"Heh, kurang ajar banget!" Bu Wenda langsung berdiri dari duduknya. Amel pun dengan santainya melipat kedua tangan di depan dada."Aku hormat pada orang yang memang patut dihormati dan kasar pada orang seperti kalian. Aku sudah hafal mati perangai kalian. Aku pikir setelah tujuh tahun berlalu, gak ada lagi gosip di sini, ternyata di usia senja pun masih aja bergosip padahal sudah bau tanah." Amel menutup hidungnya sambil berlalu meninggalkan mereka.Dia merasa puas karena sudah mengancam dan mengatai Bu Wenda. Ancaman tadi bukan main-main karena Amel rela melakukan apa saja demi sahabatnya. Bahu Amel ditepuk dari belakang, dia pun bergegas menekan tombol rekam suara dan menyimpan ponsel itu di tasnya sebelum berbalik badan."Kenapa, Bu Wenda? Apa sekarang Bu Wenda mau mengakui kalau Yumna keguguran karena ledekanmu sama Bu Arin yang mengatainya mandul? Bahkan kalian tidak berpikir bagaimana jika Yumna stres karena terus kalian hujat bertahun-tahun.""Amel, biar kamu tahu ya, aku sama
Malam pukul sembilan, Gus Hanan baru kembali. Ayu yang sudah menunggunya di rumah sendiri langsung menyambut dengan pelukan mesra. Katanya, di pesantren terlalu banyak urusan jadinya lama karena Gus Qabil kewalahan."Makan dulu, Mas. Syahdu sudah masak tadi."Ajakan Yumna tidak mendapat penolakan, dia berhasil mengajak suaminya ke meja makan di mana Syahdu sudah menunggu di sana. Tidak ada yang tahu dari kedua istri Gus Hanan kalau suaminya menyimpan banyak beban."Mas mau lauk mana? Biar Syahdu ambilkan."Gus Hanan tidak menjawab pertanyaan Yumna, dia mengambil nasi dan lauk sendiri. Kali ini dia banyak murung bahkan tidak memimpin doa makan."Masakan kamu enak, Syahdu. Kalau besok mau masak lagi nggak? Sepertinya mas Hanan suka tuh sampai gak bisa berkomentar," celetuk Yumna berusaha mencairkan suasana."Terimakasih, Mbak."Syahdu juga ternyata merasa kaku dan kembali menikmati makannya sampai selesai. Tidak ada yang istimewa saat makan malam bersama, hambar dan dingin."Dek, ikut m
"Mbak, aku takut. Sumpah aku ndak berani menginginkan itu dari Gus Hanan, cuman mau dianggap ada," tolak Syahdu jujur begitu Yumna selesai membisikkan rencananya."Kamu mau dicintai mas Hanan, kan? Maka hanya ini caranya. Lagian aku juga pengen cepet punya bayi mungil sementara kondisi belum fit. Kamu mau kan bantu aku, Syahdu?"Gadis itu menunduk, dia sangat malu membahas hal seperti itu dengan kakak madu yang sangat dia hargai. Apalagi sekarang Yumna malah mengingatkan kalau sudah menjadi kewajiban Syahdu sebagai seorang istri."Nanti malam terlalu cepat, Mbak. Gus Hanan ndak bakal percaya.""Aduh, pokoknya kamu harus nurut. Percaya sama aku kalau rencana ini bakal berhasil. Memang kamu mau selalu ngerasa hidup sebagai bayang-bayang?" Sengaja Yumna bertanya demikian agar merasa tersinggung dan semangat untuk mewujudkan mimpi mereka.Akhirnya, Syahdu mengangguk. Dia mengikuti Yumna ke kamarnya karena harus mengambil lingerie yang sangat seksi. Sebenarnya lingerie itu hadiah pernikaha
Pukul sembilan pagi, semua pekerjaan rumah sudah beres. Yumna sengaja menelepon Amel dan memintanya datang membawa anaknya sekalian. Sayang sekali dia tidak bisa karena harus pergi bersama Kevin.Yumna mengerti itu, jadi memilih untuk teleponan saja. Panggilan terhubung."Setuju atau tidak, tapi ini pilihanku, Mel. Maaf karena aku tidak menuruti saranmu. Tadi malam suamiku sudah memberikan haknya pada Syahdu.""Benarkah?" Hanya itu respon dari Amel karena dia merasa kecewa.Gadis di seberang telepon sangat menginginkan kebahagiaan dari sahabatnya dan wanita mana yang bisa tulus tersenyum melihat suaminya mendua?Tidak ada wanita yang benar-benar ikhlas berbagi, semuanya akan terluka. Amel tahu kalau Yumna sengaja menyembunyikan lukanya, menutupi kesedihan itu dan mengalihkan pikiran dengan pura-pura bahagia di telepon."Iya, alhamdulillah. Sekarang aku bahagia banget, Mel. Mas Hanan gak abai lagi pada istrinya.""Itu yang selalu kamu bilang dan kamu pikir aku percaya? Yumna, sekalipun
