"Lepasin! Aira gak mau sama Tante!" Teriakan gadis cilik itu berhasil menyadarkan Yumna dari lamunan. Tangan yang semula bersiap membopong anak itu kembali ditarik.'Untunglah itu cuma bayanganku saja. Entah apa jadinya kalau sampai aku mendorong wanita itu ke kolam. Bisa-bisa Devan semakin menjauh dariku,' batin Yumna.Wanita berkulit putih itu menggelengkan kepalanya untuk menghilangkan bayangan mengerikan yang sempat terlintas di pikirannya."Kamu kenapa?" tanya Devan bingung melihat tingkah wanita di sampingnya."Eh. Enggak! Gak papa, kok.""Dasar aneh!" sambung Devan."Huffhh ...." Kakak dari Kamil itu menghembuskan napas lega. Setidaknya ia berhasil menahan diri untuk tidak terlihat jahat di depan pria incarannya."Eum, kamu gak mau kenalin aku sama calon istri kamu, Mas?" tanya Yumna. Wanita itu mencoba mengorek informasi tentang perempuan yang masih menggendong Aira.Seketika bola mata Syakila melebar. "Untuk apa?" sahut Devan."Ya gak kenapa-kenapa, sih. Cuma, masa iya aku
"Kalian kenapa?" tanya Kamil melihat wajah dua wanita yang baru pulang itu ditekuk."Kepala Mama pusing." Bu Sundari menimpali ucapan sang putra seraya mengurut pelipisnya, duduk bersandar pada sofa ruang tamu mereka.Beberapa menit lalu mereka akhirnya pulang membawa kobaran api yang masih mengebul di hati."Ada apa, sih? Mama sakit?" Kamil masih tak mengerti. Pasalnya tadi pagi mereka begitu antusias akan menghadiri pesta ulang tahun anak dari lelaki incaran kakaknya."Ambilkan Mama air putih, Nak," perintah sang mama.Dengan cekatan, pemuda yang menggunakan baju santai itu mengambil gelas beserta air putih untuk mamanya."Ini, Ma.""Terima kasih, Nak."Kemudian Kamil mendekati sang Kakak yang juga tengah duduk pada kursi dengan keadaan tak kalah kusut."Kak. Ada apa, sih?!" bisik Kamil kembali bertanya untuk membuang penasaran."Tahulah!" sahut Yumna."Bukannya kalian habis menghadiri pesta ulang tahun anak lelaki pujaanmu? Harusnya kalian seneng dong. Ini malah kusut begitu.""Se
"Aku berangkat dulu!"Tak berniat menanggapi perkataan ibunya, Devan memilih untuk berangkat ke kantor. Tak peduli sarapannya masih utuh di piring. Maupun anaknya yang mungkin saja tengah bersedih saat ini.Hatinya terlalu sakit jika ada yang menyebutkan nama Syakila. Adegan pelukan itu kembali terlihat bagai film yang terus diputar berulang-ulang dalam benaknya.Andai ia tak mempunyai rasa lebih pada gadis itu, mungkin rasa perih tak lagi ia rasakan.***Di ruang keluarga, Yumna dan Bu Sundari tengah menyusun rencana."Yumna yakin rencana kita akan berhasil, Ma.""Kamu benar. Tak apalah menumbalkan Kamil sementara waktu.""Mama tenang saja. Gak akan lama kok. Setelah wanita itu berhasil kita singkirkan, Kamil segera kita jauhkan darinya. Lagian, Yumna juga gak rela, Ma, kalau Kamil kepincut lagi sama cewek kampung itu!""Ya sudah. Nanti kalau Kamil sudah pulang, Mama yang akan ngomong. Tugasmu mengumpulkan bukti sebanyak mungkin. Oke!""Siap, Ma. Tenang saja."Lalu keduanya tertawa p
"Gak papa, Bu. Saya mengerti," ucap Syakila seraya membalas pelukan Bu Sukoco, menyembunyikan kepiluan atas ucapan menohok putranya.Perlahan pelukan mereka merenggang. "Kalau begitu, Ibu duluan, ya. Istirahatlah setelah ini," ujar Bu Sukoco yang diangguki oleh Syakila.Kemudian orang tua itu berbalik dan meninggalkan gadis berparas cantik dan kalem tersebut di warung dengan perasaan pilu.***Malam menjelang. Syakila baru saja menyelesaikan live-nya lebih cepat dari biasanya.Konsentrasi wanita yang sudah memakai piyama itu terbelah. Entah apa yang ia pikirkan. Yang jelas hatinya terasa hampa. Apalagi jumlah penonton dan sawerannya semakin menurun tiap malamnya.Malam semakin larut. Namun, rasa kantuknya belum juga hadir, membuat Syakila tak juga terlelap meski berulang kali mencoba untuk menyatukan kelopak matanya.Kejenuhan mulai menghinggapi. Gadis itu kembali menghidupkan ponsel untuk sekedar membuang waktu.Membuka aplikasi chat berwarna hijau, ia bermaksud menghapus pesan-pes
