"Gue berangkat ke kantor dulu ya, elo baik-baik segera, biar nanti siang sudah bisa pindah ke ruang rawat inap," ucap lembut Melody sambil menggenggam tangan Sisil. Sahabatnya itu masih terbaring di ruang pemulihan, wajahnya masih nampak pucat dan tubuhnya pun masih nampak lemah."Iya, gue pasti segera kuat. Elo sudah lihat anak gue kan? Dia jagoan," tanya Sisil sambil berusaha tersenyum."Sudah lihat dari kaca, elo mama yang hebat sudah menghadirkannya ke dunia dengan perjuangan paling keren. Dia lahir dengan normal, semoga nanti jadi anak yang membanggakan sehebat elo," puji Melody dengan sangat tulus dan salut. Tak menyangka jika Sisil akhirnya benar-benar memilih melahirkan dengan cara normal dan menolak operasi caesar, meski mama dan suaminya sudah sangat tidak tega menyaksikan dari dekat perjuangannya."Nanti sore elo beneran kesini, ya," pinta Sisil manja kepada sahabatnya."Iya gue pasti kesini, mama mungkin nanti siang juga ke sini, sangat penasa
Last Updated : 2021-09-23 Read more