“Aku butuh psikolog, sepertinya semua hidupku menjadi kacau sejak malam itu,” ucap wanita berambut lurus hitam itu kepada Fanny.“Nona Anna, aku sudah mempelajari kasus Anda, sayangnya … kita tidak memiliki barang bukti lain yang menguatkan alibi untuk memenjarakan lelaki itu,” ucap Fanny cukup putus asa.“Dia menodaiku! Dia melakukannya tanpa kehendakku!” ucap Anna dengan suara yang meninggi.Fanny diam. Dia berusaha menenangkan keadaan.“Aku mendapatkan identitasnya, dia juga ternyata bukan seseorang yang biasa, ini yang membuatku cemas,” ucap Anna dengan mata yang nanar.Fanny merasa iba. Wanita ini sejak pagi tadi mempelajari kasus dari kliennya ini yang meminta Fanny membantunya menemukan lelaki dalam one night stand yang dilewatkannya malam kemarin.Permintaan eksklusif dari kliennya ini, membuat hari Fanny sangat padat sedari tadi. Hingga kini malam mulai beringsut datang.“Nona Anna, ini sudah diluar ketentuan jam kerja saya, Anda membutuhkan konseling dan saya sudah menghubun
Fanny terus melangkah pergi meninggalkan Hussein Group. Hujan yang mendadak turun, seolah tengah ikut berduka atas kepedihan hati Fanny saat ini. Diantara derasnya hujan, dan di antara padatnya lalu lalang kota New Villa yang tak pernah berhenti, Fanny terus melangkahkan kakinya di trotoar jalan dengan tangisan yang tak kunjung usai.“Bodohnya aku, kenapa aku harus mempercayainya, dia tidak akan berubah Fanny!” ucap Fanny mengajak bicara dirinya sendiri.Wanita itu melangkah dengan arah yang tak menentu, tidak ada tujuan dan hanya sekedar melangkah saja. Dari satu trotoar beralih ke trotoar lainnya, Fanny masih terus melangkah demi menenangkan badai yang mengamuk di jiwanya.Dia kemudian berhenti saat melihat bangku panjang di taman kota. Di tengah guyuran hujan yang menghabisi tubuhnya dengan basah, Fanny kemudian duduk di sana masih dengan tangisannya.Lampu di sebelah bangku sudah menyala meski hari masih siang, ini karena memang hujan lebat membuat langit menjadi sangat gelap seh
Hujan yang diiringi angin kencang ini pun semakin membuat rimbun pucuk dedaunan di dalam taman kota ini menjadi sangat mengerikan. Derit batang-batang kayu yang mulai letih diterpa angin kencang semakin membuat ngilu gendang telinga.Ardian memutuskan untuk mengakhiri acara pesta hujan pribadinya ini, namun tatapannya terhenti pada sebuah sosok tubuh yang berbaring di bangku taman. “Apa dia manusia? Hujan sangat deras tapi malah tiduran di sana?” Racau Ardian sambil berjalan pela mendekati bangku panjang tersebut.Juntaian jubah berwarna coklat muda menggantung di bawah bangku yang membelakanginya membuat Ardian menerka-nerka siapa yang sedang tidur di depannya itu. Dia kemudian memutar langkah sedikit jauh dari arah bangku, dia tidak mau kecolongan jika saja itu adalah jebakan batman yang mungkin dipasang para kriminal kota untuk memangsa korbannya.Ardian kini sudah berdiri sekitar tiga dua meter di depan sosok yang terbaring itu. Wajah si pemilik tubuh yang terbaring
