GELORA HASRAT MR. SPY
Cintaku padamu bagai hujan deras yang mengguyur, namun dirimu berlindung di bawah payung, kemudian menghilang di jalanan gelap tanpaku mampu mencarimu. -Yuna-
Meninggalkanmu adalah caraku untuk mencintaimu. -Ares-
Yuna paling jenius menempatkan dirinya dalam kondisi berbahaya. Tak sekali dua kali gadis itu terjebak dalam keterdesakan yang nyaris merenggut nyawa. Namun, di tengah kesialan, Tuhan sepertinya melengkapi hidup Yuna dengan sesosok pahlawan yang selalu menyelamatkannya. Namanya Ares, pria tampan misterius yang selalu berwajah serius, seolah Tuhan tidak menitipkan garis senyum dalam dirinya.
Keterjebakan Yuna dalam bahaya semakin menjadi ketika dia mulai dekat dengan Ares. Meski bergelud dengan kemelut pertarungan sengit melawan penjahat, keduanya dianugerahi perasaan cinta. Semula keduanya saling menyimpan rapat perasaan masing-masing, tapi Yuna sudah tidak tahan. Perasaannya semakin dalam terhadap Ares. Dia tidak malu menyatakan cintanya, namun tiada disangka, Ares menolaknya mentah-mentah kemudian menghilang dari hidup Yuna secara tiba-tiba.
Mengapa Ares menolak cinta Yuna? Padahal selama ini dia rela mati demi Yuna.
Apakah karena dia seorang Secret Agent? Sehingga Ares didesign untuk menjadi manusia yang tidak boleh memiliki kehidupan pribadi?
Dan, apakah selamanya cinta mereka harus membias ditelan waktu?
10503 DibacaOngoing