Share

BE WITH YOU
BE WITH YOU
Penulis: Vani Vevila

BAB 1

Penulis: Vani Vevila
last update Terakhir Diperbarui: 2021-07-15 10:35:55

“It’s not hard to make decisions when you know what your values are,”- Disney

Sampai.

Setelah lima jam lalu mengunjungi Changi Airport untuk sekadar transit, akhirnya sampai juga di bandara tujuan utama. Berhasil menginjakan kaki di Chiang Mai International Airport membuat dadaku berdegup lebih kencang. Segalanya terasa asing, puluhan pertanyaan berterbangan di kepala. Ke mana aku harus pergi setelah ini? Apa sekarang aku harus menelepon Tante Tantri? Rasa takut yang perlahan muncul mulai membuatku khawatir. Ah! Tidak! Aku berani! Aku bisa! Aku mengangguk, mengatur napas yang mulai ngos-ngosan, lalu memaksa kaki berjalan mencari bangku kosong sambil membulatkan keberanian yang semakin lama semakin runtuh.

Rasanya mual melihat banyak orang berlalu-lalang tiada henti, lelah meraba satu-persatu plang petunjuk, dan asing meraba ruangan demi ruangan bandara. Ditambah beberapa pasang mata yang seolah memperhatikanku dari ujung kaki ke kepala. Seakan aku tidak seharusnya berada di sini. Semakin jauh melangkah, membuatku semakin sadar kalau sebenarnya aku takut untuk berada sendirian di tempat asing. Sadar tidak ada orang yang bisa diajak ngobrol asyik sambil menunggu koper datang. Sadar kalau aku tidak memiliki tempat bergantung selain pada diriku sendiri.

Aku berani! Ini adalah keputusanku dan aku sudah mengobrankan banyak hal. Langkah pertama yang harus aku lakukan tentunya menyelesaikan urusanku di bandara. Mengambil koper, membeli SIM Card Thailand, lalu... apa lagi?! Sepertinya aku harus mencari tempat duduk supaya bisa berpikir lebih tenang, sambil menghilangkan rasa khawatir agar tidak semakin menindasku. Aku memilih bangku sedikit lebih ‘sepi’. Setidaknya tidak ada sekelompok turis yang sejak tadi berisik membicarakan agenda perjalanan mereka. Atau sepasang suami istri dengan anak-anak kecil yang dibiarkan berlari sana-sini.

Rasanya aneh saat menyadari dua turis laki-laki asing duduk tepat di samping kanan dan kiriku. Turis di samping kananku memiliki perawakan bule Eropa yang memiliki tubuh tegak dan tinggi. Sementara turis di samping kiriku memiliki perawakan bule Jepang yang sejak tadi tampak sibuk mengipas-ngipas tubuhnya. Kutarik napas panjang kemudian menghembuskannya perlahan. Andai saja saat ini ada orang yang kukenal, bisa diajak berbicara, sambil menunggu koperku datang. Andai saja aku tidak pergi sendiri. Dan andai saja aku tidak se-impulsif ini. Seharusnya aku merayu Mama untuk mengizinkanku berlibur bersama Elga.

Saat ini aku tidak bisa percaya pada diriku sendiri.

Penyesalan selalu datang belakangan. Selalu.

Sudah hampir dua jam berlalu sejak aku turun dari pesawat. Kupandangi langit di luar bandara yang sudah berubah menjadi gelap sambil sesekali melihat ke sana ke mari mencari teman Mama yang baru saja menghubungiku, meminta agar aku menunggu di luar bandara agar lebih mudah dijemput.

“Thalia ya?” Seorang wanita berkaca mata tiba-tiba berdiri di hadapanku. Rambutnya ikal sebahu. Untuk sekilas, dia terlihat seperti Mama dengan rambut pendek. Tepat di sampingnya bersembunyi anak perempuan dengan tatapan waspada. Wanita itu mengulurkan tangannya.

Aku bangkit, ikut mengulurkan tangan. “Iya.”

“Maaf ya, lama. Saya baru pulang dari kantor. Saya kira pesawatnya sampai lebih malam. Kenalan dulu, saya Tantri.”

