Semua Bab MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA : Bab 41 - Bab 50

83 Bab

Bab 41

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (41)Aira tersenyum puas melihat tokonya yang hari ini Alhamdulillah sudah mulai buka.Meskipun barang barang yang dijual belum begitu banyak, sebab sebagian barang pesanannya yang hendak dijual kembali itu belum sampai, tapi melihat toko busana muslimah miliknya sudah mulai bisa beroperasi, Aira pun tersenyum bahagia.Selama satu bulan ini, dibantu Maya, dia sibuk mengurus pembukaan toko miliknya itu. Mulai dari mengurus tempat, sewa ruko, hingga agen tempat ia berbelanja.Syukurlah, setelah usaha keras demi bisa punya usaha di dunia nyata, toko miliknya itu pun akhirnya launching juga."Selamat ya, Ra. Akhirnya toko kamu buka juga. Semoga laris manis penjualannya ya dan makin sukses ke depannya,," ujar Maya sambil tersenyum."Makasih ya, May. Berkat bantuan kamu, akhirnya aku bisa juga punya toko. Kalau nggak ada kamu belum tentu jadi deh toko ini," jawab Aira sambil tertawa kecil.Maya pun balas tertawa."Udah rezeki kamu, Ra bisa punya toko. Juga b
Baca selengkapnya

Bab 42

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (42)"Mama? Dahlia?" Bibir Aira terasa beku saat mengucapkan nama itu.Meski dia tahu Bu Rahmi dan putrinya itu punya lisan yang sangat sulit untuk dijaga dan tampaknya belum berubah sama sekali hingga detik ini, tapi dia tidak menyangka kalau mantan ibu mertua dan adik iparnya itu akan datang ke tokonya ini dan marah marah serta bersikap kasar di toko tempat ia buka usaha untuk pertama kali ini.Di dalam tadi, dia sempat merasa sedih dan gundah. Baru dua hari buka toko tapi sudah dicaci maki pembeli, membuat dia merasa lara.Namun, saat tahu kalau pembeli tadi adalah mantan ibu mertuanya dan mantan adik iparnya, rasa sedih itu langsung hilang.Dia tahu, di mana pun tempat dan toko yang dimasuki, kemungkinan besar dua perempuan itu pasti juga akan melakukan hal yang sama sebab marah marah dan kasar memang sudah jadi watak keduanya yang tampaknya sulit untuk diubah."Aira? Ap-apa ini toko pakaian milik kamu?" Lidah Bu Rahmi terasa kelu saat mengajukan p
Baca selengkapnya

Bab 43

"Oh, jadi Mama nggak punya uang ... Maaf ... Nggak bawa uang maksudnya. Hmm ... Kalau gitu nggak papa deh, Ma kalau Mama mau kredit. Atau ... kalau enggak, bawa aja deh, Ma ... hitung hitung buat hadiah untuk Mama.""Alhamdulillah, sekarang Allah sudah berikan rezeki lebih buat Aira. Bisa bikin rumah dan bikin usaha seperti ini. Aira harus banyak banyak bersyukur dan berbagi, Ma. Jadi, kalau Mama memang betul betul suka dan menginginkan gaun ini, ambil aja buat Mama," ucap Aira yang akhirnya menjadi iba pada mantan ibu mertuanya itu.Meski dulu dia sering dihina dan direndahkan oleh mantan ibu mertuanya itu, tapi karena dasarnya Aira perempuan yang berhati baik dan mudah tersentuh hatinya, maka dia pun akhirnya memberikan cuma cuma saja gaun mahal itu pada Bu Rahmi.Perempuan itu berharap, semoga hal ini bisa menjadi tamparan dan pelajaran bagi mantan ibu mertua dan keluarganya kalau kesombongan itu hanya akan mengakibatkan kesengsaraan bagi pelakunya saja.Betapa mudah Allah membolak
Baca selengkapnya

