Share

Bab 24 Wanita Pengganggu Part 2

Tasya menoleh ke arah sumber suara. Kaira mendongak sambil menahan sakit di sekujur tubuhnya. Orang itu mendekat, kedua tangan mengepal. Wajahnya memerah menahan amarah. Dengan napas bergemuruh ia mendekati dua wanita tersebut.

"Apa yang kau lakukan pada Kaira, Tasya?" tanya orang itu dengan tatapan tajam ke arah Tasya.

"A--aku. Aku baru saja datang dan me--melihat Kaira terjatuh. A--aku hanya berusaha menolongnya," ucap Tasya dengan gugup sambil berpura-pura membantu Kaira.

"Jangan berani bohongi aku!" ucap orang itu kembali semakin kesal.

"A--aku tidak bohong. Kaira, kenapa kau tidak berhati-hati? Kenapa sampai terjatuh seperti ini." Tasya kembali berbohong dan berpura-pura, ia takut jika orang itu murka.

"Jangan sentuh dia!" Orang itu menepis kasar tangan Tasya saat hendak memegang tangan kanan Kaira.

Dengan segera, orang itu menggendong tubuh Kaira dan membaringkan di ranjang perlahan.

"Kau tidak papa, Sayang?" ucap orang itu yang ternyata Kaivan. Kaira mengangguk lemah sambil me
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status