Home / Fantasi / Istri Kedua Kaisar / Chapter 101 - Chapter 110

All Chapters of Istri Kedua Kaisar: Chapter 101 - Chapter 110

127 Chapters

101

Hari ke-740 setelah aku menikah dengan Cedric. Kurang lebih sudah sekitar dua bulan sejak Zara mulai tinggal di Eqara. Sejauh ini Zara belum membuat ulah atau kerusuhan di istana. Dia cukup tenang tinggal di Istana Mawar. Semoga saja dia bisa terus tenang seperti itu untuk kedepannya. Dan tak terasa juga, sudah dua tahun aku menjalani pernikahan dengan Cedric. Waktu berlalu begitu cepat. Usia Arion juga sudah hampir memasuki bulan kesebelas. Arion sudah bisa berdiri sambil berpegangan dan Arion sudah mulai bisa memanggil orang-orang di sekitarnya. Usia kandunganku sudah hampir memasuki bulan ketujuh. Tentu saja perutku sudah membengkak lagi. Sepertinya perutku belum sempat benar-benar pulih sepenuhnya setelah melahirkan Arion dan perutku sudah langsung diisi oleh bayi lagi. Saat ini aku terbangun dengan keadaan telanjang di atas tempat tidurku. Aku melihat ke samping dan melihat Cedric yang sudah terbangun. Cedric menarikku ke dala
last updateLast Updated : 2025-02-17
Read more

102

Masih di hari ke-740 setelah aku menikah dengan Cedric. Ketenanganku hari ini terganggu dengan kehadiran Zara di Istana Tulip. Tadi aku dengan sengaja mengulur-ulur waktu untuk memakan makananku agar Zara tidak tahan untuk menungguku dalam waktu yang lama. Namun ternyata, Zara lebih memilih untuk menungguku. Akhirnya aku menemuinya di ruang tamu."Yang Mulia, sebenarnya saya ingin minta tolong," kata Zara. "Minta tolong apa?" tanyaku. "Saya ingin minta tolong untuk mempertemukan saya dengan Yang Mulia Kaisar," kata Zara. Astaga aku pikir ada hal penting apa. Ternyata dia hanya ingin bertemu dengan Cedric. Kenapa kau tidak mendatangi Cedric langsung dari pada kau mendatangiku?"Kau bisa datang ke ruang kerja Kaisar atau datang ke kamarnya langsung," kataku. "Saya sudah mencoba untuk melakukan itu, tapi sepertinya Yang Mulia Kaisar sangat sibuk," kata Zara. Itu kau tahu Cedric sedang sibuk. Kenapa kau malah
last updateLast Updated : 2025-02-18
Read more

103

Hari ke-747 setelah aku menikah dengan Cedric. Hari ini adalah hari pendirian kekaisaran. Aku tidak mengikuti seluruh rangkaian acara hari ini. Aku hanya akan menampakkan diri sebentar saat pesta dansa yang diadakan di aula istana nanti malam. Sekarang masih pagi menjelang siang. Arak-arakan sudah mulai berjalan dari beberapa menit yang lalu. Aku bisa mendengar suara para warga yang menonton arak-arakan itu dari Istana Tulip. Bagaimana keadaan Cedric sekarang ya? Aku jadi penasaran dengan ekspresi wajahnya ketika harus duduk di sebelah Zara saat ini. Dia pasti terlihat sangat kesal. Aku harap aku bisa melihat ekspresi wajahnya secara langsung. Saat ini aku masih berada di dalam kamarku seperti biasanya. Aku hanya bermalas-malasan di kamar sambil mengawasi Arion.Tiba-tiba pintu kamarku diketuk oleh seseorang. Ya, itu pasti Lucy. Siapa lagi kalau bukan dia? "Masuk," kataku. Pintu terbuka dan Lucy masuk ke kamarku
last updateLast Updated : 2025-02-18
Read more