Tante Tantri adalah teman kantor Mama yang memiliki apartemen di Chiang Mai. Kalau tidak ada Tante Tantri, mungkin sekarang aku sedang sibuk mencari penginapan.

 “Saya Thalia. Nggak apa-apa kok, Tante. Eh, ini siapa?” ucapku membalas jabatan tangannya sambil menunduk dan mencubit gemas pipi anak perempuan di sampingnya.

Anak perempuan itu mundur beberapa langkah bersembunyi di belakang kaki Tante Tantri. “Eh, kenalan dong sama kakaknya ini. Biasa, malu-malu. Namanya Nadia.”

“Wah, halo Nadia! Cantiknya... Nadia pasti bisa bahasa Thailand, dong?”

“Bisa, tapi baru beberapa kosa kata. Ya maklum, dia harus belajar dua bahasa sekaligus.” Tangan Tante Tantri mengusap kepala Nadia lembut, membuatnya tersenyum kecil. Tatapan matanya lebih ramah dari sebelumnya.

“Mari saya antar ke apartemen. Udah malam, kamu pasti capek, kan?” Tante Tantri meraih koper.

Dengan cepat aku menarik pelan koper, kembali ke tanganku. “Tante, nggak usah. Ini kan koper Thalia.”

Aku menghela napas, mengikuti langkah cepat Tante Tantri ke tempat parkir. Rasanya jauh lebih tenang setelah bertemu dengannya. Nyatanya, aku tidak benar-benar sendiri di tempat asing ini.

Welcome to Chiang Mai, Thalia! Aku berteriak dalam hati, jadi lebih bersemangat.

                           

Bab terkait

  • BE WITH YOU   BAB 2

    “When the image in new, the world is new,” - Gaston BachelardPekan liburan kuliah tidak selalu seru.Seperti biasa, aku menghabiskan waktu libur di rumah. Sendirian. Menonton berbagai film dan serial televisi, memasak dengan modal resep dari internet, atau bermain games dengan Elga dengan ending bertengkar adu mulut sampai kami sama-sama lelah membuka mulut.Tadi pagi aku pergi ke kampus untuk melihat nilai, memastikan semua nilai sudah keluar dan tidak ada mata kuliah yang harus diulang atau nilai bermasalah. Setelahnya aku segera pulang walau beberapa teman mengajakku hang out dengan nonton film yang sama sekali tidak membuatku tertarik. Hari ini Ma mengajak aku dan Elga untuk makan malam di luar. Dengan Ma, tanpa Pa. Begitu juga sebaliknya di saat aku dan Elga memiliki kesempatan makan bersama dengan Papa. Dengan Pa, tanpa Ma. Dan seterusnya akan seperti itu.Geraman mobil Mama terd

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-15
  • BE WITH YOU   BAB 3

    “Let us meet each other with a smile, smile is the beauty of the soul.” - Lailah Gifty AkitaApartemen Tante Tantri ternyata tidak jauh dari bandara. Hanya butuh setengah jam mobil yang kami naiki telah memasuki kawasan bernama ‘Muse Apartement’. Pilihan mama untuk menyewa apartemen Tante Tantri memang tepat. Setidaknya aku memiliki kepastian soal kendaraan selama di sini.Sunyi. Sekarang tidak ada siapa pun. Ini pengalaman pertama kalinya untuk tinggal sendirian di sebuah tempat yang belum pernah kutinggali sebelumnya. Aku membuka pintu apartemen, menyalakan semua lampu, memastikan semua bagian ruangan terang karena jujur, aku benci gelap. Begitu semua lampu berhasil aku nyalakan, aku bisa melihat apartemen Tante Tantri yang minimalis dan sederahana. Hanya ada satu kamar tidur, satu ruang televisi, satu kamar mandi, dan dapur kecil yang disertai balkon di sampingnya. Kalau diliha

