat masa lalu saat masih begitu muda dan ambisius.Dulu, dia memang tangan kanan Kevin dan salah satu sahabat baiknya selain Damar. Namun karena perbedaan pendapat dan tujuan yang selalu bergejolak di antara mereka akhirnya mengambil keputusan yang membuat kelompok itu terpecah. Leon dan istrinya segera dikirim ke Kota Sahara. Se
Setelah sampai di villa milik Leon. Mereka semua langsung diobati oleh dokter yang dipanggil Gio. Awalnya Kayla menolak dan langsung ke bandara, tapi melihat kondisi Nora itu tidak mungkin.“Tenanglah, tempat ini aman. Mereka semua setia padaku!” jelas Leon saat melihat kekhawatiran di wajah kekasihnya.“Keluar!”Hanya itu yang terucap di bibir Kayla. Kedua lelaki itu menurut dan pergi dari kamar.Setelah itu Kayla langsung membereskan barang-barang mereka dan memesan tiket pesawat untuk kembali ke Kota Green Leaf. Ia pun terduduk di pinggir ranjang menutupi wajahnya dengan kedua tangan lalu menangis dengan keras.“Nona?”Suara Nora membuat Kayla tersadar dari lamunannya. “Ah, sudah bangun? Apa merasa lebih baik?” tanya Kayla sambil duduk di pinggir ranjang.Nora mengangguk lemah. “Maaf, Nona. Aku gagal melindungimu. Aku…,” lirihnya tak sanggup lagi.“Sudahlah, Nora. Ini di luar kendali kita. Ayo, bersiap! Kita pulang sekarang. Aku sudah memesan tiket.”Nora menghela napas berat. Pas
Gio berbalik dengan perlahan sambil mengangkat kedua tangannya. Ia langsung terkejut melihat pria yang sedang menatapnya dengan tajam dan tersenyum sinis.“Hendra? Apa ini semua ulahmu?!” tanya Gio langsung dengan ketus.“Tidak usah kaku begitu, Gio. Bukankah mereka musuh kita? Jadi, untuk apa kau buru-buru ke sini?”Gio mengeraskan rahangnya menahan semua gejolak emosi yang mulai tersulut.“Kau seharusnya lebih bisa berpikir jernih, Hendra! Tidak semua perintah Tuan harus kau turuti! Wanita itu tidak bersalah!” Benar, pria itu adalah asisten pribadi Surya. Dia sudah menunggu di sana karena tahu kalau Gio pasti akan datang untuk menyelamatkan Nora.Hendra mendengus mendengar itu. “Lalu bagaimana denganmu? Kau juga setia dengan Tuan Muda ‘kan? Begitu juga denganku!” sanggahnya tak mau kalah.Gio mengepalkan kedua tangannya dengan erat. Berpikir cepat untuk segera lari dari sini lalu menyelamatkan Nora.“Aku tidak ada waktu untuk bertikam lidah denganmu! Jangan halangi aku!” teriaknya
Seluruh tubuh Nora meremang mendengar itu. Rupanya mereka semua sudah merencanakan ini dari awal. Seharusnya dia sudah sadar bahwa tidak mungkin orang seperti Surya tiba-tiba saja bersikap baik dan mau menerima Kayla jadi menantunya. Apalagi dengan kedatangannya kemari membuat pria itu semakin tidak senang.Surya pun melepaskan cengkramannya dengan kasar.“Kau tidak berubah, ya? Tetap saja licik dan pengkhianat paling busuk!” ucap Nora lagi dengan tatapan mengejek.Mendengar itu emosi Surya jadi tersulut.“Diam!” teriaknya murka. “Kau akan tahu apa akibat bermain denganku, Nora! Anak Damar sebentar lagi akan tinggal nama. Aku sangat benci dengan ayahmu yang sok pintar itu!” sambungnya lagi.Surya pun langsung memberi kode pada anak buahnya. Dua orang pria maju dan salah satunya langsung melayangkan tamparan keras pada pipinya.Plaakkkk!!!Nora langsung menoleh ke kanan dengan sudut bibirnya berdarah.Ctassss ctassssLalu kedua betisnya dicambuk bergantian membuat rasa pedih dan sakit