Jika Fanny sudah memberikan penolakan, maka tak ada yang bisa dilakukan oleh Ardian. Akhirnya pria itu berpamitan karena ingin meminta maid di rumah ini untuk membuatkan bubur. Sementara Fanny yang ditinggal, hanya bisa terdiam dengan berbagai pikiran berkecamuk di kepalanya. Fanny memikirkan tentang segala hal yang dilakukan suaminya hingga berakhir dia harus ke taman seorang diri.Tak perlu waktu lama, terdengar suara decitan ketika pintu kamar bergerak. Terlihat seorang wanita yang sepertinya maid di rumah ini, datang membawa semangkuk bubur dan segelas teh hangat.“Selamat malam, Nyonya,” ucap maid tersebut.Fanny yang keadaannya masih cukup lemah, hanya bisa mengulas senyuman tipis. Namun kedua mata Fanny mengawasi gerak-gerik maid tersebut yang sibuk dengan mangkuk berisikan bubur.“Tadi Tuan Ardian meminta saya untuk menyuapi Nyonya. Saya mohon izin, Nyonya,” ucap maid itu sebelum akhirnya mulai menyuapi Fanny.Dalam keadaan terlentang, Fanny menikmati sua
Jarak yang terbentang antara Fanny dan Adam semakin lebar semenjak surat panggilan dari kepolisian datang. Keduanya masih belum sempat berbicara apa-apa. Kado yang sudah dibeli oleh Adam pun urung diberikan lantaran mengamati wajah Fanny keruh sepanjang waktu. Hari ini merupakan jadwal penyelidikan bagi pelapor dan terlapor di kepolisian. Sedari bangun tidur, Adam sudah gelisah bukan main. Anna sempat beberapa kali menghubunginya, tapi Adam tidak ada niatan untuk merespon jadi semuanya dibiarkan terlewat begitu saja. Pagi hari sebelum berangkat, Fanny mengelus dada dalam kegelisahan memandang punggung Adam yang berdiri beberapa meter di depannya tanpa ada niat menghampiri. Sang suami tengah berbicara melalui sambungan telepon. Menurut tebakan Fanny, sepertinya itu dari John. Fanny tetap pada kesibukannya menyiapkan sarapan. Suaminya pasti akan membutuhkan banyak tenaga untuk menghadapi perkara di kepolisian nanti. Andai saja Fanny dapat membantu. Setelah sarapan
Saat ini di dalam mobil, hanya ada keheningan saja. Baik Fanny atau pun Anna, tidak ada yang bersuara. Fanny berusaha baik-baik saja dan bersikap profesional meskipun wanita di sebelahnya itu adalah seseorang yang sudah terpergok dirinya saat bersamaan dengan Adam.Fanny kecewa? Tentu saja. Namun nyatanya, Fanny tetap berusaha bersikap profesional karena memang ini adalah profesinya. Terlebih Anna adalah klien yang harus dilayani sebaik mungkin.Sementara Anna, wanita itu sesekali melirik Fanny yang hening tanpa suara. Jujur saja Anna merasakan canggung berlebih pada posisi ini. Ingin mengajak bicara, namun Anna teringat tentang apa yang sudah terjadi.Perjalanan menuju kantor polisi pagi ini nyatanya cukup terhambat karena ada kecelakaan di jalan utama. Fanny sendiri hanya bisa menatap dari dalam mobil dengan wajah datar seolah tak ada minat untuk melihat.“Fan—”Anna berbisik ketika memanggil Fanny saat melihat pengacara itu tiba-tiba bergerak. Jika boleh jujur
Entah berapa banyak pasal yang akan menjerat Adam nanti saat di Persidangan tuntutan dari Anna. Namun besar harapan dalam diri Adam bahwa Pengacara yang mendampinginya nanti, bisa memenangkan kasus ini. Setidaknya dengan begitu, Adam bisa memiliki waktu untuk berbicara bersama Fanny.“Sepertinya Tuan Adam perlu belajar tentang kesetiaan. Jika di kemudian hari Nyonya Fanny memberikan kesempatan, saya memiliki harapan besar kepada Tuan tentang perubahan itu. Saya ingin hubungan Tuan dan Nyonya bisa kembali membaik,” celetuk Komisaris Edward lagi. Entah sejak kapan pimpinan itu menjadi pria yang julid seperti ini karena memang biasanya Edward adalah pimpinan yang jarang sekali bersuara.Tak ada sahutan sedikit pun dari Adam karena pria itu malas menyahuti. Percuma juga memberikan tanggapan karena pasti ujung-ujungnya dia yang kalah.Kurang lebih sekitar sepuluh menit kemudian, segala pengumpulan bukti selesai dilakukan. Adam beserta Jhon segera berpamitan dengan Komisaris E