Bab 44

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (44)"Mama? Dahlia? Ngapain? Kok pulang pulang senyum senyum terus?" sambut Indra saat keduanya masuk ke dalam rumah.Bu Rahmi dan Dahlia makin melebarkan senyumnya mendengar pertanyaan dari anak lelakinya itu."Siapa yang nggak seneng, Ndra. Punya calon menantu orang kaya? Ya, jelas seneng lah," jawab Bu Rahmi penuh rahasia sambil mengedipkan sebelah matanya ke arah Indra.Mendengar perkataan ibunya, Indra mengernyitkan dahinya."Calon menantu? Maksud Mama siapa? Calon menantu yang mana? Dahlia mau menikah?" tanya Indra tak mengerti.Bu Rahmi mengibaskan tangannya."Kok Dahlia sih? Ya kamulah! Kamu yang Mama maksud. Dan calon menantu itu ya Aira. Siapa lagi memangnya?" ucap Bu Rahmi balik bertanya.Mendengar itu, Indra makin tak mengerti."Kok Aira sih, Ma? Memangnya Aira orang kaya? Dan mau gitu jadi menantu Mama lagi?""Ya, iyalah Aira orang kaya. Lihat aja, habis bikin rumah baru, sekarang dia buka usaha toko pakaian baru. Apa nggak kaya namanya? N
Baca selengkapnya

Bab 45

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (45)Dahlia mengedarkan pandangannya ke seluruh sudut gedung sekolah dasar yang berada di hadapannya.Matanya menyusuri satu demi satu bocah berseragam merah putih yang sedang berkeliaran di depan kelasnya masing masing.Sekarang waktunya istirahat belajar. Dia berharap bisa bertemu dengan kepala sekolah Dino dan Dini dengan pura pura menemui dua keponakannya yang bersekolah di sana."Dino ... ! Dini ... ! Ini Tante Lia, Sayang ... !" ucap Dahlia saat matanya tertumbuk pada dua sosok keponakannya yang sedang bermain di taman sekolah.Dengar namanya dipanggil, Dino dan Dini pun sontak menoleh dan terkejut saat mendapati Tante mereka sedang berjalan menuju arah mereka berada.Dua bocah itu sontak saling berpandangan. Dino menghembuskan nafas. Perasaan bocah laki laki itu menjadi tak nyaman melihat adik papanya itu datang menemui mereka sekarang.Dia khawatir, kali ini papa dan neneknya mengutus Dahlia untuk menjemput mereka ke sekolah ini.Sontak Dino pu
Baca selengkapnya

Bab 46

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (46)Mendengar perkataan Pak Bima, Dahlia mengerucutkan bibirnya, merasa keki karena laki laki itu terang terangan menolak memberikan nomor telepon miliknya ke padanya.Tapi dia tak putus asa atau lebih tepatnya tak merasa malu untuk terus berusaha mendapatkan nomor telepon dari laki laki di depannya itu.Hasrat ingin punya suami seorang PNS apalagi punya jabatan cukup mentereng, seorang kepala sekolah dasar negeri, membuat gadis itu menafikan rasa malu dan harga diri yang harusnya dia miliki."Tapi, Pak ... kalau kita saling bertukar nomor telepon, kan lebih aman. Kalau Mbak Aira lagi nggak online atau lagi nggak bisa dihubungi, Bapak kan bisa menghubungi saya. Jadi urusan anak anak ini nggak terganggu nantinya, Pak," jawab Dahlia lagi kekeh menawarkan nomor telepon nya untuk dimiliki oleh Pak Bima.Namun, Pak Bima juga kekeh menggelengkan kepalanya."Nggak usah Dik, selama ini nggak pernah ada urusan yang urgen dan mendesak kok soal lomba lomba di se
Baca selengkapnya

Bab 47

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (47)"Sudah ... ! Sudah, Pak ... ! Saya permisi aja kalau begitu! Kalau Bapak memang tidak mau memberikan nomor telepon Bapak kepada saya, ya sudah. Nggak apa apa!""Tapi tolong jangan sebut sebut soal wanita murahan segala sebab saya nggak merasa seperti itu, Pak!""Ya namanya juga usaha apa salahnya? Sekarang kan zaman emansipasi wanita. Kedudukan pria dan wanita itu sama dan sejajar, Pak. Kalau laki laki boleh melamar perempuan, perempuan pun harusnya juga boleh melamar laki laki dong, Pak.""Jadi saya nggak setuju kalau Bapak bilang perempuan yang mendekati laki laki lebih dulu itu adalah perempuan murahan.""Tapi ya sudah. Kalau menurut pendapat Bapak seperti itu, ya nggak masalah. Tapi artinya kita nggak sependapat soal ini. Dan sangat disayangkan sekali seorang yang berkecimpung di dunia pendidikan, mindsetnya masih kuno dan tradisional sekali seperti Bapak ini. Bapak ini berarti masih berpikiran konvensional. Nggak maju! Nggak modern!""Saya ju
Baca selengkapnya

