Yoga menegur, "Gajimu didapat dari pajak rakyat Daruna. Sekarang Daruna dalam masalah, tetapi kamu menolong orang Jepana dan mengabaikan rakyat Daruna? Dasar nggak punya hati nurani!"Eko akhirnya tidak tahan lagi. Dia menimpali, "Benar-benar pembangkang! Aku nggak bisa bicara denganmu lagi, biar pasukan militer yang bicara denganmu nanti!"Selesai mengatakan itu, Eko berniat memanggil seseorang. Wenny segera membujuk, "Guru, tenang dulu. Aku akan bicara dengan Yoga.""Yoga, kuharap kamu bisa mementingkan situasi keseluruhan untuk sekarang. Kalau berdampak pada hubungan internasional, akibatnya akan sangat fatal," nasihat Wenny."Aku nggak peduli pada orang Jepana itu. Kalau mereka berani macam-macam, aku akan membunuh mereka semua!" sahut Yoga.Wenny menghela napas dan berujar, "Hais, Yoga, kamu benar-benar mengecewakan. Sekarang bukan waktunya untuk bersikap emosional. Singkirkan keegoisanmu. Karena orang sepertimu, Daruna jadi nggak berdaya di panggung internasional.""Keegoisan? Ja
Selesai mengatakan itu, Yoga langsung kembali ke kamarnya untuk mengembangkan penawar racunnya.Eko terkekeh-kekeh sinis sebelum berkata, "Bocah, kamu sendiri yang cari mati. Jadi, jangan salahkan orang lain. Sepuluh hari lagi, aku akan datang untuk mencabut nyawamu."Wenny merasa sangat kecewa pada Yoga. Dia tidak bisa melihat keunggulan apa pun dari Yoga. Entah apa yang dipikirkan kakeknya waktu itu, sampai-sampai menjodohkan dirinya dengan Yoga. Meskipun harus mati, Wenny tidak akan bersedia menikah dengan pria ini.Selama 3 hari berikutnya, Yoga telah mencoba 5 formula dan gagal. Setelah formula keenam terbukti gagal juga, Yoga sontak mendapatkan inspirasi. Dia segera menuliskan sebuah formula, lalu berkata, "Wisnu, segera pergi ke Apotek Wellnes. Ambilkan obat berkualitas tinggi untukku.""Oke." Wisnu mengiakan, lalu keluar dengan mengambil formula itu. Faktanya, dia tidak menaruh harapan apa pun pada Yoga karena virus itu terlalu berbahaya. Meskipun penawar racun berhasil dibuat,
Wisnu langsung berseru, "Aku mengaku karena kalian menyiksaku!"Yoga menarik napas dalam-dalam, menahan amarahnya sambil berkata, "Memangnya kenapa kalau Wisnu membunuhnya? Dia memang pantas mati! Sekarang, sepertinya nggak keterlaluan kalau aku ingin mencabut nyawa kalian semua, 'kan? Siapa suruh kalian menghajarnya sampai begini?""Apa? Hahahaha!" Orang Jepana sontak tertawa mendengarnya. Kemudian, mereka mulai menghina."Orang rendahan sepertimu ingin membunuh kami yang bermartabat? Dari mana keberanian seperti itu?""Kalau kamu berani macam-macam, akan kukerahkan seluruh pasukan dari Jepana untuk meratakan Daruna!""Kalau kamu membunuh salah satu dari kami, seluruh rakyat Daruna akan menjadi korbannya!""Dia hanya membual, mana mungkin berani. Aku sudah sering melihat pengecut seperti ini!""Nggak berani, ya?" Yoga terkekeh-kekeh sinis, lalu berkata, "Siapa saja yang memukul temanku ini? Cepat maju!"Saat berikutnya, tampak 4 orang melangkah maju. Melihat ini, Yoga langsung mengamb
Mereka langsung berangkat ke tempat Yoga dengan menaiki pesawat supersonik. Ketika melihat kondisi mengenaskan di sana, Dirga dan lainnya sontak naik pitam, bahkan berniat untuk membunuh Yoga.Sementara itu, Mori dan lainnya seketika menjadi makin percaya diri saat melihat orang-orang ini datang. Mori berkata, "Huh! Orang Daruna ingin membunuh orang Jepana, kalian harus memberiku penjelasan hari ini juga! Kalau nggak, Jepana akan mengerahkan seluruh pasukan untuk menyerang kalian!"Usma yang bertanggung jawab atas diplomasi buru-buru menenangkan, "Tuan Mori, tolong tenang. Hari ini, kami pasti akan memberimu penjelasan yang tepat."Dirga menatap Yoga lekat-lekat, lalu menggertakkan giginya sambil berucap, "Yoga, kamu ini .... Apa yang harus kukatakan sekarang?"Kali ini, Dirga benar-benar menyerah atas Yoga. Dia bahkan merasa malas untuk menasihati ataupun menegur Yoga."Mereka melukai temanku. Sepertinya nggak kelewatan jika aku membunuh beberapa orang, 'kan?" timpal Yoga.Ucapannya y
