Perbincangan Evan dan Elizabeth yang serius tiba-tiba terganggu oleh kemunculan Jericho, sang ajudan Evan yang tiba-tiba saja masuk ke dalam kamar inap Elizabeth. Laki-laki itu mendekati Evan dengan wajah tegang dan serius. "Tuan, ada sesuatu yang sangat penting ingin saya sampaikan," ujar Jericho setengah berbisik. "Ada apa?" Sontak Evan langsung beranjak dari duduknya. "Orang-orang kita telah menangkap pengemudi mobil merah yang hampir menabrak Nyonya, dan sekarang pelakunya sudah ada di kantor polisi," jelas Jericho mengungkapkan.Evan pun mengangguk, laki-laki itu menoleh pada Elizabeth yang hanya diam menatapnya. Setelah itu Evan satu langkah mendekati istrinya yang nampak bingung. Elizabeth tidak tahu apa yang terjadi, tapi kini nampaknya Evan sangat terburu-buru karena sesuatu yang amat genting. "Aku akan pergi sebentar, ada urusan penting yang harus aku selesaikan," pamit Evan menyentuh pundak kiri Elizabeth. "Aku akan segera kembali." Elizabeth tidak mengatakan apapun,
Pertanyaan yang Evan lontarkan membuat Elizabeth cemas dan kebingungan untuk sejenak. Namun gadis itu akan tetap jujur mengatakan sesuai dengan isi hatinya. Elizabeth tersenyum tipis dan menjawab, "aku akan berpikir ulang, Evan. Dan bukan karena aku percaya pada Daniel, tapi aku akan memilih sesuai dengan keputusanku sendiri."Elizabeth mengatakan hal itu, karena ia tidak mau kembali jatuh di lubang yang sama seperti yang lalu. Dia juga ingin menunjukkan pada Evan, kalau permintaannya untuk berpisah adalah adalah murni keinginannya sendiri, dan bukan karena orang lain. Evan menghargai jawaban gadis itu, meskipun tidak memuaskan hatinya. "Aku harap kau bisa berpikir untuk memilih mana yang lebih baik," ujar Evan kembali.Dan gadis itu mengangguk tanpa melepaskan tatapannya dari sang suami. "Iya Evan." Pandangan mata Evan pun teralih pada Exel yang masih nyaman dalam dekapan Elizabeth. "Aku ingin Exel bisa ceria seperti dulu lagi, seperti saat masih bersamamu. Dan... Aku juga ing
Hari telah berganti, pagi ini Evan bersama si kecil Exel menjemput Elizabeth di rumah sakit. Setelah kondisinya membaik, pihak rumah sakit mengizinkan Elizabeth untuk pulang. Exel amat antusias dengan kabar ini, sejak di rumah tadi bocah manis itu sudah tidak sabar untuk menjemput Mamanya dan mengajaknya pulang ke rumah mereka lagi. "Mama...," sapa Exel membuka pintu kamar rawat, di mana Elizabeth tengah bersama Daniel di dalam. "Halo Sayang," balas Elizabeth tersenyum manis. Wanita itu langsung mengulurkan kedua tangannya begitu Exel berlari kepadanya, Elizabeth memeluk Exel dengan erat dan hangat. Bocah itu langsung merengkuh leher sang Mama dan meminta gendong sebentar. Dua orang di antara mereka, Evan dan Daniel kini tengah beradu tatap. Daniel menyorotkan tatapan penuh peringatan pada Evan. "Sekarang Mama sudah boleh pulang sama Om dokter, kita pulang ke rumah Papa ya, Ma," ujar Exel, dia tersenyum begitu manis membujuk sang Mama untuk ikut dengannya. Namun Elizabeth meras
Kedua orang tua Evan pagi ini datang berkunjung ke kediaman Evan setelah mereka mendengar kabar bila Elizabeth sekarang tinggal bersama putra mereka lagi. Di ruang tamu dalam rumah megah tersebut, kini Arshen dan Melody duduk berdua berhadapan dengan putra dan menantunya. "Maafkan Papa, Elizabeth, Papa tidak sempat menjengukmu di rumah sakit kemarin," ujar Arshen menatap Elizabeth yang duduk di samping Evan. Gadis cantik itu tersenyum lembut. "Papa tidak perlu meminta maaf, lagipula aku hanya kelelahan dan tidak enak badan saja, Pa," jawab Elizabeth. Seperti biasa, Arshen selalu bersikap peduli dan perhatian pada Elizabeth seperti anaknya sendiri. Namun tidak dengan Melody yang terang-terangan enggan menatap wajah Elizabeth. Entah sampai kapan Melody akan memperlakukan menantunya seperti musuh."Bagaimana perasaanmu, Elizabeth, apakah kau sudah lega bisa kembali di rumah putraku dan menjadi seorang Nyonya lagi?" tanya Melody dengan nada yang sangat sarkastik. Elizabeth hanya ber