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-15
  • BE WITH YOU   BAB 4

    “Time is the invisible and the strongest presence.” – Khalid MasoodAku terbangun karena sinar matahari muncul dari jendela yang tidak kututup rapat semalam. Mengerang, menarik tangan, mengumpukan kesadaran. Tumben sekali Mama tidak datang dan memaksaku untuk bangun sambil dengan nada sinis mengatakan kalau anak gadis tidak boleh bangun siang. Ah tunggu, ini bukan kamarku. Dan Mama berada jauh di sana.“Good morning, Chiang Mai!”Jam bulst yang menempel di dinding menunjukan pukul tujuh lebih empat puluh dua menit. Aku segera berlari ke kamar mandi untuk membersihkan tubuh, berpakaian, dan tidak lupa mengoles skin care juga riasan ringan. Yang jelas walau dikejar waktu, memakai sun screen itu hal yang sangat wajib bagiku. Aku telat!Rencananya hari ini aku akan mengikuti temple tour yang memutari kuil-kuil di Chiang Mai. Tour dimulai puku

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-15
  • BE WITH YOU   BAB 5

    “The beginning is always today.” – Mary ShelleyManee mengajakku untuk menikmati Chiang Mai ketika matahari baru saja terbit dengan lari pagi memutari jalan sekitar apartemen. Kami membuat janji di lobby, tepat ketika lift berhenti, terbuka, dia dengan training pants berwarna abu-abu yang dipadu baseball jacket biru dongker dan running shoes hitam, melambaikan tangannya. Tersenyum seperti biasa.“Udah siap?” Dia melakukan peregangan, menarik kedua tangannya ke atas.Aku mengangguk. Rasanya sudah siap, lagipula cuma sekadar lari pagi di sekitar sini. Tidak perlu membawa banyak barang. “Aku bawa beberapa uang, paspor, kartu apartemen, sama HP di tas ini. Ada lagi yang harus aku bawa?”“Ah, ya ampun, aku lupa bawa HP. Kamu mau ikut naik atau mau nunggu di sini aja?” Manee melangkah cepat, memencet tombol lift.Aku

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-16
  • BE WITH YOU   BAB 6

    “Somehow we all are burning ourselves as we constantly thinking about our past.” - Bunny Naidu“Satu... dua.. tiga...”Aku dan Bayu masing-masing membuka kotak di tangan kami. Kotak berwarna cokelat muda dengan tutup warna biru di tangan Bayu dan dengan tutup warna merah di tanganku.Aku menyelipkan rambut panjangku ke belakang telinga, memperhatikan satu buah gantungan ponsel di dalam kotak. Gantungan ponsel itu memiliki tali warna emas dengan satu karakter super hero di ujungnya. “Superman?”Bayu mengeluarkan gantungan dalam kotak. “Iya. Anggap aku itu Superman kamu.”“Kenapa? Super hero kan banyak, kenapa pilih dia?” aku mengambil gantungan itu dari tangan bayu. “Aku baru tahu kalau kamu suka karakter ini.”“Dari kecil aku anggap dia pelindung dan pembela kebenaran. Dan aku mau j

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-23
  • BE WITH YOU   BAB 7

    “The fireflies were probably already out: Maybe it wasn’t just a season or time but a whole world I’d forgotten.” – Sarah DesenJam berapa? Yang aku tahu, matahari baru saja terbit sekian derajat tapi sekarang ada yang sudah berhasil membangunkanku dengan deringan bel. Ada yang menekan bel sebanyak tiga kali dengan durasi panjang tidak berhenti di luar sana. Telingaku sakit mendengarnya. Aku membuka mata pelan-pelan, berusaha beradaptasi dengan cahaya, menyibak selimut, kemudian mencari sendal yang semalam kutaruh di sebelah kasur lalu memakainya. Dengan langkah setengah sadar aku membuka pintu tanpa melihat siapa yang ada di luar sana melalui kamera.Manee dengan senyuman khasnya melambaikan tangan. “Pagi!”Ya Tuhan, ngapain dia jam segini ke sini? Apa aku lupa kalau dia mengajakku untuk lari pagi seperti kemarin? Refleks aku menyisir rambut dengan tangan, rambut yang acak-acakan belum dik

