Share

124. Cerita Lama

Beberapa hari berikutnya keadaan Alyssa sudah lebih baik. Dia terlihat lebih segar dari sebelumnya. Matanya berseri indah ketika menatap Assa. Itulah hal yang paling membuat Assa bahagia. Tatapan mata Alyssa benar-benar membuat dirinya merasa sangat hidup. Tatapan hangat yang mampu membuat Assa melenyapkan segala masalah yang membelit dirinya. Hal yang sangat disyukuri Assa saat ini adalah kehadiran Alyssa dalam hidupnya.

Hari ini Lucy meminta mereka untuk datang ke Essex tanpa penolakan. Assa yang semulai keberatan itu pun akhirnya setuju setelah Lucy memohon padanya. Assa tidak tahu apa tujuan Lucy meminta dirinya dan Alyssa untuk datang ke sana, namun untuk menenangkan hati ibunya akhirnya pagi ini Assa berkemas dengan beberapa pakaian yang dia masukkan ke dalam ransel hitamnya.

“Assa boleh aku bertanya sesuatu?”

“Tanyakanlah.”

“Tentang Argo. Bukankah kawanannya di tangkap, lalu apakah Argo masih bebas berkeliaran di luar sana?”

Membicarakan Argo rupanya membuat Assa bisa menang
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status