MENIKahi ARJUNA
Bu Dhe
MENIK
Kembang desa yang punya impian memiliki banyak uang. Karena lelah selalu dituntut untuk hidup sederhana sebagai anak pegawai bergaji rendah, Menik memilih bekerja sebagai buruh pabrik rokok. Namun menjadi buruh pabrik tidak seberapa penghasilannya. Dia ingin menikah dengan orang kaya agar bisa foya-foya.
ARJUNA
Namanya saja sudah terlihat tampan. Tanpa tebar pesona pun dia sudah digandrungi banyak perempuan, dari remaja sampai yang sudah beruban. Pembawaannya tenang, tidak banyak bicara dan sopan. Bekerja sebagai akuntan publik dengan kehidupan yang cukup mapan.
NARYO
Teman sekampung Menik. Gayanya agak lain dari yang lain alias nyentrik. Jatuh cinta setengah hidup pada Menik. Terkenal sebagai anak juragan yang kaya raya di kampungnya. Tidak bekerja karena mengandalkan harta warisan orang tua.
Ketiganya dipertemukan dalam situasi penuh salah paham. Menik yang sehari-hari bersama Naryo, mulai jatuh cinta pada Arjuna karena ketampanannya.
Namun hatinya berat melepaskan Naryo yang selama ini selalu menyokong kehidupannya. Pada siapakah hati Menik akan berlabuh pada akhirnya? Apakah Arjuna juga memiliki perasaan yang sama pada Menik? Bagaimana dengan Naryo jika ditinggalkan Menik?
Ikuti kisah mereka dalam MENIKahi ARJUNA.