Share

Friend Zone

Boy duduk di sebuah kursi tak jauh dari taman. Lelaki itu ingin menumpahkan semua rasa di sana, hanya saja sebagai seorang laki-laki sulit baginya mengeluarkan air mata laksana perempuan. Sehingga ia hanya diam sambil terus menenangkan gemuruh hebat di dada.

Jika orang lain mungkin akan menyesap sebatang rokok, maka ia yang tak pernah merokok hanya mampu menatap nanar lalu lalang orang lain. Meski berada di keramaian tetapi ia merasa sangat sepi.

Ustaz Ibrahim yang melihat Boy dari kejauhan lantas melanjutkan langkah dan duduk di samping lelaki yang sudah ia anggap sebagai adiknya sendiri.

"Minum air putih konon mampu membuat emosi lebih stabil."

Ustaz Ibrahim menyodorkan air mineral sambil duduk di samping Boy.

"Eh Ustaz," sapa Boy kala menyadari murabbi menghampiri dan duduk di sebelahnya. Lelaki itu juga meraih air mineral yang diberikan. "Jazakallah," lanjutnya kemudian menenggak air dalam kemasan botol tersebut hingga habis.

"Haus atau panas?" goda Ustaz Ibrahim sambil tertawa ke
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status