Filter dengan
Status pembaruan
SemuaSedang berlangsungSelesai
Sortir dengan
SemuaPopulerRekomendasiRatingDiperbarui
Cinderella, Mah, Apa Atuh?

Cinderella, Mah, Apa Atuh?

Kyuni Chan
Namanya Cinderella. Gadis gemuk dengan segala bentuk kekurangannya. Nama yang jelas dijiplak dari tokoh Disney yang juga bernamakan Cinderella dengan paras jelita, tetapi selalu dipanggil Upik Abu oleh kedua saudara tirinya. Dengan alur yang berakhir bahagia bersama sang pangeran berkuda. Namun, lain halnya dengan Rella. Hidup di negeri antah berantah bernamakan Bengkaung, kota kecil yang sarat akan nilai-nilai agama dan budaya. Ya, budaya ghibah. Termasuk di dalamnya yang selalu menjadi trending topic: Fisik Rella yang kian hari, kian meresahkan warga. Belajar sabar, meski sakit. Belajar bersyukur, meski sulit. Hidup Rella yang penuh dengan julid-an dari maha benar netizen, memancing egonya untuk mengakhiri hidup. Namun, dukungan dan motivasi dari dua sosok yang teramat ia sayang menjadikan Rella tak ingin kehilangan cahayanya. Cahaya itu, bisa saja meredup bila tertiup, tetapi tidak boleh lenyap dalam gelap. Apa pun yang terjadi, Rella harus meneruskan hidup. Menggapai mimpinya menjadi seorang desainer, juga menikah dengan laki-laki bermata sipit, pemilik senyum menawan yang membuat mabuk kepayang. 'Cause she is: Cinderella, yang tak secantik dan semenawan Cinderella. Namun, memiliki inner beauty bintang lima.
108.9K DibacaOngoing
Baca
Tambahkan
Love by Accident (Indonesia)

Love by Accident (Indonesia)

Chrysalis
Harap bijak memilih bacaan, yang masih U-13 jangan mampir. Sinopsis: Langit yang cerah itu seketika berubah menjadi mendung. Mungkin itu analogi yang tepat untuk menggambarkan kisah Kilara Andini. Gadis belia yang masih berusia 17 tahun. Masa-masa remaja Lara di tahun ketiga SMA terasa begitu indah. Bagaimana tidak, prestasi yang baik, teman-teman yang selalu ada untuknya, hingga pacar yang ia idamkan, semua telah Lara rasakan ditahun terakhirnya sebagai siswi SMA. Sayangnya, semua itu seolah hancur berkeping-keping. Bagi Lara, memori indah SMA ataupun catatan akhir tahun kelulusan, semua itu telah sirna, sejak dirinya mengalami tragedi di malam itu, hidup Lara berubah 180 derajat, gadis periang itu kini berubah menjadi pemurung dan suka meyendiri. Terlebih lagi, Lara hampir saja ingin mengakhiri hidupnya tatkala dirinya lagi-lagi harus menerima kenyataan pahit jika dirinya tengah mengandung anak dari pria yang telah menghancurkan hidupnya. Penasaran bagaimana kisahnya?
105.0K DibacaOngoing
Baca
Tambahkan
Me And My Dad

Me And My Dad

Bluevy Biru
Me and My dad.... Sebuah novel yang menceritakan perjalanan hidup seorang Gadis bernama Ganeeta Tan Harsa. Terlahir sebagai anak seorang gangster kelas kakap bernama Ganandra Tan Harsa dan ibu seorang tentara berpangkat Jendral bernama Gayatri Pradipta Pasha Ganeeta kecil terpaksa harus kehilangan seorang ibu, dia menyaksikan ibunya meninggal tepat didepan matanya. Ibunya dibunuh oleh musuh ayahnya. Semenjak kejadian itu dia terpaksa dipisahkan dari sang Ayah dan diasuh serta di didik oleh sang kakek. Dia didik di sekolah intelijen untuk menjadi gadis yang mahir dalam bidang kemileteran dan pintar dalam berfikir bersama dengan dua orang paman kembarnya. Dua belas tahun berlalu, Ganeeta kembali ke kota kelahirannya untuk mencari sang Ayah, mencari pembunuh ibunya dan menyelesaikan misi rahasia yang ditugaskan kepadanya. Akan kah Ganeeta menemukan sang ayah dan berhasil menyelesaikan misinya?
108.0K DibacaCompleted
Baca
Tambahkan
Sage Benua Longwu