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-23
  • BE WITH YOU   BAB 8

    “There is a reason why we met. We don't meet anyone by chance!” - Avijeet DasJalanan sangat padat karena Chiang Mai sedang dibanjiri turis dari seluruh dunia. Aku bisa melihat di sepanjang jalan turis-turis berjalan ke sana ke mari. Butuh waktu yang tidak lama untuk sampai ke tempat tujuan tapi akhirnya kami sampai juga. Tempat ini bernama Mae Jo University. Di tempat ini aku dan Manee akan menikmati festival Yee Peng.Festival Yee Peng adalah festival yang diadakan di bulan November setiap tahunnya. Kata Manee, festival ini salah satu festival yang selalu ditunggu oleh banyak orang sama seperti pergantian tahun penanggalan Cina. Di Chiang Mai festival ini diadakan dua sampai tiga kali dalam waktu yang berdekatan dalam setahun. Ritual utama dalam festival Yee Peng adalah menerbangkan lampion bersama-sama.Lautan manusia dari berbagai negara duduk rapi di ata

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-23
  • BE WITH YOU   BAB 9

    “Leave something for someone but don’t leave someone for something.” – Enid BlytonAku menunggu taksi yang dinaiki Brian kembali melaju, setelah itu melangkahkan kaki dengan cepat memasuki lift apartemen. Aku ingin memastikan Manee sudah pulang dan ada di dalam apartemennya. Jujur, aku sangat khawatir. Sesampainya di lantai sepuluh, aku memencet bel pintu apartemen Manee dengan tidak sabar. Entah berapa kali, aku tidak sadar.Ada suara kresek kresek dari mesin perangkat bel menandakan ada orang di dalam sana. Semoga itu Manee.“Sorry, aku lagi nggak mood. Lagi nggak mau diganggu. Ngerti kan, Tha?” Dia tidak membuka pintunya.Aku sedikit speachless, bingung mau menjawab apa. Rasanya aneh lihat Manee seperti ini. Manee yang biasa perhatian, berubah menjadi cuek. Kuputuskan untuk tidak menjawab dan langsung pergi ke apartemen Tante Tantri. Bukannya

    Terakhir Diperbarui : 2021-07-24

Bab terbaru

  • BE WITH YOU   The Ending

    Aku sengaja membuka kaca pesawat, melihat gumpalan awan yang bertebaran. Langit hari ini cerah sekali, aku tidak mau melewatkannya. Pemandangan yang indah selalu berhasil membuat nyaman di mana pun berada. Bukan hanya pemandangan ini yang membuat aku merasa nyaman, tetapi sentuhan kepala Brian yang sejak tadi menyender di bahuku, tertidur. Begitulah Brian. Semakin sering bertemu dengannya, semakin aku mengenalnya. “Brian, bangun!” Aku mengelus pipinya. “Bentar lagi kita mendarat.” Brian menguap. “Tugasnya udah beres?” Aku membuka mini notebook. Sejak diberi benda ini oleh Brian, aku jadi lebih senang menulis apa pun di sini. “Ke Melbourne Zoo, terus ketemu binatang laut di Sea Life Melbourne Aquarium, ke tempat gratisan Royal Botanic Gardens sama Shrine of Remembrance, lanjut ke National Gallery of Victoria. Sisanya kita atur bareng.” “Oh ya, berat kamu sekarang berapa?” “Kenapa memang?” “Nggak, nggak kenapa-kenapa.”

  • BE WITH YOU   BAB 20

    “I am a big believer that in life, things happen the way they are supposed to.”―Kristin Harmel,When We Meet Again Rasanya seperti mimpi yang beberapa kali aku dapati di malam hari. Bertemu seseorang yang secara singkat pernah kukenal untuk kedua kali di tempat berbeda tanpa kuduga. Apa mungkin dia datang ke mari dan sengaja menemuiku? Atau ini hanya sekadar sebuah kebetulan saja? Brian terkekeh. “Lo udah makan belum? Bengong mulu, takut gue dilihatin kayak gitu.” “Hah?” “Tha? Lo baik-baik aja, kan?” Aku mengangguk. Sadar, Thalia.... Ini kenyataan, ini kenyataan... “Nah, kayaknya lo belum makan makanya jadi kayak patung gini. Pak, ke Kemang ya.” Brian menepuk bahu bapak supir. Aku dan Brian saling diam. Beberapa kali Brian mengajakku berbicara, menanyakan tentang banyak hal, tapi entah mengapa yang aku bisa lakuk