Bab 48

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (48)Aira tersenyum bahagia saat akhirnya pengerjaan rumah miliknya itu telah selesai juga dikerjakan. Sekarang rumah impian itu sudah bisa ditempati.Dengan menggunakan roda dua, dia membawa dan memindahkan tas pakaian miliknya dan Dino serta Dini dari penginapan.Karena baru saja jadi, dia belum punya perabotan rumah tangga. Tapi dengan memesan belanjaan secara online, akhirnya satu persatu barang kebutuhan rumah tangga yang dia perlukan itu pun mulai berdatangan juga dan tinggal dia tata dengan rapi dan apik saja di tempatnya masing masing.Usai menata rumah barunya, Aira pun sejenak meluruskan kakinya, beristirahat. Tapi baru saja duduk, smartphone miliknya yang berada di atas meja di sudut kamarnya bergetar perlahan.Aira pun mengambil benda segi empat itu dan membuka aplikasi hijau miliknya yang tengah menampilkan pesan baru yang ternyata berasal dari Pak Bima itu."Bu Aira, jadi nggak nanti siang kita jalan jalan merayakan kemenangan Dino dan Di
Baca selengkapnya

Bab 49

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (49)"A ... apa? Kamu akan menikah dengan laki laki ini? Kamu nggak salah?" tanya Indra dengan nada tak percaya sambil menatap penuh rasa tak suka pada Pak Bima yang tengah menggandeng tangan Dino dan Dini dengan penuh perlindungan.Sementara Aira tersenyum lebar saat Pak Bima menanggapi ucapannya barusan."Salah? Apanya yang salah, Mas? Aku kan sudah lama bercerai dari kamu. Pak Bima juga sudah lama kehilangan istrinya yang sudah meninggal dunia. Anak anak pun juga sudah setuju.""Lantas apanya yang salah? Nggak ada kan? Yang salah itu kalau kita punya pasangan, tapi tak mau menafkahi lalu menjalin hubungan lagi dengan orang lain tanpa ingat pada anak dan istrinya.""Giliran istrinya bangkit dan sukses, dia kelimpungan dan pengen balikan lagi. Itu yang salah kalau menurut aku, Mas!" jawab Aira sengaja menyindir Indra yang dahulu telah melakukan hal seperti yang dia sebutkan tadi pada dirinya.Mendengar jawaban Aira itu, Indra tersenyum masam.Laki lak
Baca selengkapnya

Bab 50

MEMBALAS HINAAN SUAMI DAN MERTUA (50)"Indra! Apa yang terjadi sama kamu, Nak? Kenapa kamu bisa jadi begini?" ujar Bu Rahmi dengan suara bergetar dan wajah berurai air mata usai Dahlia menelponnya dan dia datang ke rumah sakit lalu menemukan putrinya itu tengah duduk di depan ruang operasi dengan menelungkupkam kedua telapak tangan di wajahnya.Gadis itu menoleh lalu terlihat lega saat melihat ibunya telah datang. Refleks ibu dan anak itu kemudian saling berangkulan. Sama sama menumpahkan air mata."Bu Dewi, Ma. Dia sudah mencoba melakukan pembunuhan terhadap Mas Indra. Kasihan Mas Indra, Ma. Dia ditusuk sama Bu Dewi tadi," jawab Dahlia sambil sesenggukan.Mendengar jawaban dari putrinya itu, Bu Rahmi mengepalkan tangannya dengan geram. Merasa begitu marah terhadap besannya itu yang sudah tega menganiaya putranya."Kurang ajar! Jadi perempuan itu yang sudah cari gara gara sama kita! Awas saja nanti! Kalau sempat ketemu, Mama akan bikin perhitungan sama dia!""Nggak habis habisnya dia
Baca selengkapnya
Sebelumnya
1
...
34567
...
9
DMCA.com Protection Status