Selagi perjalanan kembali ke kantor, Patricia menghubungi ponsel Felicia. Begitu panggilannya diangkat, Patricia langsung bertanya, “Felicia, sekarang kamu di mana?”“Lagi istirahat di rumah. Berkat Mama, aku harus diopname di rumah sakit selama beberapa hari. Ini baru saja keluar. Mama kan mau aku istirahat di rumah, makanya ini aku lagi istirahat sekarang,” jawba Felicia.“Kamu lagi-lagi melakukan sesuatu yang membahayakan aku tanpa sepengetahuanku?”“Maksud Mama yang mana?”Patricia hampir saja mengumbar apa yang baru saja terjadi padanya di pemakaman. Felicia bertanya yang mana, menandakan dia sudah banyak melakukan hal-hal serupa. Ya, seperti inilah putri kandungnya Patricia!Yuna bilang ini adalah karma atas perbuatan jahat Patricia. Patricia tidak percaya dengan hal semacam itu, tetapi memang benar, hari-hari yang Patricia jalani tidak pernah mulus. Dari luar mungkin terlihat baik-baik saja, tetapi sesungguhnya tidak demikian. Suaminya, anak-anaknya, mereka semua bergantung kepa
더 보기