"Ada apa? Apa kau keberatan dengan pilihanku?" selidik Lee."Ngg ... bukan begitu." Charlene melambaikan kedua tangannya dengan cepat."Lalu apa masalahnya?""Gaun itu sepertinya akan membuatku terlihat salah kostum," terang Charlene. "Jadi, maksudmu pilihanku sangat buruk?" "Tidak. Aku tidak mengatakan hal seperti itu. Gaun itu bagus, hanya saja itu cocoknya di pakai di musim dingin, bukan di musim panas." "Memangnya kau mau mengenakan gaun seperti apa?" selidik Lee."Hmm ... gaun yang sesuai dengan musimnya."Lee memicingkan matanya."Jadi, kau ingin memakai gaun yang terbuka sepeerti kemarin? Apa kau ingin menggoda Tuan Alpheus?" tuding Lee. "Meng-menggoda Tuan Alpheus?" Charlene tertawa tidak percaya. "Jauh sekali pikiran Anda. Aku tidak suka dengan pria yang beristri," tegas Charlene. "Benar, kau tidak suka?" "Di dunia ini ada begitu banyak pria yang masih single. Jadi kenapa harus memilih suami atau kekasih orang?" "Aku masih single, tetapi kau tidak tertarik padaku," te
"Gaun dan sepatu yang indah," sanjung Givella Alpheus kala bertemu dengan Charlene malam itu. Well akhirnya Charlene mengenakan gaun terakhir yang dipilihnya tadi, karena memang gaun itulah yang tampilannya paling sopan. Semua gara-gara Lee yang mengatakan bahwa gaun-gaun lainnya bisa mengundang fantasi para lelaki yang melihatnya. Tentu saja Charlene tidak suka menjadi objek para lelaki itu, demi menghindari hal yang tidak diinginkan seperti pelecehan contohnya."Terima kasih, Nyonya Alpheus," balas Charlene.Ia menatapsekilas sepatunya yang berwarna senada dengan dress yang ia kenakan. Sepatu itu memiliki desain simple dengan hiasan pita mutiara pada bagian depan. Itu adalah sepatu baru pemberian Lee dan Charlene tidak bisa menampik bahwa sepatu itu sangat indah."Kau bisa memanggilku Givella dan Tuan Alpheus dengan Damon. Karena Lee juga memanggil kami demikian. Bukan begitu, Lee?" "Iya." Lee melempar senyum ke arah Givella. "O, iya, silakan duduk," ujar Lee pada Damon dan Givell
Charlene menghentikan langkah dan membekap mulutnya sendiri agar tidak sampai mengeluarkan suara tangisan. "Sial! Kau selalu berhasil membangunkan milikku."Wanita yang bersama Axel lantas terkikik. "Apa kekasih bodohmu itu tidak bisa memuaskanmu?""Aghhh ...." Giliran Axel yang mendesah. "Dia tidak pernah bisa membuatku bergairah. Hanya kau yang bisa membuatku turn on, Sweetie."Sweetie. Itu adalah panggilan kesayangan Axel untuknya. Selama ini Charlene mengira jika panggilan itu sangat spesial. Namun, ternyata itu tidak berarti sama sekali bagi Axel.Charlene kemudian mendengar wanita itu mendesah lagi, disusul dengan suara cecapan yang menggema di dalam kamar itu. Ia tidak sanggup berada di sana lebih lama lagi. Charlene ingin berbalik, tetapi ia berpikir bahwa lari bukanlah jalan keluar terbaik.Lebih baik ia menyelesaikan ini sekarang. Ia menegakkan tubuhnya kemudian mengatur napasnya agar bisa tetap tenang. Lalu, ia pun menyusuri lorong sepanjang ruang kamar mandi yang ada di b
Lee tidak mengejar Charlene. Ia berbalik dengan tatapan membunuh dan langsung melayangkan tinjunya ke wajah tampan Axel. Bukkkk! "Akkkkkkkh!" teriak wanita selingkuhan Axel sembari menutup mulutnya dengan kedua tangan.Axel mengarahkan wajahnya yang terempas ke samping kembali ke Lee. Ia lalu mengusap sudut bibirnya yang terasa perih. Ada darah di sana.Wajar saja, karena pukulan Lee sangat keras. "Pukulan itu hanya peringatan awal. Jika kau berani menyakiti Charlene lagi, aku akan melakukan lebih dari ini.""Heuh, jangan bertingkah seakan kau paling peduli dengan Charlene. Bukankah ini yang kau inginkan?"Lee hanya melayangkan tatapan tajam sebagai balasan. Ia tidak punya waktu untuk berdebat lebih panjang dengan Axel karena harus segera mengejar Charlene sebelum kehilangan jejak gadis itu. Lee kemudian meninggalkan Axel bersama dengan wanita selingkuhan pria itu. Si wanita mendekati Axel dan memindai wajah pria itu dengan serius. Selain luka berdarah pada sudut bibir pria itu, p
