Jaka gelisah di dalam mobil. Diliriknya jam tangannya. Waktu terasa begitu lambat baginya. "Sialan lampu merah!!!" Umpat Jaka. Dia mengacak-ngacak rambutnya. Jaka benar-benar panik. "Tenang Jaka, tenang!!!" Gumamnya. "Astagfirullah... Astagfirullah... Ya Allah lindungi bidadariku." Air mata Jaka meleleh. Dia sangat frustasi. "Tenang Jaka!!!" Gumamnya terus menerus sepanjang jalan. "Harusnya Aku menyuruh orang mengemudikan mobil ini." Sesal Jaka yang sangat tau dirinya kalau sedang panik tidak bisa konsentrasi. Jaka menepikan mobilnya. Tubuhnya gemetar. "Ayolah Jaka, kamu bisa!!!" Teriaknya. Dilihatnya ke depan. Hotel yang dimaksud Rini sudah terlihat dari tempatnya berhenti. "Sedikit lagi Jaka. Cepatlah!!!" Jaka benar-benar frustasi. Dia hanya bisa menangis, tubuhnya semakin gemetar. "Apa yang harus Aku lakukan? Apa yang dilakukan laki-laki itu pada bidadariku? Sungguh Aku tidak berguna. Di saat seperti ini Aku tidak bisa melakukan apa-apa." Jaka mengu
Read more