Sebentar lagi arc Nora bakalan selesai. Awalnya ingin nerusin cerita ini di judul lain, tapi prosesnya agak lama. Ada yang seru setelah ini .... Mampir baca Presdir Tampan itu Ayah Anakku dulu, yuk 🫢
Sejak awal Laura dan Nora menjadi saudara tiri, mereka jarang sekali berkomunikasi. Laura lebih banyak mengurung diri di kamar atau menghabiskan waktu bersama Emma. Sementara Nora selalu berada di sisi Simon dan Gilda, seolah-olah Laura tak ada di sana. Itu semua masih dapat diterima Laura. Akan tetapi, Nora telah melakukan banyak hal yang sangat merugikan dirinya dan beberapa kasus yang belum bisa Laura lupakan sepenuhnya. Setelah melihat sendiri kondisi Nora, anggapan Laura tentang adik tiri yang kejam itu sedikit menghilang dan masih sebagian tertinggal dalam hati. Setiap kali melihat Nora, Laura akan teringat kepada semua perbuatan buruknya, juga Gilda yang telah membunuh Callista. Namun, untuk terakhir kali, Laura ingin bicara dengan Nora. Setelahnya, dia tak akan lagi mau ikut campur urusan wanita itu. Apa pun yang terjadi, Laura akan menulikan telinga dan tak peduli. Setelah keduanya duduk terdiam dalam waktu yang cukup lama, Nora akhirnya bertanya, “Kakak, mau bicara apa?”
“Ada masalah apa, Sayang? Apa tentang yang dikatakan Theo pagi tadi?” Laura menaruh kopi di atas meja yang ada di salah satu kamar tamu dan telah disulap sebagai ruang kerja dadakan. Asher masih fokus melihat berkas dalam layar tablet. Dia sesekali menyeringai membaca dokumen yang baru saja dikirimkan oleh Theo. Sosok orang yang menyaingi toko perhiasan miliknya berasal dari luar negeri. Mereka menyandang gelar perusahaan nomor satu di negara tersebut. Apa mereka tidak meninjau lokasi lebih dulu? Atau memang sengaja? “Mereka kurang hati-hati.” Itulah yang membuat Asher tersenyum. Meskipun toko perhiasan baru itu jauh lebih besar, orang-orang di negaranya akan tetap setia membeli produk perusahaannya. Asher tak melihat adanya keterkaitan antara dirinya dan perusahaan yang baru melebarkan sayap di negaranya itu. Tak ada pula sebuah tantangan, baik kepada pribadi ataupun kepada perusahaan Smith Group. Namun, membuka toko yang lebih besar dari toko kesayangan Asher Smith tak bisa di
Asher membaca proposal yang diberikan remaja pemilik toko perhiasan itu. Dia menyeringai setelah menyelesaikan lembar terakhir.“Baca ini!” titah Asher kepada Theo.Theo kemudian duduk dan mulai membaca. Dia tak mendengar percakapan Asher dan remaja tadi. Tetapi, saat mengantar keluar, Theo tak melihat sesuatu yang mencurigakan dari remaja itu.Seperti Asher, Theo agak terkejut sebab cara penulisan proposal tersebut sangat rapi, tak seperti buatan anak sekolah. Dia agak ragu jika si remaja menyusun proposal itu sendiri tanpa bantuan seorang profesional. Apalagi, dia menawarkan sesuatu yang cukup menggiurkan bagi Smith Group.“Dia bilang membuat proposal itu saat kita menelponnya tadi. Apa kau bisa percaya kata-katanya?” Seringai itu belum hilang dari bibir Asher.“Saya agak ragu …,” ungkap Theo. “Jadi, dia menawarkan bahan baku kepada kita karena memiliki tambang emas sendiri .... Pantas saja, harga perhiasan di tokonya lebih murah.”“Kau belum menyelidiki latar belakang keluarganya?”
