"Maafkan ayah, Freya. Ayah terpaksa membohongimu, karena ayah tidak ingin kau menanyakan soal keberadaan orang tuamu," Varo menghela nafas berat, "Karena kami juga tidak tahu apa yang terjadi pada mereka. Bahkan aku juga tidak tau, apakah mereka masih hidup atau sudah tiada," Varo pun menatap Freya dengan mata sendu dan penuh rasa bersalah."Tidak! Ayah sedang bercanda kan?" tanya Freya dengan senyum getir di wajahnya, "Ayah tidak sedang serius kan? Ayah tidak akan setega itu membohongiku selama puluhan tahun, kan yah?" Freya melontarkan pertanyaan itu dengan suara yang bergetar menahan semua rasa yang bercampur aduk di dadanya.Berharap! Freya sangat berharap jika apa yang di dengarnya ini hanyalah gurauan belaka.Tapi sayangnya, wajah serius dan penuh rasa bersalah sang ayah sudah menjawab semua pertanyaan Freya."Freya, tenanglah. Ayahmu melakukan itu untuk kebaikanmu. Pekerjaanku, Varo dan ayah kandungmu dulu sangat berbahaya. Kehidupan kami tidak pernah tenang, Freya. Dan ada sat
Last Updated : 2022-09-29 Read more