Sage Benua Longwu

Selamat datang di Benua Longwu, panggung bagi lima Kekaisaran megah yang diperintah oleh bakat beladiri dan sihir tinggi. Di tengah sorotan, seorang sosok akan memperoleh ketenaran dan panggung cemerlang. Di Benua ini, sumber daya melimpah untuk mereka yang menguasai dua bakat krusial: energi Mingzhu untuk beladiri yang luar biasa dan energi Nebula untuk keahlian spiritual yang memukau. Bagi yang tidak memiliki kedua bakat tersebut, kehidupan mereka seakan terhapus dan dilupakan oleh dunia. Li Wei, seorang pemuda dari kota kecil Shuimiao di Kekaisaran Terra, tampaknya hanya seorang yang tidak berbakat dalam beladiri maupun sihir. Namun, cita-citanya tinggi—menjadi seorang Sage, manusia setengah abadi. Keberuntungan tiba dalam bentuk pertemuan tak terduga dengan makhluk legendaris pada suatu malam, mengubah hidupnya selamanya. Li Wei terbangun untuk menemukan bahwa dirinya memiliki bakat luar biasa dalam dua hal yang didambakan oleh jutaan orang: seni beladiri dan sihir. Keajaiban ini bukanlah hasil dari kebetulan semata, melainkan campur tangan makhluk gaib—monster laut yang dikenal sebagai Longxu. Sekarang, Li Wei memasuki dunia Kultivator dan Magus di Benua Longwu, membawa janji dalam sebuah perserikatan rahasia yang membuatnya menjadi target para ahli yang haus kebenaran. Apakah Li Wei akan meraih impian menjadi setengah abadi seperti yang diinginkannya? Apa rahasia besar yang membuatnya menjadi buruan di Benua Longwu? Temukan jawabannya dalam kisah epik ini, "Sage Benua Longwu."
9.49.4K DibacaCompleted
Baca
Tambahkan
Pernikahan Jebakan

Pernikahan Jebakan

NariaPranata
Aylee harusnya menjadi pengantin paling bahagia, sebab ia dinikahi oleh Gabriel Ferdinand, seorang CEO tampan yang memimpin perusahaan di mana ia bekerja, namun nyatanya pernikahan itu justru menjadi petaka karena CEO itu menikahinya hanya untuk menutupi hubungan gelapnya dengan seorang aktris, sebab keluarga CEO itu tak menyetujui hubungannya dengan sang aktris. Aylee yang kadung jatuh cinta berusaha mendapatkan cinta suaminya, namun itu tak mudah sebab di tengah usahanya banyak pihak ketiga bermunculan, baik itu dari sisi Gabe maupun dari sisi Aylee, terutama Martin, sahabat kecil Aylee yang masih mengharapkan cintanya walau tahu kini ia sudah bersuami. Pict by Pixabay, edited Pixellab by NariaPranata
107.3K DibacaOngoing
Baca
Tambahkan
Suami Wasiat Kakek

Suami Wasiat Kakek

Katarina, seorang gadis kecil berusia 7 tahun tidak pernah menyangka kalau hidupnya sebagai gelandangan akan berubah drastis hanya dalam semalam. Dari seorang gadis kecil yang menyusuri jalanan kota Malang dari waktu ke waktu menjadi cucu angkat kakek Rio yang kaya raya. Kehidupannya yang tenang kembali bergejolak ketika dia berusia 21 tahun. Kakek angkatnya mengidap penyakit serius! Di sisa waktunya, sang kakek ingin mewariskan semua harta kekayaannya kepada Katarina dengan satu syarat. Yaitu menikahi Rafka, cucunya. Kehidupan rumah tangga yang Katarina bayangkan dipenuhi dengan romansa. Namun sayangnya, tidak. Katarina justru menghadapi sikap dingin Rafka. Ditambah lagi hasutan ayah mertua yang ingin merebut semua harta warisan. “Rafka, lihatlah foto-foto bukti perselingkuhan Istrimu ini! Ayah tidak mau tahu, ceraikan dia sekarang juga!” Katarina terbelalak ketika melihat foto-fotonya dengan seorang pria melayang di udara dan jatuh begitu saja ke lantai. “Ayah, aku yakin ada kesalahpahaman di sini ….” Akankah Katerina bercerai dengan Rafka? Atau mereka justru bersatu melawan ketidakadilan yang dialami Katarina? ** Find me on IG @Yl_Wanodya **
106.4K DibacaCompleted
Baca
Tambahkan
Pengantin Samudera

