Setelah memarkir motornya dihalaman, Bian melangkah memasuki rumah tempat diadakan acara . Ini kali pertama Bian memenuhi undangan Caca untuk datang kerumahnya. Sebelumnya, sudah sangat sering gadis itu meminta untuk mengunjungi rumahnya, namun Bian merasa segan dan tak ada niat.Sebenarnya, saat berada di rumah sakit menunggui Mala tadi, dia sudah mengabari Caca bahwa dia tidak mungkin bisa memenuhi undangan untuk datang ke acara itu. Namun, gadis itu bersikeras akan menunggunya sampai pukul berapa pun. Terpaksa, setelah melepas kepergian Mala dengan berat hati untuk kembali ke kost-nya sendirian, segera dipacunya motor menuju ke rumah Caca. Dan disinilah dia sekarang, disebuah rumah yang megah dan mewah. Wajar saja, Caca adalah putri salah seorang pejabat ternama di kota ini.Suasana di dalam rumah sangat ramai. Beberapa orang teman-teman kuliahnya yang juga merupakan teman-teman Caca tampak turut hadir dalam ruangan itu. Entah acara apa ini, Bian juga tidak te
Last Updated : 2021-11-26 Read more