  • BE WITH YOU   BAB 19

    “Sometimes the questions are complicated and the answers are simple.” – Dr. Seuss Manee sudah semakin sukses. Tadi pagi dia menghubungiku, memberi tahu berita bahagia mengenai salah satu impian dia yang selama ini ditunggu akan segera tergapai. Salah satu novel best seller miliknya akan dibuat menjadi versi film yang dibintangi aktor dan aktris Thailand terkenal. Dia juga telah turun dan terlibat langsung dalam kegiatan casting. Selepas dari liburan ke Chiang Mai beberapa bulan lalu, aku merasa lebih baik. Aku memilih mengambil sisi positif dalam segala hal, melupakan yang dianggap tidak berguna lagi untuk diingat, memaafkan kesalahan mereka yang telah mengkhianatiku. Aku juga sudah dapat sedikit berbicara serius dan terbuka pada Mama. Begitu juga Mama yang sudah dapat memahami perasaan anak-anaknya, mengurangi pembicaraan tentang Papa. Setidaknya berkurang sedikit. Terkadang, segalanya terasa sakit ka

  • BE WITH YOU   BAB 18

    “You have the rest of your lives to catch up together. After all, soulmates always end up together. Best friends stay with you for ever.” – Cecelia AhernAkhirnya, hari itu datang juga. Aku harus kembali ke Indonesia. Waktu berjalan begitu cepat dan aku sangat berterimakasih dengan semua orang yang menemaniku selama di sini. Setelah berulang kali mengecek koper merapikan barang bawaan yang semakin banyak, mengelilingi apartemen memastikan tidak ada yang tertinggal, merapikan tempat tidur, dan mengembalikan kondisi apartemen seperti semula. I’m ready to come back home.Aku naik ke atas, menghampiri apartemen Tante Tantri. Hari ini weekend sehingga aku pastikan mereka semua ada di apartemen. Tante Iren dengan semangat menyuruhku untuk masuk, memintaku ikut sarapan bersama mereka. Nadia baru saja mandi, melihatku datang dia menghampiriku, bertanya tentang koper, baju yang aku pakai.Tante Tant

  • BE WITH YOU   BAB 17

    “When someone loves you, the way they talk about you is different. You feel safe and comfortable.” – Jess C. ScottTadi malam aku menangis. Selepas Brian pergi melanjutkan gap year, masuk ke dalam taksi untuk pergi ke terminal, dan melambaikan tangan, aku sadar kalau hanya waktu yang bisa menjawabnya. Apakah nanti kami akan benar bertemu lagi? Apakah waktu akan berpihak pada kami?Setelah mandi, aku berencana untuk meminjam mobil Om Dahlah, kemudian pergi ke tempat penjual oleh-oleh. Sebenarnya malam ini ada pasar malam yang sering disebut Night Bazzar. Menjadi satu tempat yang tidak lepas dari para turis dan rasanya ingin mencoba datang. Tapi karena aku sendiri, aku lebih memilih jam yang aman dan juga tempat yang aman.Aku mengendarai mobil dengan mengandalkan GPS, mencari letak pusat oleh-oleh terdekat. Sesuai rekomendasi Tante Iren, di dekat apartemen ada banyak kios pinggir jalan yang menjual berbagai bar