Pengantin Samudera

Sena adalah pria muda berusia 22 tahun yang pernah tenggelam di laut pulau Limun saat berusia 10 tahun, pulau kecil yang berhadapan dengan samudera Hindia. Laut itu di bawah penguasaan Sang Ratu Segara makhluk mistis yang di percaya warga sekitar. Irawati ibu Sena harus melakukan perjanjian Gaib agar Sena putranya kembali selamat dengan syarat saat Sena dewasa ia harus kembali sebagai pengantin untuk Sang Ratu Segara. Irawati berusaha sekuat tenaga menjauhkan Sena dari lautan setelah itu, ia bahkan menyuruh paranormal untuk menghapuskan ingatan anaknya tentang kisahnya selama tenggelam dan juga menutup Indera ke enam Sena. Akankah saat dewasa Sena bisa lepas dari perjanjian dengan Ratu Segara? Seperti apa perjuangan Sena menghadapi semua gangguan mistis?
107.5K DibacaCompleted
Baca
Tambahkan
I'm Not Lucy

I'm Not Lucy

Meybutjuly
"Wanita lemah yang berubah menjadi yang terkuat." Apa jadinya jika nama pemberian orang tuanya sama dengan nama kekasih gelap ayahnya? Lucy adalah gadis tangguh yang memiliki kehidupan pahit dimasa lalunya. Saat kecil, ia dibuang oleh kedua orangtuanya disebuah panti asuhan karena ibunya menderita penyakit mental akibat semua orang terdekatnya terbunuh. Beruntung ia diadopsi oleh pasangan yang memiliki keahlian bela diri hingga mereka membuat Lucy tumbuh menjadi gadis yang kuat.
106.5K DibacaOngoing
Baca
Tambahkan
KALIMAYA (Mencari Cinta Sejati)

KALIMAYA (Mencari Cinta Sejati)

Almirah
Kisah tentang seorang pemuda yang selalu beruntung, mempunyai teman anak konglomerat yang berlimpah harta dan kekuasaan, serta mempunyai kharisma yang membuat dirinya selalu disukai orang, termasuk semua cewek yang dikenalnya. Cinta Heru terombang-ambing, atau… mungkin juga bukan cinta, tetapi hasrat birahi yang amat menggelora. Usia muda dan kebebasan membuatnya terbang dari satu asmara ke asmara yang lain, hingga akhirnya dia harus membuat keputusan. Keputusan karena keputusan orang lain! Kisah dalam buku ini penuh romansa, ada juga kekerasan, bahkan horor. Oleh karena itu, buku ini hanya pantas dibaca oleh mereka yang sudah berumur 18+ dan bisa mengendalikan khayalan!
103.7K DibacaOngoing
Baca
Tambahkan
BUKAN ZAINUDIN DAN HAYATI

BUKAN ZAINUDIN DAN HAYATI

sutan sati
Ini bukan Zainudin dan Hayati dari film tenggelamnya kapal Van Der Wijck. Karena Zainudin dan Hayati dalam cerita ini punya kisahnya sendiri. Kisah ini, tentang dua orang anak kecil yang sama-sama mengikrarkan janji semasa kecilnya, Janji untuk selalu bersama. Sebuah janji polos dari dua orang anak kecil yang belum mengerti apa-apa. Namun, janji itu mengikat keduanya dalam pusaran takdir cinta yang Abadi. Dikemas dengan konsep romance comedy ala anak kuliahan. NB : Cerita ini merupakan kisah perjalanan cinta orang tua Zaha, yang lagi masih dalam proses penulisan. (CHANGE : THE STORIES OF ZAHA). Biar pembaca tidak penasaran bagaimana kisah cinta orang tua Zaha. So, Ane bikinkan dalam satu threat sendiri. Enjoy it!
105.5K DibacaCompleted
Baca
Tambahkan
Sebelumnya
1
...
3334353637
...
50
DMCA.com Protection Status