Elizabeth duduk menyendiri di sebuah kursi di dekat jendela dari siang hingga sore ini. Gadis itu berulang kali meringis dan sesekali dia memegangi kepalanya yang terasa berdenyut. Bahkan setelah dia meminum obat, rasa sakitnya belum juga mereda. "Hah... Sakitnya," keluhnya sembari menggigit bibir bawahnya menahan denyutan yang bertubi-tubi. Elizabeth perlahan berusaha bangkit dari duduknya, satu tangannya merayap mencari pegangan di dinding.Tak sengaja Evan yang berjalan melintas di depan ruangan keluarga, melihat Elizabeth yang kini terlihat sedang kesakitan. "Elizabeth!" Laki-laki itu bergegas cepat melangkah mendekati Elizabeth. Dengan pelan Evan meraih lengan istrinya dan menatapi wajah pucat Elizabeth dari dekat penuh kekhawatiran. "Kenapa? Kepalamu pusing lagi?" tanya Evan menyentuh kepala Istrinya. Elizabeth menggeleng dan mengelaknya. "Aku tidak papa, hanya pusing sedikit. Mungkin karena aku terlalu lama duduk." Berusaha untuk percaya diri, Elizabeth melepaskan cekal
Tak biasanya Arshen datang mengunjunginya sore-sore begini. Laki-laki berambut putih dengan setelan formal itu juga mengatakan kalau dia hanya berkepentingan dengan Elizabeth seorang. Sampai akhirnya dia sudah berhadapan langsung dengan menantunya tersebut. "Apa yang ingin Papa sampaikan pada Elizabeth, Pa? Tadi Papa bilang ingin mengatakan hal yang penting," ujar gadis itu. "Papa ke sini untuk memberikan undangan ke pesta perayaan perusahaan Papa, kau bisa ikut datang bersama suamimu, besok malam," ujar Arshen menjelaskan tujuannya. "Pesta?" ulang Elizabeth dengan nada ragu. Papa mertuanya itu mengangguk. "Ya, datanglah dengan Evan." Mendengar nama pesta saja sudah membuat Elizabeth memikirkan hal yang tidak-tidak, apalagi kalau dia harus datang?Elizabeth diserang dilema hebat, bagaimana mungkin dia akan pergi ke pesta itu dan menunjukkan wajahnya di depan banyak orang setelah namanya rusak karena berita rekayasa perselingkuhannya dengan Daniel. Tidak bisa Elizabeth bayangkan,
Malam pesta pun tiba, Elizabeth datang bersama suami dan juga putranya di acara penting milik Papa mertuanya yang digelar di sebuah hotel. Dengan balutan gaun berwarna putih yang cantik dan elegan, Elizabeth berdiri di tengah pesta. Gadis itu menemani putranya yang sibuk memilih makanan, sedangkan Evan berbincang-bincang dengan tamu yang lain. "Apa kubilang, dia benar-benar datang, kan! Sungguh tidak tahu malu!" "Iya. Masih berani dia menunjukkan wajahnya di depan umum dengan bangga sebagai istri Tuan Evander Collin, setelah skandal perselingkuhannya." "Mama mertuanya saja tidak mau dekat dengannya. Nyonya Melody malah lebih akrab dengan mantan menantunya yang jauh lebih baik daripada menantunya yang sekarang!" Ocehan-ocehan pedas dan cemooh semua orang di pesta itu dapat dengan jelas Elizabeth dengar. Namun tidak mungkin baginya untuk berlari dan pergi dari hall pesta ini. Jangan sampai ia membuat suami dan keluarga Collin lebih malu lagi. "Mama, Mama kenapa?" tanya Exel, anak
Kedatangan Arshen di apartemen Clarisa mengejutkan wanita muda itu. Perasaan aneh serta khawatir mulai menghantuinya saat ia berhadapan dengan laki-laki tua itu. Wajah Arshen juga tidak setenang biasanya. Dia menatap lurus dan tajam pada Clarisa seperti menatap seorang penjahat. "Sekarang katakan, apa yang sebenarnya kau inginkan, Clarisa?" tanya Arshen membuka suara. "A-apa maksud Om?" Clarisa berlagak sok polos dan tak tahu apa-apa. Kedua alis tebal laki-laki tua itu bertaut tajam. "Aku tidak buta, semalam aku memperhatikan dengan kedua mataku tentang apa yang kau lakukan pada Elizabeth!" Raut wajah Clarisa berubah pucat mendengar ungkapan Arshen yang begitu mengejutkannya. Seperti seorang penjahat yang tertangkap, Clarisa bungkam dan mulutnya terkunci rapat. Arshen menyergah napasnya panjang dan berdecak. "Istriku memang selalu ada di pihakmu, tapi bukan berarti aku juga mendukungmu, Clarisa. Kau... Kau sudah sangat keterlaluan!" "O-om... Saya minta maaf, saya tidak akan—"B