Adam duduk di kursi belakang dengan tatapan yang tak lepas mengawasi Kota New Filla. Pagi ini, hujan turun sedikit deras sehingga membuat hawa semakin dingin. Namun semua itu tak mempengaruhi Adam yang saat ini perasaannya sedang tidak baik-baik saja.Hubungan keduanya memang sudah mengalami sedikit perubahan setelah mendapatkan maaf dari Fanny. Tapi tetap saja, Adam merasa seperti ada yang hilang dan berbeda dari Fanny walaupun sudah memaafkannya.“Aku akan pergi sendiri, John. Kau bisa tinggal di kantor saja nanti,” ucap Adam kala traffic light memberikan kode agar semua kendaraan berhenti.John yang ada di bangku depan pun menoleh dengan ekspresi terkejutnya. “Kenapa, Tuan? Bukankah nanti saya akan mendampingi anda pada rapat ini?”Bukan John tidak percaya dengan kemampuan sang atasan yang sepak terjangnya tidak dapat dinilai nalar itu. Hanya saja John takut apa yang menjadi harapan Adam ikut pupus bertepatan dengan kondisinya yang tak stabil.“Kau benar, John
Di tengah perjuangan mempertahankan proyek New Vallend, bencana datang tanpa terduga. Malam itu, hujan turun dengan deras disertai angin kencang. Fanny sudah mendengar peringatan akan adanya badai, tapi tidak ada yang menyangka bahwa angin beliung akan menghantam langsung wilayah proyek mereka. Saat pagi tiba, kabar buruk mulai berdatangan satu per satu.Proyek New Vallend mengalami kerusakan parah. Struktur bangunan yang hampir selesai porak poranda, beberapa material rusak dan terhambur, bahkan sebagian tanah longsor akibat hujan deras yang merendam area sekitar. Fanny yang sedang di kantor langsung mendapat panggilan darurat dari manajer proyek.Dengan perasaan campur aduk antara cemas dan marah, Fanny memutuskan untuk segera menuju lokasi proyek. Adam, yang melihat kegelisahan di wajah Fanny, ikut menemaninya. Dalam perjalanan, Fanny hanya bisa terdiam, mencerna skala kerusakan yang mungkin harus dihadapi. Namun, di kepalanya sudah terbayang skenario terburuk dan ancaman biaya yan
Fanny duduk termenung di ruang kerjanya setelah percakapan menegangkan dengan Sharena. Setiap kata dari wanita itu bergaung dalam pikirannya, menambah tekanan di hatinya. Ia menghela napas dalam-dalam, berusaha menenangkan diri sebelum melanjutkan tugasnya. Fanny memutuskan untuk memperkuat strategi perlindungannya, tidak hanya terhadap proyek New Vallend, tetapi juga untuk menjaga keluarganya dari ancaman yang semakin dekat.Pagi berikutnya, Fanny menyusun rencana pertemuan dengan tim manajemennya untuk membahas langkah-langkah lebih lanjut terkait audit Firman dan ancaman dari Sharena. Ia ingin memastikan bahwa semua orang di timnya memahami situasi dan bersiap untuk mengambil tindakan jika diperlukan. Fanny tidak bisa membiarkan ketakutan menghantuinya; sebaliknya, ia harus menjadi penggerak perubahan untuk keluarganya.Di tengah persiapan rapat, Fanny mengingat kembali setiap detail yang ia temukan mengenai Firman. Ia mengumpulkan semua informasi yang ada dan menyusun sebuah prese
