“Odelia ayo cepat, kalian harus terus bergerak maju ke arah pintu gerbang barat,” teriak Dhika meminta mereka untuk tidak membuang waktu lagi di tempat itu. Dhika tahu saat ini di area altar tengah, mereka pasti akan terdesak oleh rombongan monster Naga yang bergerak ke arah selatan, tapi kalau mereka mampu mencapai area gerbang barat mereka semua pasti bisa selamat. Seluruh anggota tim mengikuti Odelia bergerak maju ke arah gerbang barat dibantu 6 pasukan rumput milik Dhika yang berukuran lebih besar, sementara Dhika bersama pasukan rumputnya yang berukuran lebih kecil menahan laju monster Naga dari barisan belakang. “Angela berikan sinar pelindung kepada anak itu, dia lebih membutuhkannya dari pada saya.” Mengikuti petunjuknya Angela memberikan sinar pelindung kepada Dhika sebelum dia pergi bersama Odelia. “Ifan pergilah, tinggalkan saya, kamu haru
Last Updated : 2021-09-04 Read more