Share

59. Beri Ruang Untuk Berduka

"Seharusnya kau hidup bahagia dengan Vincent, tunjukan padaku kalau kau sangat mencintainya dan hidupmu begitu indah saat bersamanya, sehingga aku punya alasan kuat untuk bisa dengan cepat melupakanmu. Tapi, kenapa kau malah datang padaku dan terlihat menyedihkan seperti ini!" Bentak Oliver sembari mengguncang kedua bahu Lena lalu melepaskan genggaman tangannya dan mengambil langkah menjauh dari perempuan itu.

Berulang kali dia mengusap kasar wajahnya dan menyugar rambutnya dengan frustrasi.

"Karena ketika bersama dengan Vincent, aku tak merasakan apapun. Kebahagiaan yang kubayangkan selama ini justru tak terjadi, aku merasa hampa."

"Pembohong!" Oliver berteriak menghardik.

Sementara Lena menggelengkan kepalanya kuat-kuat dan kemudian menumbuk dadanya berulang kali.

"Tak peduli seberapa banyak aku menghabiskan waktuku bersama dengan Vincent, di sini..." Lena terus menumbuk dadanya dan mengurutnya kasar. "Di sini tetap saja terasa kosong. Seperti ada yang hilang dari diriku dan itu mem
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status