Di hari-hari berikutnya, Fanny semakin waspada, terutama ketika melihat upaya Sharena yang kian terang-terangan mendekati Adam dengan berbagai dalih bisnis. Ia tahu, satu-satunya cara untuk melindungi pernikahannya adalah dengan mengambil langkah proaktif. Fanny mulai mencari tahu lebih dalam mengenai latar belakang Sharena dan hubungan wanita itu dengan sejumlah tokoh berpengaruh di kota mereka. Tidak mudah, tetapi demi menjaga keluarganya, Fanny tak segan-segan menyelidiki lebih jauh.Sementara itu, Adam, yang semakin menyadari betapa terganggunya Fanny oleh situasi ini, berusaha lebih sering menghabiskan waktu bersama keluarga. Dia bahkan mengurangi beberapa proyek bisnis yang membutuhkan keterlibatannya di luar kota. Namun, kesibukan di New Vallend tak bisa dihindari, dan ada banyak keputusan penting yang membutuhkan perhatian Fanny dan Adam.Suatu sore, saat Fanny tengah mempersiapkan proposal baru untuk proyek New Vallend, sebuah pesan masuk di ponselnya. Dari nomor tak dikenal,
Fanny mencoba menenangkan dirinya setelah membaca pesan dari Sharena. Dia tahu bahwa Sharena selalu mencari-cari alasan untuk mendekati Adam, dan itu membuatnya tidak nyaman. Meski demikian, Fanny berusaha untuk tidak terlalu memikirkannya. Dia menyadari bahwa rasa cemburunya hanya akan merusak kepercayaan yang telah dibangun dalam pernikahannya."Sayang, kau baik-baik saja?" tanya Adam yang baru saja selesai menidurkan si kembar.Fanny tersenyum lembut. "Aku baik-baik saja. Hanya sedikit lelah setelah perjalanan panjang."Adam duduk di sebelah Fanny dan merangkul bahunya. "Aku mengerti, kau pasti sangat lelah. Bagaimana kalau kita istirahat saja malam ini? Kita bisa membicarakan semua hal besok pagi."Fanny mengangguk setuju, tapi pikirannya masih terusik oleh pesan Sharena. "Adam, kau pernah mendengar sesuatu tentang Shwan?"Adam terlihat sedikit terkejut dengan pertanyaan itu. "Shwan? Anak angkat Sharena? Tentu saja, aku tahu dia. Tapi, kenapa kau menanyakannya?""Aku hanya ingin t
Kehangatan pernikahan Fanny dan Adam kini semakin HOT. Hari ini. Pertemuan dengan salah satu lawyer dari perusahaan Schwaley yang dijadwalkan pada Selasa ini membuat Fanny cukup gugup. Sehingga dia sampai lupa bahwa ini adalah akhir pekan.“Fanny sayang, kau terlalu banyak memikirkan pekerjaan. Hingga saat kau mengatakan bekerja dari rumah pun kau tetap saja memikirkannya,” ucap Adam sambil menggendong Fanny ala bridal menuju ke sebuah sofa bulat di dekat pintu menuju balkon kamarnya.Matahari pagi bersinar sangat terang di sana.“Mana bayi kita?” tanya Fanny terperanjat.Dia sangat kaget melihat box bayi kedua bayinya kembarnya itu sudah kosong.“Nurse sedang memandikannya, mereka tidak boleh pemalas seperti ibunya!” ucap Adam menyindir.“Aku kesiangan dan kau yang tidak membangunkanku, kenapa kau bilang aku pemalas?” ucap Fanny sambil tersenyum.Fanny langsung duduk meringkuk dengan masih sangat mengantuk. Dia tidak menolak ketika Adam menyodorkan susu hangat kepadanya.“Minum yan
Fanny melajukan mobilnya menuju ke sebuah alamat restoran yang diberikan oleh Sharena. Dia berangkat dengan menggunakan piyama tidurnya saja dibalut dengan cardigan olive selutut dan rambut yang dicepol ringkas.Sederhana namun tetap anggun nan berkelas, seperti itulah Fanny selalu memukau di setiap penampilannya.Flat shoes yang dikenakannya berwarna olive juga, senada dengan tas yang ditentengnya semakin membuat wanita itu nampak rapi dan juga elegan.Fanny melangkah masuk ke restoran yang lumayan mewah ini. Meski berada di ujung kota, namun pelayanan disini cukup baik dan Fanny merasa nyaman dengan situasi penyambutannya.Tanpa Fanny ketahui, diam-diam Adam mengikutinya di jarak yang cukup jauh sehingga wanita itu tidak menyadarinya.Fanny mengamati sekelilingnya dan melihat ruangan di bagian lantai dua tempat mejanya berada sangat sepi.“Aku disini,” ucap Sharena sambil melambaikan tangannya kepada Fanny.Tanpa menjawab, Fanny segera melangkah mendeka