"Jangan---Bu."Terlambat. Bu Sukoca sudah terlebih dahulu memegang handphone miliknya."Aduh, Ibu gak bisa baca, Sya. Lupa pakai kaca mata." Bu Sukoco tertawa sambil memandang layar handphone di tangannya.Mendengar itu, Syakila menghembuskan napas lega."Lagian, itu bukan dari seseorang yang mau nawarin endorse, Bu. Cuma orang gak penting," ujarnya."Kan siapa tahu aja, Sya. Ibu pengen lihat kamu sukses dan maju." "Aamiin, Bu. Do'akan saja, ya.""Apa Ibu promosikan akun kamu sama temen-temen arisan ibu aja ya, Sya? Temen-temen Ibu ada yang punya usaha tas, kosmetik, sendal, sepatu. Yang usaha berlian juga ada. Gimana?"Syakila nampak tersenyum simpul. Ia sama sekali tidak tertarik dengan penawaran itu."Eeeh, malah senyum doang. Kamu setuju 'kan?" Ibu dari Devan itu kembali bertanya, sebab reaksi lawan bicaranya terkesan biasa saja.Padahal orang tua itu berharap Syakila akan antusias seperti dirinya."Gak usah, Bu. Saya tidak begitu tertarik. Lagian, saya cuma iseng aja main toktok
Dikira Gadis Kampungan Ternyata Sultan 15.TerorSyakila terpaksa menyetujui permintaan Kamil untuk berbicara empat mata. Wanita itu berpikir untuk menyelesaikan semuanya sekarang. Lagi pula, Kamil pasti akan kembali datang kalau ia tak menanggapinya."Aku minta maaf, Sya. Sungguh. Aku terpaksa menyetujui pertunangan itu karena mama mengancam akan bunuh diri. Aku tak ada pilihan lain saat itu. Kamu mau maafin aku 'kan?" ucap Kamil mengiba.Lelaki itu ingin kembali merajut asmara dengan wanita yang telah ia sakiti.Syakila bergeming. Jika dulu, ia akan langsung tersenyum manis ketika Kamil meminta maaf. Namun, kali ini berbeda.Rasa yang pernah gadis itu miliki untuk pria di depannya itu telah terhempas, bersamaan dengan belati tajam yang lelaki itu cabut setelah menghujam hatinya begitu dalam."Sya ...." Kamil memanggilnya lembut. Tangan pria itu terulur hendak memegang jemari Syakila.Tak sampai menempel sempurna, Syakila dengan cepat menarik tangannya.Gadis itu lalu tersenyum memper
"Siapa sih dia? Bagaimana bisa foto-foto ini ... Ya Allah, cobaan apalagi ini ..." gumam Syakila.Tak menunggu waktu lama, gadis itu segera menyentuh gambar gagang telepon di pojok atas nomor tersebut.Berdering, tapi tak ada jawaban. [Apa maksud Anda mengirim gambar-gambar tidak jelas itu dan mengatakan hal yang tidak-tidak tentang saya? Anda siapa?] Send.Syakila memutuskan untuk membalas pesan itu. Meskipun ia tidak yakin akan mendapat jawaban yang tepat.Satu menit, dua menit, hingga satu jam lebih pesannya masih tak ada tanggapan, padahal centangnya sudah berubah biru.Tak ingin ambil pusing, akhirnya gadis itu memilih untuk mengabaikannya. Toh banyak pasang mata yang menyaksikan kejadian yang sebenarnya kemarin.Demi bisa mengalihkan pikiran yang semrawut, Syakila melangsungkan live di platform kesayangannya.Namun, kali ini bukan dongeng yang sebagai bahannya. Berbekal ketrampilan menggambar yang dimilikinya, ia mencoba hal yang berbeda."Hai, guys ... Coba tebak, aku mau bik
DIKIRA Gadis kampungan ternyata sultan 16"Kenapa Ibu tertawa?" Devan bertanya dengan nada tak mengerti."Saran Ibu, sebaiknya kalian segera menikah saja," usul Bu Sukoco sesaat setelah tawanya mereda."Enggak mau!""Boleh."Lagi-lagi Devan dan Syakila bersuara secara serempak. Meskipun ucapan dan maksud mereka tidaklah sama.Bu Sukoco menanggapi kata yang meluncur dari anaknya terlebih dahulu. "Kamu serius mau nikah sama Syakila?" tanyanya.Dengan santai lelaki itu menjawab, "Dengan syarat, dia harus bersikap baik padaku.""Tidak. Saya belum mau menikah dengan siapapun. Masih banyak hal yang ingin saya capai. Lagian, kita tidak ada hubungan apapun, Bu." Dengan tegas Syakila menyanggah ucapan Devan maupun Bu Sukoco."Tidak masalah, saya akan menunggu.""Maksud Mas Devan?""Katakan, pada siapa ibu saya harus melamarmu?" tegas Devan tanpa beban."Kamu serius, Nak?" Bu Sukoco nampak tak percaya.Pasalnya, bukan itu tujuan awal mereka mendatangi Syakila.Adalah keinginan Aira, gadis cili