  • BE WITH YOU   BAB 16

    “I want her to melt into me, like butter on toast. I want to absorb her and walk around for the rest of my days with her encased in my skin. I want.” – Sara Gruen Brian tampak terkejut melihat emosiku yang tiba-tiba meluap. Iya, aku menangis di sampingnya, mengeluarkan semua yang ingin kukeluarkan, mengeluarkan rasa bersalah yang sedikit demi sedikit menyiksaku perlahan. Tadinya Brian mengajakku untuk pergi ke tempat wisata, menghabiskan waktu terakhir kami sebelum Brian melanjutkan aktivitas gap year ke Laos. Tapi saat melihat Brian, aku memilih mengajaknya ke Villlage Coffee, menghabiskan waktu bersama di bawah terik matahari siang dan belaian angin sejuk Chiang Mai. Brian tidak langsung menghakimiku, bertanya aku kenapa, ada apa denganku sampai aku menangis kencang seperti orang kehilangan kendali. Dia hanya diam, membiarkanku menangis sampai aku puas. Sesekali menyentuh bahuku, menepuk pelan, memberi kenyamanan yang aku butuhkan. Dua

  • BE WITH YOU   BAB 15

    “Sometimes love means letting go when you want to hold on tighter.” – Melissa Marr Manee memintaku menemaninya pergi ke pasar untuk berbelanja bahan makanan. Menurutnya, aku juga harus mengunjungi pasar tradisional di sini. Tante Tantri juga menitip beberapa bahan makanan. Sebenarnya aku tidak begitu ingin. Maksudku, aku sedang tidak bergairah untuk berjalan-jalan hari ini. Mengingat sepuluh jam lagi aku akan berpisah dengan Brian. Sepertinya aku tidak usah bertemu lagi dengannya. Buat apa? Dia akan pergi, keliling dunia, dan mungkin bertemu dengan wanita lain, lalu melupakanku. Ah, aku ini kenapa? Bukankah keliling dunia itu hak semua orang? Bukankah meninggalkan sesuatu itu adalah salah satu langkah untuk bertemu dengan sesuatu yang baru dan berbeda? “Kamu kenapa?” Manee melirikku sambil tetap fokus menyetir. Aku menghela napas. “Aku kenapa?” “Iya, dari tadi diam. Ngelamun? Ada yang kamu pikirin?” “Ngg

  • BE WITH YOU   BAB 14

    “They always say time changes things, but you actually have to change them yourself.” – Andy WarholPukul lima pagi tadi Brian menjemputku untuk pergi ke terminal bis bersama, menaiki bis dengan jurusan Chiang Rai. Menurut penjual tiket, kalau tidak macet, perjalanan ke Chiang Rai memakan waktu dua sampai tiga jam.Aku masih sedikit ngantuk karena merasa belum puas tidur, namun pemandangan yang asing seiring berjalannya bis membuat mataku tidak bisa tertutup. Terkadang, aku lebih suka menikmati jalanan ketika sedang pergi ke sebuah tempat dibandingkan tempat itu sendiri. Lebih menarik dan memiliki cerita yang berbeda. Begitu pun dengan Elga.Kami sejak kecil terbiasa menikmati jalanan, berlomba membaca tulisan-tulisan di jalan, memilih mobil terbagus, berpura-pura sedang dikejar sesuatu. Bahkan kami sampai tertidur dengan sendirinya karena terlalu bersemangat menikmati jalanan. Mama biasanya ikut-ikutan dan papa s

  • BE WITH YOU   BAB 13

    “As soon as you stop wanting something, you get it.” – Andy WarholBrian membidik kameranya ke sana ke mari. Mengambil gambar berbagai bunga. Royal Flora Ratchaphruek National Park tidak begitu ramai karena hari ini weekday. Kebanyakan rombongan anak sekolah dan turis yang terlihat memenuhi masing-masing bagian taman. Kami sudah mengunjungi beberapa taman, dari mulai Sawasdee Garden hingga Bonsai Garden.Taman yang paling aku suka adalah Sawasdee Garden. Taman yang dipenuhi berbagai bunga yang tidak begitu tinggi. Yang paling menarik adalah adanya sungai buatan yang berisi air hangat dengan asap yang mengepul. Seperti di negeri dongeng, taman milik sebuah kerajaan yang indah.“Tha,” Brian berbicara di balik kameranya.“Ya?”Lensa kamera Brian kini mengarah padaku. “Pacar lo nggak marah, lo ke sini sendirian?”“Pacar?” aku tertawa pelan.

DMCA.com Protection Status