"Simpan saja permainan itu untuk dirimu dan Reza."Celine menyeringai sinis dan menutup telepon.Lily tidak menyangka Celine akan memberi respons seperti itu. Dia dengan jengkel menatap Andreas dan seorang wanita di arah depan.Wanita itu adalah Carla.Begitu pesawat mendarat di Kota Binara, Carla langsung menelepon Andreas karena tidak sabar ingin bertemu dengannya."Andreas, sudah lama nggak ketemu. Aku harusnya datang ke Perlombaan Desain Perhiasan bersama kakakku, tapi Adrian ...."Carla melepas kacamata hitam dan menyibak rambut yang menutupi pipi kirinya. Lebam di sudut matanya menandakan dia telah dipukuli.Andreas mengernyit."Sejak aku mengajukan perceraian, Adrian selalu menggangguku, tapi selama ini hatiku ...." Carla menatap Andreas dengan tatapan penuh cinta, ingin mencari rasa kasih sayang dalam tatapan Andreas.Namun, Andreas hanya mengernyit dan menatapnya dengan tenang.Sesaat kemudian, Andreas bertanya dengan cuek, "Mana barangnya?"Kalau bukan nenek dari Kota Mastika
"Aku juga ingin membicarakan sesuatu denganmu."Tatapan Andreas yang membara membuat wajah Celine tersipu.Celine memalingkan tatapannya ke ujung celana Andreas. "Kamu duluan.""Pejamkan matamu!" Andreas ingin memberinya kejutan.Celine mengernyit karena tidak tahu apa yang ingin dilakukan oleh Andreas, tetapi dia tetap memejamkan matanya. Lama kemudian, tidak ada pergerakan apa-apa. Tiba-tiba, suaminya meraih tangannya.Saat Celine ingin membuka mata, Andreas memperingatkan, "Jangan buka mata!"Kemudian, Celine merasakan ada sesuatu yang dingin dipakaikan ke pergelangan tangannya.Dari pengetahuannya selama bertahun-tahun di bidang perhiasan, Celine tahu itu adalah gelang.Andreas memberinya gelang?Saat Celine terkejut dan bingung apa maksudnya, suara Andreas berbunyi di sisi telinganya."Nenekku bilang kalau ketemu orang yang kusuka, berikan ini padanya. Celine, sekarang kuberikan ini padamu."Suara Andreas rendah, dalam, dan sangat memikat.Pikiran Celine menjadi kosong. Detik beri
"Aku nggak suka kamu, sudah waktunya untuk mengakhiri kontrak pernikahan kita!"Setelah itu, Celine langsung kembali ke kantornya.Wajah Andreas sangat masam.Tidak menyukainya?Bagaimana mungkin Celine tidak menyukainya?Celine jelas-jelas sangat terpukau oleh ketampanannya!Andreas tidak pernah merasa frustrasi seperti ini. Dia melihat gelang giok di tangannya dengan heran, tidak tahu apa kesalahannya....Sore hari, Celine pergi ke bank untuk menarik uang tunai sebesar dua miliar.Jika tidak ada batas penarikan uang tunai, dia akan menarik semua uang yang seharusnya dibayar pada Andreas.Sepulangnya ke Kompleks Tiara, Andreas tidak di rumah.Celine menaruh uang tunai di kamarnya. Malam ini, suaminya tidak pulang.Setiap hari, Celine akan membawa pulang uang tunai sebesar dua miliar. Beberapa hari kemudian, dia sudah mengumpulkan lebih dari delapan miliar di rumah.Pagi ini, Celine menelepon suaminya.Sesaat kemudian, saat Celine mengira Andreas tidak akan menjawab telepon, telepon t
Melihat keterangan "istriku" di layar ponsel ketika Andreas menelepon, Carla tahu siapa yang menelepon.Belum pernah dia melihat ekspresi antusias seperti itu di wajah Andreas.Andreas bergegas mengemudikan mobil menuju Kompleks Tiara.Carla ingin mengejarnya, tetapi pada akhirnya memilih untuk diam di tempat.Di lobi hotel, Carla memandangi arah perginya Andreas dengan bengong.Apakah dia sudah terlambat?Carla meraba luka di pipinya. Dia ingin datang ke Kota Binara demi Perlombaan Desain Perhiasan waktu itu.Namun, sejam sebelum berangkat, Adrian yang mabuk mendatanginya dan terus mengganggunya. Di tengah perselisihan, Adrian memukulnya.Carla sangat menyesal.Semua orang merasa Andreas akan kalah dalam perebutan kekuasaan Keluarga Jayadi kala itu, maka dia memilih pria lain.Jika dia berpegang teguh untuk tinggal di sisi Andreas, dia sudah menjadi istrinya sekarang. Dia tidak perlu bercerai untuk membuat pilihan lagi.Bahkan jika ada pilihan sekarang, sudah terlambat.Terbersit kese
Celine mengirim pesan dan menyuruhnya pulang untuk membayar uang?Setumpuk uang tunai tersusun dengan rapi di dalam kamar. Dia sudah meminta pihak bank untuk mencegah Celine mentransfer uang ke rekeningnya, maka Celine menarik uang tunai?Butuh waktu dan tenaga untuk membawa pulang uang tunai sebanyak itu, 'kan?Andreas menoleh pada mesin penghitung uang itu dan tersenyum sinis."Bu Celine memang perhatian sekali."Celine telah mempersiapkan segalanya untuk memutuskan hubungannya secepat mungkin!Celine tidak bisa berkata-kata.Ada apa dengan tatapan dan nada bicara Andreas?Seolah-olah dia adalah wanita bajingan yang tidak bertanggung jawab dan telah melukai hatinya.Andreas jelas sudah memiliki wanita lain!Entah mengapa, Celine merasa bersalah karena tatapan Andreas. Kemudian, dia memalingkan tatapannya dan mendesak Andreas, "Hitung dulu!""Nggak perlu!"Andreas mengalihkan tatapannya dengan sikap dingin. "Aku akan suruh orang ke sini untuk urus semua uang ini. Sedangkan kontrak ...