Gio berlari dengan cepat sambil bersenandung kecil dan tersenyum manis. Ia langsung menuju ke arah tepi balkon tempat Nora menunggunya.Namun tidak ada siapa-siapa di sana.“Nona?” panggilnya dengan kening yang berkerut heran.Gio celingak-celinguk mencari, tapi tidak ada orang lain di sana. Pria itu mulai panik saat melihat sebelah sepatu wanita yang tergeletak di lantai.“Nora!” teriaknya kencang dengan putus asa.Sementara itu di ruang keluarga, Surya dan asistennya sudah pergi meninggalkan perjamuan. Sekarang Leon dan Kayla sedang mengobrol santai sambil sesekali bercanda dan tertawa lepas. Lelaki itu terus menggodanya meskipun ada banyak anak buah yang sedang berjaga di dekat mereka.“Hentikan, Sayang! Kamu tidak malu dilihat oleh anggotamu?” ucapnya sambil menepuk pelan tangan pria itu yang melingkari perutnya sedang memeluknya erat dari belakang.“Hei! Biarkan saja, Honey. Anggap saja mereka sedang menonton pertunjukan romantis,” jawabnya cuek. Dagunya bersandar di pundak Kayla
Napas Surya terasa tercekat di tenggorokan saat memperhatikan wajah Nora.“Selamat siang, Tuan. Saya Nora, anak dari Damar Salim!” sapa wanita itu lebih dulu dengan berani.Pria paruh baya itu sama sekali tidak bisa menyembunyikan ekspresi terkejutnya.“Wah, benarkah? Pantas saja wajahmu begitu familiar bagiku, Nak. Kamu cantik dan pasti pintar seperti ayahmu!” akunya jujur.“Tentu saja, Tuan. Saya juga senang sekali akhirnya bisa bertemu dengan ‘Black Mamba’ yang hebat!” ucap Nora dengan senyuman manis yang misterius.Mendengar itu baik Surya, Leon dan juga Gio sama-sama tersentak. Terutama Leon yang bingung dengan julukan ular yang diucapkan Nora pada papanya.“Black Mamba? Maksudmu itu julukan papaku?” tanya Leon dengan wajah polosnya.Nora mengangguk cepat. “Tentu saja, Tuan Muda!”Kayla memberikan senyuman penuh arti karena Nora begitu berani mengatakannya. Ia pikir wanita itu akan mencak-mencak ketika bertemu Surya, tapi ternyata bisa menekan emosinya dengan baik.Surya pun jadi
Gio pun membenahi dress Nora kembali seperti semula dan mengancingkan lagi. Pria itu juga membetulkan posisinya dengan mengangkat tubuh wanita itu ke sampingnya.Sementara itu Nora diam saja tanpa protes dengan semua yang pria itu lakukan. Lebih tepatnya bingung dengan perasaannya sendiri.‘Dia benar-benar tidak mau tidur denganku? Manis sekali!’ Batinnya memuji.Nora pun berdehem sebentar. “Wah, aku tidak percaya kamu bisa menahan godaan. Hebat sekali!”Gio pun mengangguk singkat lalu menarik selimut dan memakaikan ke tubuh Nora dan meskipun sedikit ragu ia mengecup keningnya.“Istirahatlah!” ucapnya tersenyum lebar.Gio pun beralih mengambil kemejanya yang tergeletak di lantai dan memakainya lagi.Nora memperhatikan semuanya lalu membuka selimut dan beranjak untuk memeluk tubuh Gio dari belakang. Menyandarkan kepalanya di punggung lebar pria itu.“Terima kasih! Kamu begitu peduli padaku,” ujarnya tulus.Gio memegang tangan Nora dan mengelusnya pelan.“Maaf, aku kelepasan. Tidak muda