104

Masih di hari ke-747 setelah aku menikah dengan Cedric. Aku sedang bersiap untuk pesta dansa yang akan dimulai beberapa jam lagi. Namun, kami mendapati bahwa gaun yang khusus dijahit untuk pesta hari ini telah rusak. Rusaknya cukup parah hingga tidak pantas untuk dipakai lagi. Sepertinya ada seseorang yang sengaja merusak gaunku ini. Gaun itu sepertinya telah digunting secara acak hingga terlihat compang camping. Siapa yang berani melakukan hal itu? Lalu apa tujuannya? Apa dia ingin menerorku? Sepertinya aku harus meningkatkan keamanan dari Istana Tulip agar tidak ada penyusup yang masuk ke sini lagi. Jangan sampai ada orang yang tak dikenal masuk lagi ke dalam Istana Tulip. "Taylor," panggilku pada kesatria pribadiku. Taylor yang berjaga di balkon kamarku masuk ke dalam. Dia berjalan mendekatiku lalu membungkuk padaku. "Apa kau melihat ada orang yang masuk ke istana ini?" tanyaku. "Saya hanya
last updateLast Updated : 2025-02-19
Read more

105

Hari ke-750 setelah aku menikah dengan Cedric. Aku baru saja bangun dari tidurku. Mataku langsung disuguhi pemandangan yang sangat tidak aku sangka. Aku melihat Cedric dan Alicia sedang bermesraan di kamarku. Dasar tidak sopan. "Ehem! Ehem!" Aku batuk dengan suara yang cukup keras. Mereka berdua langsung menoleh ke arahku. "Oh, kau sudah bangun," kata Cedric sambil melepaskan Alicia. "Apa yang kalian lakukan di kamarku?" tanyaku. "Menunggumu bangun," jawab Cedric. "Dengan bercumbu di kamarku?" kataku dengan nada sedikit kesal. "Apa kau cemburu?" tanya Cedric dengan nada menggoda. Aku tidak mau mengakuinya tapi aku memang sedikit cemburu. "Tidak," jawabku. Cedric berjalan ke arah tempat tidur lalu naik ke atas tempat tidur. Cedric mengangkat daguku lalu mencium bibirku. Astaga, aku tidak menyangka dia melakukan ini di depan Alicia. Setelah beberapa saat, Cedric melepas
last updateLast Updated : 2025-02-19
Read more

106

Hari ke-752 setelah aku menikah dengan Cedric. Hari ini aku dan Alicia hendak mendatangi Zara di Istana Mawar. Kami berdua sedang berjalan menuju ke arah Istana Mawar namun seorang kesatria kaisar menjegat kami. "Yang Mulia Permaisuri, Yang Mulia Ratu Stella, Yang Mulia Kaisar memerintahkan Anda berdua untuk datang ke ruang kerja kaisar," kata kesatria itu. Aku dan Alicia langsung bertatapan setelah mendengar hal itu. Kenapa Cedric tiba-tiba memanggil kami? Apa ada sesuatu hal yang penting? "Baiklah, kami akan ke sana," kata Alicia. Kami segera berbalik arah menuju ke istana utama. Kami terus berjalan menuju ke ruang kerja Cedric. Sesampainya di sana, aku mengetuk pintu ruang kerjanya dan menunggu jawaban darinya. Kami berdua langsung masuk begitu Cedric sudah mengizinkan kami masuk. Begitu kami masuk pandanganku langsung terfokus pada seorang wanita yang berdiri di depan meja kerja Cedric. Siapa wanita it
last updateLast Updated : 2025-02-20
Read more

107

Masih di hari ke-752 setelah aku menikah dengan Cedric. Kami baru saja kedatangan tamu yang tidak terduga yaitu istri dari Pangeran Andreas yang bernama Kate. Kate ingin melaporkan suaminya pada kami dan dia juga ingin bercerai dari Andreas. Namun, Alicia malah memprovokasinya untuk menyingkirkan Andreas. Saat ini aku dan Alicia hendak melakukan tujuan awal kami, yaitu menginterogasi Zara. Zara telah beberapa kali ketahuan menyusup ke dalam istanaku oleh Alicia dan Cedric. Jadi aku tidak bisa terus membiarkannnya begitu saja. Aku dan Alicia baru saja hendak keluar dari ruang kerja Cedric. Namun, saat kami baru saja membuka pintu, terlihat seorang kesatria yang hendak mengetuk pintu. Kesatria itu langsung membungkuk pada kami saat melihat aku dan Alicia berada di depan pintu. Kesatria itu mundur beberapa langkah untuk memberi kami jalan untuk keluar. “Tunggu. Jangan pergi dulu,” kata Cedric. Aku langsung menoleh ke arah Cedric saat
last updateLast Updated : 2025-02-20
Read more