"Hei! Hei! Hentikan." Beberapa kali Lee gagal menangkap tangan Charlene untuk menghentikan pukulan gadis itu, sebelum akhirnya ia berhasil meraih kedua pergelangan tangan Charlene. Keduanya terdiam beberapa saat dengan napas yang memburu. Lee menemukan tatapan penuh amarah dalam sorot mata Charlene. Sementara Charlene sendiri merasa sedikit lega karena telah menemukan tempat untuk melampiaskan amarahnya."Kenapa kau tiba-tiba memukulku seperti itu?" Lee mencoba mencari tahu. Charlene memang sering melawannya, tetapi Lee tahu kalau gadis itu tidak akan melakukan sesuatu tanpa alasan. "Kenapa? Justru aku yang seharusnya bertanya pada Anda, kenapa Anda tega mengatakan pada Axel bahwa kita telah tidur bersama?" Charlene menjeda untuk mengatur napas."Seingatku, aku sudah katakan pada Anda bahwa aku sendiri yang akan memberitahu dia. Aku mempercayai Anda, tetapi Anda mengkhianatiku!" Charlene berkedip dengan cepat untuk mencegah air matanya agar tidak terjatuh.Ia memandang ke arah lain
Baru pertama kali Charlene mendengar lamaran semacam itu. Sama sekali tidak ada sisi romantisnya. Bahkan sangat aneh."Ba-bagaimana mungkin kita menikah?" tanya Charlene. "Kenapa tidak mungkin? Bukankah hari itu kau menolakku karena kau akan menikah dengan Axel? Tetapi sekarang pernikahan itu jelas batal, bukan?" Iya, tetapi-.""Kau lajang. Jadi tidak ada alasan untuk menolakku lagi," potong Lee."Aku belum selesai bicara, Tuan. Aku memang lajang. Tetapi sekarang Andalah yang memiliki hubungan dengan wanita lain. Lagi pula, kenapa Anda bersikeras ingin menikah denganku?" "Sudah aku katakan kalau aku ingin membalas budi." Charlene menjepit bibirnya ke dalam dan meneliti wajah Lee dengan saksama. Sesederhana itukah pernikahan yang Lee tawarkan? "Lalu, bagaimana dengan Nona Frost?" Charlene kembali melontarkan apa yang ada di dalam pikirannya."Memangnya kenapa dengan dia?" Ughh ... Charlene tidak mengerti kenapa Lee menanggapinya dengan begitu tenang, seakan Winter bukanlah masala
"Secepatnya. Bila perlu sekarang juga." Charlene mengerutkan dahinya, menatap dengan tidak percaya kepada Lee. "Anda tidak serius, bukan?" "Kenapa? Apa aku terlihat sedang bercanda?" Lee membalasnya dengan pertanyaan. "Ngg ... maksud Anda, hanya membuat kontraknya saja, bukan? Sedangkan untuk pernikahannya sendiri, belum."Walaupun Charlene sedang sakit hati pada Axel, tetapi bukan berarti ia menjadi seputus asa itu sehingga langsung akan menikah dengan Lee. Oh, sungguh, dia tidak semenyedihkan itu sampai-sampai harus menikah malam itu juga.Selain itu, bukankah justru dirinya yang akan terlihat sebagai terdakwa dalam kasus perselingkuhan ini? Sebab, dia yang terlebih dahulu menikah. Di dunia ini, yang salah bisa jadi benar dan yang benar bisa jadi salah."Tidak, maksudku semuanya." "Memangnya kita akan menikah di mana? Kantor catatan sipil sudah tutup di jam segini," kilah Charlene terlepas dari dirinya yang masih tidak yakin kalau Lee serius dengan ide untuk menikah malam ini.
"Kenapa kau tampak kaget seperti itu? Bukankah tadi aku sudah memgatakan padamu bahwa kita akan menikah secepatnya?" "Ngg ... aku kira Anda tidak serius." Lee melangkah mendekati Charlene sembari menatap lekat gadis itu. "Aku serius, Charlene. Kita akan segera menikah. Aku rasa kali ini ucapanku sudah cukup jelas." Charlene mengangguk. "Iya, aku mengerti, Tuan Montana." "Bagus." "Kalau begitu, aku permisi dulu." Charlene berbalik lagi dan kembali menarik langkah menuju pantry. Lee menyusul dan berhasil mensejajarkan langkahnya dengan Charlene. Gadis itu spontan menoleh ke arah samping, tempat di mana Lee berada."Aku belum selesai bicara. Kenapa sudah pergi?" protes Lee. " Euh? Maaf, aku pikir tadi sudah tidak ada lagi hal yang ingin Anda katakan." "Justru sebaliknya, masih banyak hal yang harus kita bahas mengenai pernikahan ini. Tetapi kita bisa membicarakannya lagi besok kalau kau merasa lelah." Lee pikir Charlene mungkin perlu waktu untuk menyendiri dan juga beristirahat