Hari ini, tepat pukul empat sore, sebuah taksi berhenti di depan pagar rumah Bulan. Bari dan Helena yang turun dari sana. Bibik yang sudah menunggu di teras depan sesuai arahan Bulan, langsung berlari untuk membukakan pagar.Tiara dan Bulan berdiri menyambut kedatangan Bari dan juga Helena. Wanita itu berusaha menyembunyikan rasa rindunya pada Bari, sekaligus rasa was-was bertemu Helena. Ia khawatir akan terus bertengkar dengan ibu hamil itu, mengingat terakhir mereka berada di atap yang sama, mereka tidak bisa akur.Helena nampak kesusahan saat berjalan. Lebih tepatnya langkah wanita itu seperti robot. Bibik membantu Helena berjalan ke teras rumah, sementara Bari menutup pagar, lalu menyusul dengan membawa satu buah koper dan juga satu tas jinjing yang berukuran besar."Halo, Oma," sapa Helena sambil tersenyum ramah, lalu mencium punggung tangan Bulan."Halo, Mbak Tiara, kita bertemu lagi," sapa Helena la
Last Updated : 2021-12-12 Read more