“Apalagi masalah yang harus kita hadapi?”ucap Fanny mengeluhkan hidupnya lagi.Wanita ini merasa sangat bingung dengan apa yang kini harus dihadapinya setelah Ardian pergi.Alih-alih merasa senang karena baby Lilac dan baby Abigail mendapatkan wasiat besar sebagai pewaris dari Schwaley Corp. Fanny kini justru merasakan kecemasan lebih hebat karenanya.Fanny tidak ingin kedua buah hatinya akan merasakan bullying dari seluruh pihak yang menyudutkannya tidak profesional.Kesaksian Dipo terkait dengan surat wasiat itu pun memang menguatkannya secara hukum. Namun tentu saja itu tidak serta merta menyelesaikan konflik yang terjadi di internal Schwaley Corp.Pengesahan baby Abigail dan baby Lilac sebagai pewaris utama berikutnya dari Schwaley Corp nyatanya memang berjalan dengan lancar. Namun hal ini menuai dendam dari para petinggi Schwaley Corp yang sudah mengabdikan dirinya puluhan tahun di perusahaan tersebut.Beberapa dari mereka kemudian berupaya untuk mengges
Dengan jetlag sekitar delapan jam, mereka harus sedikit menyesuaikan waktu terlebih dahulu.Senyuman akhirnya mengembang di wajah Fanny saat keluar dari pesawat dan menghirup udara segar kota London dengan sangat tenang. Kedua buah hatinya pun bisa mendarat dengan selamat di sana, ini adalah sebuah berkah tersendiri untuk Fanny.Di bagian luar bandara, Dipo dan juga beberapa staf dari Schwaley Corporation sudah menunggunya.“Adam, bisakah kau mengatakan padaku apa yang terjadi sebenarnya?” tanya Fanny kepada Adam dengan memaksa.Adam menghentikan langkahnya, dia merasa tidak tega untuk mengatakannya sendiri kepada Fanny. Meski riwayat panjang kehidupannya bersama Ardian mengalami pasang surut; tapi Adam merasa bahwa Ardian pun memiliki sangat banyak sekali jasa dalam pernikahannya dengan Fanny.“Sayang, sebaiknya kita berangkat! Kasihan mereka terlalu lama menunggu,” ucap Adam kepada istrinya. Fanny pun menurut. Rombongan ini pun tak menunggu waktu lama lagi
Setelah dua minggu, renovasi rumah akhirnya selesai. Di berbagai bagian masih terdapat banyak puing-puing bangunan di sana yang berceceran. Pagi ini sejumlah petugas kebersihan sedang menyelesaikan finishing dari renovasinya itu.Adam benar-benar tidak ingin kecolongan setelah insiden pemecahan kaca yang dilakukan oleh orang tak dikenal ke rumahnya tengah malam itu dan juga insiden racun yang nyaris saja mencelakai keluarganya.Kini, Adam benar-benar menjadi semakin ekstra dalam pengawalan dan juga penjagaan rumahnya. Pagi yang cerah di New Filla, mentari menyembul dengan sangat hangat dari balik jendela rumah memberikan energi yang lebih cerah.Adam tengah menikmati sarapan bersama Fanny. Keduanya kini sudah memulai hidup normalnya tanpa ada lagi kerepotan para penjaga dan juga pekerja di rumahnya. Insiden mengenai percobaan untuk meracuni yang dilakukan oleh orang tak dikenal yang menyamar di antara para pekerja pun akhirnya ditangani oleh pihak kepolisian. M