Pada video pertama, Fonda mengaku bahwa dirinya bekerja sama dengan Almeer untuk mengembangkan virus yang khusus menargetkan orang Daruna, virus yang sedang merajalela di Daruna saat ini. Almeer pun tidak lain adalah Bahri.Pada video kedua, Fonda diam-diam menghubungi Mori beberapa kali, melaporkan kemajuan penelitian dan pengembangan virus. Sementara itu, Mori memberinya banyak sampel virus sebagai referensi.Pada video ketiga, malam ketika Bahri menyebarkan virus, Mori mencuri banyak virus dan pergi ke berbagai universitas bersama Fonda untuk menyebarkannya. Masih ada satu video, di mana Mori membunuh Fonda dan memfitnah Wisnu akan perbuatan kejinya.Dengan kata lain, virus yang merajalela di Daruna disebabkan oleh Mori. Sejak awal, Yoga sudah menebak bahwa masih ada sesuatu yang disembunyikan oleh Fonda sehingga diam-diam memasang kamera pada tubuh Fonda.Tanpa disangka, Yoga benar-benar mendapatkan banyak bukti dan menemukan bahwa Mori adalah majikan Fonda.Setelah melihat video t
Usma menambahkan, "Kalau nggak, Jepana kasih saja 20 pulau dan 10 kuadriliun sebagai ganti rugi atas ribuan nyawa warga Daruna yang tewas dalam perang biokimia ini."Diplomat Jepana tampak panik. Dia berbicara dengan nada lebih lembut, "Ini salah paham. Usma, kamu salah paham. Semua ini tindakan pribadi Mori, nggak ada hubungannya dengan Jepana, apalagi perang biokimia ...."Apabila Daruna bersikeras mendefinisikan insiden ini sebagai perang biokimia, Jepana pasti akan diserang oleh negara-negara di seluruh dunia.Namun, Usma sama sekali tidak ingin mendengar penjelasan orang itu. Dia langsung menutup teleponnya.Para tokoh besar mengelilingi Yoga. Berhubung telah menghina Yoga dengan kejam barusan, kini mereka meminta maaf dengan sangat rendah hati.Dirga menepuk bahu Yoga dengan puas, lalu berkata, "Kerja bagus, Nak. Nggak disangka, kami para orang tua masih bisa berbangga diri dalam hidup ini. Nggak sia-sia kami hidup. Katakan saja, kamu mau hadiah apa?"Yoga menjawab, "Aku cuma ing
"Baik, aku segera ke sana." Usai menutup telepon, Yoga buru-buru pergi ke Lembaga Medis Daruna Timur. Setelah melaporkan identitasnya, dia dibawa ke laboratorium eksperimen oleh petugas di sana. Masalah ini sangat penting, sehingga semua bos di Kota Terlarang juga ikut berada di lokasi.Wenny sedang melaporkan hasil penelitian dari Eko dengan detail. Melihat Yoga datang, Dirga juga langsung menyambutnya, "Yoga, kebetulan sekali kamu datang. Ayo kita saksikan momen bersejarah ini sama-sama."Meneliti obat penawar untuk virus yang sedang beredar memang merupakan sebuah momen bersejarah."Baik," jawab Yoga sambil maju untuk ikut mendengarkan penjelasan. Eko melirik Yoga sekilas, tatapannya tampak tak acuh dan merendahkan.Wenny melanjutkan, "Pak Eko sudah melakukan perbandingan untuk uji coba yang tak terhitung jumlahnya dan akhirnya berhasil mensintesis obat kimia yang disebut sebagai Okreotida.""Obat ini memiliki kekuatan pembunuh virus yang sangat kuat. Setelah masuk ke dalam tubuh ma
Dirga menasihatinya, "Yoga, saat ini kita sudah nggak punya pilihan lagi. Masa-masa kritis membutuhkan penanganan yang kritis juga. Kalau menjalankan semuanya sesuai prosedur normal, obat penawar ini mungkin butuh setidaknya satu bulan lagi baru bisa dipasarkan. Saat itu entah sudah berapa orang yang nyawanya melayang."Yoga membalas, "Nggak, kalian punya pilihan. Aku juga sudah meneliti obatnya."Eko tertawa sinis, "Memangnya kamu nggak malu bicara seperti itu? Tim medisku ini adalah gabungan dari ratusan ahli terkemuka, sehingga berhasil meneliti obat penawar ini. Kamu hanya seorang diri, tapi bisa menemukan obat penawar dalam waktu sesingkat ini? Mau bohongi siapa?"Dirga dan yang lainnya juga tampak ragu.Yoga menjawab, "Aku mengekstraksi tanaman Nertera hitam dan menghasilkan sebuah zat bernama Ekstrak Akar Nertera. Zat ini bisa menekan perkembangan virus. Setelah mengonsumsi Ekstrak Akar Nertera ini, virus dalam tubuh juga tidak bisa lagi berkembang biak. Dalam waktu dua hari, vi