Keributan di depan ruang kelas Dave akhirnya berakhir. Datangnya pemuda tampan itu membuat Beth terdiam dengan tatapan terpesona. “Apa yang kau lihat!?” sergah Rachel. “Maaf, Kak, aku hanya sedikit berdebat dengan temanmu.” Beth menyelipkan rambut di belakang telinga dengan tingkah genit, mengabaikan Rachel yang semakin terlihat tak senang. “Dasar, anak-anak muda,” ujar si pemuda lirih. Rachel menarik temannya menjauh dari ruang kelas. “Jangan berlagak kau jauh lebih tua dariku di saat usia kita hanya terpaut satu tahun!” “Aku memang lebih tua darimu, dan selisih usia kita setahun lebih, Rachel.” “Terserah, pokoknya hanya satu tahun! Lalu, bagaimana keadaan Kak Nana? Sudah lebih baik?” “Kondisinya masih kritis. Sepertinya, aku akan masuk kuliah bersamamu saja dan fokus mengurus hal lain dulu.” Dave memiringkan kepala melihat gadis itu dengan cermat. ‘Dia gadis normal, tidak terlihat cacat sedikit pun, bahkan jauh dari kata cacat ....’ Rasa penasaran Dave pun menghilang begitu
“Ough!” Asher ingin sekali menjitak Rachel. Rasa sebal itu kembali menguasai. Ketenangan Asher pun menghilang meskipun dia masih dapat mengendalikan wajahnya. “Rachel!” sergah Vina selagi menarik Rachel mundur. “Putri Anda menggemaskan sekali,” geram Asher seraya meremas jabatan tangannya. Rangga mendadak murka. ‘Menggemaskan katanya?’ Sebelum pergi ke negara ini, Rangga sudah menelusuri bisnis-bisnis yang ada. Tentunya, dia tahu siapa Asher Smith. Sosok hebat Asher Smith, kini berubah sepenuhnya dalam cara pandang Rangga Cakrawala. Ditambah lagi, fakta bahwa Asher menikahi wanita yang usianya jauh lebih muda darinya. Bisa jadi, Asher Smith sedang mengincar putrinya yang menggemaskan! Rangga membalas jabatan tangan Asher lebih kencang. Merasa tertantang, Asher justru kian erat meremas tangan Rangga. Dia pria itu tersenyum samar, saling menatap dengan tajam. Lalu tiba-tiba terdengar suara tawa dari si pembuat onar, Rachel. Rachel menepuk-nepuk tangannya di atas tautan tangan A
“Rachel, kau-” kalimat Nevan terpotong saat Rangga mendorong pelan dirinya ke samping. “Apa yang terjadi? Apa pemuda ini merundungmu?” Rangga cemas bukan main. Dia segera mengambil saputangan untuk membersihkan gaun Rachel. Rachel segera menyambar saputangan dari tangan Rangga. “Tidak apa-apa, Ayah!” Rachel tahu Rangga sangat menyayangi dirinya. Dia pun juga demikian. Akan tetapi, Rachel malu diperlakukan seperti anak kecil. Setelah dia menyatakan kehebatannya di depan Dave, teman sekelas yang baru dikenalnya sehari. Sementara itu, Dave panik bukan main. Dia ingin minta maaf dan membantu Rachel membersihkan gaunnya. Namun, dia tak berani melangkah di saat Rangga sesekali menatap tajam dirinya. Di belakang Rangga, Nevan pun melihat Dave dengan tatapan permusuhan. Dave takut menyinggung orang-orang kaya itu karena kesalahan besar yang baru saja dia lakukan. “Maaf, Tuan, kakak saya tidak sengaja mengotori gaun putri Anda.” Akhirnya, Fionna yang menggantikan Dave meminta maaf walaupu
“Maaf, Nyonya Vina, aku tidak bisa,” tolak Asher tegas, bahkan sebelum Vina mengatakan tujuannya. Cara Asher bicara pun telah kembali seperti biasa. Asher hampir lupa jika banyak wanita yang bersikap lemah lembut seperti Vina. Namun, di balik topeng mereka, para wanita itu hanya mengincar harta atau nama besarnya.Tapi, bukankah Rangga Cakrawala juga pria yang tak kalah kaya darinya? Di lain pihak, Vina tampak murung mendengar jawaban itu. Dia sudah memberanikan diri datang diam-diam tanpa sepengetahuan Rangga, tetapi langsung ditolak mentah-mentah sebelum bicara.‘Ternyata, benar kata orang-orang. Tuan Asher memang pria yang sangat dingin dan kejam,’ batin Vina.Asher jadi tak enak hati saat melihat kesedihan di mata Vina. Apa mungkin dugaannya salah?‘Tidak. Asher Smith tidak pernah salah!’“Ah, begitu ... saya dengar, Anda selalu menerima klien yang minta secara khusus untuk membuat perhiasan tertentu. Saya sebenarnya ingin memberikan hadiah untuk seseorang dan ingin memesan perhi
“Sayang, akhir pekan nanti, aku perlu menemui rekan bisnisku. Sepertinya aku akan pergi sendiri tanpamu karena perjalanannya cukup jauh dan akan melelahkan.” Asher saat ini sedang minta izin kepada Laura. Biasanya, Asher hanya menghabiskan waktu akhir pekan bersama Laura dan anak-anak. Kalaupun ada urusan di luar, Laura selalu ada untuk mendampingi dirinya. Akan tetapi, kali ini Asher tak bisa mengajak Laura. Ada satu hal yang perlu dia lakukan tanpa sepengetahuan sang istri. “Rekan bisnis siapa, Sayang? Akhir pekan akan ada keluarga kita datang. Kita bisa menitipkan Claus dan Collin sebentar. Aku juga ingin jalan-jalan sekalian,” rengek Laura manja. Asher mengecup kening Laura. “Tuan John sangat genit. Aku tidak suka saat dia melihat kecantikan istriku. Setelah pulang nanti, aku akan mengajakmu kencan. Bagaimana?” bujuk Asher. Dia sengaja menyebut rekan bisnis yang tak dikenal Laura dan bertempat tinggal cukup jauh dari kota. Dengan tambahan cerita supaya Laura tak mau ikut. Ses