James mengiakan dan langsung menutup telepon.Andreas sedang duduk di sofa di depan setumpuk uang tunai dengan wajah suram.Owen berdiri di depan pintu dan tidak berani menimbulkan suara sedikit pun.Setengah jam kemudian, James tiba."Andreas, nggak setia kawan kamu. Bisa-bisanya kamu nggak jawab teleponku! Nggak heran si Cantik ...." Suara James sudah terdengar dari luar.Tepat saat itu, Owen mengeluarkan kepalanya dan memberinya isyarat mata untuk diam.James kebingungan.Begitu masuk, dia mengangkat alis karena Andreas sedang duduk di depan setumpuk uang tunai dan mengamatinya dengan sungguh-sungguh."Sejak kapan Tuan Andreas tertarik pada uang? Memangnya uang Keluarga Jayadi belum cukup banyak? Kamu mau tingkatkan keinginanmu untuk mencari lebih banyak uang dengan cara melihat uang tunai?"James mengabaikan isyarat mata Owen dan duduk di sofa sebelah Andreas.Melihat kantong berkas itu, dia mengulurkan tangan untuk mengambilnya.Namun, kantong yang baru disentuhnya direbut oleh An
Di kamar 602 Hotel Millenial.Begitu masuk, ingatan malam itu melintas di benak Andreas.Celine yang mengenakan gaun merah seksi seolah-olah ada di depan matanya sekarang.Namun, Andreas segera terbangun dari keadaan mabuk.Tidak ada seorang pun selain dirinya di dalam kamar ini.Andreas tersenyum getir. Di malam itu, Celine sudah meracuni pikirannya dan racun itu menguat seiring berjalannya waktu.Namun, Celine pergi begitu saja dengan lugas.Andreas duduk di pinggir ranjang dan merasa lebih sedih dalam keadaan sadar. Kemudian, dia menelepon resepsionis untuk memesan sebotol bir.Staf resepsionis hendak membawakan bir ke atas.Lily yang menunggu dari tadi akhirnya mendapat kesempatan. Dia mengikutinya ke lantai 6."Ah ..." seru Lily tiba-tiba. Dia berlutut di lantai, seakan-akan baru saja tersandung.Pelayan itu menoleh dan melihat Lily yang tengah kesakitan."Nona, apa kamu baik-baik saja?" tanya pelayan itu.Lily menahan rasa sakitnya seraya menatap pelayan itu. "Kakiku keseleo. Bis
"Ah ...."Jika tidak ada dinding di seberang, Lily pasti akan tersungkur di lantai.Pintu di belakangnya dibanting sampai tertutup. Lily merasa sangat heran. Obat di dalam tubuh Andreas jelas sudah bereaksi.Apalagi, Andreas sudah menganggapnya sebagai Celine, 'kan?Mengapa bisa begini?"Ah ...."Lily menggertakkan giginya seraya menatap pintu kamar yang tertutup rapat itu, lalu mengentakkan kakinya dengan sangat enggan.Di dalam kamar, Andreas bersandar di pintu dan akhirnya sadar bahwa dia tidak hanya mabuk.Rasa panas dalam tubuhnya sangat mirip dengan Celine di malam itu ....Keracunan?Teringat pada wanita tadi, Andreas melirik botol bir di meja dan langsung paham. Tatapannya menjadi sangat berbahaya."Sialan!" maki Andreas. Kemudian, dia pergi ke kamar mandi dan ingin meredakan rasa panas dalam tubuhnya dengan mandi air dingin.Di Kompleks Tiara.Celine sedang mengemas barang-barang di malam hari.Surat perceraian telah diberikan pada Andreas. Rumah ini disewa oleh mereka berdua