Aku menggeliat nikmat ketika terdengar suara ketukan mama dipintu yang meminta kami bangun. Aku serasa tinggal bersama ibu, dimana tidak perlu memasang alarm karena pasti akan dibangunkan.
Ketika membuka mata, aku melotot amat kaget ketika melihat wajah si Bayu sangat dekat denganku. “Pait-pait-pait.” Bayu terbangun sekaligus, “Apa sih lo, heboh banget.” Ku tendang kakinya yang menempel dengan kakiku. Ku usap-usap seluruh permukaan kulit yang terkena kulitnya. “Sok bersih lo. Gue mandi kali kemaren, pake di bersihin segala.” “Lagian kenapa lo tidur disini? Bukannya semalem lo tidur di box?” “Pegel kaki gue nekuk terus. Ini tuh kamar gue ya, Ra, yang numpang tuh elo. Bisa-bisanya lo bersikap seolah gue yang numpang disini.” “Masalahnya lo tuh nempel terus sama gue. Jijik tahu gak!” “Gue udah bilang gue mandi, kulit gue bersih nih, gak ada tuh budugan atau bekas cacar.” “SiluAku berjalan cepat meninggalkan si Bayu yang kesusahan berlari karena mendorong stroller Askara. “Ra, gue gak tahu nyokap bokap bilang gitu sama dokter Vanya.” Aku menoleh, “Lo pikir gue pabrik anak? Minta cucu kayak minta telor gulung.” “Ya ‘kan lo gak akan pernah kasih. Emang lo berniat kasih mereka cucu beneran?” Aku diam tiba-tiba. Iya juga ya. “Gak usah terlalu ditanggepin. Itu cuma harapan mereka aja pengen banyak anak kecil di rumah, karena mereka ngerasain betapa kesepiannya cuma punya satu anak.” “Ya udah kita pulang.” “Tunggu bentar, gue mau ketemu Maira.” “Punya nyali lo ketemu dia tanpa bawa hasil tes DNA?” “Dia pasti bisa maafin gue.” Bayu memberikan pegangan stroller padaku. “Jangan lama-lama.” “Iyaaaa.” Bayu berlari ke arah ruang Perina. Mereka mungkin sudah janjian. Aku juga tidak peduli sih. Ku dorong stroller dan duduk di kursi kosong
Senin pagi adalah hari paling menyebalkan di dunia. Tidak, itu berlebihan. Senin pagi adalah hari paling menyebalkan di kalangan anak sekolah, ya, upacara. Tapi meski begitu kami tetap mengikuti upacara dengan baik. Aku yang berbadan jangkung, berbaris paling belakang bersama Nadia. Dan setiap kali Bayu mondar-mandir bagai petugas sipir yang siap memberi hukuman pada yang ngobrol ditengah pembina upacara memberi pidato, aku membuang nafas. “Lo sakit?” sikut Nadia, dia juga menatap wajahku yang terus berkeringat. Aku menggeleng, “Enggak kok, panas doang.” “Gak ada yang ngobrol ya. Dengerin tuh pembina upacara.” tegur Bayu sok galak. Sinar matahari yang menyinari terlalu semangat, membuat beberapa orang di barisan pingsan. Hal itu membuatku dan Nadia harus maju ke depan untuk menutup barisan. Baru satu detik maju barisan, beberapa anak laki-laki kelasku tertawa pelan. Aku melirik Nadia untuk mencari tahu apa yang mereka tertawakan. “Ada apa sih?” Nadia mengangkat bahu ringan, “
Ketika kembali ke kelas setelah berganti rok, aku mendapati ada sebuah paper bag diatas meja. Nadia yang tak ada ditempat membuatku mengedarkan mata untuk tahu apakah barang itu adalah milikku atau milik orang lain. Aku duduk dibangku, berusaha mengacuhkan paper bag itu. Aku mengeluarkan semua buku dan alat tulis. “Ra,” Sean berdiri disamping meja, “Aku bawain jamu buat haid. Aku pikir itu bisa bantu kram perutnya. Ada coklat juga buat jaga mood kamu.” Aku menahan senyum mendengar penuturan Sean. Fix sih aku sedang jatuh cinta padanya. Buktinya aku bisa merasakan apa yang Adit laporkan dulu ketika sedang jatuh cinta juga. “Makasih,” kataku singkat. Mulutku berubah kelu dan tak mau bicara panjang. “Oyah, nanti lunch bareng mau gak? Ada stand baru di kantin.” “Hm, boleh.” “Tapi... cuma kita berdua aja.” Aku melirik bangku Nadia yang masih kosong. “Aku gak bicarain Nadia. Tapi... pak Bayu.” Aku menatap wajah Sean yang berhati-hati menyebut nama Bayu. Sepertinya dia sa
Mama menoleh mendengar ajakanku untuk pacaran pada Sean. Aku menurunkan kedua tanganku dari pipinya, “Maksudnya ayo kita makan, aku laper.” Sean berjalan membuntutiku. Sedang mama berdiri terpaku memangku Askara. Aku tahu mama pasti terkejut mendengar ucapanku. Atau mungkin kecewa karena menantunya ini sudah tidak pernah membantu mengurus anaknya, memegang Askara hanya jika sempat, sekarang malah cari masalah lain dengan nembak teman sekelasnya di depannya sendiri. Selama makan, mama terlihat lesu. Sudah pasti ini karena ulahku tadi. Aku sedikit merasa bersalah. Nanti begitu Sean pulang, aku akan minta maaf pada mama. “Ma, aku laper.” Bayu yang baru sampai berteriak kencang seperti anak kecil, “Ma, mama masak a-pa?” dia langsung berdiri di ujung ruang makan begitu melirik Sean yang duduk disampingku. Sean berdiri, “Selamat sore pak.” “Iya, sore.” Bayu berjalan mendekati meja, “Aku makannya nanti aja.” “Pak, saya langsung pulang kok, silakan kalo bapak mau makan.” “Gak