Yumna dan Syahdu sedang di rumah ibu sementara Gus Hanan dan masnya berada di rumah karena mau membicarakan perkara penting. Gus Hanan sengaja meminta Syahdu menyusul Yumna agar tidak bisa menguping dan memberitahu untuk tidak datang dulu."Apa salah kalau aku menceraikan Syahdu, Mas? Aku gak mau kalau misal dia ngarep, ujung-ujungnya sakit hati mulu."Gus Qabil berpikir sejenak, masalah yang dialami adiknya benar-benar rumit. Dia bahkan sampai lelah memintanya untuk menerima ketetapan itu saja, tetapi tidak didengarkan.Bukan hanya pada Gus Hanan, Yumna juga pernah dia nasihati tahun lalu dan tidak mau mendengar. Mereka berdua memang dasarnya sudah keras kepala."Kamu terima saja lah yang penting mereka sama-sama ikhlas. Di luar sana banyak mau poligami, tetapi gak diizinin istri. Entah berakhir perceraian atau malah dimiskinkan dulu sampai dihina-hina.""Aku mencintai Yumna, Mas. Aku sudah mencoba untuk membuka hati pada Syahdu, nyatanya tidak bisa. Lagi pula aku sulit berlaku adil,
Setelah Gus Qabil pulang, Gus Hanan dan kedua istrinya duduk di ruang tengah tepat di depan kamar mereka masing-masing. "Ada yang harus kita bicarakan.""Iya, Mas?""Iya, Gus.""Aku sudah diskusi sama mas Qabil, seharusnya sih kalian beda rumah biar gak ada yang ngerasa cemburu ya, kan?"Syahdu hanya diam, dia menoleh pada Yumna pertanda dirinya setuju dengan apa saja yang akan diputuskan oleh Yumna. Kalau boleh memilih, sebenarnya dia juga tidak mau tinggal bertiga sebab selalu merasa cemburu mengingat bukan dirinya yang dijadikan prioritas."Kalau aku ya biasa saja, gini nyaman dan kalau misal Syahdu mau tinggal pisah ya mau bagaimana lagi? Aku juga gak bisa terlalu memaksanya tinggal di sini karena tidak tahu betul apakah dia senang atau malah merasa berat." Jawaban Yumna tepat sekali, Gus Hanan setuju dengan hal itu."Bagaimana, Syahdu?" tanya Gus Qabil pada istri mudanya yang lebih memilih banyak menunduk karena malu."Aku menurut saja, Gus. Kalau mbak Yumna ndak masalah aku ting
"Syahdu, kita ke klinik?""Gak usah, Mbak." Syahdu berusaha berdiri. "Cuman sakit kepala, kok. Mungkin aku nunggu di mobil aja kali ya atau pulang pakai grab, gak apa-apa soalnya malu sama Gus Qabil.""Mas, antar Syahdu pulang!" pinta Yumna dengan tatapan memohon pada suaminya.Akhirnya Gus Hanan menurut dan menyerahkan ATM milik masnya itu pada sang istri. Yumna langsung mengalihkan pandangan pura-pura sibuk mencari belanjaan ketika melihat Gus Hanan menuntun si adik madu.Mas Dika yang mengerti langsung menarik tangan adiknya. "Bantu mas cari topi yang bagus dong."Mereka berlari kecil sampai di sebuah counter yang jaraknya lumayan dekat dengan tempat Gus Qabil berada. Pikiran Yumna benar-benar teralihkan, dia sibuk memilih antara dua topi yang ada di depannya.Satu hitam polos, satunya lagi ada garis merah di sisi kanan dan kirinya. Yumna benar-benar dilema sehingga memaksa Mas Dika memilih sendiri. Satu topi harganya lumayan, sekitar seratus lima puluh ribu."Buset, mahal, Gaes!"
Mereka sudah tiba di depan rumah, tetapi Gus Qabil tidak bisa mampir karena ditelepon oleh dewan kyai di pesantrennya. Katanya, ada tamu mulia yang mendadak datang.Yumna menggendong Fatimah yang ketiduran ke kursi depan dan memasangkan sabuk pengaman. Setelah itu dia mencium pucuk kepala Fatimah dengan lembut dan mengakhiri dengan ucapan, "fii amanillah, Gus.""Iya, terimakasih. Assalamu'alaikum.""Wa'alaikumussalam." Yumna menutup pintu mobil itu, kemudian melangkah masuk rumah ketika mobilnya sudah menjauh.Gadis itu tersenyum, kedua tangannya menenteng belanjaan tadi sambil terus berucap istighfar. Dia tidak boleh baper karena senyumnya dibalas oleh Gus Qabil."Bu, apa Syahdu di sini?""Ndak, mungkin di rumahmu."Yumna bergegas pergi dan meninggalkan belanjaan itu karena dia khawatir pada Syahdu. Begitu tiba, ternyata Gus Hanan malah duduk di ruang tamu sementara adik madunya terbaring dalam kamar."Gak ngejagain Syahdu, Mas?" bisik Yumna agar Syahdu tidak mendengar."Hust, dia ga