108

Masih di hari ke-753 setelah aku menikah dengan Cedric. Aku baru saja bangun dari tidurku dan aku menemukan berita yang cukup menghebohkan di surat kabar. Terlebih lagi berita itu ada di halaman berita utama dalam surat kabar. Ini gila. Ternyata nyalinya besar juga. Tidak aku sangka dia berani membeberkan hal ini ke publik. Isi dari berita itu adalah Kate membeberkan percakapan antara dirinya dengan Alicia kemarin. Di sini tertulis bahwa Alicia tidak mau memberikan keadilan untuk Kate dan malah menyuruh Kate untuk menyingkirkan Pangeran Andreas saja. Sepertinya Alicia terlalu percaya diri kemarin sehingga dia tidak menyadari niat Kate yang sesungguhnya. Dan lihatlah sekarang, cara Alicia malah menjadi bumerang untuk dirinya sendiri. Baiklah, apa yang akan Alicia lakukan sekarang? Mungkin Alicia bisa memasukkan Kate ke dalam penjara atas tuduhan pencemaran nama baik. Apa yang sebenarnya Kate incar? Dia tidak mungkin han
last updateLast Updated : 2025-02-21
Read more

109

Hari ke-756 setelah aku menikah dengan Cedric. Akhirnya hari ini aku dan Alicia memiliki waktu untuk 'mengunjungi' Zara setelah beberapa hari tertunda karena Alicia sibuk dengan urusannya.Aku dan Alicia baru saja sampai di depan Istana Mawar. Aku dan Alicia langsung disambut oleh pelayan dan beberapa penjaga yang membungkuk pada kami. Seorang pelayan mengarahkan kami ke dalam ruang tamu. Aku melihat ke sekeliling. Entah kenapa aku jadi teringat masa lalu jika aku datang ke sini. Masa lalu yang cukup kelam bagiku. Aku tidak perlu menceritakan masa laluku lagi kan?Aku duduk di salah satu sofa yang ada di sini sambil menunggu pelayan itu tadi memanggil Zara. Sementara itu, Alicia berdiri di dekat jendela sambil menatap ke arah luar. Apa dia sedang memikirkan sesuatu?Beberapa saat kemudian pelayan itu datang kembali tapi dia hanya sendirian. Dia membungkuk pada kami lalu berkata, “Yang Mulia Permaisuri, Yang Mulia Ratu Stella, Ratu Zara sedang sarapa
last updateLast Updated : 2025-02-21
Read more

110

Hari ke-776 setelah aku menikah dengan Cedric. Hari ini adalah hari ulang tahun Arion yang pertama. Tak terasa Arion sudah satu tahun saja. Perasaan aku baru melahirkannya kemarin. Cedric memutuskan untuk merayakan ulang tahun Arion hari ini. Cedric mengadakan pesta 'kecil-kecilan' di taman istana. Katanya, dia mengundang beberapa orang untuk datang ke pesta ulang tahun Arion. Aku harap dia tidak mengundang terlalu banyak orang. Aku berjalan ke tempat pesta bersama Taylor dan Lucy yang menggendong Arion. Sesampainya di tempat pesta, aku cukup terkejut dengan dekorasi dan perlengkapan yang sudah di siapkan terlihat sangat heboh. Ini bukan ‘kecil-kecilan’ lagi, Cedric. Ini bahkan tidak kalah heboh dengan pesta dansa saat pendirian. “Ini dia bintang utama pesta hari ini,” kata Cedric sambil berjalan mendekati kami. Cedric mengambil Arion dari Lucy. “Ayah!” teriak Arion kegirangan saat Cedric menggendongnya. “Selamat ulang
last updateLast Updated : 2025-02-22
Read more
PREV
1
...
8910111213
Scan code to read on App
DMCA.com Protection Status