Aku menutup buku pelajaran Kimia yang baru saja Prnya ku selesaikan. Aku tidur telentang menatap langit-langit kamar. Rasanya lega kembali berada disini, menikmati sembilir angin dari jendela yang dibuka lebar-lebar. “Ra, Ikan gorengnya udah mateng nih.” teriak Adit dari ruang makan. Aku beranjak bangun. Ku putar kunci dan melompat ke meja makan, “Wangi bangeeeet.” Adit terus memperhatikanku. “Apa sih? Lo gak seneng gue disini?” “Gue gak ngomong apa-apa juga.” “Mata lo yang ngomong.” “Gue cuma kaget lo masih kunci kamar lo.” “Itu udah terjadi dari delapan tahun lalu, kenapa lo masih tanya?” “Si Bayu bilang lo tidur sekamar sama dia, dan lo gak pernah kunci pintu kamar atau kamar mandi.” Aku diam sejenak, mengingat apakah benar apa yang Adit sebutkan barusan. “Kecewa berat gue sama lo. Lo percaya sama dia tapi gak percaya sama gue.” “Gak gitu. Gue cuma males dia ngadu ke nyokapnya.” “Ngomong-ngomong, lo kenapa pulang?” Aku menatap seisi rumah, “Ini bukan cum
Aku membuka sabuk pengaman begitu sampai depan rumah Bayu. Aku yang hendak membuka pintu, dilarangnya. “Gue ada yang mau di omongin sama lo.” “Nanti aja di kamar, gue ngantuk.” “Disini aja. Kalo di kamar gak aman.” Aku menatapnya, “Lo mau ngomong apa?” sedetik kemudian aku melotot, “Di dalem gak ada kakek lo ‘kan?” “Gak ada, dia lagi menenangkan diri di Surakarta.” “Terus lo mau ngomong apa?” “Gue tadi dimarahin nyokap soal tadi siang. Mama bilang lo berani nembak Sean karena gue masih pacaran sama Maira.” “Terus?” Bayu merogoh dompetnya, ia mengeluarkan beberapa lembar uang seratus ribuan, “Gue akan kasih lo duit jajan kalo lo bisa kerja sama dengan gue.” Aku diam sejenak untuk memprediksi kerja sama apa yang dimaksud, “Ah, gue ngerti.” “Gak usah sotoy.” “Dih. Otak lo tuh cetek, begituan doang mah gue paham. Gue diminta ngomong ‘kan ke orang tua lo kalo lo sama si Maira udah putus?” Bayu tersenyum sumringah, “Gilaaaa, lo kok bisa tahu sih.” Aku mengibaskan
Aku menguncir rambutku di lawang pintu kelas ketika jam istirahat. Nadia masih menulis PR nya mencontek padaku. Tiba-tiba saja Karin menubrukku dari dalam kelas. “Ngalangin jalan aja sih lo.” “Lo ‘kan bisa nyuruh gue minggir!” gertakku. Ingat, aku sedang haid. Tahu ‘kan emosinya setinggi apa jika sedang menstruasi? “Ya elo lah mikir sendiri. Ups, lupa, lo ‘kan gak punya otak hahaha.” “Lo!” ku tunjuk wajahnya yang menyebalkan itu. “Apa? Heh, gue peringatin lo ya, jangan pernah cari muka sama ayang beb gue!” “Ayang beb lo? Siapa? Sean?” “Kok Sean sih! Pak Bayu! Lo tuh ngaca dong, lo gak bisa bersaing sama gue. Karena selain lo miskin dan gak selevel sama dia, lo tuh berasal dari keluarga berantakkan.” Karina melipat kedua tangannya, “Lo gak sepadan dengan pak Bayu di semua aspek, Aura magrib, sadar dong!” Aku diam tak membalas ejekannya. Aku harap setelah mengatur nafas, aku bisa menahan emosi ini. Apalagi sekarang Nadia sudah mengelus pundakku dari belakang menenangkank
Saat bel pulang berbunyi nyaring, aku mengemas tas lama sekali. Aku tahu diluar kelas sudah berdiri si Bayu yang akan mengajakku pulang cepat karena ia mau bertemu Maira, pacarnya yang manja itu. Dan ia akan menjadikan alasan makan diluar denganku pada mama papa agar mereka tidak di curigai. Nadia menyikutku, “Pengawal lo tuh nungguin diluar.” “Biarin. Gue masih sebel sama dia karena marah tadi soal si Karina.” “Formalitas doang kali kayak biasanya.” “Halah. Dia keliatan beneran marahin gue kok.” “Terus lo pulangnya gimana? Gue gak mau ya nganterin lo pulang dulu, nanti om gue marah.” Meski sebal, mataku terus terpaku padanya yang berdiri tidak nyaman. Dari dalam kelas, Karina yang terpaksa pakai baju olahraga karena seragam kemejanya basah karena ulahku, berlari menghampiri Bayu. “Bapak nungguin aku pulang ya?” “Aku?” Bayu terlihat kaget mendengar Karina jadi bicara tidak formal padanya.