“Hasil dari tes Sabtu kemarin menunjukkan kalau ada tumor di dalam perut Ibu, tapi belum bisa dipastikan tumor ini jinak atau ganas jadi saya sarankan untuk melakukan Gastroscopy dan Biopsi.” Dokter spesialis Onkologi yang mendatangi Wulan ke kamar rawat berujar demikian.“Ya udah, kita lakukan Gastroscopy sama Biopsi aja, Dok.” Tentu Wulan juga ingin tahu sampai sejauh mana penyakit yang bersarang dalam tubuhnya.Dan hari itu juga, sebelum siang harinya Wulan langsung melakukan saran dokter menjalani serangkaian tes.Ternyata bukan hanya dua tes tadi saja, untuk meyakinkan tumor yang ada dalam perut Wulan apakah ganas atau tidak, dia juga melakukan tes Pencintraan Perut dan memeriksa infeksi Helicobacteri.Sendirian Wulan menjalani banyak tes tersebut hingga tubuhnya yang sudah lemas semakin lemas saja.Sekembalinya ke ruangan usai melakukan tes, Wulan iseng mengirim pesan kepada suaminya.Wulan : Aku udah selesai tes, kamu langsung ke sini nanti beres meeting ya?Sudah lama sejak t
Last Updated : 2024-03-15 Read more